Você está na página 1de 8

BAB IV

ASUHAN KEPERAWATAN KASUS PADA KLIEN KANKER SERVIKS


4.1 Kasus
Pada tanggal 7 Oktober 2016 Ny. E usia 38 tahun, beragama Islam, datang ke Ruang
Ginekologi IRNA A RS. Dr. Soetomo Surabaya dengan keluhan sakit yang terus menerus
pada perut bagian bawah dan panggulnya, perdarahan yang terjadi pada tanggal 21
September 2016 terjadi selama 15 hari warna merah, tidak berbau. Perdarahan terjadi setelah
melakukan hubungan suami istri. Klien juga mengatakan pernah mengalami keputihan 1
minggu sebelum perdarahan. Klien mengatakan sangat resah dengan kondisinya. Ny E
menceritakan riwayat menstruasinya yang tidak teratur. Pasien juga mengatakan tidak nafsu
makan dan menghabiskan makan hanya 1/3 porsi saja. Sehingga berat badannya semakin
menurun. Sebelum sakit BB 53 kg dan ketika datang ke RS 50 kg dengan TB : 152 cm
Setelah dilakukan pemeriksaan didapatkan data TD 110/60 mmHg, Nadi : 88x / menit, RR :
20 x/ menit, Suhu : 37 o C. Diagnosa Medis : Ca Serviks.
4.2 Pengkajian
1. Identitas klien
Nama
: Ny E
Umur
: 38 tahun
Pekerjaaan
: Ibu Rumah Tangga
Alamat
: Surabaya
Tanggal MRS
: 7 Oktober 2016
Nama Suami
: Tn A
Umur
: 40 tahun
Pekerjaan
: Wiraswasta
2. Data Umum Kesehatan
a) Riwayat Kesehatan Sekarang
Klien mengeluh sakit yang terus menerus pada perut bagian bawah dan
panggulnya, perdarahan yang terjadi pada tanggal 21 September 2016
terjadi selama 15 hari warna merah, tidak berbau. Perdarahan terjadi
setelah melakukan hubungan suami istri. Klien juga mengatakan
pernah mengalami keputihan 1 minggu sebelum perdarahan. Klien
mengatakan sangat resah dengan kondisinya.
Keluhan utama : Klien mengeluh perut bagian bawah dan panggulnya
terasa sakit dan sakitnya bertambah berat bila duduk, klien merasa

lemah, susah tidur, merasa letih, klien tampak meringis, tampak


gelisah.
Faktor pencetus : sakit akan bertambah berat bila digunakan untuk
duduk
Frekuensi : terjadi terus menerus
b). Riwayat Kesehatan Keluarga
Klien mengatakan bahwa ibunya meninggal akibat kanker ovarium
c). Riwayat Obstetri
1. Menarche : usia 12 tahun ; lama : 7 hari
2. Menikah I : usia 19 tahun, suami I meninggal mempunyai 1 anak
perempuan.
Menikah II : usia : 25 tahun, suami II mempunyai 2 anak perempuan
3. Riwayat KB : menggunakan suntik KB 3 bulanan, pasien
menggunakan KB semenjak 1998 dan lepas pada 2010
d). Genogram

: Pasien
: Perempuan

: Laki - laki
: Sudah Meninggal

: Tinggal serumah

3. Pola Nutrisi
BB sekarang tidak ditimbang karena keadaan klien lemah, TB 152 cm.
klien mengatakan sebelum sakit BB 53 kg. klien mengatakan dalam sehari
makan sebanyak 3 kali makanan habis 1/3 porsi yang diberikan, kerena
kurang nafsu makan. Klien mengatakan dalam 3 bulan terakhir berat

badan terasa sangat turun. Klien mengatakan minum dari pagi 6-7 gelas
dalam 24 jam
4. Pola Eliminasi
Klien mengatakan buang air besar 1 kali dalam sehari diwaktu pagi
5. Pola Tidur dan Istirahat
Klien mengatakan tidur malam jm 10 waktu tidur 4-5 jam dan sering
terbangun karena perutnya terasa sakit. Klien merasa kurang tidur.
6. Pola Aktivitas dan Latihan
Klien hanya mandi 1 kali sehari, klien lebih sering berbaring dan kadang
dibantu orang lain untuk ke toilet.
7. Pola Bekerja
Klien mengatakan sebelum sakit klien di hanya di rumah sebagai ibu
rumah tangga
8. Riwayat Lingkungan
Kebersihan : klien mengatakan rumahnya cukup bersih
Bahaya : klien mengatakan tidak merasakan adanya bahaya dari
lingkungan sekitar tempat tinggalnya.
Polusi : klien mengatakan tidak ada pencemaran lingkungan tempat tinggal
dari sampah dan limbah pabrik
9. Aspek Psikososial
a. Persepsi diri
Hal yang sangat dipikirkan saat ini adalah cemas dengan penyakitnya.
Harapan setelah menjalani perawatan yaitu klien berharap sembuh dari
penyakitnya.
b. Pertahanan diri
Klien mengatakan untuk mengisi waktu luang selama di RS klien
membaca al-quran, klien tampak menangis dan merintih saat kesakitan
c. Sistem nilai dan kepercayaan
Klien beragama islam, tidak ada kepercayaan yang bertentangan
dengan pengobatan yang dilakukan
10. Pemeriksaan Fisik
a. KU
: klien tampak lemah, kesadaran CM
b. TTV : TD 110/60 mmHg
N
: 88 x/menit
RR
: 20 x/menit
S
: 37 derajat
c. Kepala : rambut tidak rontok, rambut bersih, muka tampak pucat

d. Mata : konjungtiva anemis, sklera tidak ikterik, simetris, reflek pupil +/


+
e. Hidung sinus : simetris, septum digaris tengah, tidak ada massa, tidak
ada polip, tidak ada nyeri tekan
f. Mulut : mukosa mulut tidak kering, kebersihan mulut baik
g. Pernapasan : bunyi napas vesikuler, tidak ada ronchi
h. Sirkulasi : bunyi jantung I-II, bunyi tambahan tidak ada, ekstremitas
terasa dingin, kapiler refill lambat, kulit tampak pucat
i. Abdomen : simetris, tidak teraba massa, nyeri tekan pada daerah
simphisis
j. Reproduksi : keluar darah 15 cc dari vagina, tidak berbau
pengeluaran secret tidak ada, kemerahan tidak ada
k. Neurology : reflek patella baik, tidak ada kelemahan pada ekstremitas
l. Musculoskeletal : kelainan bentuk tubuh tidak ada, kekuatan otot
berkurang
11. Data Laboratorium
Tanggal 9 Oktober 2016 : Hb 9,4 gr%, Leukosit 8600, Trombosit 189.000
12. Data Pemeriksaan Diagnostik
Pemeriksaan biopsy jaringan serviks : kesimpulan Adenomakarsinoma
musineum papiler serviks, diferensiasi sedang, reaksi infiltrate ringan

4.3 Analisa Data


No
.
1.

Data

Etiologi

DS :
-Klien mengeluh perut bagian

Proliferasi sel abnormal di area

bawah dan panggulnya terasa


sakit
-Klien mengatakan

sakitnya

berlangsung terus menerus


dan bertambah berat ketika
duduk
-Klien
mengatakan

sering

terbangun pada malam hari

serviks

Semakin membesar

Mendesak sel yang sehat

Kompresi jaringan saraf

Infiltrasi saraf

Nyeri Akut

Masalah
Nyeri Akut

karena perutnya terasa sakit


DO :
P : Poliferasi sel abnormal di
daerah serviks
Q:
R: perut bagian bawah dan
panggulnya
S:

meringis

dan

merintih

kesakitan, Skala nyeri 5


T: terus menerus muncul dan
2.

semakin berat ketika duduk


DS :
-Klien merasa lemah
DO :
-Kapiler refill lambat
-Konjungtiva anemis
-Kulit tampak pucat
-Ekstremitas terasa dingin
Kadar Hb 9,4 gr%

3.

DS :
-Klien mengatakan nafsu makan
berkurang
-Klien mengatakan dalam sehari
makan 3 kali, makanan habis
1/3 dari porsi yang diberikan
-Klien mengatakan dalam berat
badannya terasa sangat turun
-Klien merasa lemah
DO :
-Klien tampak pucat, lemah
-Konjungtiva anemis
-Makanan yang diberikan tampak
bersisa

Ca serviks

Perubahan epitel displatik


serviks

Regrasi spontan

Perdarahan

Anemia

Merasa lemas, lelah

Gangguan Perfusi Jaringan


(Anemia)
Proliferasi sel abnormal

Penambahan massa sel

Menekan area abdomen

Organ di dalam abdomen


terkompresi (lambung)

Rasa mual, nafsu menurun

Asupan nutrisi kurang

Ketidakefektifan
Perfusi Jaringan
(Anemia)

Perubahan
nutrisi

kurang

dari kebutuhan
tubuh

Kadar Hb 9,4 gr%


4.4 Diagnosa Keperawatan
1. Domain 12 Kenyamanan
Kelas 1 Kenyamanan Fisik
Nyeri akut berhubungan dengan kompresi/destruksi jaringan saraf, infiltrasi saraf
atau suplai vaskularnya (00132)
NOC
Domain
IV
Pengetahuan
tentang
kesehatan dan perilaku
Kelas Q Perilaku Sehat
Kontrol Nyeri (1605)
Indikator
yang
digunakan
untuk
mengotrol nyeri klien :
160502 Mengenali kapan nyeri terjadi (4 5)
160501 Menggambarkan faktor penyebab
nyeri (4 - 5)
160507 Melaporkan perubahan terhadap
gejala nyeri pada petugas kesehatan (4 5)

NIC
Pemberian Analgesik (2210)
1. Tentukan lokasi, karakteristik, kualitas
dan keparahan nyeri sebelum mengobati
pasien
2. Cek adanya riwayat alergi obat
3. Cek perintah pengobatan meliputi obat,
dosis, dan frekuensi obat analgesik yang
diresepkan
4. Tentukan pilihan obat analgesik
berdasarkan tipe dan keparahan nyeri.
5. Tentukan analgesik sebelumnya, rute
pemberian, dan dosis untuk mencapai hasil
pengurangan nyeri yang optimal
6. Berikan kebutuhan kenyamanan dan
aktivitas lain yang dapat membantu
relaksasi untuk memfasilitasi penurunan
nyeri.

2. Domain 4 Aktivitas / Istirahat


Kelas 4 Respons Kardiovaskular/Pulmonal
Ketidakefektifan Perfusi Jaringan berhubungan dengan penurunan komponen
seluler yang diperlukan untuk pengiriman oksigen/nutrient ke sel (00204)
NOC
Domain III Kesehatan Fisiologis

NIC
Pengaturan Hemodinamik (4150)

Kelas E Jantung Paru

1.

Perfusi jaringan perifer (0407)

terhadap

Lakukan

penilaian

status

komprehensif

hemodinamik

(yaitu

Indikator yang digunakan adalah :

memeriksa

tekanan

darah,

denyut

040715 Pengisian kapiler jari (4 5)

jantung, denyut nadi)

040712 Edema Perifer (4 5)

2. Monitor dan dokumentasikan tekanan

040743 Muka Pucat (4 5)

nadi proporsional

040744 Kelemahan Otot (4 5)

3. Tentukan status perfusi (yaitu apakah


pasien terasa dingin, suam suam kuku
atau hangat)
4. Berkolaborasi dengan dokter dalam
pemberian obat
5. Identifikasi adanya tanda dan gejala
peringatan dini siste hemodinamik yang
dikompromikan

(misalnya

adanya

palpitasi, sangat kelelahan, edema)

3. Domain 2 Nutrisi
Kelas 1 Makan
Ketidakseimbangan nutrisi : kurang dari kebutuhan tubuh berhubungan dengan
status metabolic berkenaan dengan kanker dan distress emosional
NOC
Domain II Kesehatan Fisiologi

NIC
Manajemen Nutrisi (1100)

Kelas K Pencernaan dan Nutrisi

1.

Status Nutrisi (1004)

kemampuan

Indikator yang digunakan adalah :

kebutuhan gizi

100402 Asupan Makanan

2. Berikan obat obatan sebelum makan

100408 Asupan Cairan

(misalnya penghilang rasa sakit, antimetik),

100411 Hidrasi

jika diperlukan

Tentukan

status
pasien

gizi

pasien

untuk

dan

memenuhi

3. Pastikan makanan disajikan dnegan cara


Domain II Kesehatan Fisiologi

yang menarik dan pada suhu yang paling

Kelas K Pencernaan dan Nutrisi

cocok untuk konsumsi secara optimal

Nafsu Makan (1014)

4. Anjurkan

Indikator yang digunakan adalah :

makanan favorit pasien

keluarga

untuk

membawa

101401 Hasrat atau keinginan untuk makan 5. Tawarkan makanan ringan yang padat gizi
(4 5)
101407 Intake nutrisi (4 5)

6. Monitor kalori dan asupan makanan

101408 Intake cairan (4 5)

Você também pode gostar