Você está na página 1de 12

Animasi Mobil dengan 3DS Max

Di tutorial ini, kita akan mengenal bagaimana membuat animasi mobil dengan 3DS Max dengan
cepat, gak ribet namun dengan hasil animasi yang cukup realistis.

Kita akan menggunakan Madcar, sebuah plugin untuk membuat animasi kendaraan roda empat yang
sederhana, dan pastinya gratis. Silahkan download dulu pluginnyadisini. Menggunakan madcar lebih
tepat disebut simulasi karena kita tidak akan menggunakan keyframe, hanya mengemudikan mobil
secara virtual seperti di game-game balapan mobil. Tapi, madcar lebih dinamis karena kita benarbenar bisa mengontrol semua bagian mobil seperti suspensi, berat roda, gaya, gesekan dan lain-lain
sehingga mobil dapat melakukan gerakan-gerakan akrobatis seperti drifting, melaju miring, dan
gerakan-gerakan ekstrim lainnya. Misalnya hasil yang saya dapatkan bisa dilihat di video dibawah.

Ok, langsung saja ke tutorial gan, cekidot . . .


1.

Setelah Madcar terinstal, di menu Create > ubah Standard Primitives menjadi Dynamics

Objects lalu tekan tombol Madcar. Masukkan objek Madcar ke viewport. Objek madcar sendiri
bentuknya berupa kotak dengan empat buah roda dan satu ikon panah yang menunjukkan kea rah
mana lajunya.

2.

Masukkan model mobil yang agan punya menggunakan perintah Merge.

3.

Setelah objek mobil masuk di viewport, atur posisinya agar sama persis dengan posisi madcar.

Setelah itu, atur tinggi Madcar agar sama dengan objek mobil.

4.

Atur juga posisi, lebar dan radius ban Madcar agar sama dengan ban mobil. Supaya lebih mudah

dalam penyesuaian, gunakan mode empat viewport.

5.

Ok, pastikan semua bagian pada madcar posisi dan ukurannya sama dengan bagian pada mobil

seperti gambar dibawah.

6.

Buatlah helper Point dengan ukuran=70 seperti gambar dibawah.

7.

Duplikat point tersebut sehingga jumlahnya menjadi 5 buah. Atur ukuran point yang terakhir

menjadi lebih besar kira-kira menjadi 200.

8.

Seleksi point kecil yang pertama lalu di tab Motion, pada rollout Assign

Controller seleksiTransform: Position/Rotation/Scale dan tekan tombol Assign Controller seperti


gambar dibawah. Di jendela yang muncul, pilih Madcar.

9.

Masih di tab Motion, klik tombol None lalu pilih objek Madcar di viewport. Pada pilihan

dibawahnya, pilih radio Left Front Wheel, maka posisi point akan pindah ke posisi ban kiri-depan
madcar. Ini artinya, gerakan point sudah terkunci oleh Controller Madcar yang kita pilih.

10.

Lakukan langkah tersebut pada semua Point dengan target yang berbeda (pilih radio berbeda di

tab Motion untuk setiap Point). Untuk point yang paling besar, pilih target Chasis yang letaknya paling
bawah. Setelah selesai, semua point akan menempati masing masing bagian pada Madcar seperti
gambar dibawah.

11.

Seleksi ban depan-kiri mobil lalu klik tombol Align Tool dan pilih Point yang berada di depan-

kiri roda Madcar. Pada jendela yang muncul, atur nilainya seperti gambar dibawah. Ini dilakukan agar
posisi center objek sama persis satu sama lain.

12.

Menggunakan Select and Link, kaitkan objek ban mobil ke Point target sehingga jika point

berputar, maka ban pun akan ikut berputar.

13.

Kaitkan semua bagian mobil ke masing-masing point seperti gambar dibawah.

14.

Untuk memastikan semuanya sudah terkait dengan point, buka jendela Select by Name.

Pastikan semua bagian objek mobil merupakan child dari masing-masing point seperti gambar
dibawah.

15.

Buatlah objek Plane dengan Length dan Width = 20000 unit dengan length dan width segs =30

saja. Kita membuat objek plane dengan ukuran yang cukup luas agar leluasa dalam simulasi
nantinya.

16.

Perpanjang timeline kira-kira sampai 1000 frame. Seleksi objek Madcar, lalu di parameter

Surface, klik tombol None dan klik objek Plane di viewport. Atur nilai End Frame = 1000.

17.

Di rollout On Run Driving, pilih mode simulasi sesuai selera anda. Ada tiga mode yang

tersedia, yaitu Mouse, Keyboard dan Joystick. Memilih Use Mouse berarti anda akan mengontrol
kemudi mobil menggunakan mouse, begitu pula dengan pilihan Use Keyeboard dan Joystick. Disini,
saya menggunakan mode Use Mouse karena lebih gampang dalam simulasi pergerakan. Jangan
lupa tekan tombol OnRunDriving gan.

18.

Saatnya test Drive !. pastikan objek madcar berada beberapa unit diatas permukaan plane

(tanah). Tekan tombol enter untuk memulai simulasi, maka objek madcar akan jatuh. Coba gerakkan
mouse kedepan untuk menambah kecepatan, geser mouse ke kiri-kanan untuk berbelok dan geser
mouse kebelakang untuk mengerem.

Untuk mempermudah dan meringankan simulasi, lebih baik untuk menyembunyikan dulu objek mobil
dan point sehingga yang terlihat hanya madcar saja. Karena pada saat simulasi, gerakkan mobil akan
terlihat lambat dari seharusnya, tergantung kecepatan komputer anda. Kalau ada masalah saat
simulasi, misalnya objek tidak bergerak ketika menekan enter, coba tekan dulu tombol Search First
Driver Change di parameter Madcar, lalu coba tekan-tekan tombol Recalc sehingga objek madcar
akan bergerak perlahan di viewport. Jika saat menekan tombol Recalc objek madcar tidak bergerak
sama sekali, coba tekan tombol Update Surface dan coba tekan-tekan lagi tombol Recalc.
Kadang butuh beberapa waktu untuk bisa mensimulasikan madcar, apalagi kalau plugin ini baru

terinstal di 3DS Max. silahkan lakukan langkah diatas, atau bereksperimen dengan nilai-nilai yang
ada sehingga objek madcar bisa ber simulasi dengan baik.

19.

Kalau simulasi sudah berjalan, silakan di coba melaju dan berbelok dengan menggerak-

gerakkan mouse. Butuh beberapa waktu untuk benar-benar terbiasa dan mahir dalam mengendalikan
laju mobil, karena mobil akan mudah terguling apalagi ketika berbelok mendadak dengan kecepatan
tinggi.
Sekedar tips , untuk melakukan beberapa gerakkan akrobatik, kita harus mengubah beberapa nilai
default pada parameter madcar. Misalnya untuk melakukan Drifting, coba atur agar masa roda
belakang lebih tinggi dari masa roda depan. Selain itu, atur juga nilai Surf Cohesion lebih rendah
dari default, misalnya 0.3. ini untuk membuat permukaaan tanah lebih licin sehingga mobil tidak
miring saat berbelok tajam.
Untuk membuat mobil melaju miring diatas dua roda, atur nilai Surf Cohesion agar gesekannya lebih
tinggi (misalnya 0.8 sampai 1.0). selain itu, atur juga agar berat roda belakang supaya sama dengan
roda depan. Gerakkan mouse kedepan supaya mobil melaju cukup cepat, lalu drag mouse ke
samping supaya mobil berbelok mendadak. Kalau mobil terguling, tekan enter untuk menghentikan
simulasi. Geser timeslider ke frame saat mobil berbelok mendadak (saat posisinya tidak terlalu
miring), lalu jalankan kembali simulasi sambil posisi mouse berada didepan jendela controller. Kalau
mobil terlalu miring, coba kurangi kecepatan agar tidak terguling. Kalau kemiringannya sudah stabil
dan seimbang, silahkan tambah kecepatan agar mobil melaju cukup cepat dalam keadaan miring.
Selamat mencoba . . .

Ok, mungkin hanya itu yang bisa saya tulis kali ini, mungkin kurang lengkap karena disini saya hanya
menjelaskan cara menggunakan plugin nya saja. Untuk selebihnya, anda bisa bereksperimen untuk
membuat gerakan-gerakan keren seperti di film dan iklan TV. Semoga bermanfaat, dan terimakasih
sudah berkunjung.
Wassalam . . .

Você também pode gostar