Você está na página 1de 3

1. Bagaimana perasaan anda ketika gempa bumi itu terjadi?

a. Panik
b. Takut
c. Putus asa
d. Khawatir
2. Mengapa anda merasa panik/ takut/ putus asa/ khawatir?
a. Karena tidak pernah ada pemberitahuan tentang gempa sebelumnya
b. Karena tidak pernah mengalami sebelumnya
c. Kehilangan anggota keluarga
d. .......................................
3. Menurut anda, apakah bencana alam merupakan takdir Allah swt ?
a. Benar, itu adalah takdir dari Allah
b. Bukan takdir Allah
c. Bencana alam adalah gejala alam biasa
d. Tidak tahu.
4. Dimana anda mengungsi?
a. Dikota yang sama
b. Kota terpencil
c. Di tempat pengungsian
d. Di halaman kantor polisi, masjid atau sekolah
5. Apakah tempat pengungsian memadai?
a. Sangat memadai, ada air bersih, ada MCK
b. Cukup memadai, ada air bersih tanpa MCK
c. Kurang memadai, tidak ada air bersih tetapi ada MCK
d. Sangat tidak memadai, tidak ada air bersih dan MCK
6. Bagaimana kehidupan di pengungsian?
a. Menyenangkan
b. Menyedihkan
c. Memprihatinkan
d. Menakutkan
7. Bagaimana dengan pekerjaan/sekolah anda?
a. Terputus
b. Harus mendaftar di sekolah baru
c. Tetap
d. Tertunda
8. Bagaimana dengan tempat tinggal anda?
a. Tetap utuh
b. Hancur sebagian
c. Masih layak huni
d. Hancur total
9. Apa saja yang dapat terselamatkan saat gempa terjadi?
a. Pakaian
b. Harta
c. Tidak ada yang dapat terselamatkan
d. Semuanya
10. Menurut anda, apakah bencana alam dapat dicegah ?
a. Pasti dapat dicegah.
b. Tidak dapat dicegah karena tidak diketahui kapan akan terjadi
c. Mungkin dapat dicegah
d. Tidak tahu.
11. Menurut anda, dengan menggunakan teknologi masa kini, bencana alam seharusnya
dapat diprediksi/diramalkan.
a. Dapat diprediksi
b. Sangat sulit untuk diprediksi
c. Mungkin, tetapi saya tidak tahu pasti
d. Sama sekali tidak dapat diprediksi
12. Dari mana saja bantuan yang datang?
a. Pemerintah
b. Dermawan
c. Saudara-saudara
d. Badan bertaraf internasional seperti PBB
13. Bantuan apa yang sebenarnya anda perlukan?
a. Makanan, pakaian, obat-obatan
b. Uang
c. Bantuan moril
d. Ceramah agama untuk menguatkan iman
14. Siapa yang menurut anda harus ikut bertanggung jawab saat bencana terjadi?
a. Pemerintah pusat
b. Pemerintah daerah
c. Anda sendiri
d. Masyarakat sekitar
15. Menurut anda, apakah guru dan kepala sekolah harus ikut membantu korban?
a. Iya
b. Tidak
c. Tidak tahu
d. Mungkin
16. Berkaitan dengan potensi gempa di Indonesia, apakah yang harus diajarkan oleh guru?
a. Jenis-jenis gempa dan penyebab gempa di Indonesia
b. Pelajaran mengenai mitigasi bencana
c. Cara-cara menghadapi bencana kepada para siswa
d. Tanda-tanda gempa bumi
17. Selain guru, siapa yang harus mengajarkan cara menghadapi bencana pada
masyarakat?
a. Bupati, camat, walikota, lurah
b. Pemimpin masyarakat, kiai, ustadz
c. Tim khusus penanggulangan bencana
d. Badan internasional (PBB)
18. Selain tim khusus, siapa yang sebaiknya menjadi sukarelawan?
a. Guru
b. TNI
c. Pramuka
d. Mahasiswa
19. Menurut kalian, apa yang harus dilakukan oleh pemerintah pusat?
a. Memberi tahu kapan datangnya gempa
b. Memberi pelatihan cara menghadapi gempa
c. Memberi bantuan material
d. Mengganti seluruh kerusakan akibat gempa
20. Apakah yang masyarakat harapkan untuk mengantisipasi gempa di masa datang?
a. Pemerintah harus memberi peringatan lebih awal
b. Pemerintah pusat harus menyiapkan dana khusus untuk gempa
c. Pemeritnah pusat harus menyiapkan tempat pengungsian lebih baik (ada tenda, selimut,
makanan, P3K, dan MCK)
d. Ahli gempa nasional dan internasional harus membuat peta gempa tektonik dan
vulkanik, dan harus di sebar luaskan ke daerah rawan gempa.

Você também pode gostar