Você está na página 1de 2

1

BAB I
PENDAHULUAN


1.1 Latar Belakang
Otomycosis (oto = telinga + mikosis = jamur) mengacu pada infeksi jamur
superfisial dari kanal auditori eksternal, namun penyakit ini dapat terjadi pada
telinga tengah jika membran timpani mengalami perforasi.
1,2,3
Epidemiologi
otomycosis adalah global; Namun, panas, lingkungan lembab, berdebu, daerah
tropis dan subtropis membuat otomycosis lebih umum di wilayah ini.
4
Hal ini
terutama ditandai oleh pruritus, otalgia, kepenuhan aural, gangguan
pendengaran dan tinnitus.
1-3

Distribusi dari penyakit ini tersebar di seluruh dunia, diperkirakan bahwa
sekitar 5-25% dari total kasus otitis externa adalah karena otomycosis.
4
Agen
jamur yang menjadi penyebab paling umum adalah spesies Aspergillus dan
Candida seperti Aspergillus, Penicillium, Mucor, Rhizopus, Scopulariopsis,
Absidia dan Candida.
5
Gejala klinis yang paling sering ditemukan pada pasien adalah seperti rasa
terbakar di telinga, gatal-gatal, sensasi penuh pada telinga, otalgia, otore,
gangguan pendengaran, tinitus dan sakit kepala yang hebat.
6

Banyak faktor yang dikemukakan sebagai predisposisi terjadinya
otomikosis, termasuk cuaca yang lembab, adanya serumen, instrumentasi pada
telinga, status pasien yang immunocompromised , dan peningkatan pemakaian
preparat steroid dan antibiotik topikal. Pengobatan yang direkomendasikan
meliputi debridement lokal, penghentian pemakaian antibiotik topikal dan anti
jamur lokal atau sistemik. Berikut ini akan dibahas tentang definisi,
karakteristik, gejala klinis, faktor-faktor predisposisi, dan komplikasi dari
otomikosis, sehingga kita dapat mendiagnosa dan memberi pengobatan secara
cepat dan tepat.
7

2

I.2 Tujuan Penulisan
Tujuan penulisan referat ini adalah menambah pengetahuan tentang
definisi, Etiologi, epidemiologi, faktor predisposisi, patogenesis, gejala klinis,
diagnosis, pemeriksaan penunjang dan penatalaksanaan dari penyakit
otomikosis.

I.3 Manfaat Penulisan
Referat ini diharapkan dapat menjadi acuan dalam mendiagnosis dan
pengelolaan otomikosis.

1.4 Metode Penulisan
Referat ini ditulis dengan menggunakan metode tinjauan pustaka yang
merujuk dari berbagai literatur.

Você também pode gostar