Você está na página 1de 21

SkinBagus : bikin skin semau kamu!

0


SkinBagus : bikin skin semau kamu! 1


SEKAPUR SIRIH
SkinBagus Indonesia adalah sebuah unit usaha kreatif yang memproduksi dan
menjual skin protector untuk gadget. Pada mulanya, SkinBagus fokus pada layanan
e-commerce saja dengan nama domain www.SkinBagus.com yang berlokasi di
sebuah tempat di daerah Dramaga, Bogor. Sejak didirikan oleh oleh Dzikri Robbi,
S.Tp pada tanggal 22 April 2009, saat ini SkinBagus telah berkembang dan memiliki
reseller online yang berjumlah lebih dari 200 orang dan lebih dari 3.000 member
online di seluruh wilayah Indonesia.

SkinBagus on media :














Sumber : Majalah idebisnis edisi Juni 2010




SkinBagus : bikin skin semau kamu! 2

KONSEP BISNIS SKINBAGUS
Konsep Bisnis SkinBagus adalah pembuatan Gadget Skin & Cutting yaitu
pembuatan skin untuk berbagai produk gadget seperti laptop, handphone, PC-
Tablet dan lain-lain, baik untuk untuk keperluan pribadi maupun promosi
perusahaan. Dengan target segmentasi pasar : Personal 70% dan Corporate 30%
dan strategi bisnis : 80% Business to Business (B/B) dan 20% Business to Consumer
(B/C) 20%.
Contoh segmentasi pasar potensial SkinBagus :
Media ekspresi dan eksis siswa SMP/SMA dan Mahasiswa
Media inventaris/promosi organisasi atau perusahaan
Souvenir seminar
Hadiah perlombaan
Hadiah ulang tahun
Dan sebagainya

PRODUK SKINBAGUS
Skin laptop (premium, carbon & transparan)
Skin PC Tablet (premium, carbon & transparan)
Skin Handphone (premium & carbon)
Skin Game Device
Mousepad
Cutting sticker
Dan sebagainya


SkinBagus : bikin skin semau kamu! 3

SKINBAGUS INDONESIA
Kantor Pusat:
Jl. Pakar Barat No.11 Dago Bandung Jawa Barat
Telp. 022-2500-599
www.SkinBagus.com | info@SkinBagus.com
Contact Bisnis:
0821 2087 2626 (Dzikri Robbi) | 0856 7539 568 (Wonojatun)




















SkinBagus : bikin skin semau kamu! 4

JOIN BISNIS SKINBAGUS
Sejak bulan Februari 2012 SkinBagus (bekerja sama dengan KedaiDigital) mulai
mengembangkan bisnis dengan konsep kemitraan berupa Gerai SkinBagus. Konsep
ini merangkul investor yang tersebar di berbagai kota di Indonesia untuk memiliki
bisnis SkinBagus dengan profit margin antara 60-65% dari total omzet.
Gerai SkinBagus dilengkapi dengan Standart Operational Procedure (S.O.P.) yang
telah dibakukan agar seluruh teknis operasional, manajemen keuangan & SDM
serta kegiatan pemasaran dan promosi Gerai SkinBagus di seluruh Indonesia bisa
dijalankan oleh siapa saja yang punya semangat dan disiplin dan selalu sesuai
dengan standard yang ada.

PROSPEK BISNIS
INI BUKAN BISNIS MUSIMAN!

Jika Anda masih ingat, ketika periode 1990-an orang beramai-ramai menghias diary
karena ingin tampil beda, ekslusif dan personal. Pada periode 2000-an kemudian orang
beramai-ramai menghias binder dengan cover binder karena alasan ingin tampil beda,
ekslusif dan personal. Lalu, pada tahun 2010-an orang juga menghias laptop/netbooknya
karena alasan yang hampir sama : ingin tampil beda, ekslusif dan personal.
Bagaimana dengan 2020-an? 2030? 2040?
Kita tidak tahu gadget atau barang pribadi apa yang akan ngetrend nantinya, tapi alasan
ingin tampil beda, ekslusif dan personal PASTI selalu ada di setiap masa.
SkinBagus hadir untuk menjawab alasan itu dengan selalu berinovasi pada gadget
aksesoris yang pastinya akan selalu ada pasar yang membutuhkannya!

SEKARANG SUDAH ERA DIFERENSIASI :
CUSTOMIZED FOR INDIVIDUALS!

Menurut pakar pemasaran, Hermawan Kartajaya, saat ini ketika persaingan sudah
sangat ketat perusahaan sudah seharusnya menerapkan strategi diferensiasi yang
berbeda, yaitu customized for individuals atau melakukan proses produksi suatu
produk dengan teknik co-creation antara produsen dengan konsumen. Sehingga,
konsumen lebih merasa dihargai karena memiliki hak istimewa untuk menentukan
produk seperti apa yang diinginkannya.
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 5

SkinBagus hadir untuk menjawab tantangan ini dengan layanan pembuatan produk
skin gadget sesuka pelanggannya. SkinBagus bukan hanya berani tampil beda, tetapi
benar-benar beda!

STRATEGI BISNIS YANG TELAH TERUJI

Sebuah prinsip umum berlaku saat ini : Lebih mudah menjalankan sistem bisnis yang
sudah berjalan apalagi sudah mempunyai brand yang kuat, dari pada membangun
sistem dan brand bisnis sendiri.
SkinBagus memiliki strategi bisnis yang unik dan tentunya menguntungkan, yaitu
strategi bisnis dengan proporsi 80% Business to Business (B/B) dan 20% Business
to Consumer (B/C). Artinya SkinBagus membuka kesempatan seluas-luasnya setiap
orang untuk bisa memasarkan kembali produk SkinBagus dengan sistem keuntungan
yang menjanjikan.
Gerai SkinBagus diperbolehkan (bahkan diwajibkan) untuk membuka sendiri sistem
keagenan di wilayah sekitar tempat usaha sehingga dapat memperluas pasar dan
mencapai target penjualan yang optimal. SkinBagus Pusat sendiri saat ini telah memiliki
memiliki reseller online yang berjumlah lebih dari 200 orang di seluruh Indonesia yang
siap diarahkan untuk melakukan pemesanan melalui Gerai SkinBagus di tempat Anda.

MESIN MULTIFUNGSI

Mesin utama yang digunakan adalah Roland VersaStudio BN20 yang memiliki fungsi cetak
& potong (print & cut) full otomatis dengan kualitas cetak serta potong yang sangat baik.
Secara khusus mesin ini akan digunakan dalam proses produksi skin gadget dan cutting
sticker dengan menggunakan teknik khusus yang telah diuji coba oleh SkinBagus. Namun,
di luar kegunaan khusus sesuai diferensiasi SkinBagus, mesin ini juga masih bisa
difungsikan sebagai mini digital printing untuk kegunaan cetak art paper, photo paper,
transfer paper dan lain sebagainya. Sehingga, dengan sedikit kreatifitas kita bisa
mendapatkan keuntungan lebih banyak dari produk turunan yang dihasilkan.
SkinBagus siap membantu cita-cita Anda untuk memiliki bisnis yang prospektif dengan
modal minim, tentunya didukung dengan kesungguhan, sikap entrepreneurship dan daya
kreatifitas Anda sebagai mitra SkinBagus!



SkinBagus : bikin skin semau kamu! 6

PAKET PENAWARAN JOIN BISNIS
Berikut ini adalah penjelasan mengenai Paket Join Bisnis SkinBagus dengan dua
pilihan paket : Gerai SkinBagus dan Mitra Independen Cutting Sticker.

1. GERAI SKINBAGUS
a. Review
Investasi awal antara 135-150 juta / lokasi
Profit Margin 60-65% dari total omzet
Royalti Fee hanya 2,5% per bulan flat dari omzet kotor/bulan*
*Keterangan : Jika omset mitra kurang dari 10 juta per bulan, TIDAK
dikenakan Royalti Fee!
Pangsa pasar yang luas
Tidak ada Fee Manajemen
Tidak ada Fee Promosi
Tidak ada Join Fee 5 Tahunan (join bisnis seumur hidup!)
Dilengkapi dengan Standart Operational Procedure (S.O.P.) SkinBagus yang
teruji dan mudah diaplikasikan
Inovasi produk yang terus-menerus
Support Manajemen melalui Phone, SMS, YM (Yahoo Messenger) dan Milis
Dukungan bahan baku yang berkelanjutan dari SkinBagus Pusat
Garansi mesin produksi dan bahan Baku
Dukungan SDM, pemasaran dan promosi dari SkinBagus Pusat.
Sketsa Gerai SkinBagus :






SkinBagus : bikin skin semau kamu! 7

b. Join FEE


Dengan paket join fee ini, mitra SkinBagus akan mendapatkan:
1. Penggunaan brand SkinBagus selama usaha berlangsung
2. Mesin ROLAND VersaSTUDIO SIGN MAKER BN-20 Print & Cut
3. Bahan baku + pendukung awal
a. Bahan sticker vinyl premium 50 mikron 20 meter
b. Bahan sticker carbon 10 meter
c. Bahan sticker transparan 10 meter
d. Bahan sticker cutting 5 warna masing-masing 5 meter
e. Bahan sticker ritrama 20 meter
f. Bahan laminasi doff, glosi, glitter, dan kanvas masing-masing 5 meter
g. Transfer tape 45 cm 1 roll
h. Bahan transfer paper untuk mousepad 2 pack
i. Bahan baku mousepad kain 30 pcs
j. Kemasan primer Skin Laptop & PC Tablet total 100pcs
k. Kemasan primer handphone skin 200 pcs
l. Kemasan skunder 300 pcs
4. Mesin laminasi dingin 60 cm 1 buah
5. Mesin press ukuran 38 x 38 cm 1 buah
6. Pelatihan SDM Mitra dan pendampingan di Kota Cabang di awal usaha
selama 5 hari di luar akomodasi*
*Keterangan : Akomodasi pelatihan usaha dalam area P. Jawa FREE!
7. SkinBagus Template
a. CD template layout skin berbagai gadget (lebih dari 1000 layout!)
b. CD stok gambar
c. CD template layout cutting sticker
8. Berbagai dummy gadget untuk display
9. Leaflet 2000 pcs Full Colour
10. Nota Penjualan 1 Rim
11. Stempel asli SkinBagus
12. Desain & Printed Flexi Outdoor bahan neon box (2 x 1 m)
13. Desain Ruang dan Desain Sign Board (bentuk file dan diprint kertas A4)
14. Poster pelengkap display ruangan dan desain-desain pendukung
15. Seragam Manager (1 buah)
16. Seragam Karyawan warna hitam (5 buah)
JOIN FEE 125 JUTA
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 8

17. Standart Operational Procedure (S.O.P.) SkinBagus yang teruji dan mudah
diaplikasikan :
a. Sistem Manajemen Keuangan
b. Sistem Manajemen Produksi & Operasional
c. Sistem Marketing & Promosi
d. Sistem Pengelolaan Gerai
e. Sistem Quality Control
f. Sistem Manajemen SDM
18. Layanan Hotline Bahan Baku SkinBagus 022-2500-599 | 08567539568
19. Supervisi, monitoring, pendampingan, konsultasi bisnis dan evaluasi bisnis,
manajemen serta pemasaran setiap hari, via Milis, Phone, SMS, Yahoo
Messenger.


c. Kebutuhan dan Persiapan
Untuk menjalankan bisnis ini, mitra SkinBagus harus menyiapkan:
1. Tempat (Kios atau Ruko 1 lantai, ukuran 3 x 7 m atau 4 x 8 m)
Lokasi di sekitar kampus-kampus, sekolah, bisa di jalan utama atau jalan
kelas 2 (tidak di dalam mall), dengan jumlah arus kendaraan minimal 50
kendaraan/menit.
Harga sewa antara 10 juta - 20 juta/tahun.
Listrik Minimal 2200 Watt.
2. Renovasi ruangan, tempat display dan sign board (neon box, tiang besi)
3. Meja Kursi untuk Front Office, Desainer, Produksi dan konsumen
4. Komputer 2 buah
5. Printer cetak untuk keperluan office
6. SDM 4 Orang (1 Orang Front Office, 1 Desainer, 2 Produksi + Pemasangan)
7. Biaya kirim seluruh bahan baku dan peralatan ke kota tujuan
8. Dana cadangan untuk operasional, promosi dan bahan baku 10 juta
(disiapkan dan dikelola sendiri oleh Mitra)

Catatan :
Perkiraan Total Investasi pertama : 135 150 Juta Rupiah
Perkiraan Total Investasi dengan dana Cadangan : 145 160 Juta Rupiah





SkinBagus : bikin skin semau kamu! 9

d. Analisa Keuangan
1. Target Penjualan Skin Gadget (Skin Laptop, Ipad, Handphone, dll)
Pemasukan :
(Jumlah hari) x (Jumlah penjualan harian) x (Harga rata-rata produk)
= 26 hari x 15 pcs x Rp. 75.000
= Rp. 29.250.000
2. Target Penjualan Vinyl Sticker
(Jumlah hari) x (Jumlah penjualan harian) x (Harga rata-rata produk)
= 26 hari x 6 meter x Rp. 70.000
= Rp. 10.920.000
3. Target Penjualan Cutting Sticker (Stiker mobil, motor,packaging, dll)
(Jumlah hari) x (Jumlah penjualan harian) x (Harga rata-rata produk)
= 26 hari x 50 pcs x Rp. 6.000
= Rp. 7.800.000
Omzet Kotor/bulan = Rp. 47.970.000

1. Bahan Baku (40% - 50% dari omzet) Rp.23.985.000
Pengeluaran :
2. Peralatan produksi,kemasan,tinta dan lain-lain Rp. 1.500.000
3. Gaji karyawan*
Desainer 1 Orang @900.000 Rp. 900.000
Produksi 2 orang @750.000 Rp. 1.500.000
Front Office 1 orang @500.000 Rp. 500.000
4. Pengeluaran rutin (Listrik, telpon, internet) Rp. 750.000
5. Promosi (Leaflet, radio, voucer, sponshorship dll) Rp. 600.000
6. Tabungan Sewa tempat Rp. 1.000.000
7. Ongkos Kirim bahan baku Rp. 1.000.000
8. Royalti (2,5% dari omzet) Rp. 1.199.250
Total Pengeluaran = Rp. 32.934.250

Nett Profit (without business risk)
= Omzet Pengeluaran = Rp. 15.035.750
(Target BEP 10 12 bulan)

Nett Profit with Business Risk Max 10% omzet
= Omzet 10% Omzet Pengeluaran =
(Target BEP 15 17 bulan)
Rp. 10.238.750
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 10

Catatan:
1. Perhitungan diatas adalah simulasi ideal dengan target omzet harian minimal sebesar
Rp 1.500.000
2. Gaji karyawan di atas berupa gaji pokok, belum termasuk BONUS KARYAWAN sesuai
dengan omset yang tercapai
3. Omzet total bulanan di masing-masing kota berbeda-beda, bergantung pada promosi yang
dilakukan, gaya hidup dan daya beli masyarakatnya.
4. Sewa tempat juga mempengaruhi nilai profit/bulan, disarankan untuk mencari tempat yang
tidak terlalu mahal biaya sewanya, namun tetap dilokasi yang mudah dijangkau dan dekat
dengan komunitas anak muda
5. Business Risk Max 10% dari nilai omzet adalah faktor resiko dari usaha ini, antara lain
adanya kesalahan miss print, miss cut atau miss print & cut, sehingga ada bahan yang
terbuang atau target penjualan tidak tercapai.


2. MITRA INDEPENDEN CUTTING STICKER
a. Review
Usaha Stiker (vinyl+cutting) seperti SkinBagus dengan NAMA SENDIRI!
Bebas menentukan warna serta layout gerai sendiri
Bebas Royalti Fee
Pangsa pasar yang luas
Cocok untuk yang dananya terbatas!
Sistem operasional yang mudah untuk diaplikasikan
Sistem penjualan peralatan dan bahan baku dari SkinBagus
SkinBagus Team TIDAK terlibat dalam manajemen operasional
Lokasi hanya di kota-kota tertentu yang tidak ada cabang SkinBagus

b. Join FEE


Dengan paket join fee ini, mitra independen SkinBagus akan mendapatkan:
1. Mesin ROLAND VersaSTUDIO SIGN MAKER BN-20 Print & Cut
2. Bahan baku + pendukung awal
a. Bahan sticker vinyl premium 50 mikron 20 meter
b. Bahan sticker carbon 10 meter
c. Bahan sticker transparan 10 meter
d. Bahan sticker cutting 5 warna masing-masing 5 meter
e. Bahan sticker ritrama 20 meter
f. Bahan laminasi doff,glosi,glitter dan kanvas masing-masing 5 meter
g. Transfer tape 45 cm 1 roll
JOIN FEE 95 JUTA
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 11

h. Bahan transfer paper untuk mousepad 2 pack
i. Bahan baku mousepad kain 30 pcs
3. CD template & stok gambar
4. Mesin laminasi dingin 60cm 1 buah
5. Printer Epson Sublimasi 1 buah
6. Infus Printer 1 Set
7. Mesin press ukuran 38 x 38 cm 1 buah
8. Pelatihan SDM Mitra di Kota Cabang selama 3 hari *di luar akomodasi
*Keterangan : Akomodasi pelatihan usaha dalam area P. Jawa FREE!
9. Layanan Hotline bahan baku SkinBagus 022-2500-599 | 08567539568
10. Pendampingan dan konsultasi bisnis, manajemen serta pemasaran setiap
hari, via Milis, Phone, SMS, Yahoo Messenger.

c. Kebutuhan dan Persiapan
Untuk menjalankan bisnis ini, mitra SkinBagus harus menyiapkan:
1. Tempat (Kios atau Ruko 1 lantai, ukuran 3 x 7 m atau 4 x 8 m)
Lokasi di sekitar kampus-kampus, sekolah, bisa di jalan utama atau jalan
kelas 2 (tidak di dalam mall), dengan jumlah arus kendaraan minimal 50
kendaraan/menit.
Harga sewa antara 10 juta-20 juta/tahun.
Listrik Minimal 2200 Watt.
2. Renovasi ruangan, tempat display dan sign board (neon box, tiang besi)
3. Meja Kursi untuk Front Office, Desainer, Produksi dan konsumen
4. Komputer 2 buah
5. Printer cetak untuk keperluan office
6. SDM 1 Orang (1 Orang Front Office, 1 Desainer, 1 Produksi)
7. Biaya kirim seluruh bahan baku dan peralatan ke kota tujuan
8. Dana cadangan untuk operasional, promosi dan bahan baku 10 juta
(disiapkan dan dikelola sendiri oleh Mitra)

Catatan :
Perkiraan Total Investasi pertama : 120 130 Juta Rupiah
Perkiraan Total Investasi dengan dana Cadangan : 130 140 Juta Rupiah






SkinBagus : bikin skin semau kamu! 12

d. Analisa Keuangan
1. Target Penjualan Vinyl Sticker
Pemasukan :
(Jumlah hari) x (Jumlah penjualan harian) x (Harga rata-rata produk)
= 26 hari x 10 meter x Rp. 70.000
= Rp. 18.200.000
2. Target Penjualan Cutting Sticker (Stiker mobil, motor,packaging dll)
= 26 hari x 100pcs x Rp. 6.000 = Rp. 15.600.000
Omzet Kotor/bulan = Rp. 33.800.000

1. Bahan Baku (40% - 50% dari omzet) Rp. 16.900.000
Pengeluaran :
2. Peralatan produksi,kemasan,tinta dan lain-lain Rp. 1.500.000
3. Gaji karyawan*
Desainer 1 Orang @900.000 Rp. 900.000
Produksi 1 orang @750.000 Rp. 750.000
Front Office 1 orang @500.000 Rp. 500.000
4. Pengeluaran rutin (Listrik, telpon, internet) Rp. 750.000
5. Promosi (Leaflet, radio, voucer, sponshorship dll) Rp. 600.000
6. Tabungan Sewa tempat Rp. 1.000.000
7. Ongkos Kirim bahan baku Rp. 1.000.000
Total Pengeluaran = Rp. 23.900.000

Nett Profit (without business risk)
= Omzet Pengeluaran = Rp. 9.900.000
(Target BEP 14 15 bulan)

Nett Profit with business risk max 10% omzet
= Omzet 10% Omzet Pengeluaran =
(Target BEP 21 23 bulan)
Rp. 6.520.000

Catatan:
1. Perhitungan diatas adalah simulasi ideal dengan target omzet harian minimal sebesar
Rp 1.300.000 (belum termasuk penjualan skin gadget jika mitra akan melakukan penjualan
skin gadget)
2. Gaji karyawan di atas berupa gaji pokok, belum termasuk BONUS KARYAWAN sesuai
dengan omset yang tercapai
3. Omzet total bulanan di masing-masing kota berbeda-beda, bergantung pada promosi yang
dilakukan, gaya hidup dan daya beli masyarakatnya.
4. Sewa tempat juga mempengaruhi nilai profit/bulan, disarankan untuk mencari tempat yang
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 13

tidak terlalu mahal biaya sewanya, namun tetap dilokasi yang mudah dijangkau dan dekat
dengan komunitas anak muda
5. Business Risk Max 10% dari nilai omzet adalah faktor resiko dari usaha ini, antara lain
adanya kesalahan miss print, miss cut atau miss print & cut, sehingga ada bahan yang
terbuang atau target penjualan tidak tercapai.


3. PERBANDINGAN PAKET JOIN BISNIS
No. Keterangan
Pilihan Paket Join Bisnis
GERAI SKINBAGUS MITRA INDEPENDEN
1. Nilai Investasi Rp. 125 juta Rp. 95 juta
2. Initial Support
(Pra-Opening)
Mendapatkan konsultasi layout,
rekrutmen crew , dan desain interior
sesuai standar Gerai SkinBagus
Konsultasi secara umum
3. Pasca Opening Support Grand Opening dengan
media promosi yang telah
terstandarisasi
Supply bahan baku produksi yang
bermutu dan berkualitas
Pemberian marketing strategy
untuk peningkatan omset
Pendampingan dan maintenance
terhadap operasional Gerai
SkinBagus
Suport dalam hal pemantauan
perkembangan Gerai SkinBagus
secara berkala
Training pembukaan gerai
secara umum
4. Training Training SDM diberikan spesifik
termasuk aspek teknis & produksi,
manajemen keuangan, manajemen
SDM, manajemen pemasaran &
promosi serta aspek kreatifitas &
pengembangan produk yang telah
terstandarisasi & mudah diaplikasikan
Training bisnis cutting sticker
secara umum
5. Produk Semua produk menggunakan ciri
khas dan nama brand SkinBagus
yang sudah dikenal luas
Standarisasi layout, Harga produk,
Pendampingan berkelanjutan
selama proses kerjasama
berlangsung
Adanya inovasi berkelanjutan dari
tim Riset and Development
manajemen pusat

Produk hanya sebatas
sticker & cutting sticker
Mitra bebas untuk
menentukan nama &
layout produk

SkinBagus : bikin skin semau kamu! 14

No. Keterangan
Pilihan Paket Join Bisnis
GERAI SKINBAGUS MITRA INDEPENDEN
6. Sistem
Operasional
Sesuai SOP SkinBagus, meliputi :
Sistem Manajemen Keuangan
Sistem Manajemen Produksi &
Operasional
Sistem Marketing & Promosi
Sistem Pengelolaan Gerai
Sistem Quality Control
Sistem Manajemen SDM
Sistem operational sesuai
dengan Standart Operational
Procedure umum untuk
usaha sticker & cutting
sticker
7. Program
Pemasaran
Adanya program pemasaran
bersama dengan keuntungan
sistem jaringan bersama
Sistem branding bersama oleh
SkinBagus Pusat
Full support, baik untuk
pengembangan merek, inovasi &
pengembangan produk dan supply
bahan baku
Program pemasaran produk
dilakukan sendiri oleh mitra
(pemilik gerai) untuk
kepetingan gerainya
8. Fleksibilitas
usaha
Perubahan yang akan dilakukan
melalui proses, baik dari segi upgrade
paket maupun program yang
dilakukan dan perubahan harga yang
ditawarkan
Flexible dalam menjalankan,
improvisasi konsep dan
pengembangan sistem
usahanya
9. Kreatifitas &
Pengembangan
Produk
Pengembangan akan terus dilakukan
oleh manajemen pusat (dibantu team
dari KedaiDigital yang terdiri dari
pengembangan produk, pemasaran
dan keteknisan lainnya yang akan di
share-kan kepada seluruh gerai
melalui miling list.
Pengembangan dilakukan
sendiri oleh mitra
10. Brand Brand image SkinBagus sudah dikenal
masyarakat luas, terutama di dunia
maya yang saat ini mudah diakses
Membangun nama/brand-
awareness dari
awal
11. Pendampingan
Usaha
Pendampingan berkesinambungan
selama usaha berlangsung (seumur
hidup)
Proses pendampingan saat
awal pembukaan gerai

4. LANGKAH JOIN BISNIS
Setelah merasa cocok dan yakin dengan sistem join bisnis Gerai SkinBagus,
maka tahapan berikutnya untuk menjadi mitra adalah :
a. Silahkan mempelajari sistem kerjasama yang kami uraikan diatas
b. Mengisi form aplikasi mitra untuk kemudian diseleksi
c. Melakukan MoU dengan CEO SkinBagus (calon mitra disarankan untuk datang
langsung ke SkinBagus Pusat di Bandung)
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 15

d. Membayar Commitment Fee atau Down Payment (DP) kerjasama sebesar 20% dari
nilai total join fee
e. Mitra akan diberikan SOP untuk mencari lokasi di kota yang calon mitra inginkan
dengan mempertimbangkan SOP yang akan kami berikan
f. Mencari & mempersiapkan SDM untuk kami training di lokasi tempat Gerai SkinBagus
akan dibuka
g. Melakukan renovasi tempat/ruangan sesuai dengan SOP desain tempat/ruangan yang
akan kami berikan
h. Melunasi pembayaran join fee (sebesar 80% dari nilai total)
i. SkinBagus Pusat akan mengirimkan mesin-mesin dan bahan baku ke kota tujuan
tempat Gerai SkinBagus baru akan dibuka
j. Tim Master SkinBagus akan melakukan training karyawan di lokasi selama 3 hari
k. Opening Gerai SkinBagus yang baru
l. Tim Master SkinBagus melakukan pendampingan di lokasi selama berapa 2 hari

Adapun persyaratan menjadi Mitra SkinBagus adalah sebagai berikut :
a. Perorangan atau perusahaan yang memiliki ketertarikan dengan bisnis kemitraan skin
& cutting sticker
b. Semangat berwiraswasta dengan keinginan kuat untuk berhasil
c. Sanggup untuk mengembangkan dan berperan aktif dalam menjalankan kemitraan
Gerai SkinBagus
d. Menjalankan Standard Operating Prosedur (SOP) yang menjadi dasar kekuatan
kemitraan Gerai SkinBagus sehingga mampu untuk menjaga standar kualitas produk
e. Memiliki kemampuan finansial dan investasi untuk modal kerja, jujur dan bertanggung
jawab dalam melaksanakan kewajiban sesuai yang tertera dalam perjanjian kemitraan
f. Memahami setiap keuntungan dan resiko dalam menjalankan kemitraan SkinBagus


Kami Siap Menjadi Mitra Anda!
- SkinBagus Indonesia -




SkinBagus : bikin skin semau kamu! 16

Frequently Ask & Question

TANYA : Apakah SkinBagus akan membuka gerai sebanyak-banyaknya di satu kota?
JAWAB : Tidak! Untuk mencegah terjadinya proses kanibalisme antar cabangnya sendiri,
dikarenakan pasar yang terbatas namun diperebutkan oleh banyak pemain, maka
SkinBagus memiliki kebijakan bahwa di setiap Kota Kabupaten ada satu gerai SkinBagus.
Jika akan dibuka gerai baru di sebuah Kota dan Kabupaten yang sama, maka jarak antar
Gerai SkinBagus minimal 5 Km di hitung dari jalur jalan Raya.
Penentuan sebuah kota bisa atau tidak dibuka gerai SkinBagus bisa kami putuskan setelah
rapat bersama dengan tim SkinBagus yang mengelola seluruh cabang SkinBagus, jadi
belum tentu lokasi yang diajukan langsung disetujui.
Mitra Independen SkinBagus hanya akan kami layani untuk kota-kota yang belum ada
Gerai SkinBagus atau di satu Kota Provinsi yang besar dan jarak paling dekat 20 Km dari
Gerai SkinBagus terdekat.


TANYA : Berapa lama sejak MoU ditandatangani sebuah gerai SkinBagus bisa mulai
beroperasi?
JAWAB : Setelah lokasi tempat gerai SkinBagus akan dibuka sudah dipastikan, maksimal 1
bulan kemudian gerai SkinBagus yang baru siap untuk beroperasi.
Kami tidak melakukan survey lokasi, sehingga kami mengharapkan agar Mitra SkinBagus
yang paling paham pada kondisi kotanya bisa menemukan lokasi yang tepat dengan
mempertimbangkan arahan dari kami. Beberapa aspek yang perlu diperhatikan adalah
kondisi lokasi, arus lalu lintas, dan lain-lain. Apabila pihak Mitra menginginkan Tim Master
SkinBagus untuk melakukan survey lokasi sebelum MoU maka biaya akomodasi dan
transportasi surveyor ditanggung oleh Mitra.


TANYA : Bagaimana jika tiba-tiba saya membatalkan kerjasama sebelum gerai SkinBagus
dibuka?
JAWAB : Maka Down Payment (DP) sebesar 20% tidak dapat ditarik kembali dan menjadi
hak SkinBagus sepenuhnya. Sebanyak 10% dari nilai DP tadi akan kami sumbangkan ke
Yayasan Sanggar Anak Matahari di Bekasi melalui kegiatan SAM Go-Preneur untuk melatih
anak-anak jalanan berkegiatan wirausaha.



SkinBagus : bikin skin semau kamu! 17

TANYA : Apakah mesin-mesin dari SkinBagus bergaransi?
JAWAB : Ya! Mesin yang disediakan SkinBagus bergaransi satu tahun, di luar elemen yang
habis pakai, misal seperti pisau cutting dan sebagainya. Mitra tak perlu khawatir karna
kami menyediakan komponen-komponen pengganti untuk elemen habis pakai tersebut.


TANYA : Apakah konsultasi usaha bisa dilakukan setiap saat?
JAWAB : Ya! SkinBagus memiliki tim yang akan membantu menangani berbagai
permasalahan Mitra di daerah. Layanan kami tersedia melalui online via YM, miling list,
SMS dan juga telepon. Kami memiliki divisi Marketing, Maintenance, R&D, Desain, Bahan
Baku dan Public Relation serta Online Center. Orang-orang yang berada di tim ini adalah
para manager SkinBagus Pusat yang telah berpengalaman mengeksekusi pasar. Mereka
juga dibantu oleh tim yang ada di bawah koordinasinya.


TANYA : Berapa lama operasional Gerai SkinBagus dalam satu hari? Berapa jumlah SDM
yang dibutuhkan di awal usaha?
JAWAB : Gerai SkinBagus buka selama 12 jam dari pukul 08:00 pagi hingga pukul 08:00
malam. SDM yang dibutuhkan adalah :
a. Front Office : 1 orang (mengusai internet)
b. Desainer : 1 orang (menguasai CorelDraw, Adobe Ilustrator dan Photoshop)
c. Produksi : 1 orang
d. Pemasangan : 1 orang
Catatan :
Karyawan bukan berasal dari SkinBagus Pusat dan diusahakan direkrut/berasal dari
kota tempat gerai SkinBagus berada. Hal ini untuk menekan biaya operasional karena
tidak harus menanggung biaya kos jika karyawan direkrut/berasal dari kota lain.


TANYA : Bagaimana teknis training karyawan?
JAWAB : Pelatihan SDM Mitra dan pendampingan di Kota Cabang di awal usaha selama 5
hari di luar akomodasi*
*Keterangan : Akomodasi pelatihan usaha dalam area P. Jawa FREE!



SkinBagus : bikin skin semau kamu! 18

TANYA : Bagaimana dengan support bahan baku?
JAWAB : Kami memiliki SkinBagus yang ada di Bandung, yang memproduksi bahan baku
untuk operasional SkinBagus. Bahan ini yang kami kirimkan ke semua gerai SkinBagus di
seluruh Indonesia. Kami hanya memberikan bahan baku ini kepada Jaringan Cabang
SkinBagus dan Mitra Independen, jadi tidak kami jual bebas!
Layanan hotline bahan baku bisa melalui email, YM, telepon dan SMS.


TANYA : Bagaimana dengan biaya kirim bahan baku?
JAWAB : Bahan baku dan biaya kirim ditanggung sepenuhnya oleh Mitra SkinBagus sesuai
dengan harga dan ongkos kirim yang berlaku saat itu.


TANYA : Apakah semua permintaan untuk menjadi Mitra SkinBagus langsung diterima?
JAWAB : Belum tentu! Kami saat ini selektif dalam memilih Mitra untuk mengelola Gerai
SkinBagus. Kami mengutamakan mereka yang memiliki jiwa entrepreneur, sanggup
mengelola bisnis ini untuk jangka panjang, bukan hanya hitungan bulan. Ini adalah bisnis
yang akan tetap eksis bahkan hingga 10 tahun ke depan. Kami juga mengutamakan calon
Mitra yang benar-benar siap dalam permodalan. Karena bisnis ini akan terus berinovasi
dan membutuhkan tambahan investasi dalam perkembangannya.


TANYA : Apakah membuka Gerai SkinBagus pasti untung?
JAWAB : Secara kasat mata YA!! Karena setiap produk SkinBagus dijual hingga tiga kali lipat
dari harga pokok produksi sehingga profit yang diperoleh cukup tinggi. Tetapi dalam
sebuah bisnis apapun tidak ada JAMINAN PASTI UNTUNG! Seorang pengusaha diharuskan
untuk siap untung dan siap rugi. Tapi SkinBagus memiliki sistem yang sudah teruji
memberikan profit jika dijalankan dengan benar oleh pihak pengelola (Mitra). Namun ada
banyak faktor diluar sana yang tidak bisa diduga, seperti animo masyarakat, gaya hidup,
dll.
Oleh karena itu kami memberikan sistem promosi yang HARUS DIJALANKAN OLEH PIHAK
MITRA. Sistem ini 20% support dari SkinBagus dan 80% action dari manajemen cabang
gerai SkinBagus.



SkinBagus : bikin skin semau kamu! 19

TANYA : Apakah ada target kerja dari SkinBagus Pusat?
JAWAB : Ya! Kami memberikan target setiap cabang gerai SkinBagus bisa meraih omzet
minimal 20 juta/bulan, jadi manajemen cabang dan timnya harus mampu mengejar omzet
tersebut.


TANYA : Bagaimana penghitungan Royalti Fee SkinBagus?
JAWAB : Kami mengembangkan bisnis SkinBagus ini dengan konsep kekeluargaan tapi
tetap profesional. Karena itu kami tidak membebankan nilai royalti yang tinggi seperti
bisnis franchise lainnya. Royalti Fee SkinBagus hanya sebesar 2,5% dari omzet kotor/bulan.
Murah sekali!
Berikut kami berikan contoh perhitungan royalti :
Jika omzet Mitra 1 juta, maka royalti untuk SkinBagus Pusat hanya 25ribu
Jika omzet Mitra 10 juta, maka royalti untuk SkinBagus Pusat hanya 250ribu
Jika omzet Mitra 20 juta, maka royalti untuk SkinBagus Pusat hanya 500ribu
Jika omzet Mitra 30 juta, maka royalti untuk SkinBagus Pusat hanya 750ribu
dan seterusnya.
SkinBagus tidak pernah meminta pembayaran royalti jika omzet cabang gerai SkinBagus
masih di bawah 10 juta/bulan. Kami akan meminta 2,5% dari omzet itu untuk diberikan
kepada panti asuhan agar menjadi sarana pembuka rejeki supaya omzet gerai SkinBagus
bisa meningkat terus. Amin.


TANYA : Apakah Mitra Independen bebas Royalti Fee?
JAWAB : Ya! Mitra Independen tidak perlu membayar royalti. Karena SkinBagus Pusat tidak
terlibat sama sekali dalam manajemen operasional usahanya. Kami hanya menjual alat dan
bahan baku saja.


TANYA : Apakah ada biaya-biaya lain yang dibebankan kepada Mitra?
JAWAB : TIDAK ADA!


TANYA : Bagaimana jika ada gerai SkinBagus yang tidak berjalan maksimal di satu kota dan
pemiliknya memilih menutup usaha?
JAWAB : Ada 3 Pilihan:
SkinBagus : bikin skin semau kamu! 20

a. Menjual kepemilikan gerai SkinBagus cabang itu kepada pihak lain. Pemilik baru
melakukan MoU dengan SkinBagus Pusat
b. Mengganti pengelolaan gerai SkinBagus cabang itu kepada pihak lain dan
dilakukan bagi hasil sesuai kesepakatan pemilik dengan pihak pengelola. MoU
antara pemilik dan pengelola baru wajib ditembuskan ke SkinBagus Pusat.
c. Menjual seluruh peralatan, mesin-mesin, dan bahan baku. Hasil penjualannya
100% menjadi milik Mitra SkinBagus. Nama gerai cabang resmi dikembalikan
kepada SkinBagus Pusat.


TANYA : Bagaimana jika ada pertanyaan-pertanyaan lain?
JAWAB : Silahkan email ke info@skinbagus.com. Kami akan segera menjawab sesegra
mungkin.

Você também pode gostar