Você está na página 1de 202

2013 Achmad Muhadjier

PANDUAN AKADEMIK 20122014

PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS SYIAH KUALA

Gedung Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala


Jalan Tgk. Chik Pante Kulu No. 5, Kopelma Darussalam Banda Aceh, 23111

2013 Achmad Muhadjier

PANDUAN AKADEMIK 2012 2014


PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS SYIAH KUALA

Darussalam, Banda Aceh


2012

2013 Achmad Muhadjier

KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah, Panduan Akademik Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala


(PPs Unsyiah) Tahun Akademik 20122014 ini diterbitkan. Panduan ini menjelaskan
tentang struktur organisasi PPs Unsyiah; visi, misi, dan tujuan PPs Unsyiah, kompetensi
lulusan; peraturan dan tata tertib kegiatan akademik, serta peraturan umum akademik.
Panduan ini merupakan pedoman dalam menyusun buku panduan akademik bagi setiap
program studi di lingkungan PPs Unsyiah.
Panduan Akademik ini disusun dengan mengacu kepada peraturan-peraturan yang
dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan Nasional dan peraturan-peraturan yang
dikeluarkan oleh Universitas Syiah Kuala. Panduan Akademik ini disusun di bawah
koordinasi Satuan Jaminan Mutu Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala dengan
melibatkan berbagai pihak. Diharapkan kritik dan saran serta evaluasi dari semua pihak
guna penyempurnaan panduan ini untuk periode berikutnya.
Terimakasih diucapkan kepada semua pihak yang telah membantu penyusunan Panduan
Akademik ini.

Darussalam, Juli 2012


Direktur,

Prof. Dr. Syamsul Rizal


NIP 196101221987031003

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah i

2013 Achmad Muhadjier

TIM PENYUSUN
Tim Penyusun Panduan Akademik 20122014 Program Pascasarjana Universitas Syiah
Kuala

Penanggung Jawab:
Direktur
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala

Koordinator:
Asisten Direktur Bidang Akademik
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala

Wakil Korodinator:
Sekretaris
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala

Pelaksana:
Dr. Abrar Muslim, S.T., M.Eng.
Dr. Saiful, M.Si.
Dr. M. Shabri Abd. Majid, M.Ec.
Dr. Hesti Meiliana, ST., M.Si

Penyunting:
Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC
Dr. Ir. Sugianto, M.Sc.
Dr. Mohd. Harun, M.Pd.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

ii

2013 Achmad Muhadjier

PENDAHULUAN
Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) didirikan berdasarkan Surat Keputusan Menteri
Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan Nomor 11 Tahun 1961 dan dikukuhkan oleh Surat
Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 161 Tahun 1962. Lembaga perguruan tinggi
ini diberi nama Syiah Kuala untuk mengenang seorang ulama cendekiawan muslim
bernama Syekh Abdul Rauf yang bermukim dan mengembangkan pendidikan dayah
(pesantren) di muara Krueng Aceh (Kuala Aceh) pada abad ke-17 M. Ulama cendekiawan
tersebut lebih dikenal dengan nama Teungku Syiah Kuala.
Pada awal peresmiannya, Universitas Syiah Kuala dipimpin oleh Kolonel M. Jasin dalam
kedudukan sebagai Pj. Presiden. Berikutnya, Universitas Syiah Kuala dipimpin oleh Drs.
Marzuki Nyakman dalam kedudukan sebagai Ketua Presidium. Selanjutnya, Universitas
Syiah Kuala dipimpin oleh Rektor, secara berturut-turut: Drs. A. Madjid Ibrahim; Prof. Dr.
Ibrahim Hasan, MBA; Prof. Dr. Abdullah Ali, M.Sc; Dr. M. Ali Basyah Amin, M.A; Prof. Dr.
Dayan Dawood, M.A; Prof. Dr. Ir. Abdi A. Wahab, M.Sc,; Prof. Dr. Darni M. Daud, M.A; dan
Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng.
Saat ini, Universitas Syiah Kuala memiliki sembilan fakultas. Secara berurutan sesuai
dengan tahun berdirinya, fakultas-fakultas tersebut adalah:
1. Fakultas Ekonomi berdiri tahun 1959;
2. Fakultas Kedokteran Hewan dan Ilmu Peternakan berdiri tahun 1960;
3. Fakultas Hukum dan Pengetahuan Masyarakat berdiri tahun 1961;
4. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan berdiri tahun 1961;
5. Fakultas Teknik berdiri tahun 1963;
6. Fakultas Pertanian berdiri tahun 1964;
7. Fakultas Kedokteran berdiri tahun 1982;
8. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam berdiri tahun 1983; dan
9. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik berdiri tahun 2009.
Pada perkembangan selanjutnya, Fakultas Hukum dan Pengetahuan Masyarakat berganti
nama menjadi Fakultas Hukum. Kemudian pada tahun 1985, sejalan dengan reorganisasi
program studi yang ditetapkan oleh Departemen Pendidikan dan Kebudayaan (Depdikbud),
Fakultas Kedokteran Hewan dan Ilmu Peternakan disederhanakan menjadi Fakultas
Kedokteran Hewan, dan Jurusan Peternakan diintegrasikan ke dalam Fakultas Pertanian.
Program Pascasarjana Universitas Syiah (PPs Unsyiah) diawali terlebih dahulu dengan
lahirnya beberapa program studi magister didirikan pada tahun 2002 berdasarkan Surat
Keputusan Rektor Universitas Syiah Kuala Nomor 256 Tahun 2002, Tanggal 2 Desember
2002. Sekarang ini PPs Unsyiah telah memiliki 23 program studi, terdiri atas 22 program
studi magister (S2) dan 1 program doktor (S3). Secara berurutan sesuai dengan tahun
berdirinya, program studi-program studi tersebut adalah:

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PENDAHULUAN
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.

10.

11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.

Program Studi Magister Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) berdiri pada
tahun 1992 dan sekarang berganti nama menjadi Magister Ilmu Ekonomi (MIE);
Program Studi Magister Manajemen (MM) berdiri tahun 1995;
Program Studi Doktor Ilmu Ekonomi berdiri tahun 1998;
Program Studi Magister Konservasi Sumber Daya Lahan (KSDL) berdiri tahun 1999;
Program Studi Magister Ilmu Hukum berdiri tahun 1999;
Program Studi Magister Manajemen Pendidikan (MPD) berdiri tahun 2001 dan
sekarang berganti nama menjadi Magister Administrasi Pendidikan (MAP);
Program Studi Magister Teknik Sipil (MTS) berdiri tahun 2001;
Program Studi Magister Ilmu Akuntansi (MIA) berdiri tahun 2002;
Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBEN) berdiri tahun 2003 yang
sebelumnya merupakan salah satu konsentrasi pada Prodi Magister Pendidikan
Bahasa;
Program Studi Magister Pendidikan dan Sastra Indonesia (MPBSI) berdiri tahun 2003
yang sebelumnya merupakan salah satu konsentrasi pada Prodi Magister Pendidikan
Bahasa;
Program Studi Magister Teknik Kimia (MTK) berdiri tahun 2005;
Program Studi Magister Pendidikan Olah Raga (MPO) berdiri tahun 2009;
Program Studi Magister Teknik Mesin (MTM) berdiri tahun 2009;
Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat Veterenir (KESMAVET) berdiri tahun
2010;
Program Studi Magister Kebencanaan berdiri tahun 2011;
Program Studi Magister Pendidikan Biologi berdiri tahun 2011;
Program Studi Magister Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam berdiri tahun 2011;
Program Studi Magister Pendidikan Matematika berdiri tahun 2011;
Program Studi Magister Matematika berdiri tahun 2012;
Program Studi Magister Teknik Elektro (MTE) tahun 2012;
Program Studi Magister Agroekoteknologi berdiri tahun 2012;
Program Studi Magister Ilmu Keperawatan berdiri tahun 2012; dan
Program Studi Magister Pengelolaan Sumber Daya Pesisir Terpadu 2012.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

STRUKTUR ORGANISASI
Keputusan Rektor Universitas Syiah Kuala Nomor 584 tahun 2010

REKTOR

DIREKTUR

KOMISI
PENGEMBANGAN

FAKULTAS
ASDIR I

ASDIR II

ASDIR III ASDIR IV

SEKRETARIS
SEKRETARIAT

PROGRAM STUDI

Keterangan:
Garis Perintah
Garis Konsultasi

Tugas Kewenangan dan Tanggung Jawab


Direktur
Direktur Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala berwenang dan bertanggung jawab
mengkoordinasikan penyelenggaraan seluruh program studi di lingkungan PPS Unsyiah.
Untuk kelancaran pelaksanaan tugas-tugas tersebut Direktur dibantu oleh Asisten Direktur
I, Asisten Direktur II, Asisten Direktur III, Asisten Direktur IV, dan Sekretaris. Dalam
memanfaatkan tenaga pengajar dan fasilitas yang berada pada masing-masing fakultas di
lingkungan Unsyiah, Direktur berkoordinasi dengan masing-masing pimpinan fakultas.
Direktur bertanggung jawab kepada Rektor.
Asisten Direktur I
Asisten Direktur I PPs Unsyiah bertugas membantu Direktur dalam mengkoordinasikan
kegiatan akademik pada program studi dalam lingkungan PPs Unsyiah. Kegiatan dimaksud
antara lain kurikulum, perkuliahan, penggunaan laboratorium, ujian, yudisium, transkrip
nilai, dan kegiatan kemahasiswaan. Asisten Direktur I bertanggung jawab kepada Direktur.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

STRUKTUR ORGANISASI
Asisten Direktur II
Asisten Direktur II PPs Unsyiah bertugas membantu Direktur melaksanakan koordinasi
dalam kegiatan administrasi umum dan keuangan dalam upaya peningkatan pelayanan dan
mutu administrasi dan tata kelola keuangan di lingkungan PPs Unsyiah. Kegiatan tersebut
antara lain sistem keuangan, pelayanan administrasi umum, pemeliharaan dan perawatan
fasilitas kantor, membantu penataan administrasi program studi-program studi PPs
Unsyiah, dan pengembangan peningkatan fasilitas pembelajaran. Asisten Direktur II
bertanggung jawab kepada Direktur.
Asisten Direktur III
Asisten Direktur III Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala bertugas membantu
Direktur dalam mengkoordinasikan kegiatan kemahasiswaan dan alumni dalam upaya
membangun jejaring antarmahasiswa dan alumni untuk meningkatkan mutu dan
pelayanan kepada mahasiswa. Kegiatan tersebut antara lain pelayanan kepada mahasiswa,
beasiswa, rekruitmen mahasiswa baru, kegiatan ekstrakurikuler, data base mahasiswa dan
alumni, dan kegiatan lain yang berhubungan dengan peningkatan peran serta mahasiwa
dalam upaya peningkatan mutu PPs Unsyiah, serta membantu upaya peningkatan
pelayanan mahasiswa pada program studi di lingkungan PPs Unsyiah. Asisten Direktur III
bertanggung jawab kepada Direktur.
Asisten Direktur IV
Asisten Direktur IV bertugas membantu Direktur melaksanakan koordinasi dalam kegiatan
kerjasama dan perencanaan dalam upaya pengembangan program dan mutu pendidikan
pada program studi-program studi dalam lingkungan PPs Unsyiah. Kegiatan tersebut
mencakup pengembangan kurikulum dan program studi baru, mengupayakan beasiswa
dan sponsor, dan merencanakan anggaran tahunan. Asisten Direktur IV bertanggung jawab
kepada Direktur.
Sekretaris
Sekretaris bertugas membantu Direktur dalam mengelola kesekretariatan di lingkungan
PPs Unsyiah. Kegiatan sekretaris mencakup pemeliharaan dan pembaharuan sistem
informasi akademik, administrasi umum dan keuangan, pengaturan pemanfaatan dan
pemeliharaan gedung dan fasilitas kantor, serta membantu penataan administrasi program
studi-program studi. Sekretaris bertanggung jawab kepada Direktur.
Program Studi
- Program studi dalam lingkungan PPs Unsyiah terdiri atas Program Magister (S2) dan
Program Doktor (S3).
- Program studi merupakan unsur pengelola dan pelaksana akademik, melaksanakan dan
memfasilitasi pelaksanaan kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian pada
masyarakat.
- Program studi dipimpin oleh seorang ketua, dan seorang sekretaris yang bertanggung
jawab dalam pengelolaan pelaksanaan tugas serta fungsi program studi masing-masing
bidang ilmu.
- Dalam hal tertentu apabila diperlukan, dapat diangkat seorang wakil ketua.
- Dalam menjalankan kegiatan akademik program studi dibantu oleh staf pendukung.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

STRUKTUR ORGANISASI
-

Ketua, wakil ketua dan sekretaris diangkat dan diberhentikan oleh rektor dan
bertanggung jawab kepada direktur.

Komisi Pengembangan
- Komisi pengembangan merupakan badan normatif yang dibentuk untuk memberikan
pertimbangan-pertimbangan bagi pengembangan PPs Unsyiah.
- Komisi pengembangan terdiri atas Rektor dan Pembantu Rektor, Dekan dan Ketua
Jurusan bidang ilmu yang terkait.
- Anggota dan pimpinan komisi pengembangan ditetapkan dengan Keputusan Rektor.
Hubungan Fakultas dengan PPs
- Fakultas merupakan sumber utama staf pengajar dan fasilitas serta perangkat
penunjang lainnya dalam melaksanakan proses pembelajaran pada program studi
terkait.
- Hubungan kerja antara fakultas dengan PPs bersifat koordinatif fungsional, sedangkan
hubungan kerja fakultas dengan program studi bersifat konsultasi fungsional.
- Pemanfaatan laboratorium dan fasilitas lainnya dalam rangka proses pembelajaran
pada suatu program studi dikoordinasikan dengan Pimpinan Fakultas.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PROFIL PIMPINAN
Direktur PPs Unsyiah, Prof. Dr. Syamsul Rizal, lahir di
Banda Aceh pada tahun 1961. Tahun 1986 memperoleh
gelar sarjana pada Fakultas Geophisika dan Meteorologi
Institut Teknologi Bandung. Tahun 1993 menyelesaikan
studi doktoralnya pada Physical Oceanography Institut
fr Ozeanographie Univ. Hamburg Jerman. Tahun 1996
menyelesaikan pos doktoral dalam bidang yang sama
pada perguruan tinggi yang sama pula.
Perjalanan karier Prof. Dr. Syamsul Rizal dimulai
sebagai dosen pada Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Syiah Kuala pada tahun 1987. Selanjutnya, beliau berubah
status menjadi dosen pada Jurusan Ilmu Kelautan FMIPA Unsyiah. Prof. Dr.
Syamsul Rizal pernah menjadi Ketua Jurusan Fisika FMIPA (19961998),
Pembantu Dekan Bidang Akademik FMIPA (19981999), Dekan FMIPA (1999
2003), Ketua Lembaga Penelitian Unsyiah (20042009), dan sekarang sebagai
Direktur Program Pascasarjana Unsyiah periode 20102014.

Asisten Direktur I Bidang Akademik PPs Unsyiah, Dr. Ir.


Alfiansyah Yulianur BC, lahir di Banda Aceh pada 1963.
Tahun 1989 meraih gelar sarjana pada Jurusan Teknik
Sipil, Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala. Tahun
1998 meraih gelar doktor bidang Hydrology pada The
University of Tokushima Jepang. Sejak tahun 1991, Dr.
Ir. Alfiansyah Yulianur BC menjadi dosen tetap pada
Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Syiah
Kuala.
Dalam perjalanan kariernya, Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur
BC pernah menjadi Sekretaris Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala (20032007), Ketua Laboratorium Konservasi Air dan
Tanah Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala (20002011), Ketua Unit Pengkajian
Pengembangan Sumber Daya Air (UP-PSDA) Universitas Syiah Kuala (19992010),
Ketua Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala (20052007),
dan sekarang menjadi Asisten Direktur I Bidang Akademik Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala (20072010, dan 20102014).

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PROFIL PIMPINAN
Asisten Direktur II Bidang Administrasi Umum dan
Keuangan PPs Unsyiah, Dr. Said Musnadi, S.E., M.Si.
lahir di Meukek, Aceh Selatan pada tahun 1964. Gelar
Sarjana Fakultas Ekonomi diraihnya pada tahun 1990 di
Fakultas
Ekonomi
Unsyiah.
Studi
doktoral
diselesaikannya tahun 2006 pada PPs Universitas
Padjadjaran Bandung. Sejak tahun 1991, Dr. Said
Musnadi, S.E., M.Si. menjadi dosen tetap Fakultas
Ekonomi Unsyiah.
Dalam perjalanan kariernya,
beliau pernah menjadi
Staf Peneliti dan Konsultan LMFE Unsyiah (19961998),
Konsultan Pada Proyek Masyarakat Mulia Sejahtera Bappeda NAD (19982000),
Sekretaris Prodi Pemasaran D3-FE Unsyiah (19982000), Pembantu Direktur II,
Program D3-FE Unsyiah (20002002), dan sekarang menjadi Asisten Direktur II
Bidang Administrasi Umum dan Keuangan PPs Unsyiah periode 20102014.

Asisten Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Alumi


PPs Unsyiah, Dr. Adwani, S.H., M.Hum. lahir di Pidie
pada tahun 1959. Gelar sarjana diperolehnya dari
Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala, tahun 1987.
Studi doktoral diselesaikannya tahun 2007 pada PPs
Universitas Padjadjaran Bandung. Sejak tahun 1989, Dr.
Adwani, SH., M.Hum. telah menjadi dosen tetap Fakultas
Hukum Unsyiah.
Dalam perjalanan kariernya, Dr. Adwani, S.H., M.Hum.
aktif melakukan penelitian dan publikasi ilmiah di
antaranya adalah Perlindungan Sumber-sumber Hayati
Ikan di Prairan Wilayah Sabang (2002), Perlindungan Terhadap Anak di Daerah
Konflik Bersenjata Nanggroe Aceh Darussalam (2003), Akibat Pemutusan
Hubungan Diplomatik Terhadap Perjanjian Multilateral Para Pihak Mondial (2009),
Perlindungan Berbagai Katagori Orang yang Terlibat dalam Konflik Bersenjata
(2009). Sekarang menjabat Asisten Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Alumi
PPs Unsyiah periode 20102014.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PROFIL PIMPINAN
Asisten Direktur IV Bidang Kerjasama dan Perencanaan
PPs Unsyiah, Ir. Sugianto, M.Sc, Ph.D. lahir di Tambunan
tahun 1965. Gelar sarjana diraihnya pada Fakultas
Pertanian Universitas Syiah Kuala tahun 1991. Studi
Postgraduate Diploma pada tahun 1996 diikutinya di
Curtin University of Technology, Australia. Di universitas
yang sama pada tahun 1997 beliau meraih gelar Master,
dan tahun 2006 meraih gelar Ph.D dari The University of
New South Wales, Australia dalam bidang Hyperspectral
Remote Sensing for Soil and Plant Monitoring.
Dalam perjalanan kariernya, Ir. Sugianto, M.Sc., Ph.D.
aktif sebagai anggota Quality Assurarance Unsyiah (2007sekarang), Angota tim
SP4 Unsyiah 2007-sekarang). Project Manager pada UN-FAO (20062008). Kepala
Laboratorium Penginderana Jauh 2007-2011. Pada tahun 20072010, Ir.
Sugianto, M.Sc., Ph.D. menduduki jabatan Sekretaris PPs Unsyiah, dan sekarang
menjadi Asisten Direktur IV Bidang Kerjasama dan Perencanaan PPs Unsyiah
periode 20102014.

Sekretaris PPs Unsyiah, Dr. Muhammad Nasir, M.Si.,


M.A. lahir di Matang Nibong tahun 1974. Gelar sarjana
diperoleh dari Fakultas Ekonomi Unsyiah pada tahun
1998. Tahun 2008 meraih gelar doktor dari University of
Bonn, Germany. Sejak tahun 2003, Dr. Muhammad
Nasir, M.Si., M.A. telah menjadi dosen tetap Fakultas
Ekonomi Unsyiah.
Dalam perjalanan kariernya, Dr. Muhammad Nasir, M.Si.,
M.A. aktif dalam melakukan penelitian dan publikasi
ilmiah di antaranya adalah Reformasi Sistem Rekruitmen
Pejabat Dalam Birokrasi Pemerintah (2009) dan The
Impact of Efficiency Improvement and Technical Change on the Growth of
Indonesias Economy (2008) serta aktif dalam mengikuti kursus dan training
Internasional seperti PhD Block Course on Natural Disaster and Vulnerability at
United Nations University-Environment and Human Security (UNU-EHS) in Bonn,
Germany (2006). Pada tahun 2010, Dr. Muhammad Nasir, M.Si., M.A. dilantik
menjadi Sekretaris PPs Unsyiah periode 20102014.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

VISI, MISI, TUJUAN DAN KOMPETENSI


A. VISI
Menjadi program pascasarjana yang inovatif, mandiri dan terkemuka dalam ilmu
pengetahuan, teknologi dan publikasi berbasis moral dan etika.
B. MISI
1. Meningkatkan kualitas penyelenggaraan akademik.
2. Meningkatkan kualitas penyelenggaraan penelitian sehingga layak publikasi baik
nasional maupun internasional.
3. Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pengabdian kepada masyarakat.
4. Meningkatkan kompetensi lulusan yang berdaya saing tinggi.
C. TUJUAN
1. Menghasilkan lulusan yang berkualitas, beretika dan bermoral dalam penguasaan
dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi.
2. Menjadikan program pascasarjana yang berfungsi sebagai pusat penelitian dan
menghasilkan karya ilmiah yang layak publikasi baik nasional maupun internasional.
3. Menjadikan program pascasarjana yang peduli dan aktif dalam menyelesaikan
permasalahan masyarakat.
D. KOMPETENSI LULUSAN PROGRAM MAGISTER
1. Mempunyai kemampuan mengembangkan dan memutakhirkan ilmu pengetahuan
dan teknologi dengan cara menguasai dan memahami pendekatan, metode dan
kaidah ilmiah disertai keterampilan penerapannya.
2. Mempunyai kemampuan memecahkan permasalahan di bidang keahliannya melalui
kegiatan penelitian dan pengembangan berdasarkan kaidah ilmiah.
3. Mempunyai kemampuan mengembangkan kinerja profesionalnya yang ditunjukkan
dengan ketajaman analisis permasalahan, keserbacukupan tinjauan, kepaduan
pemecahan masalah atau profesi yang serupa.
E. KOMPETENSI LULUSAN PROGRAM DOKTOR
1. Mempunyai kemampuan mengembangkan konsep ilmu dan teknologi baru di dalam
bidang keahliannya melalui penelitian.
2. Mempunyai kemampuan mengelola, memimpin, dan mengembangkan program
penelitian.
3. Mempunyai kemampuan pendekatan interdisipliner dalam berkarya di bidang
keahliannya.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

11

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN TATA TERTIB DAN ETIKA


Peraturan tata tertib dan etika ini mengacu kepada Keputusan Rektor Universitas Syiah
Kuala, Nomor: 323 Tahun 2003, bertujuan mengatur agar kehidupan warga Universitas
Syiah Kuala yang islami dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dapat tetap
terpelihara.
Warga Universitas Syiah Kuala terdiri atas unsur:
1. Tenaga akademik yang bertugas melaksanakan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi;
2. Tenaga administrasi yang bertugas melaksanakan kegiatan yang menunjang Tri Dharma
Perguruan Tinggi;
3. Mahasiswa yang berstatus sebagai peserta didik, terdaftar belajar di Universitas Syiah
Kuala.
Hak dan Kewajiban
1. Setiap warga berhak mendapat keadilan, perlindungan, menikmati kehidupan yang
tertib dan tenteram serta pelayanan yang wajar;
2. Setiap warga berkewajiban untuk bekerjasama dalam mencapai tujuan universitas,
menjaga ketertiban dan ketenteraman warga, serta mematuhi semua peraturan yang
berlaku di kampus Universitas Syiah Kuala pada khususnya, dan peraturan perundangundangan pada umumnya;
3. Setiap warga berkewajiban memelihara segala fasilitas dan membantu kelancaran
proses penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi;
4. Setiap warga berkewajiban menjaga kebersihan, keindahan dan ketenangan lingkungan
guna mendukung kelancaran proses penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Etika Perilaku Warga Universitas Syiah Kuala
1. Perilaku
Setiap warga Universitas Syiah Kuala harus berperilaku sebagai berikut:
a. Bersikap sopan, menjaga harkat dan martabat sesama warga dan mansyarakat;
b. Berdisiplin dan bertanggung jawab dalam setiap kegiatan.
2. Larangan
Setiap warga Universitas Syiah Kuala dilarang melakukan hal-hal sebagai berikut:
a. Melakukan kegiatan yang tidak sopan dan asusila;
b. Melakukan perbuatan yang mendekati zina dan perbuatan lainnya yang diharamkan di
dalam syariat Islam;
c. Melakukan perbuatan yang bersifat anarkis, merusak dan atau merendahkan harkat
dan martabat sesama warga baik di dalam maupun di luar kampus;
d. Menyalahgunakan nama, lambang, dan segala bentuk atribut Universitas Syiah Kuala;
e. Memalsukan atau menyalahgunakan surat atau dokumen Universitas Syiah Kuala;
f. Menghambat atau mengganggu berlangsungnya kegiatan yang akan atau sedang
dilaksanakan di Unversitas Syiah Kuala.
3. Penampilan
a. Setiap warga berkewajiban untuk berpakaian sesuai dengan tuntutan syariat Islam;
b. Rambut bagi laki-laki rapi dan tidak panjang menyerupai wanita;

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

13

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN TATA TERTIB DAN ETIKA


c. Khusus bagi nonmuslim supaya berpenampilan sesuai dengan norma-norma yang
berlaku di Aceh;
d. Pada setiap kegiatan akademik semua warga harus memakai sepatu kecuali untuk halhal khusus yang dinilai layak atau dapat memakai sandal (shalat, praktikum, penelitian
tertentu).
4. Pakaian
Pakaian bagi laki-laki sebagai berikut:
a. Pakaian tidak menyerupai pakaian dan aksesoris perempuan;
b. Pakaian tidak transparan, diutamakan baju kemeja, dan khusus untuk kegiatan
akademik dilarang memakai kaos oblong.
Pakaian bagi perempuan sebagai berikut:
a. Pakaian menutupi seluruh tubuh, kecuali muka dan telapak tangan;
b. Pakaian tidak tipis sehingga tidak tampak kulit di dalamnya;
c. Pakaian tidak sempit sehingga tidak menggambarkan bentuk tubuh.
Pakaian untuk kegiatan olahraga dan kesenian untuk laki-laki dan perempuan diatur sesuai
Qanun.
Etika Kegiatan Akademik
Kegiatan Akademik
a. Dalam setiap kegiatan akademik agar dimasukkan nilai-nilai ajaran Islam dan moralitas
dalam setiap mata ajar;
b. Penjadwalan kegiatan kuliah dan akademik lainnya harus dirancang sedemikian rupa
sehingga tidak mengganggu kegiatan ibadah seperti shalat, puasa, dan lain-lain;
c. Penggunaan pasfoto berjilbab dibolehkan bagi setiap warga muslimah untuk setiap
keperluan kegiatan administrasi dan akademik;
d. Setiap warga berkewajiban menaati peraturan tata tertib akademik yang berlaku;
e. Setiap warga berkewajiban menjaga kehidupan akademik berdasarkan kebenaran dan
kejujuran.
Kecurangan Akademik, Plagiasi, dan Perjokian
a. Setiap warga dilarang melakukan segala bentuk tindakan pemalsuan dokumen
akademik, plagiasi, menggunakan pernyataan dan gagasan, pemilikan data dan
berbagai sumber milik orang lain menjadi miliknya tanpa izin;
b. Setiap warga dilarang melakukan kegiatan dan atau terlibat perjokian, yakni
menggantikan kewajiban orang lain atau digantikan oleh orang lain, baik dalam setiap
ujian regular maupun ujian penerimaan mahasiswa baru.
Obat Terlarang dan Narkotika, Minuman Keras, Judi, Media Pornografi dan Pemilikan
Senjata
Obat Terlarang dan Narkotika
a. Setiap warga dilarang memiliki, membuat, membawa, menyimpan, memperdagangkan,
dan mengedarkan obat terlarang dan narkotika;
b. Setiap warga dilarang menggunakan obat terlarang dan narkotika untuk dirinya sendiri
atau orang lain kecuali untuk keperluan penelitian dan pengobatan yang sah.
14

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN TATA TERTIB DAN ETIKA


Minuman Keras
Setiap warga dilarang menggunakan, membuat, menyimpan, memperdagangkan, dan
mengedarkan minuman keras.
Judi
Setiap warga dilarang melakukan perjudian dan atau membantu terselenggaranya segala
bentuk perjudian.
Media Pornografi
Setiap warga dilarang membuat, memiliki, membawa, menyimpan, menyebarkan,
memperlihatkan dan memperdagangkan segala bentuk media pornografi.
Senjata
Setiap warga dilarang membawa senjata api, senjata tajam, dan senjata lainnya yang dapat
membahayakan jiwa.
Kegiatan Penyebaran Ideologi
Setiap warga dilarang melakukan kegiatan penyebaran ideologi yang bertentangan dengan
Islam atau yang dapat mengganggu kerukunan hidup beragama, baik antarumat Islam
maupun umat beragama lainnya.
Kewenangan Pimpinan
a. Pimpinan berwenang menerima laporan atas setiap pelanggaran Tata tertib dan Etika;
b. Pimpinan berwenang memanggil warga yang melanggar Tata Tertib dan Etika,
mengadili dan menentukan sanksi terhadap mereka yang melanggar Tata Tertib dan
Etika;
c. Pimpinan berwenang memanggil pihak-pihak yang terkait untuk dimintai pendapat,
saran dan sesuatu yang diketahuinya tentang pelanggaran Tata Tertib dan Etika
dilingkungannya masing-masing;
d. Pimpinan berwenang menyelesaikan pelanggaran Tata Tertib dan Etika di
lingkungannya masing-masing;
e. Apabila dirasa perlu Direktur PPs dapat membentuk suatu panitia adhoc untuk
menyelesaikan kasus-kasus pelanggaran Tata Tertib dan Etika;
f. Apabila tersangka merasa keberatan atas pemberian sanksi terhadap dirinya, yang
bersangkutan dapat mengajukan keberatan kepada Direktur PPs;
g. Pimpinan berkewajiban menyusun laporan lengkap tentang duduk perkara yang
ditanganinya serta penyelesaiannya kepada rektor.
Hak Pembelaan
Setiap warga yang disangka melakukan pelanggaran mempunyai hak untuk membela diri.
Sanksi
Terhadap warga yang melakukan tindakan yang bertentangan dengan peraturan Tata
Tertib ini dapat dikenakan satu atau lebih sanksi akademik dan administrasi sebagai
berikut:

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

15

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN TATA TERTIB DAN ETIKA


a. Teguran dan atau peringatan lisan dan atau tulisan;
b. Diwajibkan mengganti semua kerusakan dan atau kerugian yang ditimbulkannya;
c. Dilarang mengikuti kegiatan akademik dan kegiatan yang sedang berlangsung di
Universitas Syiah Kuala dalam jangka waktu tertentu;
d. Dilarang menggunakan fasilitas yang dikelola Universitas Syiah Kuala;
e. Dikenakan sanksi-sanksi lainnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku;
f. Dalam hal organisasi dan atau lembaga kemahasiswaan selain dikenakan sanksi kepada
mahasiswa secara perseorangan dapat pula diberikan sanksi berupa pembekuan
kegiatan organisasi dan atau lembaga yang bersangkutan.
Penutup
a. Peraturan akademik pada setiap program Studi tetap berlaku sepanjang tidak
bertentangan dengan Tata Tertib dan Etika kehidupan warga;
b. Hal-hal lain yang belum diatur dalam peraturan ini akan diatur secara tersendiri.

16

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


Peraturan umum akademik Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala (PPs Unsyiah)
merupakan peraturan umum akademik yang diberlakukan dalam kegiatan akademik pada
PPs Unsyiah. Selain peraturan umum ini, diberlakukan juga ketentuan-ketentuan serta
persyaratan lain yang ditentukan oleh masing-masing program studi di lingkungan PPs
Unsyiah.
1. SISTEM PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN
Mengacu kepada Surat Keputusan (SK) Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia,
Nomor 232/U/2000 tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan
Penilaian Hasil Belajar, penyelenggaraan pendidikan pada PPs Unsyiah menggunakan
Sistem Kredit Semester. Pengertian Sistem Kredit Semester, semester, dan satuan kredit
semester adalah sebagai berikut.
1.1 Definisi
(1) Sistem Kredit Semester
Sistem Kredit Semester adalah suatu sistem penyelenggaraan pendidikan
dengan menggunakan satuan kredit semester (SKS) untuk menyatakan beban
studi mahasiswa, beban kerja dosen, pengalaman belajar dan beban
penyelenggaraan program.
(2) Semester
Semester adalah satuan waktu kegiatan yang terdiri atas 16 sampai 19 minggu
kuliah atau kegiatan terjadwal lainnya, berikut kegiatan iringannya termasuk 2
sampai 3 minggu kegiatan penilaian.
(3) Satuan Kredit Semester
Satuan Kredit Semester adalah takaran penghargaan terhadap pengalaman
belajar yang diperoleh selama satu semester melalui kegiatan terjadwal per
minggu sebanyak 1 jam perkuliahan atau 2 jam praktikum, atau 4 jam kerja
lapangan, yang masing-masing diiringi oleh sekitar 12 jam kegiatan terstruktur
dan sekitar 12 jam kegiatan mandiri.
1.2 Tujuan
(1) Tujuan Umum
Tujuan Umum penerapan sistem SKS di PPS Unsyiah adalah agar PPS Unsyiah
dapat lebih memenuhi tuntutan pembangunan, karena dengan sistem ini
dimungkinkan penyajian program pendidikan yang beraneka ragam dan luwes,
sehingga membuka kemungkinan lebih luas kepada mahasiswa untuk memilih
program studi menuju suatu macam jenjang profesi tertentu yang dituntut oleh
pembangunan.
(2) Tujuan Khusus
Tujuan Khusus penerapan sistem SKS adalah sebagai berikut:
a. Untuk memberikan kesempatan kepada para mahasiswa yang cakap dan giat
belajar agar dapat menyelesaikan studi dalam waktu yang sesingkatsesingkatnya.
b. Untuk memberikan kesempatan kepada para mahasiswa agar dapat
mengambil mata kuliah-mata kuliah yang sesuai dengan minat, bakat, dan
kemampuannya.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

17

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


c. Untuk memberikan kemungkinan agar sistem pendidikan dengan input dan
output jamak dapat dilaksanakanan.
d. Untuk mempermudah penyesuaian kurikulum dari waktu ke waktu sesuai
dengan perkembangan ilmu dan teknologi yang sangat pesat dewasa ini.
e. Untuk memberikan kemungkinan agar sistem evaluasi kemajuan belajar
mahasiswa dapat diselenggarakan dengan sebaik-baiknya.
f. Untuk memungkinkan perpindahan mahasiswa dari program pascasarjana
perguruan tinggi negeri lain ke PPS Unsyiah ataupun sebaliknya.
1.3 Ciri-ciri
Ciri-ciri dasar sitem SKS adalah sebagai berikut:
a. Dalam sistem SKS tiap-tiap mata kuliah diberi harga yang dinamakan nilai kredit.
b. Banyaknya nilai kredit untuk masing-masing mata kuliah tidak perlu sama.
c. Banyaknya nilai kredit untuk masing-masing mata kuliah ditentukan atas dasar
besarnya usaha untuk menyelesaikan tugas-tugas yang dinyatakan dalam program
perkuliahan, praktikum, kerja lapangan, dan tugas-tugas lain.
2. NILAI SATUAN KREDIT SEMESTER (SKS)
Nilai SKS meliputi beban kegiatan perkuliahan, seminar, kapita selekta, praktikum, kerja
lapangan, penelitian, penulisan tesis (S2), dan penulisan desertasi (S3). Nilai satu SKS
masing-masing kegiatan tersebut adalah sebagai berikut:
(1) Nilai SKS untuk Perkuliahan
Untuk perkuliahan, nilai satu SKS ditentukan berdasarkan beban kegiatan selama
satu semester yang meliputi keseluruhan dari tiga macam kegiatan per minggu
sebagai berikut:
a. Untuk Mahasiswa
(i) 50 menit acara tatap muka dengan tenaga pengajar secara terjadwal,
misalnya dalam bentuk kuliah;
(ii) 60 menit acara kegiatan akademik terstruktur, yaitu kegiatan studi yang
tidak terjadwal, tetapi direncanakan oleh tenaga pengajar, misalnya
dalam bentuk membuat pekerjaan rumah atau menyelesaikan soal-soal;
(iii) 60 menit acara kegiatan akademik mandiri, yaitu kegiatan yang harus
dilakukan oleh mahasiswa secara mandiri untuk mendalami,
mempersiapkan atau menyelesaikan suatu rujukan (referensi).
b. Untuk Dosen
(i) 50 menit acara tatap muka dengan mahasiswa secara terjadwal;
(ii) 60 menit acara perencanaan dan evaluasi kegiatan akademik
terstruktur;
(iii) 60 menit pengembangan materi kuliah.
(2) Nilai SKS untuk Seminar dan Kapita Selekta
Untuk seminar dan kapita selekta, nilai satu SKS sama dengan acara 50 menit
tatap muka per minggu selama satu semester.
(3) Nilai SKS untuk Praktikum, Penelitian, Kerja Lapangan dan sejenisnya
a. Praktikum di Laboratorium
Untuk praktikum di laboratorium, nilai satu SKS adalah beban tugas di
laboratorium sebanyak 2 sampai 3 jam per minggu selama satu semester.
b. Kerja Lapangan dan yang sejenisnya
18

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


Untuk kerja lapangan dan sejenisnya, nilai satu SKS adalah beban tugas di
lapangan sebanyak 4 sampai 5 jam per minggu selama satu semester.
c. Penelitian, Tesis, Disertasi, dan sejenisnya.
Untuk tugas penelitian, penyusunan tesis, dan sejenisnya, nilai satu SKS
adalah beban tugas sebanyak 3 sampai 4 jam sehari selama satu bulan, di
mana satu bulan dianggap setara dengan 25 hari kerja.
3. BEBAN STUDI DAN MASA STUDI
Beban studi mahasiswa pada semester ganjil tahun pertama diberikan sebesar jumlah SKS
yang tersedia pada semester ganjil tersebut. Untuk semester-semester berikutnya, beban
studi mahasiswa ditetapkan berdasarkan Indeks Prestasi Semester (IPS) yang diperolehnya.
Beban studi dan masa studi program magister (S2) dan program doktor (S3) adalah sebagai
berikut:
(1) Beban studi minimum program magister adalah 36 (tiga puluh enam) SKS dan
maksimum 50 (lima puluh) SKS yang dijadwalkan untuk 4 (empat) semester dan
dapat ditempuh dalam waktu kurang dari 4 (empat) semester dengan masa
penyelesaian maksimum 10 (sepuluh) semester termasuk penyusunan tesis.
(2) Beban studi program doktor adalah sebagai berikut:
a. Beban studi minimum program doktor bagi peserta yang berpendidikan
sarjana (S1) sebidang adalah 76 (tujuh puluh enam) SKS yang dijadwalkan
untuk 8 (delapan) semester dengan masa penyelesaian maksimum 12 (dua
belas) semester;
b. Beban studi minimum program doktor bagi peserta yang berpendidikan
sarjana (S1) tidak sebidang adalah 88 (delapan puluh delapan) SKS yang
dijadwalkan untuk 9 (sembilan) semester dan dapat ditempuh kurang dari 9
(sembilan) semester dengan masa penyelesaian maksimum 13 (tiga belas)
semester;
c. Beban studi program doktor bagi peserta yang berpendidikan magister (S2)
sebidang sekurang-kurangnva 40 (empat puluh) SKS yang dijadwalkan untuk 4
(empat) semester dan dapat ditempuh kurang dari 4 (empat) semester dengan
lama studi selama-lamanya 10 (sepuluh) semester;
d. Beban studi program doktor bagi peserta yang berpendidikan magister (S2)
tidak sebidang sekurang-kurangnya 52 (lima puluh dua) SKS yang
dijadwalkan untuk 5 (lima) semester dan dapat ditempuh kurang dari 5 (lima)
semester dengan lama studi selama-lamanya 11 (sebelas) semester.
4.
KALENDER AKADEMIK
Satu tahun pendidikan terdiri dari 2 semester atau 3 catur wulan untuk program profesi,
termasuk ujian tengah semester (mid-term test) dan ujian akhir semester (final test) pada
masing-masing semester atau catur wulan. Kegiatan perkuliahan dan kegiatan akademik
lainnya dimulai pada bulan September untuk Semester Ganjil, dan pada bulan Februari
untuk Semester Genap, kecuali untuk program profesi diatur secara tersendiri. Kegiatan
dan jadwal akademik diatur pada kalender akademik yang dikeluarkan oleh PPs Unsyiah.
5. KALENDER PENGUSULAN BPPS
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala menyediakan Beasiswa Pendidikan
Pascasarjana (BPPS) dari Direktorat Pendidikan Tinggi (DIKTI) Kementerian Pendidikan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

19

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


Nasional untuk staf pengajar (dosen) dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan
Tinggi Swasta (PTS).
NO
1.
2.
3.
4.
5.
6.

KEGIATAN
Pengajuan usulan penerima BPPS ke PPs-Unsyiah melalui
Program Studi
Proses seleksi BPPS di PPs-Unsyiah
Pengajuan usulan penerima BPPS dari PPs-Unsyiah ke DIKTI
- Penetapan penerima BPPS di DIKTI
- Pemberitahuan bagi penerima BPPS dari DIKTI ke PPsUnsyiah
- Pemberitahuan kepada penerima BPPS oleh PPs-Unsyiah
Awal Kuliah
- Proses penggantian bagi penerima BPPS yang
mengundurkan diri/tidak dapat mengikuti pendidikan
pada PPs-Unsyiah

JADWAL
Januari Maret
April Mei
Mei Juni
Juni Agustus
September
September
Desember

6. PENERIMAAN MAHASISWA
Penerimaan mahasiswa PPs Unsyiah memiliki persyaratan, prosedur permohonan serta
proses seleksi seperti dijelaskan berikut ini. Adapun persyaratan untuk mahasiswa
pindahan diatur tersendiri.
6.1 Persyaratan
Calon mahasiswa dapat diterima sebagai mahasiswa PPs Unsyiah jika memenuhi
persyaratan berikut:
1. Memiliki ijazah sarjana yang telah dilegalisasi dalam salah satu cabang ilmu
pengetahuan dari:
a. Perguruan Tinggi Negeri;
b. Perguruan Tinggi Swasta dan telah lulus ujian negara;
c. Perguruan Tinggi di luar negeri yang ijazahnya telah diakreditasi oleh
Kemdiknas, yang setara dengan ijazah sarjana. Bagi mahasiswa asing ditambah
dengan kemampuan berbahasa Indonesia yang diakui (lulus tes Uji
Kemampuan Berbahasa Indonesia [UKBI]) serta mendapat izin belajar dari
Kemdiknas.
2. Memiliki kemampuan berbahasa Indonesia baku.
3. Memiliki kemampuan berbahasa Inggris relatif baik, terutama membaca dan
menulis.
4. Berbadan sehat yang dinyatakan dengan Surat Keterangan Dokter.
5. Lulus dalam seleksi masuk dan lulus ujian matrikulasi.
6.2 Prosedur Pendaftaran
Pendaftaran calon mahasiswa baru PPs Unsyiah dilakukan secara online melalui website
www.pendaftaranpps.unsyiah.ac.id, dengan prosedur sebagai berikut:
1. Pembayaran biaya pendaftaran pada Bank Mandiri No. Rek: 158-000-141-0737,
an. PPs Unsyiah.
2. Pendaftaran secara online pada www.pendaftaranpps.unsyiah.ac.id.
20

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


3.

Penyerahan formulir pendaftaran beserta kelengkapan lainnya di Gedung PPs


Unsyiah:
1) Slip Bank pembayaran biaya pendaftaran;
2) Ijazah sarjana yang telah dilegalisir bagi calon mahasiswa program magister,
dan ijazah sarjana dan ijazah magister yang telah dilegalisir bagi calon
mahasiswa doktor;
3) Transkrip nilai yang telah dilegalisir;
4) Rekomendasi dari 2 (dua) orang senior/pakar yang cukup mengenal
kemampuan calon mahasiswa di bidang ilmunya;
5) Surat kesanggupan biaya studi;
6) Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah;
7) Pasfoto warna terakhir ukuran 1 x 1,5 cm, 3 x 4 cm, dan 4 x 6 cm masingmasing 3 (tiga) lembar;
8) Surat izin atasan dari instansi/lembaga bagi calon mahasiswa yang sudah
bekerja.

6.3 Seleksi
Seleksi dilakukan dalam 2 (dua) tahap, yaitu seleksi administrasi dan seleksi akademik.
Setelah lulus seleksi administrasi, calon mahasiswa mengikuti seleksi akademik. Kelulusan
hasil seleksi ditetapkan dengan Surat Keputusan Rektor Rektor Unsyiah. Calon mahasiswa
yang dinyatakan lulus sebagai mahasiswa PPs Unsyiah diharuskan melakukan registrasi.
7. REGISTRASI MAHASISWA
Registrasi adalah proses yang harus dilalui oleh mahasiswa pada setiap awal semester yang
mencakup proses (1) registrasi administrasi, (2) registrasi akademik, dan (3) registrasi mata
kuliah. Keseluruhan proses ini harus dilakukan secara berurutan pada masa-masa yang
telah ditentukan dalam kalender akademik.
Tujuan registrasi administrasi adalah untuk:
(1) Menerima pembayaran biaya pendidikan.
(2) Memberikan status aktif kepada mahasiswa sehingga mahasiswa berhak
menggunakan fasilitas pendidikan dan pengajaran di Unsyiah.
(3) Menghimpun data mahasiswa sehingga dapat digunakan untuk kepentingan
perencanaan keuangan dan evaluasi program studi.
7.1 Pembayaran Biaya Pendidikan
(1) Biaya pendidikan untuk semester baru harus dibayarkan pada awal semester
sebelum mahasiswa melakukan tahapan registrasi selanjutnya.
(2) Biaya pendidikan dibayar untuk satu semester.
(3) Besarnya biaya pendidikan dan biaya lainnya ditetapkan dengan Keputusan
Rektor dan dapat berbeda-beda untuk setiap program studi.
7.2 Registrasi Administrasi
Registrasi administrasi dilakukan oleh setiap mahasiswa pada awal semester untuk
memperoleh status aktif pada semester tersebut. Registrasi dapat dilakukan setelah
mahasiswa melunasi biaya pendidikan yang ditetapkan. Registrasi administrasi terdiri dari:

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

21

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


(1) Registrasi administrasi calon mahasiswa baru
Registrasi ini merupakan kelanjutan dari seleksi penerimaan mahasiswa baru.
Bagi mereka yang dinyatakan lulus seleksi, diharuskan mendaftarkan diri untuk
memperoleh status sebagai mahasiswa PPs Unsyiah. Syarat-syarat registrasi
administrasi calon mahasiswa baru adalah:
a. Melakukan pembayaran biaya pembangunan dan SPP pada nomor rekening
Bank yang telah ditentukan;
b. Mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) di Sekretariat Program Studi yang dipilih;
c. Menyerahkan surat izin belajar dari DIKTI dan persyaratan Unsyiah lainnya
bagi warga negara asing.
Calon mahasiswa baru yang tidak memenuhi ketentuan di atas tidak dapat
diterima sebagai mahasiswa PPs Unsyiah, walaupun sudah dinyatakan lulus
seleksi penerimaan mahasiswa baru.
(2) Registrasi administrasi mahasiswa lama
Registrasi administrasi mahasiswa lama dinyatakan selesai dengan pelunasan
biaya pendidikan melalui bank yang ditunjuk.
7.3 Registrasi Akademik
Registrasi akademik dilakukan oleh setiap mahasiswa pada awal semester untuk
memperoleh hak mengikuti kegiatan akademik pada semester tersebut. Registrasi
akademik dilakukan setelah mahasiswa melakukan registrasi administrasi.
(1) Bahan-bahan yang diperlukan untuk registrasi akademik
a. Formulir Kartu Rencana Studi (KRS);
b. Kartu Hasil Studi semester yang lalu (KHS);
c. Jadwal kuliah.
(2) Kegiatan dalam registrasi akademik
a. Menjelang dimulainya kegiatan semester baru, pada jadwal yang telah
ditetapkan dalam kalender akademik, mahasiswa menentukan rencana studi
dengan memilih mata kuliah yang akan diikutinya pada semester tersebut.
b. Pemilihan mata kuliah tersebut dilakukan mahasiswa dibawah bimbingan
dosen wali atau ketua program studi (dalam hal dosen wali berhalangan)
dengan memperhatikan jadwal kuliah dan prestasi akademik yang dicapai
pada semester-semester sebelumnya. Mata kuliah yang dipilih dicantumkan
dalam Kartu Rencana Studi (KRS).
c. Dosen wali menandatangani KRS dan diserahkan kepada sekretariat program
studi.
7.4 Sanksi Tidak Melakukan Registrasi
(1) Mahasiswa yang terlambat melakukan berbagai jenis registrasi sesuai dengan
jadwal yang telah ditetapkan dalam kalender akademik, diharuskan mengambil
cuti akademik.
(2) Mahasiswa yang tidak melakukan registrasi pada satu semester tertentu tanpa
mengajukan cuti akademik, maka semester tersebut tetap diperhitungkan dalam
masa studi mahasiswa yang bersangkutan.
(3) Mahasiswa yang tidak melakukan registrasi selama 2 (dua) semester berturutturut dianggap mengundurkan diri dari Unsyiah.
22

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


7.5 Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
(1) KTM diberikan kepada mahasiswa baru yang sudah menyelesaikan registrasi
administrasi.
(2) KTM berfungsi sebagai bukti mahasiswa PPs Unsyiah.
(3) KTM dipergunakan untuk mendapatkan akses berbagai fasilitas di Unsyiah.
8.

BIMBINGAN AKADEMIK
(1) Untuk membantu keberhasilan studinya, mahasiswa perlu mendapatkan
bimbingan akademik secara teratur, terpadu dan menyeluruh dari dosen wali.
(2) Jumlah mahasiswa yang dibimbing oleh seorang dosen wali tergantung kepada
kondisi pada masing-masing program studi.
(3) Tugas dosen wali adalah:
a. Membantu mahasiswa dalam menyusun rencana studi, memberikan
pertimbangan kepada mahasiswa dalam menentukan jumlah SKS dan jenis
mata kuliah yang akan diambil tiap semester.
b. Memantau dan membantu perkembangan akademik mahasiswa.
c. Membantu memecahkan masalah akademik dan non-akademik yang
dihadapi mahasiswa.
d. Melaporkan kepada ketua prodi/direktur jika mahasiswa menghadapi
masalah yang memerlukan penanganan khusus.
(4) Untuk menjalankan fungsinya sesuai dengan ketentuan di atas, mahasiswa dan
dosen wali harus melakukan pertemuan secara terstruktur, minimum 4 kali
dalam satu semester.

9. PERKULIAHAN
Setiap mahasiswa diwajibkan menyusun rencana studi di dalam Kartu Rencana Studi (KRS),
yang berisi semua mata kuliah yang akan ditempuhnya untuk satu semester. KRS hanya
boleh diisi setelah mahasiswa membayar SPP sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh
program studi. Kartu Rencana Studi tersebut disetujui/ditandatangani oleh Pembimbing
Akademik dan disahkan oleh Ketua Program Studi. Pembatalan keikutsertaan dalam kuliah
hanya dapat dilakukan dengan persetujuan Ketua Program Studi dan Pembimbing
Akademik. Mahasiswa wajib menandatangani daftar hadir yang diedarkan pada tiap kuliah.
Dosen yang mengajar menandatangani daftar hadir pada lembaran yang sama.
Mahasiswa hanya diperkenankan mengikuti ujian akhir semester (UAS) apabila telah
mengikuti kuliah minimal 75% (12 kali tatap muka) dari 16 kali tatap muka untuk masingmasing mata kuliah. Apabila syarat minimal kehadiran kuliah ini tidak dipenuhi, mahasiswa
tersebut dianggap tidak memenuhi syarat untuk mengikuti ujian final/akhir semester.
10. EVALUASI HASIL STUDI
10.1 Tujuan
Evaluasi hasil studi dilakukan untuk:
(1) Menilai apakah mahasiswa telah memahami atau menguasai bahan yang
disampaikan dalam suatu mata kuliah.
(2) Mengelompokkan mahasiswa ke dalam beberapa golongan berdasarkan
kemampuannya.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

23

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


10.2 Tata Cara Penilaian
(1) Komponen penilaian terdiri dari kehadiran, kuis, tugas, ujian pertengahan
semester, ujian akhir semester, dan ujian praktikum, jika praktikum merupakan
bagian dari mata kuliah yang bersangkutan.
(2) Cara penilaian dapat dilakukan dalam bentuk ujian lisan, tertulis, presentasi
tugas, seminar, penulisan karya tulis, ataupun kombinasi dari bentuk-bentuk
ujian tersebut.
(3) Penilaian minimal memiliki 5 komponen penilaian, yaitu:
a. kehadiran
b. kuis
c. tugas
d. ujian tengah semester (UTS)
e. ujian akhir semester (UAS)
(4) Dalam Sistem Kredit Semester tidak dikenal ujian ulangan.
(5) Mahasiswa yang disebabkan oleh kondisi tertentu tidak mengikuti UTS dan UAS,
maka berdasarkan pertimbangan dosen pengasuh mata kuliah, dapat diberikan
ujian susulan, yang dilaksanakan paling lambat 14 hari setelah tanggal ujian
sebenarnya. Sebelum mengikuti ujian susulan, mahasiswa tersebut diberi T
(tunda) pada Daftar Peserta dan Nilai Akhir (DPNA). Masiswa yang tidak
mengikuti ujian susulan, diberikan nilai E (tidak lulus).
(6) Untuk dapat mengikuti ujian akhir semester (UAS), mahasiswa harus hadir kuliah
75% (12 kali tatap muka) dari 16 kali tatap muka untuk masing-masing mata
kuliah.
(7) Ujian akhir semester (UAS) untuk suatu mata kuliah tidak dilaksanakan jika
dosen memberi kuliah <75% (12 kali tatap muka) dari 16 kali tatap muka untuk
masing-masing mata kuliah dan seluruh mahasiswa untuk mata kuliah tersebut
diberikan nilai B.
(8) Dosen yang tidak memenuhi syarat minimum mengajar untuk suatu mata kuliah
tidak berhak mendapatkan surat keterangan mengajar untuk mata kuliah
tersebut, tidak diberikan tugas mengajar pada semester berikutnya, dan dapat
diberikan sanksi akademik lainnya.
10.3 Konversi Nilai
Nilai akhir untuk suatu mata kuliah yang berupa angka dikonversikan dengan cara tertentu
ke dalam bentuk huruf. Nilai akhir untuk setiap mata kuliah, merupakan indikator dari
prestasi akademik yang dicapai oleh seorang mahasiswa dan diberikan atas dasar penilaian
terhadap semua ujian yang diadakan sepanjang semester dengan memperhitungkan bobot
nilai yang ditetapkan sebelumnya. Konversi nilai dilakukan dengan cara sebagai berikut:
(1) Nilai ujian mahasiswa dalam bentuk angka (dari skala nilai 0 - 100) diubah ke
dalam bentuk huruf dengan berpedoman kepada metoda PAP (Penilaian Acuan
Patokan), dengan dua variasi yaitu PAP sedang dan PAP tinggi.
(2) Pemilihan varian yang digunakan sangat tergantung kepada sifat atau
kedudukan mata kuliah dalam paket kurikulum dan kondisi hasil ujian. Pemilihan
salah satu di antara kedua metode ini untuk masing-masing mata kuliah
diserahkan sepenuhnya kepada pertimbangan program studi yang bersangkutan.
(3) Rentang nilai PAP untuk varian I dan varian II adalah sebagai berikut:
24

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


Tingkat Kompetensi Sedang
(Varian I)
A 85
75 B+ < 85
65 B < 75
55 C+ < 65
45 C < 55
35 D < 45
E < 35

Tingkat Kompetensi Tinggi


(Varian II)
A 87
78 B+ < 87
69 B < 78
60 C+ < 69
51 C < 60
41 D < 51
E < 41

10.4 Penyerahan Hasil Penilain


Penyerahan hasil penilaian dilakukan dengan cara sebagai berikut:
(1) Daftar Peserta dan Nilai Akhir (DPNA) untuk setiap mata kuliah dicetak sebelum
ujian akhir semester dimulai. DPNA ditandatangani oleh mahasiswa sebagai
bukti keikutsertaan ujian.
(2) Dosen pengasuh mata kuliah mengisikan nilai-nilai mahasiswa pada DPNA dan
menyerahkannya kepada Sekretaris Program Studi paling lambat 7 (tujuh) hari
kerja setelah ujian dilaksanakan. DPNA diserahkan bersama dengan Daftar
Peserta Kuliah.
(4) Dosen harus mengumumkan nilai kepada mahasiswa sebelum menyerahkan
DPNA dan memberikan kesempatan mahasiswa untuk mengajukan keberatan
atas nilai yang diberikan dalam waktu 2 (dua) hari kerja setelah pengumuman
dikeluarkan.
(5) Komponen-komponen nilai pada DPNA, beserta nilai akhir yang sudah
dikonversikan, harus diisikan seluruhnya sesuai dengan penilaian yang dilakukan
oleh dosen.
(6) Apabila dosen tidak menyerahkan DPNA sampai batas waktu yang ditetapkan,
maka semua mahasiswa yang menempuh mata kuliah tersebut dinyatakan lulus
dengan nilai B.
(7) Dosen yang tidak memenuhi ketentuan-ketentuan di atas tidak berhak
mendapatkan surat keterangan mengajar untuk mata kuliah tersebut, tidak
diberikan tugas mengajar pada semester berikutnya dan dapat diberikan sanksi
akademik lainnya.
10.5 Indeks Prestasi Mahasiswa
Keberhasilan studi dinyatakan dalam ukuran nilai Indeks Prestasi Semester (IPS) dan Indeks
Prestasi Kumulatif (IPK). Perhitungan IPS maupun IPK dilakukan dengan terlebih dahulu
mengkonversikan nilai yang berbentuk huruf ke dalam bentuk nilai dengan bobot sebagai
berikut:
A = 4; B+ = 3,5; B = 3; C+ = 2,5; C = 2; D = 1; E = 0
Selanjutnya perhitungan IPS dan IPK adalah sebagai berikut:
a. Indeks Prestasi Semester (IPS)
=

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

25

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


Penjelasan:
K = Beban kredit (dalam SKS) dari setiap mata kuliah pada semester tersebut.
N = Bobot nilai masing-masing yang diperoleh dari mata kuliah yang
bersangkutan pada semester tersebut.
b. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK)
=

Penjelasan:
Kt = Beban kredit (dalam satuan SKS) dari setiap mata kuliah yang telah diambil
sejak semester I.
N = Bobot nilai masing-masing mata kuliah yang diperoleh untuk masing-masing
mata kuliah tersebut sejak semester I.
11.

TESIS DAN DISERTASI


(1) Tesis adalah karya tulis ilmiah hasil penelitian yang harus dibuat oleh mahasiswa
program magister PPs Unsyiah sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
magister. Tesis ini dibimbing oleh komisi pembimbing dan kemampuan
mahasiswa menguasai tesisnya diuji oleh tim dosen penguji.
(2) Disertasi adalah karya tulis ilmiah hasil penelitian yang harus dibuat oleh
mahasiswa program doktor PPs Unsyiah sebagai salah satu syarat untuk
memperoleh gelar doktor. Disertasi ini dibimbing oleh komisi promotor dan
kemampuan mahasiswa menguasai disertasinya diuji oleh tim dosen penguji.
(3) Persyaratan dan panduan pengajuan dan penulisan tesis dan disertasi ditetapkan
secara detail oleh masing-masing program studi magister dan program doktor.
(4) Mahasiswa diwajibkan membuat artikel ilmiah yang merupakan bagian dari tesis
atau disertasi, dan kemudian diutamakan dipublikasikan pada jurnal nasional
terakriditasi bagi program magister dan jurnal internasional bagi program doktor.

12. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI


(1) Mahasiswa Program Magister
Mahasiswa dinyatakan telah menyelesaikan studi pada program magister jika
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Telah mengumpulkan beban kredit minimum yang ditetapkan oleh program
studi berdasarkan kurikulum di program studi yang bersangkutan dalam
masa studi maksimal 10 semester, termasuk penyelesaian tesis, tetapi tidak
termasuk masa cuti akademik.
b. IPK 2,75
c. Memiliki nilai C maksimum 1 mata kuliah dari total mata kuliah yang telah
diselesaikan.
d. Tidak ada nilai D dan E.
e. Telah menyelesaikan tesis sebagai karya tulis hasil penelitian yang
disyaratkan oleh program studi.
Mahasiswa yang tidak berhasil memenuhi persyaratan tersebut di atas diberhentikan
sebagai mahasiswa PPs Unsyiah oleh Rektor Unsyiah setelah mempertimbangkan usulan
Ketua Program Studi Magister yang disampaikan melalui Direktur PPs Unsyiah.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

26

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


b.

Mahasiswa Program Doktor


Mahasiswa dinyatakan telah menyelesaikan studi pada program doktor jika
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Telah mengumpulkan beban kredit minimum yang ditetapkan oleh program
doktor berdasarkan kurikulum di program doktor yang bersangkutan.
b. Beban kredit minimum tersebut di atas diselesaikan dalam masa studi,
termasuk penyelesaian tesis, tetapi tidak termasuk masa cuti akademik,
yaitu:
(i) maksimal 12 semester bagi peserta yang berpendidikan sarjana (S1)
sebidang;
(ii) maksimal 13 semester bagi peserta yang berpendidikan sarjana (S1) tidak
sebidang;
(iii) maksimal 10 semester bagi peserta yang berpendidikan sarjana (S2)
sebidang;
(iv) maksimal 11 semester bagi peserta yang berpendidikan sarjana (S2) tidak
sebidang.
c. IPK 2,75
d. Memiliki nilai C maksimum 1 mata kuliah dari total mata kuliah yang telah
diselesaikan.
e. Tidak ada nilai D dan E.
f. Telah menyelesaikan disertasi sebagai karya tulis hasil penelitian yang
disyaratkan oleh program doktor.
Mahasiswa yang tidak berhasil memenuhi persyaratan tersebut di atas
diberhentikan sebagai mahasiswa PPs Unsyiah oleh Rektor Unsyiah setelah
mempertimbangkan usulan Ketua Program Doktor yang disampaikan melalui
Direktur PPs Unsyiah.

13. MENINGGALKAN KEGIATAN AKADEMIK DAN MUTASI MAHASISWA


13.1 Meninggalkan Kegiatan Akademik
(1) Yang dimaksud dengan meninggalkan kegiatan akademik adalah keadaan di
mana mahasiswa tidak aktif untuk melakukan kegiatan akademik pada suatu
semester tertentu.
(2) Mahasiswa dibenarkan meninggalkan kegiatan akademik dengan izin (cuti
akademik), maksimum dua semester selama masa studi yang telah ditetapkan.
Masa cuti akademik tidak diperhitungkan dalam penghitungan masa studi.
(3) Mahasiswa yang tidak melakukan registrasi administrasi dan tidak mengajukan
cuti akademik dianggap meninggalkan kegiatan akademik tanpa izin.
(4) Apabila mahasiswa meninggalkan kegiatan akademik tanpa izin, maka semester
ketika meninggalkan kegiatan akademik tersebut diperhitungkan dalam masa
studi keseluruhan.
(5) Bagi mahasiswa yang telah melakukan registrasi administrasi, tetapi kemudian
mengajukan cuti akademik, maka biaya pendidikan yang telah dibayarkan tidak
dapat diminta kembali.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

27

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


(6) Mahasiswa yang menerima beasiswa/ikatan dinas tidak dibenarkan mengajukan
cuti akademik terhitung mulai saat yang bersangkutan menerima
beasiswa/ikatan dinas.
(8) Pengajuan permohonan cuti akademik setiap semester hanya diperkenankan
sampai batas waktu tertentu yang telah ditetapkan dalam kalender akademik.
(9) Direktur PPs Unsyiah mengeluarkan izin tertulis (dengan tembusan disampaikan
kepada Rektor) setelah mempertimbangkan permohonan tertulis dari
mahasiswa, pendapat dosen wali dan ketua program studi yang bersangkutan.
Direktur berhak menolak permohonan cuti akademik. Direktur melaporkan
kepada Rektor tentang mahasiswa yang diizinkan cuti akademik untuk
pendataan.
(10) Mahasiswa yang
dalam
menjalankan tugas untuk kepentingan
universitas/negara atas izin Rektor Unsyiah terpaksa meninggalkan kegiatan
akademik maksimum sampai batas masa perubahan KRS, dapat
dipertimbangkan oleh Direktur PPs Unsyiah, sebagai mengikuti kegiatan
akademik sepenuhnya. Jika masa waktu yang digunakan untuk melaksanakan
tugas tersebut melebihi masa yang ditetapkan, maka yang bersangkutan
dianggap cuti akademik.
13.2 Mutasi Mahasiswa
(1) Perpindahan dari perguruan tinggi lain ke Unsyiah
a. Perpindahan mahasiswa dari perguruan tinggi lain hanya dapat dilakukan
pada awal tahun akademik.
b. Perpindahan mahasiswa dari perguruan tinggi lain hanya dapat
dipertimbangkan untuk diterima di Unsyiah pada program studi yang sama,
dengan memperhatikan kesetaraan akreditasi antara program studi/institusi
asal dan tujuan.
c. Mahasiswa yang bersangkutan disyaratkan aktif mengikuti kegiatan
akademik dalam dua semester terakhir di perguruan tinggi asal.
Penerimaannya juga didasarkan atas pertimbangan tentang rentang waktu
maksimum bagi penyelesaian studi.
d. Mahasiswa yang bersangkutan tidak berstatus telah dikeluarkan (drop out)
dari perguruan tinggi asal dan memiliki IPK minimum 2,75.
e. Keputusan tentang diterima atau ditolak untuk menjadi mahasiswa Unsyiah
diberikan oleh Rektor setelah mendengar pendapat Direktur PPs Unsyiah.
f. Masa studi yang telah ditempuh di perguruan tinggi asal diperhitungkan
dalam masa studi lanjutan di Unsyiah.
g. Prosedur perpindahan:
(i) Mahasiswa yang bersangkutan mengajukan permohonan kepada Rektor
Unsyiah dan menyampaikan tembusan kepada Direktur PPs Unsyiah
yang dituju dengan melampirkan:
Biodata mahasiswa yang bersangkutan yang disahkan oleh pimpinan
perguruan tinggi asal.
Transkrip akademik dari perguruan tinggi asal.
Fotokopi ijazah terakhir yang dimiliki.
Rekomendasi dari pimpinan perguruan tinggi asal.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

28

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


(ii)

Dalam memutuskan menerima mahasiswa yang bersangkutan, Rektor


meminta pertimbangan Direktur PPs Unsyiah.
(iii) Setelah mendapat persetujuan pindah dari Rektor Unsyiah, mahasiswa
yang bersangkutan harus melengkapi permohonannya dengan surat
keterangan pindah dari perguruan tinggi asal dan memperlihatkan
ijazah terakhir yang asli.
(iv) Penyelesaian administrasi pendaftaran dilaksanakan oleh program studi
yang kemudian diteruskan kepada PPs Unsyiah dan kemudian
diserahkan kepada Biro Administrasi Akademik (BAA) Unsyiah.
(v) Biaya pendaftaran/administrasi disesuaikan dengan biaya yang
dikenakan kepada lulusan ujian masuk program studi PPs Unsyiah yang
dituju pada tahun akademik yang berjalan.
(vi) Ketentuan khusus
Mahasiswa pindahan diwajibkan mengambil seluruh mata kuliah pada
program studi dimana yang bersangkutan terdaftar, kecuali mata kuliah
yang telah lulus (minimum C) dan diakui pengalihan kreditnya.
Pengakuan kredit dilakukan oleh program studi tujuan.
(2) Perpindahan dari Unsyiah ke perguruan tinggi lain
a. Perpindahan dari Unsyiah dapat dilakukan di awal setiap semester.
b. Prosedur perpindahan:
(i) Mahasiswa yang bersangkutan mengajukan permohonan kepada
Direktur PPs Unsyiah dengan mengetahui Ketua Program Studi.
(ii) Direktur PPs Unsyiah meneruskan permohonan pindah ke Rektor.
(iii) Rektor menetapkan persetujuan pindah dari Unsyiah.
c. Mahasiswa yang sudah mendapatkan persetujuan pindah dari Rektor, tidak
dibenarkan lagi mengajukan permohonan masuk kembali ke Unsyiah.
14. KECURANGAN AKADEMIK DAN PEMBERHENTIAN MAHASISWA
14.1 Kecurangan akademik
Bentuk-bentuk kecurangan akademik berikut ini dapat menyebabkan mahasiswa
mendapatkan hukuman pembatalan nilai, skorsing atau pemberhentian sebagai
mahasiswa.
(1) Melakukan tindakan plagiat dalam setiap aspek kegiatan akademik.
(2) Melakukan kecurangan dalam kegiatan evaluasi proses pembelajaran.
(3) Melakukan pemalsuan data akademik.
Bentuk hukuman diputuskan oleh Pimpinan PPs Unsyiah beserta Pimpinan Program Studi
yang bersangkutan dengan mempertimbangkan berat ringannya bentuk kecurangan.
Mahasiswa harus diberikan kesempatan yang cukup untuk menyampaikan pembelaannya.
14.2 Pemberhentian mahasiswa
(1) Pemberhentian mahasiswa dilakukan atas dasar:
a. Permintaan sendiri.
b. Tidak memenuhi persyaratan akademik.
c. Melanggar ketentuan Universitas.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

29

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


(2) Pemberhentian mahasiswa ditetapkan melalui Keputusan Rektor.
(3) Mahasiswa yang telah diberhentikan dari Unsyiah karena tidak memenuhi
persyaratan akademik dan/atau karena melanggar ketentuan universitas tidak
dapat diterima kembali sebagai mahasiswa dalam lingkungan Unsyiah.
15. YUDISIUM, WISUDA, DAN IJAZAH
15.1 Yudisium
(1) Mahasiswa yang telah memenuhi semua persyaratan bagi penyelesaian program
studi magister dan program doktor akan diberikan predikat yudisium pujian,
sangat memuaskan, dan memuaskan, dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Program Magister
Predikat Kelulusan
Pujian
Sangat Memuaskan
Memuaskan

IPK
3,71 4,00
3,41 3,70
2,75 3,40

Ketentuan
Masa Studi Maksimum
5 Semester
10 Semeter
10 Semester

b. Program Doktor
Ketentuan
Predikat
Kelulusan

IPK

Pujian

3,71 4,00

Sangat
Memuaskan

3,41 3,70

Memuaskan

2,75 3,40

S1
Sebidang
9
Semester
12
Semester
12
Semester

Masa Studi Maksimum


S1
S2
Tidak
Sebidang
Sebidang
10
5
Semester
Semester
13
10
Semester
Semester
13
10
Semester
Semester

S2
Tidak
Sebidang
6
Semester
11
Semester
11
Semester

(2) Pemberian predikat yudisium pujian program magister dan program doktor juga
terpenuhinya persyaratan berikut ini:
a. Tidak pernah mengulang mata kuliah
b. Tidak ada nilai D
c. Tidak pernah cuti akademik
(3) Masa studi mahasiswa untuk menentukan predikat yudisium ditentukan dari
saat registrasi pada semester pertama sampai saat dinyatakan lulus ujian
tesis/disertasi.
(4) Mahasiswa yang akan diyudisium disyaratkan:
a. menyerahkan bukti artikel ilmiah yang merupakan bagian dari tesis/desertasi,
sudah diterima untuk dipublikasi diutamakan pada jurnal nasional
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

30

2013 Achmad Muhadjier

PERATURAN UMUM AKADEMIK


terakriditasi untuk mahasiswa program magister dan jurnal internasional
untuk mahasiswa program doktor;
b. menyerahkan nilai TOEFL 450 yang masih berlaku, minimal dari Lembaga
Bahasa Unsyiah.
15.2 Wisuda
(1) Para lulusan Unsyiah berhak untuk mengikuti upacara wisuda.
(2) Upacara wisuda dilaksanakan 4 (empat) kali dalam satu tahun akademik, yaitu
tiap bulan Februari, Mei, Agustus, dan November.
(3) Direktur PPs Unsyiah melaporkan kepada Rektor secara tertulis nama-nama
lulusan yang berhak ikut upacara wisuda 20 hari kerja sebelum pelaksanaan
upacara wisuda.
15.2 Ijazah
(1) Ijazah merupakan surat tanda bukti yang diberikan kepada seorang mahasiswa
yang telah menyelesaikan pendidikan pada suatu program studi pada Unsyiah.
(2) Setiap ijazah ditandatangani oleh Rektor dan Direktur PPs Unsyiah.
(3) Apabila ijazah asli hilang atau rusak, Unsyiah dapat mengeluarkan ijazah
pengganti.
(4) Ijazah diterbitkan 4 kali setahun, yaitu tiap hari kerja pertama awal bulan
Februari, Mei, Agustus, dan November.
(5) Ijazah diberikan pada saat upacara wisuda.
(6) Lulusan yang tidak ikut upacara wisuda, ijazah diberikan sesudah upacara
wisuda.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

31

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


1. PROGRAM DOKTOR ILMU EKONOMI
Program Doktor Ilmu Ekonomi dibagi ke dalam 2 bidang konsentrasi, yaitu Konsentrasi
Pembangunan Pertanian dan Konsentrasi Ekonomi Perencanaan dan Regional.
Konsentrasi Pembangunan Pertanian
Mata kuliah yang harus diambil dalam bidang konsentrasi ini adalah Filsafat Ilmu
Pengetahuan (2 SKS), mata kuliah wajib (24 SKS), mata kuliah konsentrasi (9 SKS), Ekonomi
Perencanaan dan Pembangunan (3 SKS), Teori dan Kebijakan Pertanian (3 SKS) dan Teori
dan Kebijaksanaan Pembangunan Pedesaan (3 SKS).
Konsentrasi Ekonomi Perencanaan Dan Regional
Mata kuliah yang harus diambil dalam bidang konsentrasi ini adalah Filsafat Ilmu
Pengetahuan (2 SKS), mata kuliah wajib (24 SKS), mata kuliah konsentrasi (9 SKS) yaitu
Teori Lokasi (3 SKS), Ekonomi Perkotaan (3 SKS).
Menyelesaikan studi pada Program Doktor ini dapat ditempuh dalam waktu 3 (tiga) tahun
atau 6 (enam) semester dengan beban kredit minimal 51 SKS yang terdiri dari:
a.
b.
c.
d.
e.

3 SKS Mata Kuliah Metodologi Keilmuan;


24 SKS dari kelompok Mata Kuliah Wajib;
9 SKS dari kelompok Mata Kuliah Konsentrasi;
3 SKS dari Mata Kuliah Pilihan;
12 SKS Disertasi (termasuk 3 SKS Workshop Disertasi).

Program Doktor ini telah terakreditasi dengan peringkat C. Lulusan Program Doktor ini
diberi gelar Doktor dengan singkatan Dr.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
(1)
Mata Kuliah Metodologi Keilmuan (MKMK), berupa:
Kode
Mata Kuliah
MU 500

2)

SKS

Filsafat Ilmu
Jumlah

2
2

Mata Kuliah Program Studi (MKPS), terdiri dari:


a) Mata Kuliah Wajib (MKW), yaitu mata kuliah dasar yang diperlukan untuk
mendalami ilmu ekonomi.
Kode
Mata Kuliah
SKS
EKO 500
EKO 711
EKO 712
EKO 715
EKO 716
EKO 721
EKO 751

Bahasa Inggris Lanjutan


Teori Ekonomi Mikro IV (Neoklasik)
Analisis Keseimbangan Umum dan Ekonomi Kesejahteraan
Teori Ekonomi Makro IV
Ekonomi Makro Terapan
Ekonometrika III
Teori Ekonomi dan Optimisasi

Non SKS
3
3
3
3
3
3

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

32

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


EKO 761
EKO 771

Sejarah Pemikiran Ilmu Ekonomi


Metodologi Penelitian dalam Ilmu Ekonomi
Jumlah

3
3
24

b)

Mata Kuliah Konsentrasi (MKK) yaitu mata kuliah yang akan dijadikan focus
penelitian yang diminati didalam menyelesaikan pendidikan doktornya.
Kode
Mata Kuliah
SKS
Konsentrasi Pembangunan Pertanian
EKO 532

Ekonomi Perencanaan dan Pembangunan

EKO 632
EKO 732
EKO 733

Teori dan Kebijakan Pertanian


Analisis Pengambilan Keputusan
Teori dan Kebijakan Pembangunan Pedesaan
Konsentrasi Ekonomi Perencanaan dan Regional

3
3
3

EKO 527
EKO 528
EKO 627
EKO 727
EKO 728

Pembangunan Regional
Penilaian Proyek
Teori Lokasi
Ekonomi Regional Lanjutan
Ekonomi Perkotaan
Jumlah

3
3
3
3
3
27

c)

Mata Kuliah Pilihan


(MKP), yaitu mata kuliah yang diperlukan untuk
kekhususan cabang ilmu bidang ekonomi yang diminati dalam melengkapi
pendidikannya.

Kelompok Mata Kuliah Pilihan


Kode
EKO 524
EKO 624
EKO 625
EKO 724
EKO 541
EKO 641
EKO 642
EKO 762
EKO 763
EKO 764
EKO 766
EKO 768
EKO 752
EKO 754
EKO 755

Mata Kuliah

Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan


Ekonomi Sumber Daya Alam Lanjutan
Ekonomi Lingkungan Lanjutan
Alokasi Intertemporal Sumberdaya Alam
Analisis Harga Pertanian
Analisis Harga Pertanian Lanjutan
Analisis Pembiayaan Pertanian
Teori Perdagangan Internasional
Keuangan Internasional
Teori dan Kebijakan Ekonomi Moneter
Teori Ekonomi Publik
Ekonomi Pembangunan IV
Analisis Runtun Waktu
Ekonomi Pasar Tenaga Kerja
Ekonomi Sumberdaya Manusia
Jumlah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
3
3
3
3
3
3
3
3
3
3
3
3
3
3
45

33

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


Silabus Mata Kuliah
MU 500 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang metode ilmu, kelemahan sains barat disertakan tokohtokoh filsafat. Mengenai aliran filsafat yaitu aliran rasionalisme, emperisme atau
positivisme serta pandangan-pandangan dari tokoh-tokoh pendukung. Perhitungan
diarahkan untuk menelaah kedudukan filsafat ilmu dalam kaitannya dengan tantangan
yang dihadapi oleh mahasiswa dalam penelitian ilmiah.
EKO 711 Teori Ekonomi Mikro IV (Neoklasik) (3 SKS)
Mencakup konsep-konsep dan teknik teori ekonomi mikro berdasarkan pendekatan
kuantitatif. Topik-topik yang dibahas: Teori keseimbangan umum neoklasik eksistensi
keseimbangan kompetitif, teorima-teorima dasar welfare, eksternalitas, ketidakpastian
(uncertainty) ekonomi informasi, optimasasi, teori kontrak, asuransi, fondasi mikro dan
teori permainan. (Game Theory).
EKO 712 Analisis Keseimbangan Umum (General Equilibrium) dan
Ekonomi Kesejahteraan (3 SKS)
Eksistensi, stabilitas, efisiensi dan analisis pareto terhadap keseimbangan kompetitif serta
perkembangan terakhir dari ekonomi kesejahteraan dan keseimbangan umum.
EKO 715 Teori Ekonomi Makro IV (3 SKS)
Pembahasan mengenai konsumsi dan bukti empirisnya, teori investasi, moneter,
ekspektasi rasional, model-model fiskal dan moneter, dan teori employment.
EKO 716 Ekonomi Makro Terapan (3 SKS)
Spesifikasi empiris fungsi-fungsi Ekonomi Makro termasuk pengukuran variabel, struktur
lag, estimasi dan simulasi model makro dan menggunakan model untuk merancang
kebijaksanaan ekonomi yang optimal.
EKO 721 Ekonometrika III (3 SKS)
Mencakup teori dan aplikasi dari estimasi ML dan LS. Teorima Gans- Markov, GLS, auto
korelasi, heteroscadasticity,estimator non linear variabel instrumen, model choice,
persamaan simultan dan simulasi.
EKO 751 Teori Ekonomi dan Optimasi (3 SKS)
Mempelajari tentang penerapan teknik optimasasi intertemporal seperti: teori search
variasi kalkulus (calculus variaton), optimal control, dan programasi dinamis terhadap ilmu
ekonomi. Topik terapan termasuk analisis pertumbuhan ekonomi, perilaku optimal dalam
ketidakpastian, teori modern tentang model dan inventory.
EKO 761 Sejarah Pemikiran Ilmu Ekonomi (3 SKS)
Membahas alur pikir tokoh-tokoh ekonom terkenal dengan berbagai aliran pemikiran
dalam ilmu ekonomi sejak dari Adam Smith sampai sekarang dan teori sistem sistem
ekonomi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

34

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


EKO 771 Metodologi Penelitian Dalam Ilmu Ekonomi (3 SKS)
Metode dan prosedur dasar dalam penelitian ekonomi yang dibahas dari sudut terapannya
terhadap pemecahan masalah dan penemuan fakta sains dan generalisasi dalam ilmu
ekonomi. Batasan (definisi) dari masalah, pernyataan hipotesis, rencana penelitian, metode
pengumpulan data dan analisis data. Dari fokus pembahasan adalah laporan penelitian
ekonomi dan penulisan disertasi. Pedoman dan arahan penelitian yang digunakan adalah
metodologi ilmu ekonomi.
EKO 532 Ekonomi Perencanaan dan Pembangunan (3 SKS)
Membahas faktor-faktor penunjangan dalam perkembangan ekonomi. Konsep dan teori
pertumbuhan dan perkembangan ekonomi yang relevan untuk negara bukan bangsa.
Modal penggunaan tenaga kerja, distribusi pendapatan, teknologi tepat guna dan
hubungan dengan pertumbuhan ekonomi prospek dan permasalahannya.
EKO 632 Teori dan Kebijakan Pertanian (3 SKS)
Teori analisis kebijaksanaan dan tujuan pembangunan pertanian, analisis kasus
kebijaksanaan pemerintah, permasalahan-permasalahan yang dihadapai analisa pertanian
dan analisa alternatif pemecahannya dan konsep kebijaksanaan pertanian yang
berkelanjutan beserta strategi dan kebijaksanaan pertanian di negara berkembang,
permasalahan dan alterrnatif pemecahannya.
EKO 732 Analisis Pengambilan Keputusan (3 SKS)
Modal pengambilan keputusan dalam situasi penuh resiko mutu kejadian yang peluangnya
dapat diperkirakan atau kondisi yang tidak dapat diperkirakan.
EKO 733 Teori dan Kebijakan Pembangunan Pedesaan (3 SKS)
Model-model pembangunan pedesaan di negara di perkotaan oleh sebesar perkotaan dan
dikhotomi sekitar perkotaan dan keterkaitan sektor perkotaan dengan pedesaan di negaranegara berkembang. Ciri-ciri masyarakat desa di negara berkembang dan dominasi sektorsektor yang terkait, langkah-langkah menanggulangi problema pedesaan kelembagaan
desa, kadis dan koperasi pedesaan.
EKO 527 Pembangunan Regional (3 SKS)
Permasalahan-permasalahan didalam pembangunan regional, ketimpangan pembangunan,
perencanaan regional, Export base theory, spatial analysis merupakan cakupan bahasan
dalam mata kuliah pembangunan regional.
EKO 528 Penilaian Proyek (3 SKS)
Menekankan pembahasan pada studi kelayakan suatu proyek dari aspek financial dan
social ekonomi, sehingga memperlihatkan manfaat dan biaya yang ditinjau dari kedua
aspek tersebut. Faktor-faktor resiko yang perlu diperhatikan dan juga menelaah investasi
public. Kajian empiris yang erat dengan model-model penelian proyek akan didiskusikan
dalam mata kuliah ini.
EKO 627 Teori Lokasi (3 SKS)
Teori penentuan lokasi, teori market area, central place theory, bid rent theory, lokasi
pertanian, dan lokasi industri di negara-negara berkembang.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

35

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


EKO 727 Ekonomi Regional Lanjutan (3 SKS)
Lebih memfokuskan pada kajian terhadap bukti-bukti empiris model ekonomi regional,
seperti Shift-share dan perkembangannya, input-output regional, social accounting matrix.
EKO 728 Ekonomi Perkotaan (3 SKS)
Membahas tentang metode analisis trehadap efek dari penerapan berbagai kebijaksanaan
terhadap perekonomian regional. Metode untuk meramalkan (memforecast) perencanaan
ekonomi model input-output, ekonometrika dan model analisis kebijaksanaan. Masalahmalasah perkotaan, penyebab masalah tersebut dan alternatif solusi yang munkin.
Keunagan daerah perkotaaan, teori lokasi, penggunaan tanah (land use), perumahan,
transportasi, dan lingkungan.
EKO 524 Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan (3 SKS)
Fungsi dan kegunaan amdal, prosedur pelaksanaan amdal, metodologi amdal, evaluasi
amdal. Dampak fisik kimia, biologis sosial ekonomi dan budaya peraturan perundangundangan serta bahan mutu yang berlaku di indonesia.
EKO 624 Ekonomi Sumber Daya Alam Lanjutan (3 SKS)
Teori konsumsi produksi permintaan, penawaran, penawaran dan pasar, karakteristik
sumberdaya alam yang dapat diperbaharui. Ekonomi kesejahteraan sebagai dasar untuk
pembiayaan sumber alam dan kriteria sosial ekonomi untuk pengambilan keputusan dan
berbagai jenis sumber daya.
EKO 625 Ekonomi Lingkungan Lanjutan (3 SKS)
Pengelolaan lingkungan menurut azaz-azaz ekologi dan pendekatan ekosistem inventarisasi
sumber daya alam dalam lingkungan. Kebutuhan manusia akan sumber daya alam lain,
tanah dan udara, buangan padatan sumber daya flora dan fauna, pencemaran lingkungan.
EKO 724 Alokasi Intertemporal Sumberdaya Alam (3 SKS)
Membahas tentang konsep efisiensi dinamik (dynamic efficiency) yang menyangkut dengan
alokasi sumber daya alam antar waktu dengan asumsi bahwa tujuan dari masyarakat
(societys objective) memaksimumkan nilai sekarang (PV), net benefit dari sumber daya
alam yang tersedia. Analisis Biaya dan Manfaat (B/C), penerapan model pertumbuhan
seperti di sektor kehutanan, dynamic.
EKO 541 Analisis Harga Pertanian (3 SKS)
Membahas secara rinci dan pemahaman tentang sejumlah faktor-faktor yang
mempengaruhi perilaku dan azas harga-harga produksi pertanian. Hal ini penting karena
fluktuasi harga berpengaruh lansung kepada tingkat pendapatan dan kesejahteraan petani.
Prinsip-prinsip penentuan harga yang mencakup pembahasan tentang perilaku permintaan
dan penawaran produk pertanian. Dibahas juga tentang perbedaan harga karena kualitas,
ruang, dan waktu. Variasi harga antar waktu atau analisis dinamik dan margin pemasaran.
Kemudian kelembagaan harga (Pricing Institution) yang meliputi commodity futures
markets dan campur tangan pemerintah dalam kelembagaan. Terakhir yang dibahas
adalah: analisis harga secara empiris yang berupa artikel dan hasil penelitian tentang harga
produk pertanian.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

36

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


EKO 641 Analisis Harga Pertanian Lanjutan (3 SKS)
Membahas model-model harga pertanian baik secara statis maupun dinamis yang dikaitkan
dengan masyarakat, pemerintah, dan dunia (globalisasi). Model-model tersebut dilengkapi
dengan berbagai kajian yang bersifat empiris.
EKO 642 Analisis Pembiayaan Pertanian (3 SKS)
Menguraikan tentang pasar finansial, analisis discounted Cash Flow, Capital Budgeting,
dan cost of capital, serta financial forecasting.
EKO 762 Teori Perdagangan Internasional (3 SKS)
Teori murni (pure) perdagangan internasional mencakup alasan-alasan terjadinya
perdagangan,gain yang diperolehdari perdagangan,factor price equalization, komersial,
kebijaksanaan perdagangan dan pembangunan ekonomi, teorima-teorima dalam teori
perdagangan internasional, analisis berbagai model yang menentukan keuntungan
komperatif, analisis tarif, kuota dan subsidi, serta efek welfare dari perdagangan
internasional.
EKO 763 Keuangan Internasional (3 SKS)
Analisis sifat-sifat pasar foreign exchange mekanisme penyelesaian,spekulasi, arus
modal,masalah transfer, hubungan antara neraca pembayaran dan goal dari kebijaksanaan
domestik. Gain yang diperoleh dari perdagangan dan penyesuaian neraca pembayaran
dalam berbagai kondisi pasar tidak sempurna, dan pendekatan moneter terhadap neraca
pembayaran.
EKO 764 Teori dan Kebijakan Ekonomi Moneter (3 SKS)
Analsisi dampak dari kebijaksanaan pemerintah dan bank sentral trehadap pasar uang
dalam upaya mencapai stabilitas harga dan pertumbuhan ekonomi. Teori kebijaksanaan
publik, debt management dan struktur tingkat bunga.
EKO 766 Teori Ekonomi Publik (3SKS)
Teori alokasi optimal dalam perpajakan dan barang publik yang disediakan pemerintah.
Teori barang publik dan alokasi non moneter. Integrasi antara pertimbangan efisiensi dan
equiti dalam mengevaluasi program-program pajak. Tingkat diskonto masyarakat (social
discount rate) dan harga bayanagan (shadow price) terhadap sumberdaya yang digunakan
dalam sektor publik. Struktur pajak dan pertimbangan keuangan antara daerah dan pusat.
EKO 768 Ekonomi Pembangunan IV (3 SKS)
Lebih menekankan pada kajian-kajian empiris yang lebih bersifat multi-dimensi dari
ekonomi pembangunan dan membahas perkembangan isu-isu ekonomi pembangunan
terkini yang terkait antara negara-negara sedang berkembang dan negara-negara di dunia.
EKO 752 Analisis Runtun Waktu (3 SKS)
Membahas tehnik, model-model time series, dan analisis time series yang sering digunakan
dalam ilmu ekonomi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

37

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


EKO 754 Ekonomi Pasar Tenaga Kerja (3 SKS)
Analisis teoritikal dan empiris masalah pasar intervensi tenaga kerja dengan menggunakan
peralatan ekonomi mikro atau statistik. Membahas tentang kekuatan ekonomi dan sosial
dalam menentukan permintaan dan penawaran tenaga kerja, pengangguran, mobilitas
tenaga kerja, kekuatan kelembagaan dalam menentukan tingkat upah, teori upah, dan
dampak dari colective bargaining dan struktur upah.
EKO 755 Ekonomi Sumberdaya Manusia (3 SKS)
Analisis teoritical dan empiris masalah pasar tenaga kerja dengan menggunakan peralatan
ekonomi mikro dan statistik. Kualitas dan kuantitas sumber daya manusia, masalah
penganggutan dan mobilitas tenaga kerja serta topik-topik yang relevan.
Staf Pengajar Tetap
No.

Nama

Bidang
Keahlian
Ekonomi
Publik
Matematika
Ekonomi

1.

Prof. Dr. Chairul Ichsan, SE., M.Sc.

2.

Prof. Dr. Abubakar Hamzah

3.

Prof. Dr. Zulkifli Husin, M.Sc.

Ekonomi SDA

4.

Prof. Dr. Said Muhammad, M.A.

Ekonomi SDM

5.

Prof. Dr. Raja Masbar, M.Sc.

Ekonometrika

6.

Prof. Dr. A. Rahman Lubis, M.Sc.

7.

Prof. Dr. Ir. H. M. Hasan Suud

8.

Prof. Dr. Ir. Humam Hamid, M.A.

9.

Prof. Dr. Syamsul Rizal

10.

Dr. Nazamuddin, M.A.

11.

Dr. Mohd. Nur Syechalad, M.S.

12.

Dr. Ir. Alfizar, DAE

13.

Dr. Islahuddin, M.Ec.

14.

Dr. Aliasuddin, M.Si.

Ekonometrika

15.

Dr. Sofyan Syahnur, M.Si.

Ekonomi
Regional

Ekonomi
Pertanian
Ekonomi
Pertanian
Pembangunan
Pedesaan
Physical
Oceanography
Ekonomi Pasar
Tenaga Kerja
Ekonomi
Pertanian
Ekonomi SDA
& Linkungan
Keuangan
Daerah

Alumni
Universitas Gadjah
Mada, Indonesia
Science University of
Malaysia
Michigan State
University, USA
Florid State University,
USA
University of Kentucky,
USA
University Pertanian
Malaysia
Universitas
Padjadjaran
Kansas State University
Humberg University,
Germany
Colorado State
University, USA
Science University of
Malaysia
EHESS Paris
Science University of
Malaysia
University of Putra
Malaysia
University of Bonn,
Germany

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

38

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM DOKTOR DAN MAGISTER


No.

Nama

16.

Dr. Muhammad Nasir, M.Si., M.A.

17.

Dr. M. Shabri Abd. Majid, M.Ec.

18.

DR. Hizir Sofyan

19.

DR. Agussabti, M.Si.

20.

DR. Ir. Sofyan Samsuddin, M.Agric. Sc.

Bidang
Keahlian
Ekonomi
Makro
Metodologi
Penelitian
Statistics and
Econometrics
Ilmu
Pemberdayaan
Masyarakat
Ekonomi
Sumber Daya
Pesisir

Alumni
German University of
Bon
International Islamic
University Malaysia
Humboldt Universitaet
zu Berlin, Germany
Institut Pertanian
Bogor
Institut Pertanian
Bogor

Alamat Sekretariat
Gedung Pascasarjana, Jl. Tgk. Chik Pante Kulu, No. 5, Darussalam, Banda Aceh, 23111,
Telp. 0651-741269, 7412697. E-mail: s223111_unsyiah@plasa.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

39

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI

2. PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI


Program Studi Magister Ilmu Ekonomi sebelumnya bernama Program Studi Magister Ilmu
Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP). Program studi ini sudah terakreditasi dengan
peringkat B. Menyelesaikan studi pada program studi ini dapat ditempuh melalui penulisan
tesis atau tanpa penulisan tesis. Bagi mahasiswa yang menulis tesis, jumlah SKS yang harus
dipenuhi untuk menyelesaikan studi adalah minimal 44 SKS, termasuk penelitian, tesis dan
ujian komprehensif dan diwajibkan mengambil mata kuliah Ekonometrika II. Bagi
mahasiswa tanpa penulisan tesis, jumlah SKS yang harus dipenuhi adalah minimal 44 SKS
juga, tetapi harus mengambil matakuliah sebanyak 9 SKS sebagai pengganti tesis. Lulusan
program studi ini bergelar Magister Sains disingkat dengan M.Si.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
(1)
Mata Kuliah Metodologi Keilmuan (MKMK), berupa:
Kode
Mata Kuliah
MU 500

2)

Filsafat Ilmu
Jumlah

SKS
2
2

Mata Kuliah Program Studi (MKPS), terdiri dari:


a) Mata Kuliah Wajib (MKW), yaitu mata kuliah dasar yang diperlukan untuk
mendalami ilmu ekonomi.
Kode
EKO 500
EKO 501
EKO 502
EKO 581
Kode
EKO 524
EKO 582
EKO 522
EKO 521
EKO 503
EKO 599

Mata Kuliah
Bahasa Inggris Lanjutan
Ekonomi Mikro III
Ekonomi Makro III
Matematika Ekonomi
Mata Kuliah
Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup
Ekonometrika II
Perekonomian Indonesia
Ekonomi Pembangunan III
Metodologi Penelitian
Tesis
Jumlah

SKS
3
3
3
3
SKS
3
3
3
3
3
9
33

b) Mata Kuliah Pilihan (MKP), yaitu mata kuliah yang diperlukan untuk kekhususan
cabang ilmu bidang ekonomi yang diminati dalam melengkapi pendidikannya.
Kode

Mata Kuliah

SKS

EKO 526
EKO 527

Ekonomi Sumber Daya Manusia


Ekonomi Regional

3
3

EKO 543

Ekonomi Internasional III

EKO 541
EKO 542

Ekonomi Moneter III


Kebijakan Fiskal

3
3

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

40

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI

EKO 511

Ekonomi Pertanian III


Jumlah

3
18

Silabus Mata Kuliah


MU 500 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang metode ilmu, kelemahan sains Barat disertakan tokohtokoh filsafat. Dikaji juga mengenai aliran filsafat yaitu aliran rasionalisme, emperisme
atau positivisme, serta pandangan-pandangan dari tokoh-tokoh pendukung. Perhitungan
diarahkan untuk menelaah kedudukan filsafat ilmu dalam kaitannya dengan tantangan
yang dihadapi oleh mahasiswa dalam penelitian ilmiah.
EKO 501 Teori Ekonomi Mikro III (3 SKS)
Kajian dalam mata kuliah ini mencakup konsep-konsep dan teknik teori ekonomi mikro
yang berdasarkan pendekatan kuantitatif. Topik-topik yang dibahas: teori konsumen,
produsen, maksimisasi profit, struktur pasar, teori keseimbangan umum neoklasik,
eksistensi keseimbangan kompetitif, ekonomi informasi, fondasi mikro untuk ekonomi
makro, dan teori permainan (game theory).
EKO 502 Teori Ekonomi Makro III (3 SKS)
Pembahasan dalam mata kuliah ini berkenaan dengan teori konsumsi dan bukti
empirisnya, teori investasi, moneter, ekspektasi rasional, model-model fiskal dan moneter,
dan teori pengangguran.
EKO 581 Matematika Ekonomi (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas tentang himpunan, bilangan, fungsi, grafik, limit, nisbah
selisih, turunan, kaidah-kaidah turunan, relasi, simetris, refleksi, transitif dan konveksitas,
himpunan konveks, dan fungsi konkaf. Selanjutnya pembahasan tentang matriks dan
determinan, teori maksimal dan minimal, analisis pengotimuman, analisis statik
berbanding, integral tak tentu, integral tertentu, integral ganda, analisis dinamik,
persamaan diferensial, dan persamaan beda.
EKO 524 Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup (3 SKS)
Topik-tipik yang dikaji dalam mata kuliah ini meliputi analisis ekonomi sumber daya alam
dan alokasi sumber daya dengan isuisu untuk berbagai sumber daya alam seperti sumber
daya air, sumber daya energi, sumber daya tanah, sumber daya hutan, sumber daya
perikanan, dan sumber daya tambang. Dibahasa juga penerapan benefit cost analysis, dan
kriteria investasi publik terhadap sumber daya alam.
EKO 582 Ekonometrika II (3 SKS)
Kajian dalam mata kuliah ini mencakup teori dan aplikasi dari estimasi ML dan LS, Teorema
GausMarkov, GLS, pelanggaran asumsi regresi linear klasik: auto korelasi,
heteroskedasticity, multicollinearity, kesalahan spesifikasi, persamaan simultan dengan
metode estimasi, ILS, 2SI, 3SLS, model building dan simulasi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

41

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI

EKO 522 Perekonomian Indonesia (3 SKS)


Mata kuliah ini membahas dan menganalisis perekonomian Indonesia dengan
menggunakan konsep-konsep ekonomi makro, mikro, publik, moneter, pembangunan
terhadap kebijakan dan fenomena perekonomian Indonesia, serta terhadap fenomena
perekonomian negara lain, terutama di Asia. Diharapkan para mahasiswa dapat
menganalisis dan mengevaluasi kebijakan dan fenomena ekonomi selama krisis sebagai
aplikasi dari konsep-konsep teoretis.
EKO 521 Ekonomi Pembangunan III (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas pembangunan ekonomi negara maju dan berkembang
ditinjau dari perspektif hubungannya dengan perekonomian global dalam upaya
mengidentifikasikan isu-isu yang pokok terhadap perubahan ekonomi dalam kaitan dengan
perekonomian dunia. Dibahas juga tentang metode-metode analisis yang digunakan dalam
menganalisis isu-isu tersebut dan memformulasikan kebijakan-kebijakan. Pengalaman
(evidence) tentang berbagai isu dari Asia, Afrika dan Amerika Latin juga dibahas. Beberapa
topik pokok ikut dibahas seperti: peranan perdagangan intrnasional dalam pertumbuhan
ekonomi, perdagangan antara negara berkembang dan negara maju, penelitian dan
pembangunan (research and development) dalam transfer teknologi, dan modal asing
swasta dan publik (public and private foreign capital).
EKO 503 Metodologi Penelitian (3 SKS)
Metode dan prosedur dasar dalam penelitian ekonomi yang dibahas dari sudut terapannya
terhadap pemecahan masalah dan penemuan fakta sain dan generalisasi dalam ilmu
ekonomi batasan (definisi) dari masalah, pernyataan hipotesis, rencana penelitian, metode
pengumpulan data dan analisis data. Fokus pembahasan adalah laporan penelitian
ekonomi dan penulisan tesis. Pedoman dan arahan penelitian yang digunakan adalah
metodologi ilmu ekonomi.
EKO 527 Ekonomi Regional (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang metode analisis terhadap efek dari penerapan berbagai
kebijakan terhadap perekonomian regional. Dibahas juga metode untuk meramalkan
(forecast) perencanaan ekonomi model input-output, ekonometrika dan model analysis
kebijakan. Masalah-masalah perkotaan, penyebab masalah tersebut, dan alternatif solusi
yang mungkin. Keuangan daerah perkotaan, teori lokasi, penggunaan tanah (land use),
perumahan, transportasi, dan lingkungan.
EKO 543 Ekonomi Internasional (3 SKS)
Topik yang dibahasa dalam mata kuliah ini meliputi teori murni (pure) perdagangan
internasional yang mencakup alasan-alasan terjadinya perdagangan, gain yang diperoleh
dari perdagangan, factor price equalization, komersial, kebijakan perdagangan dan
pembangunan ekonomi, teorema-teorema dalam teori perdagangan internasional, analisis
berbagai model yang menentukan keuntungan komparatif, analisis tarif, kuota dan subsidi,
serta efek internasional.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

42

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI

EKO 541 Ekonomi Moneter (3 SKS)


Mata kuliah ini menyajikan topik mengenai analisis dampak dari kebijakan pemerintah dan
bank sentral terhadap pasar uang dalam upaya mencapai stabilitas harga dan
pertumbuhan ekonomi, teori kebijakan publik, debt management dan struktur tingkat
bunga.
EKO 542 Kebijakan Fiskal (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas berbagai topik tentang teori optimal perpajakan dan barang
publik yang disediakan pemerintah, teori barang publik dan alokasi efisiensi dan equitas
dalam mengevaluasi program-program pajak, tingkat diskonto masyarakat (social discount
rate) dan harga bayangan (shadow price) terhadap sumber daya yang digunakan dalam
sektor publik, dan struktur pajak serta perimbangan keuangan antara daerah dan pusat.
EKO 511 Ekonomi Pertanian (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk mendalami dan menganalisis peranan pertanian di negaranegara berkembang dan juga mengidentifikasi pembangunan pertanian serta menyelidiki
beberapa kritik/perbaikan dan kebijakan pertanian yang sangat berkaitan dengan
pembangunan. Ruang lingkupnya dapat diklasifikasikan dari kegiatan produksi konsumsi
dan pemasaran serta aspek/kasus lainnya yang mempengaruhi kegiatan dalam ekonomi
pertanian.
Staf Pengajar Tetap
No.

Nama

Bidang Keahlian

1.

Prof. Dr. Chairul Ichsan, S.E., M.Sc.

Ekonomi Publik

2.

Prof. Dr. Abubakar Hamzah, S.E.

Matematika
Ekonomi

3.

Prof. Dr. Zulkifli Husin, S.E., M.Sc.

Ekonomi SDA

4.

Prof. Dr. Said Muhammad, S.E.,


M.A.

Ekonomi SDM

5.

Prof. Dr. Raja Masbar, S.E., M.Sc.

Ekonometrika

6.

Dr. Nazamuddin, S.E, M.A.

7.

Dr. Mohd. Nur Syechalad, S.E., M.S.

8.

Dr. Islahuddin, M.Ec.

Keuangan Daerah

9.

Dr. Aliasuddin, S.E., M.Si.

Ekonometrika

10.

Dr. Sofyan Syahnur, S.E., M. Si.

Ekonomi Regional

11.

DR. Muhammad Nasir, S.E., M. Si,


M.A.

Ekonomi Makro

Ekonomi Pasar
Tenaga Kerja
Ekonomi
Pertanian

Alumni
Universitas Gadjah
Mada
University of Science
Malaysia
Michigan State
University, USA
Florida State
University, USA
University of
Kentucky, USA
Colorado State
University, USA
University of Science
Malaysia
University
Kebangsaan Malaysia
University of Putra
Malaysia
University of Bonn,
Germany
University of Bonn,
Germany

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

43

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI

No.

Nama

Bidang Keahlian

12.

Djuraidin Ismail, S.E., M.S.

Metode
Penelitian

13.

Fikriah, S.E., M.Si.

Statistika

14.

Srinita, S.E., M.Si.

Matematika
Ekonomi

15.

T. Zulham, S.E, M.Si.

Ekonomi Mikro

16.

Rustam Effendi, S.E, M.Econ.

Ekonometrika

17.

W e r i, S.E., M.A. Econ.

18.

Sartiyah, S.E., M. Si.

19.

Vivi Silvia, S.E., M.Si.

Ekonomi Makro

20.

Ikhsan, S.E., M.A.

Statistika

21.

Abd. Jamal, SE, M.Si

Matematika
Ekonomi

22.

Faisal, SE, M.Si, M.A.

Keuangan Daerah

23.

Jeliteng Pribadi, S.E., M.M., M.A.

Keuangan Daerah

24.

Taufiq C. Dawood, S.E., M.Ec.Dev.

Ekonomi
Internasional

25.

Muhammad lhamsyah S., S.E., M.A.

Matematika
Ekonomi

26.

Putri B. Syathi, S.E., M.A.

Keuangan Daerah

27.

Miksalmina, S.E., M.A.

Keuangan Daerah

28.

Talbani Farlian, S.E., M.A.

Ekonomi Publik

29.

Nur Aidar, S.E., M.SE.

Ekonomi SDA

30.

Suriani, S.E., M.Si.

Ekonomi Mikro

31.

Fakhruddin, S.E., M.SE.

Ekonomi Moneter

32.

Amri, S.Si, M.Si.

Statistika

33.

Riswandi, S.E., M.Si., M.Ec.

Matematika
Ekonomi

34.

Chenny Seftarita, S.E., M.Si.

Ekonomi Moneter

Ekonomi
Internasional
Ekonomi
Pembangunan

Alumni
Universitas Gadjah
Mada
Universitas Syiah
Kuala
Universitas Syiah
Kuala
Universitas Gadjah
Mada
University
Kebangsaan Malaysia
Virginia State
University, USA
Universitas
Padjajaran
Universitas Syiah
Kuala
Georgia State
University, USA
Universitas Syiah
Kuala
Georgia State
University, USA
Georgia State
University, USA
The Australian
National University,
Australia
Georgia State
University, USA
Georgia State
University, USA
Georgia State
University, USA
Georgia State
University, USA
Universitas Indonesia
Universitas Syiah
Kuala
Universitas Indonesia
Universitas Syiah
Kuala
Macquarie
University, Australia
Universitas Syiah
Kuala

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

44

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU EKONOMI

Alamat Sekretariat
Gedung Pascasarjana, Jl. Tgk. Chik Pante Kulu, No. 5, Darussalam, Banda Aceh, 23111, Telp.
0651-7407938, 7428365. E-mail: s223111_unsyiah@plasa.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

45

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN

3. PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN


Program Studi Magister Manajemen memiliki 2 konsentrasi, yaitu Manajemen Umum dan
Manajemen Pemasaran. Program studi ini telah terakreditasi dengan peringkat B. Beban
SKS untuk menyelesaikan studi pada program studi ini adalah 50 SKS, yang terdiri dari:
a. Mata Kuliah Inti
= 36 SKS;
b. Mata Kuliah Konsentrasi
= 9 SKS;
c. Karya Akhir/Ujian Komprehensif = 5 SKS.
Lulusan program studi ini diberi gelar Magister Manajemen dengan singkatan M.M.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Sem.

KODE

MATA KULIAH

MM 6011
MM 6012
MM 6013

MM 6016

Manajemen dan Organisasi


Ekonomi Manajerial
Metode Kuantitatif untuk
Manajemen
Akuntansi Manajemen
Analisis Lingkungan Manajemen dan
Bisnis
English For Manager *

II

MM 6021
MM 6022
MM 6023
MM 6024

Manajemen Pemasaran
Manajemen Keuangan
Manajemen Sumber Daya Manusia
Manajemen Operasional

III

MM 6031
MM 6032
MM 6133
MM 6134
MM 6235
MM 6236
MM 6237

Metodologi Riset untuk Manajemen


Sistem Informasi Manajemen
Manajemen Internasional **
Perilaku Keorganisasian **
Perilaku Konsumen ***
Pemasaran Internasional ***
Pemasaran Strategik ***

MM 6041
MM 6142
MM 6143
MM 6144

Manajemen Strategik
Manajeman Kinerja **
Manajemen Jasa **
Kepemimpinan dan Kerjasama Tim
**
Komunikasi Pemasaran ***
Pemasaran Jasa ***
Tesis/Karya Akhir/Ujian
Komprehensif

MM 6014
MM 6015

IV
MM 6243
MM 6244
MM 7000

KONSENTRASI
MANAJEMEN MANAJEMEN
UMUM
PEMASARAN
3 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS
18 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS
12 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS

3 SKS
18 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS
12 SKS
3 SKS
3 SKS

12SKS
3 SKS
3 SKS
3 SKS

3 SKS
3 SKS
3 SKS
15 SKS
3 SKS

3 SKS
3 SKS
3 SKS
5 SKS

5 SKS

17 SKS

14 SKS

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

46

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN


Total SKS yang ditawarkan
Total SKS minimun yang harus diambil

59 SKS
50 SKS

Keterangan :
*
Mata Kuliah Tambahan (sangat dianjurkan untuk diambil oleh para mahasiswa untuk
kedua konsentrasi) yang nilainya tidak dimasukkan dalam transkrip akademik. Biaya
kuliah ditanggung oleh mahasiswa.
** Jika memilih Konsentrasi Manajemen Umum diharuskan memilih 3 dari 4 mata kuliah
pilihan yang ditawarkan dalam Konsentrasi Manajemen Umum.
*** Jika memilih Konsentrasi Manajemen Pemasaran diharuskan memilih 3 dari 4 mata
kuliah pilihan yang ditawarkan dalam Konsentrasi Manajemen Pemasaran.
**** Bagi mahasiswa (minimal 10 orang) yang menginginkan agar diajarkan mata kualiah
tertentu (khusus), pelaksanaannya dapat dipertimbangkan oleh Ketua Program

Silabus Mata Kuliah


MM 6011 Manajemen dan Organisasi (3 SKS)
Memberikan pemahaman tentang teori dan praktek manajemen pada suatu organisasi
dengan menekankan pada beberapa aspek atau fungsi manajemen secara rinci yang
biasanya dilakukan oleh seorang manajer. Topik-topik yang dibahas antara lain adalah
evolusi pemikiran manajemen, manajemen dan lingkungannya, etika dan tanggung jawab
sosial serta topik-topik yang relevan lainnya.
MM 6012 Ekonomi Manajerial (3 SKS)
Tujuan utama mata kuliah ini ialah mengembangkan pemahaman dasar dan pendalaman
mengenai teori mikro ekonomi, termasuk theory of the firm dan teori permintaan. Teoriteori ini akan diaplikasikan dalam lingkup manajemen dan bisnis.
MM 6013 Metode Kuantitatif Untuk Manajemen (3 SKS)
Memperkenalkan konsep dasar dan metode riset operasional dengan memberi penekanan
kepada metode analisis pengambilan keputusan. Diantara topik-topik yang dibahas adalah
linear programming, transparent and assignment models, networking, dan simulation
model.
MM 6014 Akuntansi Manajemen (3 SKS)
Tujuan utama mata kuliah ini adalah untuk memperkenalkan penggunaan informasi
akuntansi dalam perencanaan dan pengendalian operasional suatu perusahaan
manufaktur. Topik yang dibahas meliputi prilaku biaya, perencanaan laba, penetapan
harga produk, penyusunan budget, biaya relevan untuk pengambilan keputusan
manajemen dan konsep-konsep baru lainnya seperti Just In Time, Activity Based Costing
dan lain-lain.
MM 6015 Analisis Lingkungan Bisnis dan Ekonomi (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang isu-isu fundamental yang dihadapi seorang manajer
dalam mengantisipasi isu-isu lingkungan eksternal, ekonomi, politik, hukum, sosial, dan
teknologi.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

47

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN


MM 6021 Manajemen Pemasaran (3 SKS)
Tujuan utama mata ajaran ini adalah untuk memperkenalkan kerangka dasar pemasaran
baik pada tingkat strategik maupun di tingkat operasional. Mahasiswa akan diperkenalkan
dengan konsep-konsep ini yang akan digunakan untuk menganalisis peluang-peluang
pemasaran, merancang strategi dan memadukannya dengan bauran pemasaran dalam
mencapai keputusan pemasaran yang optimal.
MM 6022 Manajemen Keuangan (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan memberi pengetahuan lengkap tentang konsep-konsep, metodemetode dan teori-teori yang berhubungan dengan penentuan keputusan keuangan
perusahaan yang meliputi keputusan investasi, pendanaan, dan kebijakan deviden yang
akan digunakan untuk menentukan strategi keuangan perusahaan.
MM 6023 Manajemen Sumber Daya Manusia (3 SKS)
Hubungan diantara pimpinan dan karyawan merupakan satu isu penting dalam manajemen
sesuatu organisasi. Untuk mencapai tingkat hubungan yang harmonis, peranan sumber
daya manusia diselaraskan dengan strategi organisasi. Mata kuliah ini menekankan pada
masalah-masalah penyelarasan yang dimaksud melalui kajian yang mendalam terhadap
proses-proses pemilihan, referensi, motivasi, sistem insentif dan perencanaan sumber daya
manusia. Topik lainnya seperti latihan dan pengembangan, penilaian prestasi, sistem
pengupahan dan hubungan industrial serta dimensi internasional manajemen sumber daya
manusia juga dibicarakan dalam mata kuliah ini.
MM 6024 Manajemen Operasional (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep-konsep dasar dan isu-isu
berkaitan dengan manajemen produksi/operasional dalam organisasi pengolahan dan juga
dalam organisasi jasa. Topik-topik yang dibahas meliputi konsep manajemen operasi dan
kaitannya dengan fungsi-fungsi bisnis lainnya dalam organisasi. Selanjutnya mengenai
optimalisasi dalam rangka menciptakan keunggulan bersaing. Model dan peramalan,
keputusan kapasitas, fasilitas lokasi, proses operasi, tata letak fasilitas dan merancang
pekerjaan adalah merupakan sebagian materi yang dibicarakan dalam mata kuliah ini.
MM 6031 Metodologi Riset Untuk Manajemen (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan memberi pengetahuan dan kemahiran dasar kepada mahasiswa
akan cara-cara ilmiah dalam mengumpulkan, mencatat, menyortir, meringkas,
menganalisis, dan mempresentasikan informasi dalam rangka membantu manajer
membuat keputusan dan pemecahan masalah manajemen. Topik-topik yang dibahas
meliputi, antara lain, peran riset manajemen dalam pembuatan keputusan, penemuan ilmu
pengetahuan, permulaan proses riset, pengembangan proposal riset, dasar-dasar
rancangan riset, dasar-dasar pengukuran, desain sampling, pengumpulan data sekunder
dan primer, analisis varians, kovarian, korelasi dan regresi, analisis diskriminan, analisis
faktor, analisis cluster, analisis conjoint dan skala multi-dimensional, laporan riset dan
evaluasi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

48

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN


MM 6032 Sistem Informasi Manajemen (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang prinsip dasar dan konsep sistem
informasi bisnis, peranan sistem informasi dalam manajemen dan bisnis, teknologi sistem
informasi, pengembangan dan aplikasi suatu sistem informasi manajemen, serta
pengelolaan sumber daya informasi.
MM 6133 Manajemen Internasional (3 SKS)
Pada mata kuliah ini diperkenalkan aktivitas-aktivitas bisnis yang melewati batas-batas
geografis, baik itu perpindahan barang, jasa, modal, tenaga kerja, informasi maupun
transfer
teknologi.
Topik-topik yang akan dibahas meliputi masalah keagenan
internasional, sumber-sumber konflik antara pihak perusahaan multinasional dan lembagalembaga lain, kultur budaya dan peraturan-peraturan per-dagangan internasional,
pasar uang internasional dan perubahan struktur lingkungan bisnis internasional.
MM 6134 Perilaku Keorganisasian (3 SKS)
Pembahasan dalam mata kuliah ini akan menyentuh hal-hal yang penting untuk kajian
perilaku manusia dalam organisasi. Intisari mata kuliah adalah teori-teori yang dipinjam
dari psikologi, sosiologi, dan antropologi. Topik-topik yang dibahas termasuk motivasi dan
pengembangan kelompok.
MM 6235 Perilaku Konsumen (3 SKS)
Pendekatan yang digunakan dalam mata kuliah ini antara lain berdasarkan kepada kajian
terhadap perilaku konsumen dihubungkan dengan proses memilih dan membeli barang
dan jasa. Disiplin ilmu yang menjadi dasar kajian termasuk ekonomi, psikologi, sosiologi,
dan antropologi budaya. Keseluruhan mata ajaran ini merangkumi model-model perilaku
konsumen, dan penelitian yang terinci tentang variabel-variabel demografi dan psikologi
sosial yang ikut mempengaruhi perilaku.
MM 6236 Pemasaran Internasional (3 SKS)
Mengantisipasi ancaman dan pemahaman terhadap trend yang wujud di pasar
internasional, yaitu penentuan
alternatif,
metode dan strategi dengan
mempertimbangkan fakta-fakta seperti perbedaan sosial, kebudayaan, politik dalam
menyesuaikan strategi dan konsep di pasar internasional.
MM 6237 Pemasaran Strategik (3 SKS)
Mata kuliah ini didisain dalam rangka memenuhi kebutuhan para manajer dari semua level
organisasi atau perusahaan, yang mencakup konsep dan gagasan-gagasan sebagai
pendekatan dalam pengambilan keputusan pemasaran, serta terdapat isu-isu yang
berhubungan dengan permasalahan yang aktual berkaitan dengan pemasaran. Materi ini
disiapkan untuk para manajer utama dan CEO dalam rangka mengembangkan pemikiranpemikiran secara strategik tentang produk-produk yang marketable.
MM 6041 Manajemen Strategik (3 SKS)
Mata kuliah ini merupakan mata kuliah yang komprehensif, yaitu menganalisis dan
mengintegrasi pengetahuan bidang-bidang fungsional di dalam studi manajemen dan
kebijaksanaan perusahaan yang menyeluruh bagi organisasi. Topik-topik yang dibahas
meliputi perencanaan dan strategi manajemen, bentuk-bentuk strategi, unsur-unsur
strategi, perumusan dan seleksi strategi serta pelaksanaan strategi.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

49

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN


MM 6142 Manajemen Kinerja (3 SKS)
Tujuan mata kuliah ini ialah menanamkan pemahaman tentang pentingnya kegiatan yang
integratif diantara unsur-unsur manajemen dalam meningkatkan kualitas produk, proses
produksi, dan pelayanan terhadap konsumen.
MM 6243 Komunikasi Pemasaran (3 SKS)
Komunikasi pemasaran merupakan salah satu dari unsur-unsur dalam bauran pemasaran
yang penting serta dipadukan secara efektif dengan elemen lain. Topik yang akan dibahas
dalam mata ajaran ini adalah periklanan, personal selling, promosi penjualan dan
hubungan masyarakat. Perencanaan dan strategi yang berhubungan dengan aspek-aspek
ini akan didiskusikan dengan mendalam supaya proses pelaksanaannya dapat dijalankan
secara efektif dan efisien dalam upaya mencapai hasil yang optimal.
MM 6245 Manajemen Pemasaran Eceran (3 SKS)
Mata kuliah ini menyangkut dengan manajemen suatu perusahaan eceran (retail). Topik
yang dibahas mencakup keputusan tentang lokasi toko, pembelian, layout, pelayanan toko,
serta kebijakan-kebijakan pemasaran lainnya di bidang perusahaan eceran.
Staf Pengajar Tetap
No.

Nama

Bid. Studi

1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.

Prof. Dr. A. Rahman Lubis, S.E., M.Sc.


Prof. Dr. Jasman J. Maruf, S.E., M.B.A.
Prof. Dr. Said Muhammad, S.E., M.A.
Prof. Dr. Djakfar Ahmad, S.E., M.A.
Prof. Dr. Nasir Azis, S.E., M.B.A.
Dr. Mohd. Nur Syechalad, S.E., M.S.
Dr. Islahuddin, S.E., M.Ec.
Dr. Amri, S.E., M.Si.
Dr. Mirza Tabrani, S.E., M.B.A.
Dr. Said Musnadi, S.E., M.Si
Dr. Muhammad Arfan, S.E., M.Si.
Dr. Nadirsyah, S.E., M.Si.
Dr. Darwanis, S.E., M.Si.
Dr. Iskandarsyah Madjid, S.E., M.M.
Dr. Hafasnuddin, S.E., M.B.A.
Dr. M. Shabri Abd. Majid, M.Ec.
Dr. Sulaiman, M.M.
Drs. Fachrurrazi Zamzami, M.B.A.
Drs. Alfian Ibrahim, M.S.
Drs. Basri Zein, M.Si.
Drs. Muhammad Adam, M.B.A.
Drs. Ridwan Ibrahim, M.M.

Manajemen
Manajemen
Ekonomi
Ekonomi
Pemasaran
Ekonomi
Akuntansi
Manajemen
Manajemen
Manajemen
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Manajemen
Manajemen
Manajemen
Manajemen
Manajemen
Manajemen
Akuntansi
Manajemen
Akuntansi

Universitas
UPM
USM
Florida State Univ
Univ of Kentucky
University of Ibaraki
USM
USM
UNPAD Bandung
UKM
UNPAD Bandung
UNPAD Bandung
UGM Yogyakarta
UNPAD Bandung
USM
UNPAD Bandung
IIUM
UM
UKM
UGM Yogyakarta
UGM Yogyakarta
Central Florida
FE Unsyiah B. Aceh

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

50

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN

No.

Nama

Bid. Studi

23.
24.
25.
26.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.
34.
35.
36.
38.
39.

Drs. Djuraidin Ismail, M.S.


Drs. Sofyan Idris, M.B.A.
Drs. Muslim A. Djalil, M.B.A
Drs. Mukhlis Yunus, M.S.
Drs. T. Zulham, M.Si.
Drs. Arfin Syamaun, M.Ed.
Drs. Syamsul Bahri, M.A.
Dra. Nurdasila Dharsono, M.M.
Dra. Permana Honeyta, M.M.
Dra. Vivi Silvia, M.Si.
Dra. Sorayanti Utami, M.M.
A. Sakir, S.E., M.M.
Ahmad Nizam, S.E., M.M.
Fazly Syam BZ. S.E., M.Si.
Abdul Jamal, S.E., M.Si.
Hamdi Harmen. S.E., M.M.

Manajemen
Manajemen
Akuntansi
Manajemen
Ekonomi
Bahasa Inggris
Bahasa Inggris
Manajemen
Manajemen
Ekonomi
Manajemen
Manajemen
Manajemen
Akuntansi
Ekonomi
Manajemen

40.

Jeliteng Pribadi, S.E., M.M., M.A.

Manajemen

Universitas
UNPAD Bandung
UKM
School of Business
Unibraw + UGM
FE Unsyiah B. Aceh
University of Exeter
Warwick University
FE Unsyiah B. Aceh
FE Unsyiah B. Aceh
FE Unsyiah B. Aceh
FE Unsyiah B. Aceh
FE Unibraw
FE Unsyiah B. Aceh
UGM Yogyakarta
FE Unsyiah B. Aceh
FE Unsyiah B. Aceh
Unsyiah + Georgia
State

Alamat Sekretariat
Gedung Magister Manajemen, Unsyiah, Darussalam, Banda Aceh, 23111, Telp. 0651741269, 7412697, Fax. 0651-7551389. E-mail: admin@mm.usk.com, website:
http://www.mm.usk.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

51

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

4. PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN


Mulai Tahun Akademik 2011/2012 Program Studi Magister Konservasi Sumberdaya Lahan
memiliki 2 bidang kajian atau konsentrasi, yaitu:
1) Konservasi dan Reklamasi Sumberdaya Lahan (KSL)
2) Perencanaan Tata Guna Lahan (PTL)
Program studi ini telah terakreditasi dengan peringkat B berdasarkan Surat Keputusan
Badan Akreditasi Nasional Program Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor: 011/BAN-PT/AkVI/S2/IX/2008, tanggal 10 Oktober 2008. Beban SKS untuk menyelesaikan studi pada
program studi ini adalah minimal 44 SKS, termasuk penelitian dan tesis. Lulusan program
studi ini diberi gelar Magister Pertanian dengan singkatan M.P.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Bidang Kajian Utama Konservasi dan Reklamasi Lahan (KSL)
Semester Pertama 14 SKS
No

Kode

1
2
3
4
5

KUL 551
KUL 552
DKL 551
DKL 552
DKL 553

Mata Kuliah
Filsafat Ilmu dan Etika Lingkungan
English and Academic Writing
Perubahan Iklim dan Pelestarian Lingkungan (Biodiversity)
Fisika Tanah Lingkungan
Kesuburan Tanah

SKS
3
2
3
3
3

Semester Kedua 12 s/d 15 SKS


No
1
2
3
4

Kode
KUL 561
DKL 561
KKL 561
KKL 562

Mata Kuliah
Metodologi Penelitian Sumberdaya Lahan
Konservasi Tanah dan Air
Remote Sensing dan Geographic Information System
Evaluasi Sumberdaya Lahan
Mata Kuliah Pilihan*)
5
DKL 562 Genesis dan Klasifikasi Tanah
6
KKL 563 Pengelolaan Tanah Tropika Basah
7
KSL 601 Topik Khusus *)
*) Mata kuliah pilihan dapat diambil minimal 2-3 SKS

SKS
3
3
3
3
2-3
3
3
2-3

Semester Alih Tahun 1


No

Kode

Mata Kuliah

SKS

KSL 602

Kolokium

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

52

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

Semester Ketiga 6 s/d 9 SKS


No

Kode

1
2

KKL 571
KKL 572

Mata Kuliah

Pengelolaan Daerah Aliran Sungai


Manajemen Lahan Pertanian
Mata Kuliah Pilihan *)
3
KKL 573 Analisa Kuantitatif Lahan
4
KKL 574 Ekologi Tanah dan Kimia Lingkungan
5
KSL 601 Topik Khusus *)
*) Mata kuliah pilihan dapat diambil minimal 2-3 SKS

SKS
3
3
2-3

2-3

Semester Keempat 8 SKS


No
1
2
3

Kode
KSL 602
KSL 603
KSL 604

Mata Kuliah
Kolokium Tertangguhkan
Seminar Hasil
Tesis

SKS
1
1
6

Bidang Kajian Utama Perencanaan Tata Guna Lahan (PTL)


Semester Pertama 14 SKS
No

Kode

1
2
3
4
5

KUL 551
KUL 552
DKL 551
DKL 552
DKL 553

Mata Kuliah
Filsafat Ilmu dan Etika Lingkungan
English and Academic Writing
Perubahan Iklim dan Pelestarian Lingkungan (Biodiversity)
Fisika Tanah Lingkungan
Kesuburan Tanah

SKS
3
2
3
3
3

Semester Kedua 12 s/d 15 SKS


No
1
2
3
4

Kode
KUL 561
DKL 561
KKL 561
KKL 562

Mata Kuliah
Metodologi Penelitian Sumberdaya Lahan
Konservasi Tanah dan Air
Remote Sensing dan Geographic Information System
Evaluasi Sumberdaya Lahan
Mata Kuliah Pilihan*)
5
KKL 564
Prinsip-prinsip Inventarisasi Sumberdaya Lahan
6
KKL 565
Tata Ruang dan Perencanaan Pengembangan Wilayah
7
KSL 601
Topik Khusus *)
*) Mata kuliah pilihan dapat diambil minimal 2-3 SKS

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
3
3
3
2-3
3
3
2-3

53

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

Semester Alih Tahun 1


No

Kode

Mata Kuliah

SKS

KSL 602

Kolokium

Mata Kuliah

SKS

Semester Ketiga 6 s/d 9 SKS


No

Kode

1
2

KKL 571
KKL 572

Pengelolaan Daerah Aliran Sungai


Manajemen Lahan Pertanian
Mata Kuliah Pilihan *)
3
KKL 573 Analisa Kuantitatif Lahan
4
KKL 575 Strategi dan Dasar Pengembangan Pertanian
5
KSL 601 Topik Khusus *)
*) Mata kuliah pilihan dapat diambil minimal 2-3 SKS

3
3
2-3
3
3
2-3

Semester Keempat 8 SKS


No
1
2
3
4

Kode
KSL 602
KSL 603
KSL 604
KSL 603

Mata Kuliah
Kolokium Tertangguhkan
Seminar Hasil
Tesis
Topik-topik Khusus

SKS
1
1
6
2-3

Silabus Mata Kuliah


KUL551 Filsafat Ilmu dan Etika Lingkungan (3 SKS)
Filsafat Ilmu mempelajari tentang: ontologi, knower, dan knowlegde ditinjau dari filsafat
Barat-Timur dan Pancasila; dunia rasa (rasa, etika, estetika, manusia seutuhnya), fungsi
filsafat dan ilmu. Epistemologi dilandaskan pada anatomi ilmu, proporsi, dan kausalitas.
Ilmu murni dan ilmu terapan, kuantifikasi, verifikasi, dan validasi, langkah-langkah metode
ilmiah, sikap ilmuan. Hubungan antara teori, peneliti, dan objek; alat-alat penelitian
sebagai dasar teknik penelitian, diantaranya statistik dan bahasa. Etika lingkungan
memberikan beberapa konsep: pandangan hidup (woldview) antara lain; organisme,
formisme, konstektualisme, ekosentrisme, antroposentrisme, ekstensialisme. Dalam
kontek manajemen sumberdaya alam dan binaan, prinsip-prinsip etika lingkungan seperti
prinsip kesetaraan (equqlity) dan efisiensi (lingkungan). Pada bagian lingkungan
memperkenalkan konsep liongkungan, ruang lingkup ilmu lingkungan, struktur organisasi,
aktivitas dan fungsi ekosistem. Konsep nenergi, materi dan informasi dalam manajemen
ekosistem. Komponen-komponen SDA dan konsep daya dukung lingkungan. Interaksi
dinamis antara komponen lingkungan/ekologi dengan pembangunan yang berke-lanjutan
antara lain kesepakatan Agenda 21, ISO 14000, dan eco-labelling.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

54

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

KUL552 English and Academic Writing (2 SKS)


Mata kuliah ini membekali mahasiswa tentang bahan bacaan berbahasa Inggris, telaah
perbendaharaan kata-kata yang terdapat pada jurnal-jurnal ilmiah dan orasi ilmiah yang
berbahasa Inggris, dan bahasa Inggris untuk penelitian.
KUL561 Metodologi Penelitian Sumberdaya Lahan (3 SKS)
Kuliah dititikberakan kepada kegunaan, penggunaan logika, dan fasilitas mental lainnya,
metode pengamatan, hambatan-hambatan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi, dan pembuatan keputusan dalam perencanaan. Disamping itu diberikan
penyusunan usulan penelitian dan penulisan ilmiah dalam rangka komunikasi/jurnal.
DKL551 Perubahan Iklim dan Pelestarian Lingkungan (Biodiversity) (3 SKS)
Pada bagian Perubahan Iklim dipelajari: fisik lingkungan dan hidrometeorologi, radiasi,
neraca panas, pertukaran panas, dan momentum; keadaan radiasi, panas, kelembaban,
dan angin di sekitar tanaman. Iklim mikro beberapa tanaman penting. Kondensasi,
presipitasi, peresapan, limpasan permukaan, perkolasi, evapotranspirasi, neraca air, banjir,
dan kekeringan. Perkiraan hasil; pengelolaan data iklim, pengelolaan data tanaman, dan
hubungan data iklim dengan data tanaman.
Pada bagian Pelestarian Lingkungan dipelajari: ruang lingkup ekologi (daratan dan
perairan), prinsip dan konsep ekosistem. Tujuan dan perlindungan dan pelestarian
sumberdaya alam. Pengaruh, pengaruh perkembangan hutan pada lingkungan.
Pengendalian terhadap hama hutan, penyakit hutan, kebakaran hutan, pencurian hasil
hutan, dan penyebab keruskan hutan serta tanah hutan lainnya. Prinsip-prinsip
pengelolaan berbagai macam areal (cagar alam, suaka margasatwa, taman nasional, taman
wisata, dan taman buru), prilaku satwa. Pengelolaan margasatwa. Prinsip-prinsip
pengelolaan sumberdaya alam yang dimanfaatkan manusia. Pentingnya keanekaragaman
flora dan fauna untuk keseimbangan kehidupan bumi, pertanian, dan teknologi.
DKL552 Fisika Tanah Lingkungan (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji tanah sebagai sistem 3 fase, perilaku gabungan 3 fase, suhu
lingkungan, kelembaban, angin, dan radiasi; pengaruhnya terhadap tanah, proses
kehidupan organisme terutama tanaman/ tumbuhan dan hewan. Tinjauan umum tentang
hubungan sifat-sifat tanah dan pertumbuhan tanaman. Hubungan antara sifat-sifat fisik
tanah dengan erodibilitas; pengaruh erosi terhadap sifat-sifat fisika tanah. Retensi air
tanah dan pergerak-annya. Beberapa cara perbaikan sifat-sifat fisika tanah. Hubungan
tanah-tanaman dan air.
DKL553 Kesuburan Tanah dan Pemupukan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang konsepsi tanah dan lahan, kesuburan tanah dan kualitas
lahan, faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman, perilaku hara di dalam
tanah dan unsur mikro. Dibahas juga tentang evaluasi kesuburan tanah dan tata cara
umum uji Laboratorium (tanah), interpretasi data analisis serta problema kesuburan tanah
dan strategi pendekatan berkelanjutan. Pada bagian pemupukan dipelejari pengertian
pupuk dan pemupukan, dasar pertimbangan pemupukan (cara, waktu, dosis, jenis tanah
dan tanaman), menghitung kebutuhan pupuk.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

55

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

DKL561 Konservasi Tanah dan Air (3 SKS)


Topic-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini meliputi erosi; arti erosi, faktor-faktor
penyebab erosi, dan pencegahan erosi. Prediski erosi dengan metode USLE. Aplikasi;
perkembangan usaha konservasi tanah dan air di Indonesia, hasil-hasil penelitian
konservasi tanah dan air. Peninjauan lapangan. Konservasi dan peningkatan hasil
pemantapan debit sungai, pengaruh sedimen dan perbaikan tanah dan air.
DKL562 Genesis dan Klasifikasi Tanah (3 SKS)
Topik dalam mata kuliah ini berhubungan dengan perkembangan, konsep-konsep dasar
dan cara mempelajari genesis tanah. Pedon, sifat-sifat morfologi, mikromorfologi, sifatsifat fisika, kimia, dan mineralogi penting dalam genesis dan klasifikasi tanah. Pelapukan
dan pembentukan tanah, pelapukan geokimia, pedokimia. Peranan bahan induk, topografi,
iklim, organisme, dan waktu dalam klasifikasi tanah di Indonesia, sistem taksonomi tanah,
kategori, horizon penciri, tata nama, cara-cara klasifikasi, sifat-sifat tanah dalam kategori
order dan kategori lain. Sistem klasifikasi tanah menurut FAO/UNESCO, Pusat Penelitian
Tanah, dan USDA.
KKL561 Remote Sensing and Geographic Information System (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas konsep dasar penginderaan jauh, sistem penginderaan jauh
dengan foto udara dan pengantar interpretasi foto udara, contoh penerapan interpretasi
foto udara, dasar-dasar fotogravimetri dan sifat-sifat radiometrik dari foto udara, scaning
secara spektral ganda dan pengenalan pola spektral. Analisis citra digital, metode analisis,
dan interpretasi.
KKL562 Evaluasi Sumberdaya Lahan (3 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji perkembangan teori dan konsep evaluasi lahan, analisis terhadap
berbagai metode evaluasi lahan yang dipakai dari segi kriteria, hubungan dengan tanaman
(land use requirement)/penggunaan lahan, keterbatasan dan keunggulan, hubungan
dengan kapabilitas dan kesesuaian lahan.
KKL563 Pengelolaan Tanah Tropika Basah (3 SKS)
Pembahasan dalam mata kuliah ini mecakup masalah pengelolaan tanah-tanah tropika
basah yang terdapat di Indonesia dan daerah tropis alinnya. Pembahasan dikaitkan dengan
sistem usaha tani yang merupakan perpaduan berbagai faktor dominan sumberdaya lahan
dan manusia, seperti sistem perladangan berpindah, pertanaman ganda, baik lahan basah
maupun di lahan kering. Penguraian berbagai perubahan sifat-sifat tanah sebagai akibat
dari sistem usahatani yang bersangkutan serta dinamika dan siklus hara penting dalam
hubungan tanah dan air dengan tanaman.
KKL564 Prinsip-prinsip Inventarisasi Sumberdaya Lahan (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji mengenai energi dan sistem sebagai alat untuk menilai
sumberdaya alam bumi sebagai suatu sistem energi; klasifikasi, taksonomi, dan
reorganisasi, serta cara inventarisasi dan evaluasi sumberdaya lahan.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

56

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

KKL565 Tata Ruang dan Perencanaan Pengembangan Wilayah (3 SKS)


Pemahaman perencanaan pengembangan wilayah; meliputi pengertian umum, definisi dan
batasan, konsep-konsep wilayah berbasis ekonomi. Tata ruang wilayah, meliputi data dan
analisis spasial, pembagian berdasarkan berbagai acuan di dalam RTRWP/RTRWK dan
RDTR. Proyeksi perkembangan penduduk. Penataan kota, meliputi terbentuknya kota-kota,
pusat pertumbuhan, hierarki dan orde perkotaan, pewilayahan komoditas dan faktorfaktor penentunya. Perencanaan pembangunan wilayah, meliputi macam-macam
perencanaan pembangunan, kebutuhan perencanaan pembangunan, dan pembangunan
tanah/ruang/wilayah. Teori-teori perencanaan, teori-teori lokasi dalam ekonomi wilayah.
Pengembangan wilayah menuju pertanian berkelanjutan berwawasan lingkungan (PBBL),
perspektif perencanaan tata ruang, daerah aliran sungai dan pengembangan ekonomi
lokal. Contoh-contoh pengembangan ekonomi sumberdaya lokal (local economic resources
development).
KKL571 Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas topic mengenai penggunaan prinsip-perinsip pengelolaan tanah
dalam analisis daerah aliran sungai (DAS) terutama di daerah pertanian; analisis dan
pengembangan sistem penanggulangan banjir dan sedimentasi; analisis perencanaan
penggunaan dan pelestarian sumberdaya lahan; analisis pengaruh pengembangan DAS
terhadap lingkungan hidup. Dalam praktikum akan dilakukan fieldtrip dan diskusi tentang
pengelolaan DAS di Indonesia, terutama di Aceh.
KKL572 Manajemen Lahan Pertanian (3 SKS)
Mata kuliah Manajemen Lahan Pertanian mempelajari pengertian dan faktor-faktor
penyebab terjadinya degradasi, macam degradasi lahan, baik lahan kering maupun lahan
basah. Dikaji juga hubungan dengan degradasi lahan dengan produktivitas lahan, terutama
pada lahan kering, erosi dan akibatnya, pembukaan dan pembakaran hutan, pemanfaatan
sumberdaya air yang berlebihan, ladang berpindah dan kemerosotan produktivitas tanah,
lahan gambut, dan pasang surut. Siklus hara pada hutan, ladang berpindah, areal
pertanian, dan lain-lain. Diskusi hasil-hasil penelitian menyangkut degradasi daya dukung
lahan. Teknik rehabilitasi lahan dan alternatif teknologi yang paling efisien dan ekonomis,
pelestarian sumberdaya hutan, pemulihan bekas ladang berpindah, pengelolaan aliran
sungai, peningkatan produktivitas lahan marginal, umur pakai tanah, dan sistem pertanian
berkelanjutan.
KKL573 Analisis Kuantitatif Lahan (3 SKS)
Mata kuliah mendiskusikan teori-teori pengambilan keputusan oleh individu atau
perusahaan yang menyangkut lahan sebagai faktor produksi; menguraikan teori dan
aplikasi model-model program linier dalam penelitian sumberdaya lahan; mendiskusikan
teknik-teknik penggunaan komputer dalam pemetaan tanah; menguraikan sifat-sifat
sumberdaya, pembakuan, dan normalisasi data; mendiskusikan berbagai cara area
sampling dengan segala konsekuensinya untuk pemetaan; mengemukakan numerical
analysisi, cluster analysis, principles component analysis dari interpretasi rantai kelas yang
dihubungkan dengan satuan peta.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

57

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

KKL574 Ekologi Tanah dan Kimia Lingkungan (3 SKS)


Dalam mata kuliah ini dibahas topik-topik hubungan antara mikroba dengan habitat dan
lingkungannya, serta kaitannya dengan mikroba lainnya; peranan mikroba dalam proses
biologi, penguraian, dan siklus unsur-unsur kimiawi di dalam tanah dan perairan.
Penekanan terutama pada (mikro) organisme lingkungan dan proses bio-degradasi mikroba
serta pengaruh mikroba terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman. Dipelajari juga
tentang proses pencemaran lingkungan akibat kegiatan manusia/Industri dan pertanian
serta dampaknya terhadap kualitas lingkungan. Selain itu dibahas juga konsep
bioremediasi, kemiremediasi dan fitoremediasi dalam pengelolaan lahan.
KKL575 Strategi dan Dasar Pengembangan Pertanian (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas berbagai alternatif pengembangan pertanian sebagai
kebijaksanaan tepat guna sesuai dengan tuntutan permintaan dan daya dukung ekonomi
wilayah; landasan teori pembangunan dan unsur-unsur dalam kegiatan pengembangan
pertanian; tujuan pengembangan pertanian, potensi dan kendala pengembangan,
kaitannya dengan transmigrasi dan koperasi; pola pembinaan dan pengembangannya
(peternakan, prikanan, perkebunan, kehutanan).
KSL601 Topik Khusus (2-3 SKS)
Mata kuliah ini berkenaan dengan kajian suatu topik yang ditentukan oleh mahasiswa
dengan pembimbing sesuai dengan bidang kajian yang dipilih ditentukan bersama oleh
mahasiswa dan dosen pembimbing selama 1 semester. Kegiatan ini dapat berupa kajian
kepustakaan, review dari hasil-hasil penelitian mutakhir, dan dapat juga diangkat dari studi
lapangan atau laboratorium yang disusun dalam bentuk buku sekurang-kurangnya 80
halaman dengan mengikuti kaedah penulisan karya ilmiah yang berlaku pada KSDL dan
disetujui oleh pembimbing
KSL602 Kolokium (1 SKS)
Kolokium terfokus pada kajian independen mengenai suatu topik yang ditentukan bersama
oleh mahasiswa dengan Komisi Pembimbing. Kegiatannya berupa kajian kepustakaan yang
dilaporkan secara tertulis atas izin Ketua Program Studi. Diharapkan kegiatan ini
merupakan proposal rencana penelitian untuk penulisan tesis, disajikan secara lisan di
dalam suatu forum resmi (minimal 10 orang) yang terdiri dari staf, mahasiswa, dan
pembimbing.
KSL603 Seminar (1 SKS)
Seminar merupakan penyampaian hasil penelitian dalam rangka penulisan tesis pada suatu
forum seminar resmi yang dipandu oleh staf atau Komisi Pembimbing (minimal dihadiri 10
orang peserta).
KSL604 Tesis (6 SKS)

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

58

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

Staf Pengajar Tetap


No.

Nama

Bidang Keahlian

1.

Prof. Dr. Ir. Darusman, M.Sc.

2.

Prof. Dr. Ir. Sudarsono, M.Sc.

3.

Prof. Dr. Ir. Sufardi, M.S.

Agroklimatologi
Evaluasi Sumbrdaya
Lahan
Kimia Tanah dan
Lingkungan

5.

Prof. Dr. Ir. Supiandi Sabiham,


M.Sc.
Prof. Dr. Ir. Hasanuddin, M.S.

6.

Prof. Dr. Ir. Abubakar Karim, M.S.

7.

Prof. Dr. Ir. Lukman Hakim, M.S.

8.

Prof. Dr. Ir. Yuswar Yunus, M.P.

9.

Prof. Dr. Ir. M. Nasir, M.P.

10.

Prof. Dr. Ir. Sabaruddin,


M.Agric.Sc.

Statistik Terapan
Evalusi Sumberdaya
Lahan
BioTeknologi
Konservasi Tanah
dan Air
Bioteknologi
Pertanian
Pemuliaan
Tanaman

11.

Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC.

Irigasi/Hidrologi

12.

Dr. Ir. Alfizar, M.Sc. DEA.

Bio Teknologi

13.

Dr. Ir. Ahmad Humam Hamid,


M.A.

Sosiologi Pedesaan

14.

Dr. Ir. Fajri, M.Sc.

15.

Dr. Ir. Agussabti, M.Si.

16.

Dr. Ir. Efendi, M.Sc.

Bio Tekhnologi

17.

Dr. Ir. Hairul Basri, M.Sc.

Hidrologi dan
Pengelolaan DAS

18.

Dr. Ir. Helmi, M.Sc.

Ekonomi Pengairan

19.

Dr. Ir. Joyo Winoto, M.Sc.

Tata Ruang

20.

Dr. Ir. M. Nur H.I., M.S.

21.

Dr. Ir. Muyassir, M.P.

4.

Kimia Tanah

Ekonomi
Sumberdaya Lahan
Ekonomi
Sumberdaya Lahan

Kesuburan Tanah
dan Nutrisi
Tanaman
Kesuburan Tanah
dan Nutrisi
Tanaman

Alumni
Kansas State
University, USA
Universite de Poitiers,
France
Unpad, Bandung
Japan
Unpad, Bandung
IPB, Bogor
IPB, Bogor
Unpad, Bandung
Univ. Brawijaya,
Malang
Ibaraki University,
Japan
University of
Tokushima, Japan
Ensa Monpellier,
France
Kansas State
University, USA
Kyoto University, Japan
IPB, Bogor
Tohoku University,
Japan
Kyushu University,
Japan
Nagoya University,
Japan
Michigan State
University, USA
IPB, Bogor

Unpad, Bandung

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

59

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KONSERVASI SUMBER DAYA LAHAN

No.

Nama

Bidang Keahlian

Alumni

Manajemen SDA
dan Lingkungan
Sosial Ekonomi
Pertanian
Konservasi
Sumberdaya Lahan
Teknik Pertanian

IPB, Bogor

Sistem Informasi
Sumberdaya Lahan
Pengelolaan Lahan
dan Nutrisi
Tanaman
Genesis dan
Klasifikasi Tanah

New South Wales


University, Australia
Iowa State University,
USA

22.

Dr. Ir. Zaitun, M.Si.

23.

Dr. Ir. Romano, M.S.

24.

Dr. Ir. M. Rusli Alibasyah, M.S.

25.

Dr. Ir. Syahrul, M.Sc.

26.

Dr. Ir. Sugianto, M.Sc.

27.

Dr. Ir. Ashabul Anhar, M.Sc.

28.

Dr. Ir. Teti Arabia, M.S.

29.

Dr. Ir. Syakur, M.P.

Mikrobiologi Tanah

30.

Dr. Ir. Syafruddin, M.P.

31.

Dr. Ir. Indra, M.P.

32.
33.
34.

Dr. Ir. Emma Alemina, M.P.


Dr. Ir. Marlina, M.P.
Dr. Edi Rudi

35.

Ir. Hifnalisa, M.Si.

36.

Ir. Manfarizah, M.Si.

37.

Ir. Syamaun A. Ali, M.S.

38.

Ir. Zainabun, M.S.

39.

Dahlan, S.Hut, M.Si.

40.

Bukhari, S.Si, M.T.

Bioteknologi
Pengembangan
Wilayah Pesisir
Tata Ruang
Mikrobiologi
Biologi
Biologi dan
Biotekhnologi
Tanah
Konservasi
Sumberdaya Lahan
Hidrologi
Genesis dan
Klasifikasi Tanah
Geographic
Information System
(GIS)
Teknik Komputer

Unpad, Bandung
Unpad, Bandung
Tokyo University, Japan

IPB, Bogor
Humbold University,
Germany
Austria
IPB, Bogor
Unpad, Bandung
Unpad, Bandung
IPB, Bogor
IPB, Bogor

IPB, Bogor
UGM, Yogyakarta
IPB, Bogor
IPB, Bogor

Univ. Indonesia, Jakarta

Alamat Sekretariat
Gedung Lama Fakultas Pertanian, Unsyiah, Jl. Krueng Kalee No. 3, Darussalam, Banda Aceh,
Telp/Fax. 0651-7554264, e-mail: ksdl.unsyiah@gmail.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

60

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ADMINISTRASI PENDIDIKAN

5. PROGRAM STUDI MAGISTER ADMINISTRASI PENDIDIKAN


Program Studi Magister Administrasi Pendidikan (sebelumnya bernama Program Studi
Magister Manajemen Pendidikan) didirikan berdasarkan SK Dirjen Dikti No.
417/DIKTI/KEP/2000, Tanggal 18 Desember 2000. Program Studi ini terakreditasi dengan
peringkat B sesuai SK BAN-PT No. 007/BAN-PT/Ak-VIII/S2/VII/2010, dan izin Program Studi
Berbasis Evaluasi Diri (EPSBED) No. 3851/D/T/K-N/2010. Beban SKS untuk menyelesaikan
studi pada program studi ini adalah 50 SKS, termasuk tesis. Lulusan dari Program Studi ini
diberi gelar Magister Pendidikan dengan singkatan M.Pd.
Kurikulum Pendidikan terdiri dari:
No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Semester I
1
2
3
4

MKU 301
MKP 401
MKU 302
MAP 501

MAP 502

6
7

MAP 503
MKU 303

Filsafat Ilmu
Statistik Pendidikan
Landasan Kependidikan
Perencanaan Pendidikan
Kepemimpinan
dan
Perilaku
Pendidikan
Pengantar Administrasi Pendidikan
Bahasa Inggris

2
3
2
3
Organisasi

3
3
Non SKS

Semester II
8
9
10
11
12

MKP 402
MAP 504
MAP 505
MAP 506
MAP 507

Evaluasi Pendidikan
Metodologi Penelitian Administrasi Pendidikan
Sistem Informasi Manajemen Pendidikan
Supervisi Pendidikan
Manajemen Sumber Daya Pendidikan

2
3
3
3
3

Pembiayaan Pendidikan
Manajemen Stratejik dan Mutu Terpadu dalam
Pendidikan
Analisis Kebijakan Pendidikan
Seminar Administrasi Pendidikan

Tesis

Semester III
13

MAP 508

14

MAP 509

15
16

MAP 510
MAP 511

3
3
3

Semester IV
17

MAP 512

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

61

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ADMINISTRASI PENDIDIKAN

Silabus Mata Kuliah


MKU 301 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Mata kuliah filsafat ilmu memberikan wawasan tentang landasan filosofis untuk
memahami konsep ilmu pengetahuan dan filsafat ilmu; etika dan ilmu pengetahuan;
filsafat moral/etika; Al-Quran sebagai sumber pengetahuan; pendekatan Al-Quran
terhadap science; science dalam perspektif Islam; kelemahan science Barat; membangun
suatu teori ilmiah secara filosofis.
MKP 401 Statistik Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang statistik deskriptif, statistik parametrik,
statistik nonparametrik, wawasan dan keterampilan tentang implikasi konsep, dan rumus
dalam analisis pengolahan data untuk pengambilan keputusan dalam bidang pendidikan.
MKU 302 Landasan Kependidikan (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan wawasan dalam memahami hakekat pendidikan, memuat
tentang: landasan pendidikan, azas pendidikan, unsur-unsur pendidikan, lingkungan
pendidikan, sistem pendidikan, hakekat dan karakteristik manusia, potensi dan
pengembangan, dan implikasi pendidikan.
MAP 501 Perencanaan Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang kedudukan
perencanaan pendidikan dalam administrasi pendidikan; teori, tujuan, dan fungsi
perencanaan pendidikan; perencanaan strategik; sistem aplikasi dalam perencanaan
pendidikan; pendekatan dalam perencanaan pendidikan: social demand, man power
approach, cost benefit; kontribusi pendidikan terhadap pertumbuhan ekonomi.
MAP 502 Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang konsep dasar
kepemimpinan dan organisasi pendidikan, gaya kepemimpinan pendidikan, organisasi
pendidikan, kepemimpinan pendidikan dan kepala sekolah sebagai leader, sumber-sumber
kekuasaan dan perilaku organisasi, kepemimpinan dan pengambilan keputusan, dan
kepemimpinan islami.
MAP 503 Pengantar Administrasi Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam memberdayakan
substansi tugas dalam organisasi melalui substansi proses yang ditinjau dari pendekatan
administrasi yang relevan.
MKP 402 Evaluasi Pendidikan (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang konsep, prinsip,
dan syarat-syarat tes, pengukuran dan implementasi evaluasi program pengajaran.
MAP 504 Metode Penelitian Administrasi Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang: konsep dan ruang
lingkup penelitian pendidikan, pemilihan dan perumusan masalah penelitian, review
kepustakaan, penyusunan desain penelitian (kuantitatif dan kualitatif), komponen desain
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

62

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ADMINISTRASI PENDIDIKAN

dan kelayakannya, teknik pe-ngumpulan data dan standardisasinya, instrumen, dan kisi-kisi
penelitian.
MAP 505 Sistem Informasi Manajemen Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang teknologi informasi
untuk keunggulan persaingan lembaga pendidikan, strategi manajemen pendidikan yang
berorientasi pada masa depan, teknologi informasi dalam pendidikan, aplikasi total quality
manajemen pendidikan, dan peranan sistem informasi dalam pengambilan keputusan.
MAP 506 Supervisi Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang: konsep, prinsip,
teknik, pendekatan, dan jenis supervisi pendidikan, serta implementasi supervisi
pengajaran dalam peningkatan proses dan mutu pendidikan.
MMP 507 Manajemen Sumber Daya Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam pengelolaan dan
pemberdayaan unsur-unsur manajemen sumber daya pendidikan, baik sumber daya
manusia maupun sumber daya nonmanusia (man, money, method, material, machines, dan
market) secara efektif dan efisien di berbagai jenjang dan jenis pendidikan.
MAP 508 Pembiayaan Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang konsep nilai ekonomi pendidikan, jenisjenis pembiayaan pendidikan, kriteria pembiayaan pendidikan, sumber-sumber
pembiayaan pendidikan, metode pengeluaran pembiayaan pendidikan, dan pajak sebagai
sumber pembiayaan pendidikan.
MAP 509 Manajemen Stratejik dan Mutu Terpadu dalam Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang konsep-konsep,
prinsip-prinsip dasar, teori dan filosofi yang mendasarinya, pendekatan dan metodologi,
komponen dan struktur, produk dan pola-pola model mekanisme, alternatif strategi,
pengendalian, penilaian, dan pengembangan masa depan dalam pengambilan keputusan
untuk memenuhi kebutuhan organisasi dan masyarakat secara berkualitas.
MAP 510 Analisis Kebijakan Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang konsep, proses,
faktor-faktor, sistem, dan legitimasi, komunikasi, dan perumusan kebijaksanaan
pendidikan, pelaksanaan kebijaksanaan pendidikan, partisipasi masyarakat, dan evaluasi
kebijaksanaan pendidikan dalam membuat keputusan pendidikan.
MAP 511 Seminar Administrasi Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam mengidentifikasi,
menganalisis, dan memberikan solusi terhadap permasalahan-permasalahan pendidikan,
yang dikaji sesuai dengan ruang lingkup administrasi pendidikan.
MAP 512 Tesis (8 SKS)

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

63

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ADMINISTRASI PENDIDIKAN

Staf Pengajar Tetap


No.

Kualifikasi
Pendidikan

Nama

Lulusan

1.

Prof. Dr. Murniati A.R., M.Pd.

Guru Besar

Administrasi Pendidikan

2.

Prof. Dr. Cut Zahri Harun, M.Pd.

Guru Besar

Adminsitrasi Pendidikan

3.

Prof. Dr. Tb. Abin Syamsuddin, M.A.

Guru Besar

Administrasi Pendidikan

4.

Prof. Dr. M. Yusuf Aziz, M.Pd.

Guru Besar

Pend. Luar Sekolah

5.

Prof. Dr. Husaini Usman, M.T, M.Pd.

Guru Besar

Administrasi Pendidikan

6.

Prof. Dr. Jamaluddin Idris, M.Ed.

Guru Besar

Manajemen Pendidikan

7.

Prof. Dr. Darwis A. Soelaiman, M.A.

Guru Besar

8.

Prof. Drs. Utju Ali Basya, M.A.

Guru Besar

9.

Prof. Dr. Bansu Irianto Ansari, M.Pd.

Guru Besar

Pendidikan Matematika

10.

Dr. Djailani A.R., M.Pd.

S3

Administrasi Pendidikan

11.

Dr. Yoyon Bahtiar Irinto, M.Pd.

S3

Adminsitrasi Pendidikan

12.

Dr. Nasir Usman, M.Pd.

S3

Administrasi Pendidikan

13.

Dr. Khairuddin, M.Pd.

S3

Administrasi Pendidikan

14.

Dr. Sakdiah Ibrahim, M.Pd.

S3

Pendidikan Kurikulum

15.

Dr. Sofyan A. Gani, M.A.

S3

Pendidikan Lingkungan

16.

Dr. Usman Kasim, M.Pd.

S3

Pend.Bahasa Inggris

17.

Dr. A. Gani Asyik, M.A.

S3

Linguistics

18.

Dr. Rusli Yusuf, M.Pd.

S3

Pendidikan Lingkungan
Hidup

19.

Dr. Yusrizal, M.Pd.

S3

Evaluasi Pendidikan

20.

Dr. Buhanuddin Yasin, M.A.

S3

Manajemen Pendidikan

21.

Dr. Ishak Hasan, M.Si.

S3

Ekonomi

22.

Dr. Razali, M.Pd.

S3

Pendidikan Olahraga

23

Dr. Mohd. Harun, M.Pd.

S3

Pend. Bahasa Indonesia

24.

Dr. Rahmah Johar, M.Pd.

S3

Pendidikan Matematika

25.

Drs. Rusli M. Nuh. M.A.

S2

Adminsitrasi Pendidikan

26.

Drs. Niswanto, M.Pd.

S2

Administrasi Pendidikan

27.

Drs. M. Yahya Ahmad, M.Pd.

S2

Administrasi Pendidikan

28.

Drs. Idris Ibrahim, M.A.

S2

Bahasa Inggris

Paedagogi & Filsafat


Pendidikan
Penelitian & Evaluasi
Pendidikan

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

64

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ADMINISTRASI PENDIDIKAN

No.

Kualifikasi
Pendidikan

Nama

Lulusan

29.

Drs. Salasi R., M.Pd.

S2

Penelitian dan Evaluasi


Pend.

30.

Drs. Samsul Bahri, M.A.

S2

Bahasa Inggris

31.

Drs. Budiman, M.Si.

S2

Matematika

32.

Drs. Bahrun Abubakar, M.Pd.

S2

Pendidikan Umum

33.

Drs. Husaini Daud, M.Pd.

S2

Penelitian dan Evaluasi


Pend.

34.

Drs. M. Husen Musa, M.Pd.

S2

Bimbingan Konseling

Alamat Sekretariat
Gedung Magister Manajemen Pendidikan, Unsyiah, Jl. Tgk. Chik Pante Kulu, No. 7,
Darussalam, Banda Aceh, 23111, Telp. 0651-7551881.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

65

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM

6. PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM


Program Studi Magister Ilmu Hukum telah terakreditasi dengan peringkat B. Beban SKS
untuk menyelesaikan studi pada program studi ini adalah 47 SKS. Lulusan program studi ini
diberi gelar Magister Hukum dengan singatan M.H.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:

Smt

II

III

IV

Kode M.P

Nama Mata Kuliah

MHK 001
MHK 002
MHK 003
MHK 004
MHK 027
MHK 008
MHK 009
MHK 010
MHK 012
MHK 013
MHK 014
MHK 018
MHK 026
MHK 016
MHK 017
MHK 019

Sejarah Hukum
Politik Hukum
Filsafat Ilmu Pengetahuan
Teori Hukum
Bahasa Inggris Hukum
Hukum dan HAM
Penemuan Hukum
Metode Penelitian Ilmu Hukum
Sosiologi Hukum
Hukum Tata Lingkungan
Filsafat Hukum
Kapsel Hukum Islam
Kapsel Hukum Pidana
Kapsel Hukum Perdata
Perkembangan Hukum Agraria
Peranan Hk. Dlm Pemb.
Ekonomi
Kapsel Hukum Adat
Kapsel Hukum Dagang
Kapsel Hk. Perdata
Internasional
Perkembangan Hk. Tata Negara
Kolokium
Tesis

MHK 020
MHK 021
MHK 022
MHK 025
MHK 023
MHK 024

Jumlah Jam/Minggu
Praktikum/
Kuliah
Kegiatan
terstruktur
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2

SKS
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2

2
2
2

2
2
2

2
2
2

Jumlah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

6
47

66

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM

Silabus Mata Kuliah


MHK 001 Sejarah Hukum (2 SKS)
Ilmu Hukum selaku aspek kebudayaan perlu ditekuni, untuk memetik pelajaran yang tiada
ternilai harganya dari masa lampau agar dapat membina masa depan yang lebih baik.
Mengkaji Sejarah Ilmu Hukum itu bermaksud menyelami pendirian hidup dan alam pikiran
generasi-generasi masa lalu yang tercermin di dalam hukum dan ilmu hukum berbagai
masyarakat, untuk dijadikan bahan bandingan dan pedoman di dalam membangun serta
membuat Hukum Nasional Indonesia. Karena hukum dan ilmu hukum itu dapat dibedakan
namun tidak dapat dipisahkan, maka mempelajari ilmu hukum itu implisit mendalam asas
lembaga dan norma hukum dari masyarakat lain yang relevan dalam rangka tujuan
tersebut di atas. Dengan adanya ketentuan bahwa hukum di Indonesia itu hendaknya
didasarkan pada Pancasila, maka perlu digalakkan studi tentang sejarah hukum di
Indonesia sebelum Belanda datang di Indonesia hingga sekarang, Yang asas-asasnya
mungkin telah mendarah daging pada masyarakat Indonesia, tetapi dalam perkembangan
selanjutnya disesuaikan dengan perkembangan teknik di Indonesia, sehingga akan timbul
Hukum Indonesia yang bersifat Nasional.
MHK 002 Politik Hukum (2 SKS)
Mata kuliah politik hukum membahas tentang skemalisasi dan hirarki kebijakan (policy),
pendekatan sistem politik dan pandangan konseptual, strategi mengenai politik hukum,
dan manajemen strategi pembangunan hukum nasional.
MHK 003 Filsafat Ilmu Pengetahuan (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas aspek-aspek ontologi, epistemologi dan aksiologi keilmuan,
penalaran, logika, metode ilmiah dan struktur pengetahuan ilmiah. Membahas masalah
ilmu dan kebudayaan, sarana berfikir ilmiah, mengembangkan sikap dan perilaku ilmiah
terutama dalam penelitian dan penulisan ilmiah.
MHK 004 Teori Hukum (2 SKS)
Mata kuliah Teori Ilmu Hukum merupakan kelanjutan dan pendalaman dari pengantar ilmu
hukum. Harus disadari bahwa hukum itu merupakan satu sistem. Demikian pula harus
disadari asas-asas dalam ilmu hukum. Teori ilmu hukum ini akan memberi bahan, dasar
atau dukungan bagi praktek hukum. Teori praktek hukum tidak dapat dipisahkan satu sama
lain.
MHK 008 Hukum dan HAM (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dijelaskan dan didiskusikan dengan mahasiwa tentang Konsep
Hukum, Norma Hukum, Hak Hukum, Perspektif Sejarah HAM, Landasan Filosofis HAM,
Pluralisme Hukum dan HAM, Deklarasi Universal HAM dan HAM Regional, Konvenan
Internasional Hak Sipil dan Politik, Konvenan Internasional tentang Hak Sosial, Ekonomi dan
Budaya, Konvensi Internasional Penghapusan Segala Bentuk Diskriminasi Perempuan dan
Konvensi Hak Anak, Konvensi Menentang Penyiksaan Dan Perlakuan Penghukuman lain
yang Kejam, tidak Manusiawi dan Merendahkan Martabat Lainnya, UU HAM, Komisi
Nasional Hak Asasi Manusia (KOMNAS HAM), dan UU Pengadilan HAM.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

67

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM

MHK 009 Penemuan Hukum (2 SKS)


Penemuan hukum, penyebaran pembahasannya meliputi, demokrasi dan positivisme
sebagai titik tolak diperlukan ilmu penemuan hukum, tanggung jawab politik hakim sebagai
pejabat publik dalam penemuan hukum, kebebasan hakim dalam penemuan hukum,
standar penemuan hukum, teori-teori penemuan hukum dalam hukum sipil, common law,
hukum adat dan hukum islam, metode penemuan hukum dan penemuan hukum dalam
sistem hukum nasional.
MHK 010 Metodologi Penelitian Ilmu Hukum (2 SKS)
Materi metode penelitian hukum sangat berkaitan dengan berbagai konsep, atau teoriteori hukum yang ada. Hukum dapat dikaji dari berbagai segi, seperti filsafat, sosiologi,
antropologi, sejarah, politik, dan sebagainya. Oleh karena itu telah berkembang berbagai
disiplin hukum seperti filsafat hukum sosiologi hukum, antropologi hukum, sejarah hukum,
perbandingan hukum, politik hukum, disamping kajian teori-teori hukum dan kajian hukum
positif. Sesuai dengan berbagai pendekatan dalam kajian hukum, maka materi metode
penelitian hukum dikelompokkan dalam (1) penelitian hukum yang dikaitkan dengan
kenyataan sosial dan pelaksanaan atau penerapan aturan hukum, dengan menggunakan
pendekatan yang lazin digunakan oleh ilmu-ilmu sosial. Oleh karena itu metode dan teknik
yang digunakan dalam metode penelitian ilmu-ilmu sosial juga menjadi bagian topik
pembahasan yang penting seperti populasi, sample, metode observasi,
wawancara,quesioner. Penelitian hukum normatif, hanya terbatas pada hukum positif,
yaitu peraturan perundang-undangan, yurisprudensi, hukum adat, konvensi
ketatanegaraan dan lain-lain. Metode pendekatannya sesuai cara memahami hukum
positif, yaitu metode penafsiran, analogi, konstruksi, perbandingan, sejarah, dan lain-lain,
sedangkan penelitian teori dan filsafat hukum berkaitan dengan makna atau fenomena
hukum dengan pendekatan yang digunakan dalam kajian filsafat.
MHK 012 Sosiologi Hukum (2 SKS)
Mata kuliah ini memberi jalan bagi pemahaman secara sosiologi terhadap hukum,
khususnya dengan cara melihat hukum itu sebagai suatu bentuk hubungan yang dilakukan
oleh manusia-manusia biasa. Melihat bagaimana konsep-konsep serta lembaga-lembaga
hukum itu diwujudkan dalam kehidupan yang nyata. Sebagai kelengkapan diuraikan pula
perkembangan pemikiran sosiologi hukum aliran-aliran yang ada serta perkembangannya
di Indonesia sendiri.
MHK 013 Hukum Tata Lingkungan (2 SKS)
Mata kuliah Hukum Tata Lingkungan membahas tentang masalah-masalah yang timbul
sebagai akibat dari lajunya pembangunan, terutama yang mempunyai dampak terhadap
lingkungan. Akan ditinjau masalah-masalah yang aktuil untuk memperoleh cara
pengaturan yang mengarah kepada pelestarian, keserasian dan keseimbangan ekosistem.
Studi kasus dan studi perbandingan akan disajikan dalam mata kuliah tata lingkungan.
MHK 014 Filsafat Hukum (2 SKS)
Kuliah ini mulai dengan perkenalan terhadap filsafat, filsafat hukum, dan ilmu hukum,
perbedaannya, hubungannya satu sama lain, dilanjutkan dengan pemahaman tentang
hakikat hukum, dilihat dari tiga dimensi hukum, yaitu dimensi-dimensi nilai, kaidah, dan
prilaku, perkembangan filsafat hukum sepanjang sejarah, beberapa aliran/mazhab dalam
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

68

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM

filsafat hukum: a. Aliran hukum alam, b. Aliran hukum positif, c. Aliran hukum
utilitarianisme, d. Aliran hukum sejarah, e. Aliran hukum sosiologis, f. Aliran hukum realisfragmatis, beberapa permasalahan penting dalam filsafat hukum, antara lain: a. Masalah
hukum dan kekuasaan, b. Hukum sebagai alat pembaharuan masyarakat, c. Hukum dan
nilai-nilai sosial budaya, d. Dasar kekuatan mengikat dari negara, pembangunan hukum di
Indonesia, dengan mengaitkan aliran-aliran filsafat hukum dengan filsafat negara Pancasila,
karakteristik masyarakat dan budaya hukum Indonesia.
MHK 016 Kapita Selekta Hukum Perdata (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dipelajari perkembangan perdata terutama tentang perkembangan
perjanjian-perjanjian khusus tertentu, perjanjian jenis baru beserta lembaga-lembaga
bersangkutan, yang tumbuh dan berkembang dalam praktek. Menelaah tentang peraturan
perundangan yang bersangkutan, yang tumbuh dan berkembang maupun masih harus
dikembangkan, yang mendukung perkembangan hukum tersebut disertai perbandingan
hukum negara lain/ keputusan luar negeri yang menyangkut bidang-bidang yang
bersangkutan.
MHK 017 Perkembangan Hukum Agraria (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang ruang lingkup Hukum
Agraria, sejarah Hukum Agraria, Hak Pengelolaan, Hak Rumah Susun, Hak Kawasan Industri,
Hak Tanggungan, Perwakafan Tanah, Sahnya Peralihan Hak atas Tanah, Perkembangan
HGU, HGB dan Hak Guna Bangun serta Hak Pakai, Tanah Terlantar dan Hak Ulayat, Tata
Ruang.
MHK 018 Kapita Selekta Hukum Islam (2 SKS)
Kapita Selekta Hukum Islam sebagai suatu ilmu (science), kerangka metodologi dan
kedudukan kapita selekta hukum Islam dalam studi ilmu-ilmu keislaman. Kapita Selekta
Hukum Islam melakukan analisis mendalam terhadap persoalan-persoalan Hukum Islam
kontemporer, baik dalam bidang hukum keluarga (ahwal asy-syakhsiyah), perdata
(muamalah) maupun pidana (jinayah), seperti perkawinan antara agama, nikah melalui
telepon, bayi tabung, pencangkokan anggota tubuh, donor darah antar orang yang berbeda
agama, penundaan haid dalam ibadah haji, perbankan syariah, asuransi syariah,
persoalan hibah, wakaf, zakar produktif, penerapan hukum pidana Islam dan lain-lain. Cara
kerja kapita selekta hukum Islam menggunakan kerangka ushu al-fiqh (me ode penalties
hukum Islam) dan pendekatan multidisipliner.
MHK 019 Peranan Hukum Dalam Pembangunan Ekonomi (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas pengertian, objek, dan teori hukum, hukum dan pembangunan,
hukum dan perkembangan ekonomi, perkembangan hukum dalam pembangunan nasional.
Peranan hukum dalam memacu pertumbuhan ekonomi dan pemerataan, hukum dan
kebijakan investasi serta analisis hukum dalam kegiatan bisnis.
MHK 020 Kapita Selekta Hukum Adat (2 SKS)
Kapita Selekta Hukum Adat, penyebaran pembahasannya meliputi pengertian-pengertian
hukum, adat, hukum adat dan hukum tidak tertulis, pembentukan hukum adat menurut
teori receptio in complexu dalam kaitan paham positivisme dan dengan pasal 134 IS dan
pasal 134 IS tahun 1927 baru, unsur pembentukan, dasar hukum, perwujudan hukum adat
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

69

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM

dalam bentuk asas-asas dan hukum adat dalam sistem hukum nasional amandemen UUD
1945.
MHK 021 Kapita Selekta Hukum Dagang (2 SKS)
Dalam perkuliahan kapita selekta hukum dagang perlu ditekankan pengetahuan kepada
para peserta mengenai lembaga-lembaga yang berkembang di bidang hukum dagang dan
lembaga-lembaga baru yang tumbuh di dalam praktek. Di samping itu para peserta perlu
diajak berfikir meninjau peraturan-peraturan yang sudah dianggap tidak sesuai dengan
kebutuhan praktek.
MHK 022 Kapita Selekta Hukum Perdata Internasional (2 SKS)
In Action: segi-segi hukum acara perdata dan perkara di luar negeri yang menyangkut
Republik Indonesia. Persoalan hukum acara perdata imunitas dan act of state doctrine,
konvensi hukum perdata internasional, dan masalah yang baru berkembang dalam hukum
perdata internasional.
MHK 025 Perkembangan Hukum Tata Negara (2 SKS)
Materi kuliah Perkembangan Hukum Tata Negara, berkisar tentang perkembangan konsep
negara hukum, konsep pemisahan kekuasaan, dan konsep otonomi daerah. Perubahan
konstitusi membawa pengaruh besar terhadap sistem ketatanegaraan. Telah terjadi
pergeseran dan ruang lingkup kekuasaan negara setelah perubahan konstitusi, baik
kekuasaan eksekutif, legislatif, maupun kekuasaan yudikatif yang berwujud pada
perubahan kelembagaan kekuasaan negara. Perubahan-perubahan diatas menjadi bahan
kajian dasar mata kuliah perkembangan HTN disamping materi-materi ketatanegaraan
lainnya.
MHK 026 Kapita Selekta Hukum Pidana (2 SKS)
Materi Kuliah Kapita Selekta Hukum Pidana mengikuti perkembangan dan issue yang
mengemuka menyangkut dengan masalah sentral dari hukum pidana, yaitu
pertanggungjawaban Pidana, perbuatan pidana dan pidana (sanksi Pidana).
MHK 027 Bahasa Inggris Hukum (2 SKS)
Mata kuliah Bahasa Inggris bertujuan untuk membekali dan memperkenalkan kosa kata
dan materi bacaan yang berhubungan dengan bidang hukum. Melalui latihan-latihan
seperti comprehension question, fill in dan lain-lain, para mahasiswa dapat memahami
lebih dalam materi bacaan yang diberikan. Pembahasan tata bahasa yang sering muncul
dalam bacaan juga diberikan melalui latihan-latihan yang komunikatif.
Staf Pengajar Tetap
No.

Nama

Lembaga

Bidah Keahlian

1.

Prof. Dr. Amiruddin A. Wahab, S.H.


Prof. Dr. M. Hakim Nyak Pha, S.H.,
DEA.
Prof. Dahlan, S.H., M.H.
Prof. Dr. Husni, S.H., M.Hum.

Unsyiah
Unsyiah

Filsafat Hukum
Sosiologi Hukum

Unsyiah
Unsyiah

Hk. Dagang
Politik Hukum

2.
3.
4.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

70

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU HUKUM

No.

Nama

Lembaga

Bidah Keahlian

5.

Prof. Dr. Faisal A. Rani, S.H., M.Hum.


Prof. Dr. Rusydi Ali Muhammad, S.H.

Unsyiah
IAIN Ar Raniry
Bna
IAIN Ar Raniry
Bna
IAIN Ar Raniry
Bna
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah

Metd. Penelitian
Hk. Islam

Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah

Hukum Islam
Hukum Pajak
Sosiologi Hukum
Metd. Penelitian
Hk. Perdata
Internasional
Hk. Agraria
Penemuan Hukum
Hk. Lingkungan
Hk. Adat
Hukum Pidana
Hukum Pidana
Teori Hukum
B. Inggris Hukum
B. Inggris Hukum
Perkembangan HTN
Hk. Lingkungan
Hk. Perdata
Hk. Agraria
Hk. Perdata
Sosiologi Hukum
Hukum Ekonomi
Hukum Ekonomi
HAM
Hk. Perdata
B. Inggris Hukum

6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.
26.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.
34.
35.
36.
40.

Prof. Dr. Syahrizal, M.A.


Prof. Dr. A. Hamid Sarong, S.H., M.H.
Dr. Iskandar A. Gani, S.H., M.Hum.
Dr. Eddy Purnama, S.H., M.Hum.
Dr. Ilyas Ismail, S.H., M.Hum.
Dr. Syarifuddin Hasyim, S.H.,
M.Hum.
Dr. Iman Jauhari, S.H., M.Hum.
Dr. Mahdi Syahbandir, S.H., M.Hum.
Dr. M.Saleh Sjafei, S.H., M.Si.
Dr. Adwani, S.H., M.Hum.
Dr. Sayed Fadhil, S.H., M.Hum.
Dr. Suhaimi, S.H., M.Hum.
Dr. M. Nur Rasyid, S.H., M.H.
Dr. Mujibussalim, S.H., M.Hum.
Dr. Taqwaddin, S.H., S.E., M.S.
Dr. Mohd. Din, S.H., M.Hum.
Dr. Dahlan Ali, S.H., M.H.
Dr. M. Gausyah, S.H., M.Hum.
Dr. Bukhari Daud, M Ed.
Sanusi Bintang, S.H., M.L.I.S., LLM.
Mohd. Daud Yoesoef, S.H., M.H.
Dahnil, S.H., M.S.
Muzakir Abubakar, S.H., S.U.
Ramadhani Burhan, S.H., M.Hum.
Mawardi Ismail, S.H., M.Hum.
Saifuddin Bantasyam, S.H., M.A.
Yusri Z. Abidin, S.H., M.H.
T.A. Yani, S.H., M.Hum.
Riza Nizarli, S.H., M.H.
M. Jafar, S.H., M.Hum.
Drs. Syamsul Bahri YS, M.A.

Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah

Hk. Islam
Hk. Adat
HAM
Teori Hukum
Hukum Agraria
Politik Hukum

Alamat Sekretariat
Gedung Fakultas Hukum, Unsyiah, Darussalam, Banda Aceh, 23111, Telp. 0651-7410147,
Fax. 0651-7551781.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

71

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

7. PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL


Program Studi Magister Teknik Sipil memiliki 5 bidang studi atau konsentrasi, yaitu:
1) Bidang Studi Rekayasa Struktur dan Konstruksi (RSK);
2) Bidang Studi Manajemen Sumber Daya Air (MSA);
3) Bidang Studi Manajemen Transportasi (MTR);
4) Bidang Studi Manajemen Rekayasa Konstruksi (MRK);
5) Bidang Studi Rekayasa Geoteknik (RGT); dan
6) Bidang Studi Manajemen Prasarana Perkotaan (MPP).
Program studi ini telah terakredirasi dengan peringkat B. Beban SKS untuk menyelesaikan
studi pada program studi ini adalah minimal 36 SKS, termasuk penelitian dan tesis. Lulusan
program studi ini diberi gelar Magister Teknik dengan singkatan M.T.
Distribusi Mata Kuliah Bidang Studi Rekayasa Struktur dan Konstruksi (RSK)
Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SEMESTER I
MTS 1001
Matematika Rekayasa Lanjut
MTS 1002
Metodologi Penelitian dan Statistika
MTS 2001
Metoda Numerik dan Optimasi
MTS 2003
Manajemen Proyek Konstruksi
JUMLAH SKS SEMESTER I
SEMESTER II
MTS 2002
Analisa Struktur
MTS 2004
Struktur Beton Bertulang Lanjut
MTS 2006
Teknologi Beton
MTS 2008
Struktur Baja Lanjut
JUMLAH SKS SEMESTER II
SEMESTER III
MTS 2005
Topik Khusus I Bidang RSK
MTS 2007
Topik Khusus II Bidang RSK
JUMLAH SKS SEMESTER III
SEMESTER IV
MTS 1003
Tesis
JUMLAH SKS SEMESTER IV

SKS

3
3
3
3
12
3
3
3
3
12

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

3
3
6
6
6

72

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Distribusi Mata Kuliah Bidang Studi Manajemen Sumber Daya Air (MSA)
Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SKS

SEMESTER I
MTS 1001

Matematika Rekayasa Lanjut

MTS 1002

Metodologi Penelitian dan Statistika

MTS 3001

Metode Numerik dan Optimasi

MTS 3003

Manajemen Sumberdaya Air

JUMLAH SKS SEMESTER I

12

MTS 3002

Hidrologi Lanjut

MTS 3004

Hidrolika Lanjut

MTS 3006

Risk Analysis dan Ekonomi Sumberdaya Air

MTS 3008

Manajemen Lingkungan Sumberdaya Air

SEMESTER II

JUMLAH SKS SEMESTER II

12

SEMESTER III
MTS 3005

Topik Khusus Bidang MSA

MTS 3007

Manajemen Bencana Sumberdaya Air

JUMLAH SKS SEMESTER III

SEMESTER IV
MTS 1003

Tesis

JUMLAH SKS SEMESTER IV

Distribusi Mata Kuliah Bidang Studi Manajemen dan Rekayasa Transportasi (MRT)
Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SEMESTER I
MTS 1001
Matematika Rekayasa Lanjut
MTS 1002
Metodologi Penelitian dan Statistika
MTS 4001
Analisis dan Perencanaan Perkerasan Jalan
MTS 4003
Rekayasa Lalu Lintas
JUMLAH SKS SEMESTER I
SEMESTER II
MTS 4002
Sistem Rekayasa Jalur
MTS 4004
Sistem Ekonomi Transportasi
MTS 4006
Permodelan Suplai Transportasi
MTS 4008
Perencanaan Sistem Transportasi
JUMLAH SKS SEMESTER II

SKS

3
3
3
3
12
3
3
3
3
12

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

73

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SKS

SEMESTER III
MTS 4005
Permodelan Permintaan Perjalanan
MTS 4007
Material/Lingkungan Jalan Raya
JUMLAH SKS SEMESTER III
SEMESTER IV
MTS 1003
Tesis
JUMLAH SKS SEMESTER IV

3
3
6
6
6

Distribusi Mata Kuliah Bidang Studi Manajemen Rekayasa Konstruksi (MRK)


Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SKS

SEMESTER I
MTS 1001
MTS 1002

Matematika Rekayasa Lanjut


Metodologi Penelitian dan Statistika
Investasi dan Pengembangan Industri
MTS 5001
Konstruksi
MTS 5003
Manajemen Proyek Konstruksi
JUMLAH SKS SEMESTER I
SEMESTER II
MTS 5002
Aspek Hukum dan Administrasi Proyek
MTS 5004
Analisa Sistem dan Riset Operasioanal
MTS 5006
Estimasi Biaya dan Sistem Akutansi Proyek
MTS 5008
Metode dan Teknologi Konstruksi
JUMLAH SKS SEMESTER II

3
3
3
3
12
3
3
3
3
12

SEMESTER III
MTS 5005
Perencanaan dan Pengendalian Jadwal
MTS 5007
Topik Khusus Bidang MRK
JUMLAH SKS SEMESTER III
SEMESTER IV
MTS 1003
Tesis
JUMLAH SKS SEMESTER IV

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

3
3
6
6
6

74

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Distribusi Mata Kuliah Bidang Studi Geoteknik (RGT)


Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SEMESTER I
MTS 1001
Matematika Rekayasa Lanjut
MTS 1002
Metodologi Penelitian dan Statistika
MTS 6001
Mekanika Tanah Lanjut
MTS 6003
Eksperimen Lab. Lanjut
JUMLAH SKS SEMESTER I
SEMESTER II
MTS 6002
Topik Khusus I Bidang Geoteknik
MTS 6004
Aliran Air dalam Tanah
MTS 6006
Mekanika Batuan
MTS 6008
Perilaku Tanah dan Metode Perbaikan Tanah
JUMLAH SKS SEMESTER II
SEMESTER III
MTS 6005
Rekayasa Pondasi Lanjut
MTS 6007
Topik Khusus II Bidang Geoteknik
JUMLAH SKS SEMESTER III
SEMESTER IV
MTS 1003
Tesis
JUMLAH SKS SEMESTER IV

SKS

3
3
3
3
12
3
3
3
3
12
3
3
6
6
6

Distribusi Mata Kuliah Bidang Studi Manajemen Prasarana Perkotaan (MPP)


Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SEMESTER I
MTS 7001
Perencanaan Tata Ruang Kota
MTS 7003
Teori Perencanaan dan Pembangunan
MTS 7005
Manajemen Proyek Pembangunan
MTS 7007
Kelembagaan Pembangunan Prasarana
JUMLAH SKS SEMESTER I
SEMESTER II
MTS 7002
Proses Pembangunan Prasarana
MTS 7004
Pengelolaan Investasi Prasarana
Manajemen Pembangunan, operasi dan
MTS 7006
pemeliharaan Transportasi Perkotaan
Manajemen Pembangunan, operasi dan
MTS 7008
pemeliharaan Drainase Perkotaan
JUMLAH SKS SEMESTER II

SKS

3
3
3
3
12
3
3
3
3
12

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

75

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Kode
Mata Kuliah

Nama Mata Kuliah

SKS

SEMESTER III
Manajemen Pembangunan, operasi dan
pemeliharaan Pemukiman dan Bangunan Gedung
Manajemen Pembangunan, operasi dan
MTS 7011
pemeliharaan Air Minum dan Sanitasi
MTS 7013
Metodologi Penelitian dan Statistika
MTS 7015
Studi Ekskursi
JUMLAH SKS SEMESTER III
SEMESTER IV
MTS 103
Tesis
JUMLAH SKS SEMESTER IV
MTS 7009

3
3
3
2
11
6
6

Silabus Mata Kuliah


MTS 1001 Matematika Rekayasa Lanjut (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami dan menyelesaikan
permasalahan aljabar linear dan kalkulus lanjut.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Konsep-konsep dalam aljabar linier: Aljabar dalam ruang vektor, pengertian produk scalar
dan keortogonalan, norma, kekonvergenan barisan dan deret vector, pengertian basis dan
basis ruang berdimensi tak hingga yang ditekankan pada ruang fungsi, deret Fourier
sebagai hal khusus deret atas suatu system ortogonal, proyeksi ortogonal sebagai
hampiran. Kalkulus untuk fungsi bernilai vektor dengan satu peubah, fungsi real peubah
vektor (peubah banyak), fungsi vektor dengan peubah vektor: Turunan dan turunan
berarah, gradien, divergensi dan rotasi, integral ganda dua dan tiga, integral garis, integral
permukaan, teorema Green, Gauss, dan Stokes. Persamaan diferensial biasa dan
persamaan diferensial parsial.
Referensi/Buku Ajar:
Kreyszig, E., 1993, Matematika Teknik Lanjutan, Buku I dan Buku 2, Terjemahan Bambang
Sumantri, PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.
Stroud, K.A., 1996, Further Engineering Mathematics Programmes and Problems, 3rd
Edition, MacMillan Press Ltd., London.
MTS 1002 Metodologi Penelitian dan Statistik (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa memahami dan mampu merencanakan/
menyusun tahapan penelitian dan dapat menetapkan serta menganalisis data penelitian
dengan menggunakan konsep dan uji statistik.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Proses dan langkah penelitian umum, proses dan langkah penelitian tindakan,
permasalahan dan studi kasus, hipotesis, perancangan penelitian kasus, penelitian
tindakan, pengolahan data, interpretasi hasil, proposal dan laporan penelitian. Ilmu
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

76

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

statistika yang berisikan teori probanilitas, variable random dan distribusinya, transformasi
variable random, momen dan ekspektasi, beberapa model probabilitas, uji kecocokan, uji
hipotesis, analisis regresi, apresiasi analisis runtun waktu, paket program statistik, dan
contoh penerapan program.
Referensi/Buku Ajar:
Fellwos, R. dan Liu A., 2003, Research Methods for Construction, 2nd Edition, Blackwell
Publishing, Oxford UK.
Mason, R.D., dan Lind, D.A., 1992, Statistical Techniques in Business and Economic, 7th
Edition, Toppan Co., Tokyo.
Montgomery, D.C., 1984, Design and Analysis of Experiments, 2nd Edition, John Wiley &
Sons Inc., Toronto Canada.
Nazir, M., 2003, Metode Penelitian, Edisi Ke-5, Penerbit Ghalia Indonesia, Jakarta.
Walpole, R.E., dan Myers, R.H., 1995, Ilmu Peluang dan Statistika untuk Insinyur dan
Ilmuwan, Edisi Ke-4, Terjemahan RK Sembiring, Penerbit ITB, Bandung.
MTS 2001 Metoda Numerik dan Optimasi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu menggunakan teknik
penyelesaian permasalahan permasalahan yang diformulasikan secara matematis denan
cara operasi hitungan dengan menggunakan program komputer dan mampu nelakukan
analisis optimasi di dalam pengambilan keputusan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Metode Numerik:
a. Pengenalan komputer sebagai alat hitung dan pengolah data, program dan
aplikasi MS Excel
b. Model model iterasi (Newton Rhapson, Secant, dll)
c. Interpolasi, Ekstrapolasi
d. Integrasi Numerik, differensiasi Numerik dan Kurva fitting
2. Optimasi:
a. Pengenalan analisis optimasi
b. Pemograman linear (metode simpleks, simpleks big M, simpleks dusltas,
sensitivitas, model transportasi, penugasan, transhipment, dan model jaringan)
c. Pemograman dinamis
d. Aplikasi pemograman linear dalam PSA
e. Aplikasi pemograman dinamis dalam PSA
Referensi/Buku Ajar:
Chapra, S.P. and R.P. Canale, 1085, Numerical Metods for Engineers, McGraw Hill Book
Co.
Mays, L.W., Yeou, K.T., 1992, Hydrosystem Engineering and Management, McGraw Hill
Book Co.
Taha, A.H., 1996, Riset Operasi - Suatu Pengantar, Jilid I, Binaputra Aksara, Jakarta
Triatmodjo, B., 2002, Metode Numerik, Beta Offset, Yogyakarta

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

77

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 2003 Manajemen Proyek Kontruksi (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Mahasiswa memahami berbagai proses yang terdapat dalam suatu siklus proyek konstruksi
secara umum tetapi menyeluruh dan memahami sisi manajerial dari suatu proyek
konstruksi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Mata kuliah ini membahas berbagai aspek manajemen konstruksi, mulai dari tahap
perencanaan (planning) yang dilakukan oleh pemilik, tahap perancangan (design), tahap
pelelangan, sampai tahap pelaksanaan dan tahap akhir. Berbagai proses yang terdapat
dalam suatu siklus proyek konstruksi dijelaskan secara menyeluruh tetapi hanya secara
umum. Teknik-teknik manajemen konstruksi tidak dibahas secara mendalam.
Referensi/Buku Ajar:
Anonim, 2004, A Guide to the Project Management Body of Knowledge (PMBOK Guide),
Project Management Institute (PMI), 3rd Edition, Pennsylvania USA.
Barrie, D.S. and Paulson, 1992, Professional Construction Management, McGraw Hill.
Kerzner, H., 2006, Project Management A System Approach To Planning, Scheduling
And Controlling, John Wiley and Sons, Inc.
Kerzner, H. and Saladis, 2006, Project Management Workbook and PMP/CAPM Exam
Study Guide John Wiley and Sons, Inc.
MTS 3001 Metode Numerik dan Optimasi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu menggunakan teknik
penyelesaian permasalahan permasalahan yang diformulasikan secara matematis denan
cara operasi hitungan dengan menggunakan program komputer dan mampu nelakukan
analisis optimasi di dalam pengambilan keputusan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Metode Numerik:
a. Pengenalan komputer sebagai alat hitung dan pengolah data, program dan
aplikasi MS Excel
b. Model model iterasi (Newton Rhapson, Secant, dll)
c. Interpolasi, Ekstrapolasi
d. Integrasi Numerik, differensiasi Numerik dan Kurva fitting
2. Optimasi:
a. Pengenalan analisis optimasi
b. Pemograman linear (metode simpleks, simpleks big M, simpleks dusltas,
sensitivitas, model transportasi, penugasan, transhipment, dan model
jaringan)
c. Pemograman dinamis
d. Aplikasi pemograman linear dalam PSA
e. Aplikasi pemograman dinamis dalam PSA
Referensi/Buku Ajar:
Chapra, S.P. and R.P. Canale, 1085, Numerical Metods for Engineers, McGraw Hill Book
Co.
Kodatie, J.R., dan Roestam, S., 2005, Pengelolaan Sumberdaya Air Terpadu, Penerbit
Andi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

78

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Mays, L.W., Yeou, K.T., 1992, Hydrosystem Engineering and Management, McGraw Hill
Book Co.
Mays, L.W., 1996, Water Resources Hand Book, McGraw Hill Book Co.
Standar yang dikeluarkan oleh Dep. PU tentang PSA.
Taha, A.H., 1996, Riset Operasi - Suatu Pengantar, Jilid I, Binaputra Aksara, Jakarta.
Triatmodjo, B., 2002, Metode Numerik, Beta Offset, Yogyakarta
UU tentang Sumber Daya Air.
MTS 3003 Manajemen Sumberdaya Air (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami manajemen PSA
serta perangkat yang mendukungnya.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi dan Sub Materi):
1. Identifikasi dan struktur masalah dengan menggunakan metode scanning, pohon
masalah dan metode tulang ikan.
2. Undang-undang serta peraturan tentang PSA
3. Bentuk-bentuk lembaga pengelola SDA, pengelolaannya dan pengembangannya
4. Manajemen sumber daya manusia dan keuangan
5. Konservasi lahan dan air
6. Keterserdiaan dan kebutuhan air
7. Manajemen DAS
Referensi/Buku Ajar:
Mays, L.W., 1996, Water Resources hand Book, McGraw Hill Book Co.
Mays, L.W., Yeou, K.T., 1992, Hydrosystem engineering and management, McGraw Hill
Book Co.
Kodatie, J.R., Roestam Syarif, 2005, Pengelolaan sumberdaya air terpadu, Penerbit Andi.
UU tentang SDA.
Standar yang dikeluarkan oleh Dep. PU tentang PSA.
MTS 4001 Analisis dan Perencanaan Perkerasan Jalan (3 SKS)
Tujuan Instruksi Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu untuk menganalisis gaya-gaya
yang bekerja pada perkerasan lentur; kaku dan dapat merencanakan perkerasan lentur
dan kaku untuk jalan raya dan lapangan terbang.
Silabus (Pokok Bahasan/ Materi):
1. Tipe-tipe Perkerasan Jalan dan Tekanan Gandar
2. Tegangan terhadap Perkerasan Lentur dan Kaku;
3. Perilaku Perkerasan terhadap Beban Bergerak;
4. Pengaruh Iklim terhadap Tanah Dasar, sub bases dan bahu jalan;
5. Perencanaan Perkerasan Lentur dan Kaku pada Jalan Raya dan
Lapangan Terbang.
Referensi/Buku Ajar:
Anonim, 2000, AASHTO Pavement.
Anonim, 1990, Peraturan Perkerasan Jalan, Bina Marga Jakarta.
Ruendiger, L., and Theodore, M., Highway Design and Traffic Safety, McGraw-Hill.
Wright,Paul H and Dixon K. Karen, 2004, Highway Engineering, John Wiley & Sons.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

79

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 4003 Rekayasa Lalu-Lintas (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa dapat memahami tentang rekayasa lalu
lintas serta mampu memberi solusi terhadap pemasalahan lalu lintas.
Silabus (Pokok Bahasan/ Materi):
1. Karakteristik Volume Lalu Lintas;
2. Volume, Tundaan, Kecepatan, Kepadatan;
3. Peraturan-peraturan, Hukum-hukum dan Regulasi lalu lintas;
4. Sistem dan Pengontrol Lalu Lintas (sinyal);
5. Marka & Rambu-rambu lalu lintas.
Referensi/Buku Ajar:
Garber J. Nicholas, 1992, Traffic & Highway Engineering, University Of Virginia.
James, B.T., 1997, Transportation Engineering, Mc Graw- Hill.
MTS 5001 Manajemen Proyek Konstruksi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Mahasiswa memahami berbagai proses yang terdapat dalam suatu siklus proyek konstruksi
secara umum tetapi menyeluruh dan memahami sisi manajerial dari suatu proyek
konstruksi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Mata kuliah ini membahas berbagai aspek manajemen konstruksi, mulai dari tahap
perencanaan (planning) yang dilakukan oleh pemilik, tahap perancangan (design), tahap
pelelangan, sampai tahap pelaksanaan dan tahap akhir. Berbagai proses yang terdapat
dalam suatu siklus proyek konstruksi dijelaskan secara menyeluruh tetapi hanya secara
umum. Teknik-teknik manajemen konstruksi tidak dibahas secara mendalam.
Referensi/Buku Ajar:
Anonim, 2004, A Guide to the Project Management Body of Knowledge (PMBOK Guide),
Project Management Institute (PMI), 3rd Edition, Pennsylvania USA.
Barrie, D.S. and Paulson, 1992, Professional Construction Management, McGraw Hill.
Kerzner, H., 2006, Project Management A System Approach To Planning, Scheduling
And Controlling, John Wiley and Sons, Inc.
Kerzner, H. and Saladis, 2006, Project Management Workbook and PMP/CAPM Exam
Study Guide John Wiley and Sons, Inc.
MTS 5003 Investasi dan Pengembangan Industri Konstruksi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Pada kuliah ini mahasiswa akan diberikan prinsip-prinsip dasar dan teknik pengambilan
keputusan dalam investasi berdasarkan evaluasi ekonomi, sehinga mahasiswa mampu
melakukan suatu analisis ekonomi terhadap suatu produk rekayasa atau alternatif
investasi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Mata kuliah ini menjelaskan teknik pengambilan keputusan dalam rekayasa melalui analisis
ekonomi. Pengertian dasar ekonomi; konsep bunga dan nilai waktu dari uang, teknik
evaluasi alternatif investasi; metode penyusutan dan perpajakan; estimasi biaya pekerjaan
rekayasa; pengaruh inflasi; studi ekonomi proyek pekerjaan umum dan industri; analisis
titik impas dan periode pengembalian; resiko dan ketidakpastian dalam studi ekonomi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

80

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Referensi/Buku Ajar:
Blank, L.T. and Tarquin, A.J., 1989, Engineering Economy, 3rd ed., McGraw Hill.
Collier, N.S. et all, 2007, Construction Funding, John Wiley and Sons Inc.
Ganaway, N.B., 2006, Construction Bussiness Management, Butterworth Heinemann.
Sayce, S., et all, 2006, Real Estate Appraisal, Blackwell Publishing.
MTS 6001 Mekanika Tanah Lanjut (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami prinsip-prinsip dasar
dan pengembangan lebih lanjut dari ilmu mekanika tanah.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi dan Sub Materi):
Pendalaman pemahaman tentang hubungan stress-strain pada tanah, stress distribution,
material non linearity, teori shear strength untuk tanah kohesif dan tidak kohesif, limiting
equilibrium, lateral earth pressure, teori bearing capacity, konsolidasi, critical state
method, saturated dan unsaturated soil.
Referensi/Buku Ajar:
Bowles, J.E., 1993, Sifat-sifat Fisis dan Geoteknik, Edisi Kedua, Erlangga, Jakarta.
Das, B.M., 1989, Mekanika Tanah: Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknik, Erlangga, Jakarta.
Muni, B., 2004, Soil Mechanics and Foundation, University of Arizona, John Wiley & Sons
Inc., New York.
Smith, M.J., 1992, Mekanika Tanah, Edisi Keempat, Penerbit, Jakarta.
Wesley, L.D., 1977, Mekanika Tanah, Cetakan ke VI, Badan Penerbit Pekerjaan Umum,
Jakarta.
MTS 6003 Eksperimen Laboratorium Lanjut (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami dan melaksanakan
jenis-jenis pengujian tanah di laboratorium mekanika tanah baik terhadap sifat fisis
maupun sifat mekanis tanah.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Review pengujian sifat-sifat fisis yang dilanjutkan pengujian sifat-sifat mekanis lanjutan,
seperti: Triaxial CU (Consolidated-Undrained), Triaxial CD (Consolidated-Drained), Swelling
Test, dan CBR (California Bearing Ratio).
Referensi/Literatur:
Bowles, J.E., 1993, Sifat-sifat Fisis dan Geoteknik, Edisi Kedua, Erlangga, Jakarta.
Das, B.M., 1989, Mekanika Tanah: Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknik, Erlangga, Jakarta.
Hardiyatmo, H.C., 2003, Mekanika Tanah II, Edisi Ketiga, Gadjah Mada University Press,
Yogyakarta.
Smith, M.J., 1992, Mekanika Tanah, Edisi Keempat, Penerbit, Jakarta.
MTS 7001 Perencanaan Tata Ruang Kota (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum (TIU) pembelajaran:
1. Mahasiswa mengetahui Perencanaan Tata Ruang Kota
2. Mahasiswa mengetahui dan memahami permasalahan tata ruang kota
3. Mahasiswa mampu menjelaskan konsep dasar ruang, pola, penataan ruang, dan
komponen penataan ruang kota

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

81

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

4. Mahasiswa mampu memilah-milah permasalahan secara spesifik berdasarkan


Komponen Kota dan elemen ruang kota, yang dapat mengarahkan kepada pemberian
rekomendasi untuk kebijakan perencanaan selanjutnya
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Sejarah Perkembangan Kota dan Tipologi Kota
2. Kebijakan Penataan Ruang Kota dan Implikasi nya secara Spatial Fisik Kota
3. Komponen- Komponen Penataan Ruang
4. Pola Ruang dan Pengembangan Kota
5. Pemanfaatan Lahan, Transportasi dan Prasarana Utilitas Kota
6. Elemen-elemen Kota
7. Tata Ruang Kota, Pemanfaatan Ruang Kota, Pengendalian dan Pemantauan Tata Ruang
Kota.
8. Ruang-ruang kota untuk evakuasi masyarakat, Eco Arsitektur, Low Impact
Development.
Referensi/Buku Ajar:
Abler, R., Adams, J.S. and Gould, P. 1972. Spatial Organization. The Geographers View of
The world, Prentice Hall
Alkadri, et. al. (1999). Managmenen Teknologi Untuk Pengembangan Wilayah, Direktorat
Kebijakan Teknologi Untuk Pengembangan Wilayah.
Altrock, U et. al. 2006. Spatial Planning And Urban Development in the New EU Member
States: From Adjustment to Reinvention, Ashgate Publishing
Bernhardsen, T. 1999. Geographic Information Systems. An Introduction, John Wiley &
Sons, Inc.
Booth, P. 2000. Spatial Planning System in Britain and France. A comparative Analyis
Buku-buku Rencana tata ruang Kabupaten/Kota di NAD
Ervin, A.M and Hasbrouck H.H. 2001. Landscape Modeling Digital Technique for
Landscape Visualization, McGraw Hill
Faludi, A. 2000 The Making of the European Spatial Planning
Oxford, S. White, S and Frank, A. 2002, GIS and Spatial Planning in Public Sector, Wiley
UU No. 24/1992 tentang tata ruang
UU No 26/ 2007 tentang tata ruang
UU No 22/1999 tentang Pemerintahan Daerah
MTS 7003 Teori Perencanaan dan Pembangunan (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa mampu menganalisis keterkaitan antara praktek perencanaan dengan
tradisi/teori perencanaan tertentu;
2. Mahasiswa mampu mengembangkan kerangka analisis untuk merumuskan pendekatan
perencanaan tertentu yang dipilih; dan
3. Mahasiswa mampu merumuskan strategi pengembangan pendekatan perencanaan
yang dapat diterapkan di Indonesia.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Hakekat dan Prinsip Teori Perencanaan Pembangunan
2. Perkembangan dan Tipologi Teori Perencanaan.
3. Pendekatan Rasionalistik/Prosedural/Analisis Kebijakan Dalam Perencanaan
Pembangunan.
4. Pendekatan Societal Guidance/Social Reform
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

82

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

5. Pendekatan Perilaku/Komunikatif
6. Pendekatan Social Learning
7. Pendekatan Teori Perencanaan Kontemporer: Radical/Emancipatory/Pluralistic
Planning
8. Pendekatan Teori Perencanaan Terkini
9. Menuju Era Teori Perencanaan Lokal
10. Kompromi dan Diskusi Antar Teori: Framework untuk Aplikasi Pendekatan Tertentu di
Indonesia.
11. Isu dan Fakta Empiris Penerapan Pendekatan Perencanaan di Indonesia.
12. Kebijakan Pengembangan Pendekatan Perencanaan di Indonesia.
Referensi/Buku Ajar:
Allmedinger, P. dan M. Tewdwr-Jones (eds.). Planning Futures: New Directions for
Planning Theory. London: Routledge.
Beard, V.A. (2002). Covert planning for social transformation in Indonesia, Journal of
Planning Education and Research, 22, pp. 15 25.
Beard, V.A. (2003). Learning Radical Planning: the Power of Collective Action, Planning
Theory, 2 (1), pp. 13 35.
Campbell, S. dan S.S. Fainstein (eds.) (1996). Reading In Planning Theory. Cambridge:
Blackwell.
Faludi, A. (1973). Planning Theory. Oxford: Pergamon Press.
Firman, T. (2002). Urban Development in Indonesia, 1990-2001: from the Boom to the
Early Reform Era Through Crisis, Habitat International, 26, pp. 229 249.
Forester, J. (1999). The Deliberative Practitioner: Encouraging Participatory Planning
Process. Cambridge: MIT Press.
Friedmann, J. (1998). Planning Theory Revisited, European Planning Studies, 6 (3),
pp 245 253.
Friedmann, J. (1987). Planning In The Public Domain: From Knowledge To Action.
Princeton: Princeton University Press.
Healey, P. (2003). Collaborative Planning in Perspective, Planning Theory, 2 (2), pp. 101
123.
Mandelbaum, S., L. Mazza, dan R.W. Burchell (eds.) (1996). Explorations In Planning
Theory. New Brunswick: CUPR Rutgers State University.
Mattingly, M. dan H. Winarso (2003). Spatial Planning in the Programming of Urban
Investment: the Experience off Indonesias Integrated Urban Infrastructure
Development Programme, International Development Planning Review, 24 (2),
pp. 109 125.
Rakodi, C. (2001). Forget Planning, Put Politics First? Priorities For Urban Management In
Developing Countries, Journal of Applied Geoinformarion Sciences, 3 (3), pp. 209
223
Rakodi, C. (2003). Politics And Performance: The Implications Of Emerging Governance
Arrangements For Urban Management Approaches And Information Systems,
Habitat International, 27, pp. 523 547.
Sanyal, B. (2002). Globalization, Ethical Compromise, and Planning Theory, Planning
Theory, 1 (2), pp. 116 123.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

83

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 7005 Manajemen Proyek Pembangunan (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Mahasiswa memahami berbagai proses yang terdapat dalam suatu siklus proyek konstruksi
secara umum tetapi menyeluruh dan memahami sisi manajerial dari suatu proyek
konstruksi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Aspek manajemen konstruksi, mulai dari tahap perencanaan (planning) yang dilakukan
oleh pemilik, tahap perancangan (design), tahap pelelangan, sampai tahap pelaksanaan
dan tahap akhir. Berbagai proses yang terdapat dalam suatu siklus proyek konstruksi
dijelaskan secara menyeluruh tetapi hanya secara umum. Teknik-teknik manajemen
konstruksi tidak dibahas secara mendalam.
Referensi/Buku Ajar:
Anonim, 2004, A Guide to the Project Management Body of Knowledge (PMBOK Guide),
Project Management Institute (PMI), 3rd Edition, Pennsylvania USA.
Barrie, D.S. and Paulson, 1992, Professional Construction Management, McGraw Hill.
Kerzner, H., 2006, Project Management A System Approach To Planning, Scheduling
And Controlling, John Wiley and Sons, Inc.
Kerzner, H. and Saladis, 2006, Project Management Workbook and PMP/CAPM Exam
Study Guide, John Wiley and Sons, Inc.
MTS 7007 Kelembagaan Pembangunan Prasarana (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa mampu memahami makna dan peran kelembagaaan dalam pembangunan
prasarana perkotaan
2. Mahasiswa mampu menjelaskan peran pemerintah, swasta, dan masyarakat dalam
pembangunan prasarana perkotaan
3. Mahasiswa mampu menganalisis hubungan keterkaitan di antara pelaku (stakeholders)
pembangunan prasarana perkotaan
4. Mahasiswa mampu mengembangkan kerangka kelembagaan pada usulan program
pembangunan prasarana perkotaan
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Pemahaman tentang konsep, tipe-tipe, dan karakteristik kelembagaan
2. Lembaga lokal dan partisipasi masyarakat dalam mendukung pembangunan perkotaan
3. Institusi dalam manajemen perkotaan
4. Peran pemerintah dalam manajemen pembangunan perkotaan
5. Hakekat keberadaan dan operasi sektor swasta dalam pembangunan kota
6. Prinsip-prinsip dasar community based development
7. Desentralisasi dan kerjasama antarpemerintahan
8. Private Participation in infrastructure development
9. Pengelolaan Prasarana oleh Masyarakat
10. Kelembagaan kerjasama pemerintah dan swasta
11. Kelembagaan kerjasama pemerintah-masyarakat
12. Kemitraan/partnership pemerintah swasta masyarakat
13. Analisis kelembagaan: kelembagaan dan globalisasi
14. Melibatkan Lembaga Lokal Sebagai Satu Infrastruktur Kebijakan Pembangunan
Prasarana Perkotaan
15. Strategi penguatan dan pengembangan kapasitas kelembagaan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

84

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Referensi/Buku Ajar:
Alkire, A. Bebbington, T. Esmail, E. Ostrom, M. Polski, A. Ryan, J. Van Domelen, W.
Wakeman, and P. Dongier. ( 2000 ). Community Driven Development. Working
Paper. Washington: the World Bank.
Altshuler, A. dan D. Luberoff (2003). Mega Projects: The Changing Politics Or Urban
Public Investment. Washington: Brookings Institution Press.
Arief, S., dan Adi Sasono. 1981. Indonesia: Ketergantungan dan Keterbelakangan.
Jakarta: Lembaga Studi Pembangunan.
Bradford, L.P. 1961. Group Development. National Training Laboratories. Washington:
National Education Association.
Badshah, A (1996). Our Urban Future: New Paradigms for Equity and Sustainability.
London & New Jersey: Zed Books Ltd
Devas, N. dan C. Rakodi (eds.) (1993). Managing Fast Growing Cities: New Approaches
to Urban Planning and Management in the Developing World. Essex: Longman
Scientific and Technical.
Davey, K. (1996). Urban Management: the Challenge of Growth. Brookfield: Ashgate
Publishing Company.
Department for International Development (DFID). (2003). Promoting Institutional &
Organizational Development: A Source Book of Tools and Techniques.
Dillinger, W. (1994). Decentralization and Its Implications for Urban Service Delivery.
Washington DC: Urban Management Programme
Eade, D. (1997). Capacity Building: An Approach to People-Centred Development. UK
and Ireland: Oxfam
MTS 2002 Analisa Struktur (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mempertajam pengetahuan mahasiswa tentang metoda perpindahan dan metoda
gaya, serta metoda matriks
2. Memberi pemahaman kepada mahasiswa tentang penurunan rumus pada metoda
elemen hingga yang berawal dari pengembangan metoda matriks
3. Memberi pengetahuan kepada mahasiswa untuk dapat menganalisis struktur balok,
rangka batang dan portal dengan metoda elemen hingga.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Metoda perpindahan dan metoda gaya, solusi persoalan struktur dengan orientasi
penyusunan persamaan matriks dan pemrograman komputer. Metoda elemen hingga,
penjabaran elemen hingga satu dimensi, elemen hingga dua dimensi. Aplikasi elemen
hingga pada struktur balok, rangka batang dan portal.
Referensi/Literatur:
Buchanan, G.R., 1995, Finite Element Analysis - Schaums Outlines, Second Edition,
McRaw-Hill.
Bathe, K.J., TT. Finite Element Procedures, Prentice Hall International Editions.
Weaver, W.Jr, Johnston, P.R., TT. Elemen Hingga untuk Analisis Struktur, Penerbit PT.
Eresco Bandung.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

85

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 2004 Struktur Beton Bertulang Lanjut (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Memberikan pengarahan kepada mahasiswa tentang tema/topik khusus (masalah
tertentu) secara lebih mendalam, dalam lingkup struktur beton bertulang
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Topik atau masalah yang dibahas umumnya terkait dengan kasus/kejadian yang real di
lapangan. Bagaimana mempersiapkan bagnunan tahan gempa (angin, bahkan akibat
tsunami; masalah antara lain, geser dan punter daktalitas, perilaku beton retak,
pendekatan beton plastis, composit, SRC (Steel Reinforced Concrete), beton pratekan.
Referensi/Literatur:
Park and Paulay, 1975, Reinforced Concrete Struktures, John Wiley and Sons.
Mac Gregar, Reinforce Concrete, Mecanic and Design.
Neville , A.M., 1987, Concrete Technology.
Chandra, S., 1996, Waste Materials Used in Concrete Manufacturing.
Ohama, Y.,1997, Polimer in Concrete.
Mindess, S., and Young, J.T., 1981. Concrete.
MTS 2006 Teknologi Beton (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Membekali mahasiswa agar dapat memahami, mendesain dan memproduksi beton dengan
teknologi baru baik dari segi mutu maupun jenis beton, sesuai dengan keperluan
pemakaian beton di lapangan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Beton mutu tinggi (High Strength Concrete); beton cair atau Self Compacting Concrete
(SCC); dan produksi beton missal (ready mix concrete); pengecoran (casting), pemadatan
(compacting) dan pemeliharaan (curing) beton dengan volume besar/massal.
Referensi/Literatur:
American Society of Testing and Material (ASTM 1998).
Archord, D.F., 1979 , Concrete Technology - Applied Science, Volume 1, 2, 3.
Neville, A.M., Properties of Concrete, 3rd Edition, The English Language Books Society and
Pitman Publishing.
MTS 2008 Struktur Baja Lanjut (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mempertajam pengetahuan mahasiswa tentang struktur komposit.
2. Memberi pemahaman tentang design plastis
3. Memberi pemahaman kepada mahasiswa tentang perilaku inelastic dari struktur baja
terkait dengan masalah desain bangunan baja.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Struktur komposit, design plastis, perilaku ultimate dari elemen rangka baja, tekuk torsi
lateral, masalah wraping, perilaku pasca tekuk dari pelat dan kolom, perilaku elemen baja
yang berkaitan dengan masalah disain. Perilaku inelastic dari struktur baja, perilaku leleh
dan fraktur pada struktur baja dan sambungan.
Referensi/Literatur:
Brockenbrough, R.L., Structural Steel Designers Handbooks, Mc Graw-Hill.
Englekirk, R., Steel Structures Controlling Behavior through Design, John Wiley and Sons.
Salmon, C.G., Steel Structures Design and Behavior, Harper Collins Publisher.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

86

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 3002 Hidrologi Lanjut (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Setelah selesai mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa mampu menggunakan konsep dan
teknik perhitungan hidrologi dalam menyelesaikan masalah PSA baik dalam kondisi data
tersedia secara lengkap maupun hanya sebagian data yang tersedia.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Prinsip dan praktek aplikasi hidrologi pada masalah lapangan
2. Lump flow routing
3. Distributed flow routing
4. Dynamic wave routing
5. Hydrologic statistic
6. Analisis frekuensi
7. Hydrologic design
8. Design storms
9. Design flows
Prasyarat: Statistika dan Probabilitas
Referensi/Buku Ajar:
Chow, V.T., 1988, Applied Hydrology, McGraw Hill Book Co.
Gupta, R.S., 2001, Hydrology and Hydraulic System, Waveland Press
Linsley, R.K., 1988, Hydrology for Engineers, McGraw Hill Book Co.
Soewarno, 1995, Hidrologi Aplikasi Statistic Untuk Analisis Data, Penerbit Nova
MTS 3004 Hidrolika Lanjut (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah selesai mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa mampu menggunakan konsep dan
analisis hidrolika dalam menyelesaikan persoalan berkaitan aliran fluida pada
permasalahan PSA.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Sifat sifat fluida, hukum Newton, gaya gesek, dan hidrostatika
2. persamaan kontinuitas, momentum, energi dan Bernoulli
3. Definisi dan persamaan dasar pada fluida dinamik
4. analisis dimensi dan dinamic similitude
5. gerak fluida ideal 2 dan 3 dimensi
6. vegetated channel Hydraulics
7. konsep eco-hydraulics
Prasyarat: Matematika Rekayasa, Metode Numerik dan Optimasi
Referensi/Buku Ajar:
Chaudry, A.G., Open Channel Flow.
Chow, V.T., 1959, Open Channel Flow, McGraw Hill Book Co.
French, R.H., 1994, Open Channel Hydraulics, McGraw Hill Book Co.
Henderson, F.M., Open Channel Hydraulics, Prentice Hall
Sturm, , 2006, Open Channel Hydraulics, McGraw Hill Book Co.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

87

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 3006 Risk Analysis dan Ekonomi Sumberdaya Air (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Setelah selesai mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami risk analisis dan
memahami ekonomi PSA serta mampu memberi solusi terhadap permasalahan PSA yang
berhubungan dengan risk analisis dan ekonomi PSA
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Analisis kelayakan pembangunan proyek keairan
2. Analisis kebijaksanaan pengelolaan sumberdaya air
3. Quatifying analysis: qualitatif dan quantitatif
4. Efisiensi dan stabilitas
5. Risk assesment proses, analysis
6. Engineering economic analysis
7. Benefit-cost analysis
8. Demand, supply and market equilibrium
Prasyarat: Statistika dan Probabilitas, Manajemen Sumberdaya Air
Referensi/Buku Ajar:
Mays, L.W., 1996, Water Resources Hand Book, McGraw Hill Book Co.
Mays, L.W., Yeou, K.T., 1992, Hydrosystem Engineering and Management, McGraw Hill
Book Co.
Suyanto, A. dkk., 2001, Ekonomi Teknik Proyek Sumberdaya Air, Penerbit HMI.
Vasikev, O.F., P.H.A.J.M. van Gelder, E.J. Plate, M.V. Bolgov, 2007, Extreme Hydrological
Events: New Concepts for Security, NATO Sciences Series, Vol 78,The Netherlands.
Vose, D, 2000, Risk Analysis, A Quantitative Guide, 2nd Ed. John Wiley & Son Ltd,
Singapore.
MTS 3008 Manajemen Lingkungan Sumberdaya Air (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami manajemen
lingkungan sumberdaya air serta perangkat yang mendukungnya.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Difusi dan dispersi
2. Eco hydraulics
3. Pengelolaan limbah cair dan padat
Referensi/Buku Ajar:
Mays, L.W., 1996, Water Resources Hand Book, McGraw Hill Book Co.
Vasikev, O.F., P.H.A.J.M. van Gelder, E.J. Plate, M.V. Bolgov, 2007, Extreme Hydrological
Events: New Concepts for Security, NATO Sciences Series, Vol 78,The Netherlands.
MTS 4002 Sistem Rekayasa Jalur (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan matakuliah ini mahasiswa:
1. Mahasiswa mampu merencang, merencanakan kapasitas lintas dan analisis yang
diperlukan untuk frekuensi kereta api, dan menganalisis sampai seberapa jauh
penggunaan jalur tunggal dan jalur ganda, serta menghitung struktur jalan rel.
2. Mahasiswa mampu mengetahui istilah-istilah yang digunakan pada aerodrome
standards, karakteristik design aircraft, Penentuan orientasi runway, Karakteristik fisik
aerodrome, dan obstacle limitation surface.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

88

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

3.

Mahasiswa mampu mengetahui istilah-istilah yang digunakan pada system pelabuhan


laut, dan dapat merancang dan menghitung struktur pelabuhan laut.
4. Mahasiswa mampu mengetahui klasifikasi jalan, perencanana demand dan supply
jalan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Sejarah dan istilah-istilah yang digunakan pada rekayasa jalur.
2. Perencanaan dan perhitungan struktur pada rekayasa jalur.
3. Pemanfaatan lahan dan prasarana utilitas kota.
Referensi/Buku Ajar:
Anonim,AASHTO, Pavement Design, USA
British Standard for Pavement, 1972
ICAO Annex 14, Third Edition July 1999, Aerodrome Standards.
Mundrey, 2000, Railway Track Engineering
Port Economics, Volume 16 (Research in Transportation Economic)
Robert E. Caves, Geoffrey D. Gosling, 1999, Strategic Airport Planning
MTS 4004 Sistem Ekonomi Transportasi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami tentang sistem
ekonomi transportasi serta mampu mengevaluasi dan memberi solusi terhadap
permasalahan ekonomi transportasi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Mengevaluasi Secara Teknik Analisis Sistem Transportasi terhadap BCR (benefit cost
ratio); efesiensi biaya; subjective ranking dan metode weighting.
2. Metode finansial dan kebijakan penetapan tarif di dalam rancangan transportasi.
3. Kebijakan penetapan tarif didasarkan dari evaluasi teknik.
Referensi/Buku Ajar:
Leland, T.B., and Tarquin, A., 1989, Engineering Economy, McGraw-Hill.
Park, C.S, 2002, Engineering Economics, 3 rd edition, Pearson Education International
New Jersey.
Simon, P., 2003, Statistical and Econometric Methods for Transportation, Washington.
MTS 4006 Permodelan Suplai Transportasi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami dan merencanakan
Permodelan untuk Pelayanan Perjalanan pada Perkotaan untuk sekarang dan masa
mendatang.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Karakteristik dasar dari teknologi transportasi;
2. Determinan kapasitas;
3. Penentuan rute dan pejadualan bermacam jenis sistem transportasi;
4. Analisis operasi jaringan;
5. Model terhadap bentuk (performance) dan biaya (cost) dan analisis parameter
bangkitan.
6. Penggunaan teknik model untuk menganalisa dan perencanaan dari sistem
transportasi.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

89

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Referensi/Buku Ajar:
Rodney, T., et.al, 1996, Transport Systems, Policy and Planning, John Wiley & Son Inc.,
New York.
Tamin, Z.O., 2003, Perencanaan dan Permodelan Transportasi, Departemen Teknik Sipil,
Institut Teknologi Bandung, Bandung.
Walpole, R.E., 1989, Ilmu Peluang Dan Statiska Untuk Insinyur dan Ilmuwan, edisi ke-4,
Institut Teknologi Bandung, Bandung.
MTS 4008 Perencanaan Sistem Transportasi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami dan merencanakan
Sistem Transportasi serta mampu mengevaluasi dan memberi solusi terhadap
permasalahan dalam suatu Sistem Transportasi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Analisis dan perencanaan sistim transportasi.
2. Studi interaksi dasar antara pelayanan dan permintaan transportasi.
3. Bermacam problem transporasi dihubungkan dengan model.
4. Skema analisis sistem transpotasi didalam bidang sosial, lingkungan; politik dalam satu
kesatuan pada kebijakan pembuat keputusan.
Referensi/Buku Ajar:
Banks, J.H., 2002, Introduction To Transportation Engineering, 2 nd edition, Mc.Graw Hill,
Singapore.
Nicholas, G.J., 1992, Traffic & Highway Engineering, University Of Virginia.
Tamin, Z.O., 2003, Perencanaan dan Permodelan Transportasi, Departemen Teknik Sipil,
Institut Teknologi Bandung, Bandung.
Vurkan, V.R., 1981, Urban Public Transportation, University of Pennsylvania, PrenticeHall, INC. New Jersey.
MTS 5002 Aspek Hukum dan Administrasi Proyek (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Melalui kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat mengenal dan mampu mengembangkan
konsep dan aspek legal dan kontraktual pada strategi pembentukan dan manajemen
kontrak untuk proyek konstruksi untuk seluruh lingkup tahapan proyek maupun sebagian
tahap seperti untuk lingkup perencanaan, pelaksanaan, operasional dan pemeliharaan aset
proyek.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Kuliah ini memberikan pengetahuan dan pemahaman mengenai konsep dan aspek legal
serta kontraktual, serta pengaruhnya secara langsung maupun tak langsung pada praktek
pengadaan serta manajemen kontrak berikut strategi pembentukan dan manajemen
kontrak (contract formation, contract adminstration dan contract auditing) untuk proyek
konstruksi maupun proyek infrastruktur. Pada contract formation akan dibahas syarat dan
prosedur pengadaan proyek serta pembentukan dokumen kontrak yang adil dan
proporsional yang sesuai dengan tata hukum dan perundangan Indonesia. Pada contract
adminsitration akan dibahas aspek legal yang seringkali menjadi kendala tercapainya
tujuan dari kontrak berikut cara penanganannya secara pencegahan (preventive) maupun
penyembuhan (curing) melalui mekanisme claim, dispute, insurance, bond dll. Pada tahap

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

90

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

contract auditing akan ditekankan perlunya mengetahui syarat dan prosedure secara legal
dan kontraktual pengakhiran dan contract (contract close out).
Referensi/Buku Ajar:
Davison, R.P., 2006, Evaluating Contract Claims, Blackwell Publishing.
Hinze, J., 1993, Construction Contracts, McGraw Hill.
Kalidindi, S. and Koshy V., 2004, Project Procurement to Infrastructure Construction,
Narosa Publishing House.
Knutson, R., 2005, FIDIC An Analysis of International Construction Contracts, Kluwer Law
International.
Sweet, J. and Mark Schneier, 2004, Legal Aspect of Architecture Engineering and the
Construction Process, 7th edition, Thomson.
Totterdill, B.W., 2006, FIDIC user guide to the 1999 red and yellow books, Thomas
Telford.
Yasin, N, 2004, Mengenal Klaim Konstruksi dan Penyelesaian Sengketa Konstruksi,
Gramedia, Jakarta.
MTS 5004 Analisa Sistem dan Riset Operasional (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Pada kuliah ini, akan diberikan teknik-teknik optimisasi dasar menggunakan model
matematik yang sebagian besar deterministik agar mahasiswa dapat memanfaatkannya
untuk pencarian solusi atau pengambilan keputusan dengan memperhitungkan kendala
dalam masalah rekayasa sipil.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Konsep dan aplikasi analisa system pada manajemen konstruksi, proses pengambilan
keputusan, dan pemodelan matematis: Linear Programming, Transportasi/Transhipment,
Assignment, Inventory Model, Dynamic Progamming, dan Non Linear Programming.
Prinsip dan metodologi dasar analisa sistem pada proses pengambilan keputusan,
pendekatan analisis sistem, konsep optimasi, pengalokasian sumberdaya, dan pemilihan
alternatif perencanaan, model matematik dalam optimasi.
Prasyarat: Matematika Rekayasa Lanjut
Referensi/Buku Ajar:
Blanchard, B.S. and Walter J. F, 1998, System Engineering and Analysis, Prentice-Hall
International Inc.
Render, B. et all, 2003, Quantitative Analysis for Management, 8th edition, Prentice
Hall.
Taha, H.A., An Introduction to Operations Research, Prentice-Hall International, Inc.
MTS 5006 Estimasi Biaya dan Sistem Akutansi Proyek (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Pada kuliah ini, akan diberikan pengetahuan dasar estimasi biaya untuk kebutuhan
perencanaan dan konstruksi. Setelah melalui kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu:
mempersiapkan suatu sistem kendali biaya, melakukan penilaian kemajuan pekerjaan,
serta menyusun laporan dan mengevaluasi kondisi keuangan proyek dan/atau perusahaan
konstruksi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Kuliah ini membahas berbagai metoda perkiraan biaya pada berbagai tahap
perencanaan/perancangan (conceptual estimate, parametric estimate, detailed, bid
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

91

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

estimate, range estimating) untuk pekerjaan konstruksi sipil, yang meliputi semua elemen
biaya langsung (labor, equipment, material) dan tidak langsung, dan berbagai aspek biaya
lainnya (akurasi, ketidak pastian, konsep dasar serta teknik-teknik pengendalian biaya
(earned value, SCSC/C, variance analysis) dan aplikasi konsep akuntasi keuangan, yang
meliputi dasar akuntasi biaya, akuntansi keuangan pada perusahaan dan proyek konstruksi.
Referensi/Buku Ajar:
Ashworth, A., 1999, Cost Studies of Buildings, Longman.
Collier, N.S. et all, 2007, Construction Funding, John Wiley and Sons Inc.
rd
Humpreys, K.K., 1991, Jelens Cost and Optimization Engineering, 3 Ed., McGraw Hill.
Jennings, A.R., 1995, Accounting and Finance for Building and Surveying, Macmillan
Press.
Ostwald, P.F., 2001, Construction Cost Analysis and Estimating, Prentice Hall.
th
Peurifoy and Oberlender, 1989, Estimating Construction Cost, 4 Ed., McGraw Hill.
MTS 5008 Metode dan Teknologi Konstruksi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Memberikan pengetahuan tentang berbagai teknologi konstruksi yang dapat meningkatkan
mutu, efisiensi, efektivitas, dan produktivitas suatu proses konstruksi. Selanjutnya
mahasiswa diharapkan dapat melakukan analisa dan evaluasi terhadap suatu teknologi
konstruksi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Pada kuliah ini akan diberikan pengetahuan mengenai berbagai teknologi yang digunakan
dalam proses konstruksi yang memberikan nilai tambah pada mutu, efisiensi, efektivitas
dan produktivitas proses tersebut. Teknologi konstruksi meliputi peralatan, material, dan
metoda. Teknologi konstruksi yang dicakup dalam perkuliahan ini meliputi teknologi
perbaikan tanah, pondasi, super-struktur beserta komponennya, yang digunakan dalam
konstruksi berbagai jenis struktur, seperti gedung, jembatan, pelabuhan, jalan, dll.
Referensi/Buku Ajar:
Andres, C. K. and Smith, 2004, Principles and Practices of Commercial Construction, 7th
edition, Prentice Hall.
Andres, C. K. and Smith, 1998, Principles and Practices of Heavy Construction, 5 th edition,
Prentice Hall.
Nunnally, S.W., 2007, Construction Methods and Management, Prentice Hall.
Peurifoy, R.L. et all, 2006, Construction Planning, Equipment and Methods, McGraw-Hill.
MTS 6002 Topik Khusus I Bidang Geoteknik (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami tentang dynamic soil
properties dan kaitannya dengan perilaku tanah dinamis serta interaksi tanah-struktur.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Pengantar untuk dinamika tanah, vibrasi gempa dan pondasi mesin, survey kegempaan,
ground motion gempa, properties tanah dinamik, perilaku tanah dinamis, beban gempa,
interaksi tanah-struktur, likuifaksi, earthquake induced settlements, lateral earth pressure,
pondasi mesin, soil boundary condition, dan analisa keandalan.
Referensi/Buku Ajar:
Bowles, J.E., 1988, Foundation Analysis and Design, Fourth Edition, McGraw Hill, Book
Company, New York.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

92

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Das, B.M., 1990, Principles of Foundation Engineering, Second Edition, PWS-Kent


Publishing Company, Boston.
Das, B.M., 1994, Principles of Soil Dynamics, PWS-Kent Publishing Company, Boston.
Pradoto, S., 1995, Teknik Pondasi, Laboratorium Geoteknik, PAU-ITB.
MTS 6004 Aliran Air dalam Tanah (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami prinsip-prinsip
penggambaran jaringan aliran, pengaruh rembesan, dan piping.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Pendalaman pemahaman tentang phenomena kapiler, koefisien permeabilitas untuk tanah
berlapis, pengujian permeabilitas di lapangan, pengetahuan cara menghitung dan
menggambarkan jaringan aliran (flow net), gaya rembesan dan piping, serta prinsip-prinsip
drainase geohidrologi.
Referensi/Buku Ajar:
Day, R.W., 1999, Geotechnical and Foundation Engineering Design, McGraw Hill.
Edil, T.B., 1982, Seepage, Slopes and Embankments, Department of Civil and
Environmental Engineering, University of Wisconsin-Madison.
MTS 6006 Mekanika Batuan (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami teori, perilaku, dan
sifat batuan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Review teori elasticity, perilaku dan sifat batuan, teori keruntuhan dan brittle,
diskontinuitas dan anisotropic rocks, insitu stress determination, field and laboratory test.
Referensi/Buku Ajar:
Farmer, I., 1983, Engineering Behavior of Rock, Chapman & Hall, London.
Rai, M.A., 1988, Mekanika Batuan, ITB Bandung.
MTS 6008 Perilaku Tanah dan Metode Perbaikan Tanah (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami sifat, perilaku, dan
metode perbaikannya.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Membahas sifat-sifat mikro dari tanah, yaitu yang berhubungan dengan struktur atom,
mineralogi tanah, kristal tanah, dan hubungannya dengan sifat-sifat rekayasa. Di samping
itu, membahas hubungan tegangan-regangan pada jenis tanah yang ada.
Referensi/Buku Ajar:
Nelson, J.D., Miller, D.J, 1991, Expansive Soils, Problems and Practices in Foundation and
Pavement Engineering, Department of Civil Engineering, Colorado State University,
Fort Collins, Colorado.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

93

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 7002 Proses Pembangunan Prasarana (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
1. Menguasai pengetahuan dan kemampuan menerapkan proses penyusunan dan
evaluasi program pembangunan prasarana perkotaan berbasis rencana tata ruang kota
melalui rencana strategik dan skenario pembangunan;
2. Menguasai dan mampu menerapkan pendekatan perencanaan partisipatif dan rencana
tindak dalam penyusunan program pembangunan;
3. Menguasai dan mampu menerapkan metoda dan teknik-teknik kuantitatif dan kualitatif
dalam proses penyusunan dan evaluasi program pembangunan prasarana perkotaan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Perencanaan Strategi dan Skenario Pembangunan Prasarana Perkotaan
2. Perencanaan Partisipatif dan Kemitraan Pembangunan Prasarana Perkotaan
3. Perencanaan Tindak dalam Pembangunan Prasarana Perkotaaan
4. Penyusunan Program Pembangunan Prasarana Perkotaan
5. Evaluasi Program Pembangunan Prasarana Perkotaan
6. Apraisal Program Pembangunan Prasarana Perkotaan
7. Manajemen Pelaksanaan Pembangunan (Konstruksi) Program Prasarana Perkotaan
8. Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Prasarana Perkotaan
Referensi/Buku Ajar:
Abbot, J. (1996). Sharing the City: Community Participation in Urban Management.
London: Earthscan.
Arnstein, S. (1969). A ladder of Citizen Participation, Journal of American Planner
Association, July 1969.
Bamberger, M. dan E. Hewitt (1986). Monitoring and Evaluating Urban Development
Programs: A Handbook for Program Managers and Researchers. Washington: the
World Bank.
Bryson, John M and Robert C. Einsweller (eds). 1988. Strategic Planning: Threats and
Opportunities for Planners: chapter 1-3, 6-9, 14. Chicago: American Planning
Association
Burt, G. dan K. van der Heijden (2003). First Steps: towards purposeful activities in
scenario thinking and future studies. Futures, 35, pp 1011-1026
Cadman David and Leslie Austin-Crow (1993). Property Development. E & FN Spon
Capra, F (2002) ch 5. The Networks of Global Capitalism. The Hidden Connections. New
York: Doubleday
Caulfield, Ian and John Schulz. 1989. Planning for Change: Strategic Planning in Local
Government. Longman: Local Government Training Board UK
Choguill, M.B.G. (1996). A Ladder of Community Participation for Underdeveloped
Countries, Habitat International, 20 (3), pp. 431 444
MTS 7004 Pengelolaan Investasi Prasarana (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Mahasiswa dapat menggunakan teknik pengelolaan investasi yang tepat dan menyusun
pengelolaan pembangunan PSP yang diprogramkan melalui pengkajian konsep model dan
bentuk-bentuk kerjasama yang dapat dilakukan dalam pembangunan PSP, serta dapat
menggunakannya dalam menyusun strategi tindakan pengelolaan pembangunan
prasarana dan sarana perkotaan.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

94

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Silabus (Pokok Bahasan/Materi):


1. Kebijakan dan Strategi Pembiayaan Pembangunan Prasarana Perkotaan
2. Struktur dan Analisis Pembiayaan Prasarana Perkotaan
3. Analisis Kemampuan Keuangan Daerah
4. Pengelolaan Pinjaman dan Hibah
5. Analisis Kemampuan dan Kemauan Membayar
6. Analisis Perancangan Tarif dan Subsidi
7. Konsep Pelayanan Prima
8. Privatisasi Pembangunan Prasarana: Konsep Dasar, Kebijakan, dan Strategi
9. Model Kemitraan Publik-Privat
10. Kelembagaan dan Kerjasama Publik-Privat dalam Investasi Prasarana
11. Lesson Learned prasarana perkotaan yang bersifat Cost Recovery(Air Bersih)
12. Lesson Learned prasarana perkotaan yang bersifat Non-Cost Recovery(Persampahan)
Referensi/Buku Ajar:
Desai,V. & Imrie,R. (1998). The New Managerialsm in Local Governance:North-South
Dimensions in Third World Quarterly,Vol.19,No 4,pp 635-650.
Mangkoesubroto, Guritno. (2002).Ekonomi Publik. BPFE UGM
Musgrave, R dan Musgrave, P. 1999. Public Financing in Theory and Practices. Pp 227-246
Neutze,M. 1997. Funding Urban Services:Options for Physical Infrastructure. Allen and
Unwin. Australia. Pp 134-p136, 191-196,
Suparmoko(2002).Ekonomi Publik: Untuk Keuangan dan Pembangunan Daerah. Penerbit
Andi Yogyakarta
MTS 7006 Manajemen Pembangunan, Operasi dan
Pemeliharaan Transportasi Perkotaan (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa dapat menganalisis dan merumuskan permasalahan transportasi yang
terjadi di perkotaan
2. Mahasiswa dapat menghitung kebutuhan deman transportasi pada perkotaan sesuai
dengan klasifikasi kebutuhan transportasi
3. Mahasiswa dapat merencanakan fasilitas parkir dan terminal sesuai dengan tingkat
pergerakan lalu lintas
4. Mahasiswa dapat menghitung kinerja simpang baik bersinyal maupun tak bersinyal
dengan menggunanakan HCM 2000, dan MKJI 1997
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Permasalahan Transportasi
2. Kebutuhan Transportasi Perkotaan
3. Fasilitas Parkit dan Terminal
4. Pengendalian Persimpangan
5. Penanganan Kemacetan Lalulintas di Jalan
6. Transportasi dan Distribusi Fisik
7. Perancangan Perkerasan dan Bahan
Referensi/Buku Ajar:
A. Munawar, Manajemen Lalu lintas Perkotaan, Beta Offset, Jogjakarta, 2006
C. J Khisty, B.K Lall, Dasar-dasar Rekayasa Transportasi, Jilid 1 dan 2 Penerbit Erlangga,
2003
F.D. Hobbs, Perencanaan dan Teknik Lalu lintas, Gadjah Mada University Press, 1995
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

95

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Higway Capacity Manual, 2000


Kapasitas Jalan Indonesia, 1997
M.S Simbolon, Ekonomi Transportasi, Ghalia Indonesia, 2003
MTS 7008 Manajemen Pembangunan, Operasi dan Pemeliharaan
Drainase Perkotaan (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa mampu membuat perencanaan pembangunan drainase kota;
2. Mahasiswa mampu membuat perencanaa pengelolaan drainase kota;
3. Mahasiswa mampu melakukan evaluasi terhadap perencanaan drainase kota;
4. Mahasiswa mampu melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pembangunan drainase
kota yang sedang dikerjakan;
5. Mahasiswa mampu melakukan evaluasi terhadap pengelolaan drainase kota yang telah
berjalan;
6. Mahasiswa mampu bertindak sebagai pengambil kebijakan dalam pembangunan dan
pengelolaan darinase kota.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Hidrologi Drainase Kota.
2. Hidrolika Drainase Kota.
3. Perencanaan, Pembangunan dan Pengelolaan Saluran dan Gorong-gorong.
4. Perencanaan, Pembangunan dan Pengelolaan Pintu Air.
5. Perencanaan, Pembangunan dan Pengelolaan Kolam Pengumpul dan Pompa.
6. Hukum dan Peraturan Pembangunan dan Pengelolaan Drainase Kota.
7. Investasi dan Pembiayaan Pembangunan dan Pengelolaan Drainase Kota.
8. Tugas Besar Perencanaan Pembangunan dan Pengelolaan Drainase Kota.
Referensi/Buku Ajar:
Chow, V.T., 1959, Open-Channel Hydraulics, McGraw-Hill.
Chow, VT., D.R. Maidment, L.W. Mays, 1988, Applied Hydrology, McGraw-Hill.
Gupta, R.S., 2001, Hydrology and Hydraulic System, Waveland Press.
Hindarko, S., 2000, Drainase Perkotaan, Penerbit Esha, Jakarta.
Linsley, R.K., J.B. Franzini, 1979, Water Resources Engineering, McGraw-Hill.
Linsley, R.K., M.A. Kohler, J.L.H. Paulhus, 1988, Hydrology for Engineering, McGrwa-Hill.
Mays, L.W., Y.K. Tung, 1992, Hydrosystems Engineering & Management, McGraw-Hill.
McGhee, T.J., 1991, Water Supply and Sewerage, McGraw-Hill.
Suripin, 2004, Sistem Drainase Perkotaan yang Berkelanjutan, Penerbit Andi, Yogyakarta.
Suyanto, A., T.M. Sunaryo, R. Syarief, 2001, Ekonomi Teknik Sumber Proyek Sumberdaya
Air, MHI, Jakarta.
MTS 2005 Topik Khusus I Bidang RSK (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami topik-topik penelitian
di bidang material beton bertulang yang sedang berkembang saat ini, termasuk juga
penelitian kayu, baja, komposit, dan lain-lain.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Mahasiswa harus memilih satu topik untuk dipresentasikan dalam bentuk karya tulis.
Materi karya tulis berkenaan dengan pengembangan material konstruksi antara lain:
a. High Strenght Concrete (HSC);
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

96

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

b.
c.
d.
e.
f.

Self Compacting Concrete (SCC);


Light Weight Concrete (LWC);
Recycled Concrete;
Kayu dan Baja;
Kayu komposit dan baja komposit.

MTS 2007 Topik Khusus II Bidang RSK (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami dan mengembangkan
topik penelitian/desain struktural dengan menggunakan material beton bertulang, kayu,
baja, dan komposit.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Penelitian mencakup elemen struktur (balok, kolom, beam-column joint), komposit,
strenghtening/repairing Steel Reinforced Concrete (SRC), struktur baja, dan struktur kayu.
Mahasiswa wajib memilih salah satu topik di atas dalam membuat sebuah karya tulis untuk
dipresentasikan dalam seminar kelas. Topik dimaksud berkaitan dengan aspek material
atau aspek struktural.
MTS 3005 Topik Khusus Bidang MSA (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa mampu memahami dan menguasai
referansi utama yang akan mengisi Tinjauan Kepustakaan pada tesis.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Menyiapkan sekurang-kurangnya 4 buah paper/makalah dengan topik-topik yang
disesuaikan dengan lingkup masalah yang akan diselesaikan pada tesis. Paper ini diarahkan
oleh tim pembimbing tesis.
MTS 3007 Manajemen Bencana Sumberdaya Air (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa memperoleh informasi berbagai
informasi tentang bencana dan manajemen bencana dalam berbagai tingkatan dan mampu
memahami konsep tentang kesiapsiagaan, mitigasi dan manajemen bencana.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Pengenalan terhadap disaster atau bencana
2. Banjir
3. Cyclone/ Badai
4. Kekeringan
5. Tanah Longsor
6. Tsunami
7. Mitigasi bencana
Referensi/Buku Ajar:
Khanna, B.K., 2005, All You Want to Know about Disaster, New India Publishing Agency,
New Delhi
Subandono, D., dan Budiman, 2006, Tsunami, Penebit Buku Ilmiah Populer, Bogor.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

97

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

MTS 4005 Permodelan Permintaan Perjalanan (3 SKS)


Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami dan merencanakan
Permodelan untuk Permintaan Perjalanan pada Perkotaan untuk sekarang dan masa
mendatang.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Teori dari perilaku perjalanan;
2. Proses pembuat keputusan untuk model perjalanan;
3. Aplikasi dari model permintaan perjalanan untuk peramalan di evaluasi dari alternatifalternatif dari kebijakan transportasi.
4. Penekanan pada pendekatan model yang inovatip untuk perjalanan jangka panjang
dan jangka pendek serta pemilihan rute.
Referensi/Buku Ajar:
Ortuzar J.D and Willusen L.E, 2002, Modelling Transport, 3 nd edition, John Wiley & Sons,
USA.
Rodney, T., et.al, 1996, Transport Systems, Police and Planning, John Wiley & Son Inc.
New York.
Tamin, Z.O., 2003, Perencanaan dan Permodelan Transportasi, Departemen Teknik Sipil,
Institut Teknologi Bandung, Bandung.
Walpole, R.E., 1989, Ilmu Peluang Dan Statiska Untuk Insinyur dan Ilmuwan, edisi ke-4,
Institut Teknologi Bandung, Bandung.
MTS 4007 Material/Lingkungan Jalan Raya (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu memahami dan menganalisis
material serta dapat memberi solusi terhada lingkungan jalan raya
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Analisis sifat-sifat fisis tanah dasar, agregat dan aspal untuk lapisan sub-base; base; &
surface course.
2. Aspek lingkungan pembangunan jalan raya.
Referensi/Buku Ajar:
Anonim, AASHTO - Pavement Design, USA.
Anonim, 1990, Peraturan Perkerasan Jalan, Bina Marga Jakarta.
Fricker J.D and Whitfond R.K, 2004, Fundamentals of Transportation Engineering (A
multimodal System Approach), Pearson Education Inc, New Jersey.
Wright, P.H., and Karen, D.K., 2004, Highway Engineering, John Wiley & Sons (Asia)
Pte.Ltd.
MTS 5005 Perencanaan dan Pengendalian Jadwal (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Mahasiswa memiliki bekal kemampuan analisis dan perencanaan sistem pengendalian
proyek kontruksi, yang mencakup aspek biaya dan jadwal (waktu) secara terpadu.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Kuliah ini membahas aspek-aspek perencanaan dan pengendalian proyek konstruksi yang
mencakup penganggaran, penjadwalan dan pengukuran kemajuan pekerjaan. Bahasan
mencakup perencanaan proyek pada berbagai tahap dengan menggunakan berbagai
metoda perencanaan (strategic planning, SWOT analysis) dan penjadwalan (Barchart, AOA,
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

98

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

AON, linear scheduling, PERT), penjadwalan sumberdaya, serta integrasi jadwal dengan
biaya (CSCS/C), dan aplikasi komputer dalam manajemen proyek konstruksi
Referensi/Buku Ajar:
Ahuja, Dozzi, and Abourizk, 1994, Project Management: Techniques in Planning and
Controlling Construction Projects, 2nd Ed., John Wiley.
Callahan, Quackenbush & Rowing, 1992, Construction Project Scheduling, McGraw Hill.
Harris, B., 1978, Precedence and Arrow Networking Techniques for Construction, John
Wiley.
Hinze, J.W., 2008, Construction Planning and Schedulin, Prentice Hall.
MTS 5007 Topik Khusus Bidang MRK (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Mahasiswa diharapkan dapat mengembangkan kemampuan analisis dan kreativitas
ilmiahnya sehingga dapat menyusun suatu proposal penelitian.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Telaah topik-topik yang sedang berkembang melalui studi kepustakaan yang komprehensif
sebagai langkah awal dalam proses penulisan proposal penelitian. Materi topik ini
disesuaikan dengan topik penelitian yang akan dilakukan oleh mahasiswa.
Referensi/Buku Ajar:
Fellows, R., and Liu, A., 1997, Research Methods for Construction, Blackweel Science.
Jurnal dan prosiding yang berkaitan dengan materi/topik tesis.
MTS 6005 Rekayasa Pondasi Lanjut (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami dan menguasai proses
perencanaan pondasi dangkal dan dalam, serta dapat mengevaluasi dan memberikan solusi
terhadap permasalahan pondasi.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Review ulang pondasi dangkal dan pondasi dalam, prinsip pondasi tiang pancang, kapasitas
tiang aksial, distribusi beban tiang 3 dimensi, metode transfer tiang, P-Y method, beam on
elastic foundation, mat foundation, foundation settlements, dan machine foundation.
Referensi/Buku Ajar:
Day, R.W., 1999, Geotechnical and Foundation Engineering Design, McGraw Hill.
Fang, H.Y., 1998, Foundation Engineering Hand Book, Van Nostrand Reinhold, New York.
Pueder, M.J., 1996, A Seismic Foundation Design Analysis Prepared for Applied
Geomechanics, Department of Civil and Resource Engineering, University of
Auckland.
MTS 6007 Topik Khusus II Bidang Geoteknik (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami dan menguasai
referensi utama yang akan mengisi telaah kepustakaan pada saat penulisan tesis.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
Studi kasus tentang interaksi tanah-struktur, teknik stabilisasi dan perkuatan tanah,
metode numerik dan lain-lain yang dapat menjadi landasan dalam mendukung penulisan
tesis.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

99

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

Referensi/Buku Ajar:
Das, B.M., 1985, Soil Dynamic, McGraw Hill Inc.
Das, B.M., 1994, Principles of Soil Dynamics, PWS-Kent Publishing Company, Boston.
Day, R.W., 1999, Geotechnical and Foundation Engineering Design, McGraw Hill.
Nelson, J.D., Miller, D.J, 1991, Expansive Soils, Problems and Practices in Foundation and
Pavement Engineering, Department of Civil Engineering, Colorado State University,
Fort Collins, Colorado.
Jurnal dan prosiding yang berkenaan dengan topik tesis.
Kramer S.L., 1996, Geotechnical Earthquake Engineering, Prentice Hall Inc.
Pueder, M.J., 1996, A Seismic Foundation Design Analysis Prepared for Applied
Geomechanics, Department of Civil and Resource Engineering, University of
Auckland.
MTS 7009 Manajemen Pembangunan, Operasi dan Pemeliharaan Pemukiman dan
Bangunan Gedung (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Menjelaskan proses dan tahapan manajemen dan proses pembangunan, operasi dan
pemeliharaan permukiman dan bangunan gedung.
2. Menemukan, memahami dan menjelaskan prinsip manajemen pemeliharaan
permukiman dan bangunan gedung.
3. Mengembangkan alat analisis riset manajemen dan pemeliharaan permukiman dan
bangunan gedung.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Metode analisis yang berhubungan dengan sistem manajemen pembangunan, operasi
dan pemeliharaan permukiman dan bangunan gedung.
2. Metode analisis yang berhubungan dengan system pemeliharaan permukiman dan
bangunan gedung.
Referensi/Buku Ajar:
Beberapa Pengertian Tentang Perencanaan Fisik, Penerbit Andi, 1998.
Malville, 1998, Perencanaan Kota Secara Komprehensif, Gajah Mada University Press.
Yunus, H.S., 2005, Struktur Tata Ruang Kota, Pustaka Pelajar.
MTS 7011 Manajemen Pembangunan, Operasi dan
Pemeliharaan Air Minum dan Sanitasi (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa memahami ilmu dan teknologi pengolahan air baku menjadi air minum
2. Mahasiswa memahami ilmu dan penerapannya tentang penanganan limbah domestik
dan pengelolaan sampah di dalam perencanaan sanitasi kota
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Hidrologi dan sumber-sumber air
2. Proses pengolahan air (pendahuluan)
3. Tahapan proses pengolahan air
4. Pengolahan lainnya
5. Pengolahan limbah cair domestik sistem on-site dan komunal
6. Seleksi sistem pengolahan limbah cair domestik
7. Kegiatan pengelolaan sistem pengolahan limbah cair domestik
8. Peraturan Pengelolaan Sampah
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

100

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

9. Hirarki pengelolaan sampah


10. Timbulan sampah
11. Pengumpulan, penyimpanan, transfer, dan transportasi sampah
12. Pengolahan sampah
13. Keterlibatan masyarakat di dalam pengelolaan sampah
Referensi/Buku Ajar:
Geroge Tchobanoglous, Hilary Theisen, and Samuel A. Virgil, 1993, Intergrated Solid
Waste Management Engineering Principles and Management Issues, Mc.Graw Hill,
Metcalf and Eddy,1991, Wastewater Engineering, Treatment, Disposal, Reuse, 3rd Ed.,
McGraw-Hill,
ISWA Home Page http://www.iswa.org, Journal of Waste Management, Elsevier Ltd.
Sing, G. 1988. Water Supply, Delhi
Tworth A.C, 1985,Water Supply, London
WHO, 1992, A Guide to Development of on site Sanitation
MTS 7013 Metodologi Riset dan Statistika (3 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa mampu memahami kedudukan dan fungsi penelitian dalam pengembangan
ilmu dan pengetahuan
2. Mahasiswa mampu memahami metodologi penelitian serta paradigma yang
mendasarinya Khusus
3. Mahasiswa mampu menjelaskan proses/prosedur penelitian baik dalam pendekatan
kuantitatif, kualitatif ataupun kombinasi
4. Mahasiswa mampu menyusun rancangan penelitian sesuai dengan metode penelitian
yang dipilihnya
Silabus (Pokok Bahasan/Materi):
1. Pengantar dan pengertian dasar filsafat ilmu pengetahuan
2. Filsafat penelitian
3. Elemen dalam penelitian (elements of inquiry)
4. Rumusan permasalahan dalam penelitian
5. Pendekatan kuantitatif dalam penelitian
6. Pendekatan kualitatif dalam penelitian
7. Pendekatan campuran (mixed approach)
8. Literature review (kajian pustaka)
9. Metode Kuantitatif
10. Metode Kualitatif
11. Metode Campuran
12. Perancangan dan penulisan proposal penelitian
Referensi
Arifin, E.Z. (2003). Dasar-Dasar Penulisan Karangan Ilmiah. Jakarta: Grasindo
Creswell, J. (1994). Research Design: Qualitative& Quantitative Approaches. Thousand
Oaks: Sage Publications
Creswell, J. (1998). Qualitative Inquiry and Research Design: Choosing Among Five
Traditions. Thousand Oaks: Sage Publications.
Creswell, J. (2003). Research Design: Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods
Approaches. Thousand Oaks: Sage Publications.
Danim, S. (2002). Menjadi Peneliti Kualitatif. Bandung: Pustaka Setia.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

101

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

David, M dan Sutton, C.D. (2004). Social Research: The Basics. London: Sage Publications
Groat, L dan Wang, D. (2002). Architectural Research Methods. USA: John Wiley&Sons,
Inc
Leedy, P. (1997). Practical Research: Planning and Design. Upper Saddle River: PrenticeHall.
Mantra, I.B. (2004). Filsafat Penelitian dan Metode Penelitian Sosial. Yogyakarta: Pustaka
Pelajar
Moore, N. (1987). Cara Meneliti. Bandung: Penerbit ITB.
Nachmias, D. dan Nachmias, C. (1987). Research Methods in the Social Science. (edisi
ketiga). New York: St. Martins Press
Suriasumantri, J.S. (2003). Filsafat Ilmu: Sebuah Pengantar Populer. Jakarta: Sinar
Harapan.
Tafsir, A. (2004). Filsafat Ilmu: Mengurai Ontologi, Epistemologi, dan Aksiologi
Pengetahuan. Bandung: Rosda Karya.
MTS 7015 Studi Ekskursi (2 SKS)
Tujuan Instruksional Umum:
1. Mahasiswa mampu mengembangkan sebuah kerangka analisis untuk mengkaji aplikasi
Manajemen Prasarana Perkotaan.
2. Mahasiswa mampu melakukan perbandingan antara praktek dengan teori yang relevan.
3. Mahasiswa mampu mengenali dan menganalisis faktor-faktor kunci keberhasilan (dan
kegagalan) sebuah praktek perencanaan dan manajemen prasarana perkotaan.
Silabus (Pokok Bahasan/Materi:
1. Revew materi manajemen pembangunan prasarana.
2. Pemahaman terhadap konteks wilayah studi.
3. Penyusunan kerangka analisis untuk analisis lapangan.
4. Penyusunan kerangka analisis untuk analisis lapangan.
5. Analisis faktor kunci keberhasilan/kegagalan (lessons learned).
6. Implikasi bagi manajemen pembangunan prasarana.
MTS 1003 TESIS (6 SKS)
Merupakan hasil tugas penelitian yang dilakukan secara mandiri dengan topik yang telah
ditentukan pada penulisan proposal dan disetujui oleh pembimbing. Pelaksanaannya di
bawah pengawasan komisi pembimbing yang ditetapkan oleh Program Pascasarjana
Unsyiah. Hasil riset akan dibahas oleh tim penguji yang sama dalam sebuah sidang terbuka.
Staf Pengajar Tetap
No.
1.
2.
3
4.
5.
6.
7.

Nama
Dr. Ir. Taufiq Saidi, M.Eng.
Dr. Ir. Moch. Afifuddin, M.Eng.
Dr. Ir. Muttaqin, M.T.
Dr. Ir. T. Budi Aulia, M.Ing.
Dr. Ir. Abdullah, M.Sc.
Surya Bermansyah, S.T., M.T.
Yulia Hayati, S.T., M.Eng.

Bidang Studi

Unit Kerja

RSK
RSK
RSK
RSK
RSK
RSK
RSK

FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

102

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SIPIL

No.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.
26.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.
34.
35.
36.
37.
38.
39.
40.

Nama
Nora Abdullah, S.T., M.Eng.Sc.
Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC.
Dr. Ir. Eldina Fatimah, M.Eng.
Dr. Ir. Masimin, M.Sc.
Dr. Azmeri, S.T., M.T.
Dr. Ella Melianda, S.T., M.Sc.
Dr. Syamsidik, S.T., M.Sc.
Ir. Dirwan, S.U.
Ir. Maimun Rizalihadi, M.Sc., Eng.
Ir. Zouhrawaty A.Ariff, M.Eng.
Ziana, S.T., M.T.
Amir Fauzi, S.T., M.Sc.
Dr. Ir. M. Isya, M.T.
Dr. Ir. Sofyan M.Saleh, M.Sc.Eng.
Dr.Renny Anggraini, S.T., M.Eng.
Ir. Nurlely, M.Sc.
Fitrika Mita Suryani, S.T., M.T.
Lulusi, S.T., M.Sc.
Noer Fadhly, S.T., M.T.
Ir. Saiful Husin, M.T.
Ir. Saiful Husin, M.T.
Ir. Tripoli, M.T.
Fachrurrazi, S.T., M.T.
Mahmuddin, S.T., M.T.
Mubarak, S.T., M.T.
Nurisra, S.T., M.T.
Nurul Malahayati, S.T., M.Sc.
Prof. Dr. Ir. Munirwansyah, M.Sc.
Ir. Banta Chairullah, M.Ing.
Ir. Marwan, M.T.
Ir. Mukhsin, M.T.
Devi Sundari, S.T., M.T.
Munira Sungkar, S.T., M.T.

Bidang Studi

Unit Kerja

RSK
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MSA
MRT
MRT
MRT
MRT
MRT
MRT
MRT
MRK
MRK
MRK
MRK
MRK
MRK
MRK
MRK
RGT
RGT
RGT
RGT
RGT
RGT

FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah
FT Unsyiah

Alamat Sekretariat
Gedung Lab. KontS.T.ruksi dan Bahan Bangunan Lama, Fakultas Teknik, Unsyiah,
Darussalam, Banda Aceh, 23111, Telp. 0651-7552018, Fax. 0651-7409575. E-mail:
mS.T._unsyiah@yahoo.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

103

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

8. PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI


Program Studi Magister Akuntansi memiliki 3 bidang studi atau konsentrasi, yaitu:
1. Akuntansi Keuangan
2. Akuntansi Manajemen
3. Akuntansi Pemerintahan
Dan satu bidang studi kekhususan bagi pemerintah daerah yaitu Akuntansi Pemerintahan
dan Pengawasan Keuangan Negara
Program studi ini telah terakredirasi dengan peringkat B. Beban SKS untuk menyelesaikan
studi pada program studi ini 45 SKS, termasuk penelitian dan tesis. Lulusan program studi
ini diberi gelar Magister Sains dengan singkatan M.Si.

Kurikulum pendidikan terdiri dari:

No.

1
2
3
4

1
2
3
4

Mata Kuliah
Semester I
Ekonomi Manajerial
Teori Akuntansi
Sistem Informasi
Akuntansi
Akuntansi Manajemen
Semester II
Statistik
Kebijakan dan Strategi
perusahaan
Pemeriksaan Akuntansi
Akuntansi Internasional
Semester III
Metodologi Penelitian

Konsentrasi Akuntansi
Keuangan *)
Corporate Finance
1
2
3

Teori Pasar Modal dan


Investasi
Seminar Akuntansi
Keuangan

Kode

EAK
501
EAK
511
EAK
512
EAK
521
EAK
502
EAK
503
EAK
513
EAK
514
EAK
601

EAK
611
EAK
612
EAK
614

Konsentrasi
Akuntansi
Akuntansi
Pemerintah Manajemen

SKS

Pra
Syarat

EAK
511

EAK
502

3*

3*

3*

3*

3*

3*

Akuntansi
Keuangan

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

104

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

No.

Mata Kuliah

Konsentrasi Akuntansi
Pemerintahan*)
Manajemen Pengelolaan
1
Keuangan Pemerintah
Sistem Akuntansi
2
Pemerintahan
Audit Pengelolaan
3
Keuangan Pemerintah
Konsentrasi Akuntansi
Manajemen*)
Corporate Governance
1
Management Planning
and Control
Strategik Perencanaan
Pajak
Semester IV

2
3

Kode

EAK
632
EAK
544
EAK
541

EAK
625
EAK
626
EAK
627
EAK
630

Thesis

SKS

Pra
Syarat

3*

Akuntansi
Keuangan

3*

Konsentrasi
Akuntansi
Akuntansi
Pemerintah Manajemen

3*

3*

3*

3*

3*

3*

45

45

Jumlah

3*
3*
3*

9
45

Akuntansi Pemerintahan dan Pengawasan Keuangan Negara


Semester

No.

Mata Kuliah

1
2
3
4
5

Akuntansi Keuangan
Statistika
Auditing
Akuntansi Manajemen
Kepemimpinan dan Supervisi Audit
Jumlah

II

1
2
3
4
5

Manajemen Keuangan
Teori Ekonomi Makro
Akuntansi Sektor Publik
Pemeriksaan Internal Pemerintah
Sistem Akuntansi Pemerintahan
Jumlah

Semester
III

No.
1
2
3
4

Mata Kuliah
Governance & Sistem Pengelolaan Keuangan Negara
Audit Keuangan Negara
Perpajakan Sektor Publik
Metodologi Penelitian
Jumlah

SKS
2
3
3
3
2
13
3
2
3
2
3
13
Semester
3
3
3
3
12

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

105

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

IV

1
2

Mata Kuliah Pilihan (1 Mata Kuliah)


Karya Akhir (Tesis)
Jumlah

Jumlah Total

1
2
3
4

Mata Kuliah Pilihan


Analisa Kebijakan Publik
Manajemen Sektor Publik
Manajemen Strategik Sektor Publik
Manajemen Penerimaan dan Pengeluaran Pemerintah
Jumlah

Jumlah Total

2
4
6
44

2
2
2
2
8
52

Silabus Mata Kuliah


EAK 501 Ekonomi Manajerial (3 SKS)
Mata kuliah ini menyajikan analisis lingkungan ekonomi perusahaan, yaitu penerapan
konsep dan model teori ekonomi mikro untuk memformulasikan fungsi produksi dan biaya
perusahaan, dan termasuk pula sifat dan karakteristik persaingan.
EAK 502 Statistik (3 SKS)
Fokus dalam mata kuliah ini adalah menjadikan mahasiswa sebagai pemakai statistik yang
intelijen. Topik-topik pokok meliputi distribusi probabilitas, estimasi statistical, uji
hipotesis, regresi, analisis runtun waktu, dan elemen-elemen teori keputusan. Seluruh
konsep statistik tersebut akan diuji kembali melalui penggunaan perangkat lunak program
aplikasi statistik.
EAK 503 Kebijakan dan Strategi Perusahaan (3 SKS)
Mata kuliah ini menyajikan kerangka konseptual dalam memahami factor-faktor
persaingan bisnis dan proses penyusunan strategi perusahaan. Sebagai pendalaman akan
dibahas analisis kasus-kasus riil yang terjadi dalam dunia bisnis.
EAK 511 Teori Akuntansi (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas konsep-konsep dalam teori akuntansi yang meliputi kerangka
konseptual, perumusan teori akuntansi, struktur teori, standar akuntansi, kegunaan
informasi, dan konsep-konsep pelaporan keuangan.
EAK 512 Sistem Informasi Akuntansi (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas secara mendalam isu klasik maupun kontemporer dalam bidang
sistem informasi akuntansi. Penekanan yang diberikan adalah pada teknologi informasi,
komunikasi, dan jejaring yang diterapkan dalam konteks daur transaksi dan struktur
pengendalian intern. Mata kuliah ini juga membiasakan mahasiswa dengan masalah
akuntansi mengenai informasi akuntansi, alternatif teknologi informasi, pemilihan dan
desain sistem informasi, serta dampak pemilihan teknologi informasi terhadap strategi
perusahaan sebagai piranti keunggulan bersaing.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

106

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

EAK 513 Pemeriksaan Akuntansi (3 SKS)


Mata kuliah ini bertujuan untuk mengenalkan konsep dalam auditing, yang selama ini
hanya dikenal sebagai suatu prosedur pelaksanaan saja. Mata kuliah ini membahas
hubungan antara akuntan publik, manajemen, pemegang saham, instansi pemerintahan,
karyawan, dan masyarakat umum. Fokus pembahasan terletak pada standar (norma)
pemeriksaan akuntan yang dikaitkan dengan prosedur pemeriksaan. Dibahas pula proses
dan prosedur pemeriksaan akuntan dengan menggunakan perangat komputer.
EAK 514 Akuntansi Internasional (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas permasalahan yang berhubungan dengan akuntansi yang
berdimensi internasional, pola pengembangan akuntansi internasional serta perbandingan
sistem dan praktik akuntansi di berbagai negara di dunia. Disamping itu pembahasan
diarahkan pada penguasaan dan pemahaman hal-hal yang berkaitan dengan akuntansi
internasional yang antara lain meliputi sistem pelaporan transaksi internasional yang
menyangkut mata uang asing, penggabungan usaha dan pelaporan keuangan gabungan
serta masalah goodwill dan inflasi, permasalahan akuntansi untuk perusahaan
multinasional, pengendalian manajemen untuk lingkungan global, masalah transfer pricing
dan perpajakan internasional.
EAK 521 Akuntansi Manajemen (3 SKS)
Mata kuliah ini menerapkan penalaran analitis dan penggunaan model formal untuk
mendesain dan mengevaluasi sistem akuntansi manajemen. Termasuk di dalamnya
pembahasan tentang hubungan agen dan prinsipal, teknologi baru, dan pengendalian
kualitas.
EAK 522 Sistem Informasi Manajemen (3 SKS)
Mata kuliah ini membiasakan mahasiswa dengan masalah manajemen mengenai informasi
manajemen, alaternatif teknologi informasi, pemilihan dan desain sistem informasi
manajemen, serta dampak pemilihan teknologi informasi terhadap strategi perusahaan.
Mata kuliah ini juga membahas peranan sistem informasi manajemen sebagai piranti
keunggulan bersaing.
EAK 601 Metodologi Penelitian (3 SKS)
Mata kuliah ini mempelajari berbagai macam desain penelitian beserta alat-alat
analisisnya. Dicakup juga metode pengumpulan data, analisis data, dan penyusunan
laporan karya ilmiah. Kesemuanya itu akan memberikan kerangka konseptual kepada
mahasiswa untuk mengelola penelitian yang diperlukan dalam memformulasikan suatu
strategi baru. Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa dapat melakukan riset dengan
benar sesuai dengan standar ilmiah tertentu.
EAK 611 Corporate Finance (3 SKS)
Mata kuliah ini diarahkan pada pengambilan keputusan keuangan pad perusahaan modern.
Isu-isu utamanya meliputi: Capital budgeting/investasi usaha, struktur permodalan,
sumber-sumber keuangan perusahaan, kebijakan devidend dan klaim kontijensi
perusahaan, keuangan internasional, dan manajemen risiko perusahaan. Beberapa
masalah lainnya dalam Corporate Finance seperti leasing,merger dan akuisisi, manajemen

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

107

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

modal kerja juga akan dibahas dalam mata kuliah ini. Konsep utama mata kuliah ini
meliputi teori risk dan return, penilaian assets, dan struktur pasar.
EAK 614 Seminar Akuntansi Keuangan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas secara mendalam berbagai topik tentang konsep dan praktek
akuntansi keuangan yang berhubungan dengan pelaporan keuangan. Fokus mata kuliah ini
adalah pada identifikasi, perumusan dan pemecahan masalah yang terjadi seputar
akuntansi keuangan. Dibahas pula topik khusus tentang perkembangan ilmu akuntansi
keuangan yang menjadi isu saat ini dan mendiskusikan isu-isu dan perspektif penelitian
akuntansi keuangan. Setelah mengikuti mata kuliah seminar ini mahasiswa akan
memahami literature penelitian dan pendekatan dalam praktek akuntansi keuangan dan
mempu merancang sebuah usulan penelitian.
EAK 621 Pemeriksaan Manajemen (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas berbagai pengertian dasar pemeriksaan manajemen dan
pentingnya pemeriksaaan manajemen yang berhubungan dengan pelaksanaan kegiatan
manajemen suatu lembaga atau unit organisasi dalam rangka menilai efisiensi,
keharmonisan serta efektifitas suatu program yang dilakukan. Hal-hal yang dibahas
meliputi pentingnya pemeriksaan manajemen, teknik pemeriksaan, proses dan tahapan
pemeriksaan, pembuatan kertas kerja, penyiapan laporan pemeriksaan yang diakhiri
dengan pemberian rekomendasi baik untuk pemeriksaan manajemen pada perusahaan,
lembaga pemerintahan, badan-badan non profit serta badan sosial lainnya.
EAK 625 Corporate Governance (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas rangkaian proses, kebiasaan, kebijakan, aturan dan institusi
yang mempengaruhi pengarahan, pengelolaan serta pengontrolan suatu perusahaan atau
korporasi. Selanjutnya juga mencakup hubungan antara para pemangku kepentingan
(stakeholder) yang terlibat serta tujuan pengelolaan perusahaan. Pihak-pihak utama dalam
tata kelola perusahaan adalah pemegang saham, manajemen dan dewan direksi.
Pemangku kepentingan lainnya termasuk karyawan, pemasok, pelanggan, bank dan
kreditor lain, regulator, lingkungan serta masyarakat luas.
EAK 630 Thesis (6 SKS)
Hasil dari proses seminar penelitian akan dilanjutkan dalam penulisan karya ilmiah untuk
menghasilkan sebuah tesis.
EAK 612 Teori Pasar Modal dan Investasi (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk menjelaskan dan memberikan stimulus kepada mahasiswa
untuk mempelajari dan mengembangkan masalah tentang teori investasi dan pasar modal.
Kesempatan investasi,bagaimana cara memilih dan mengambil keputusan investasi dan
berbagai kontroversi dalam literature teori investasi akan dibahas dalam mata kuliah ini.
Setelah mengambil mata kuliah ini diharapkan mahasiswa memahami masalah tersebut,
dapat membaca dan memahami hasil penelitian tentang investasi, dan dapat menganalisa
dan mengembangkan dalam tingkat tertentu teori investasi dan pasar modal.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

108

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

EAK 613 Akuntansi Sektor Publik dan Keuangan Daerah (3 SKS)


Mata kuliah ini akan membahas pendalaman dan pemahaman tentang permasalahan
akuntansi pemerintahan atau sektor publik baik tentang konsep-konsep dan arti
pentingnya accounting, budgetary, funds, sistem pengendalian biaya pemerintah,
perkembangan teori dan praktek akuntansi pemerintahan di berbagai negara. Pembahasan
juga meliputi pendalaman tentang hakekat pembagian kekuasaan dalam pengelolaan
keuangan negara, peranan UU Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan
Pertanggungjawaban Keuangan Negara. Di samping itu akan dibahas hal-hal yang spesifik
yang berlaku di Indonesia yaitu tentang Standar Akuntansi Pemerintahan Indonesia dan
teknis-teknis Pelaporan Keuangan Negara Indonesia, Penyusunan Anggaran Negara,
Pengawasan dan Pertanggungjawabannya.
EAK 622 Akuntansi Keperilakuan (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk membahas aspek perilaku dalam bidang akuntansi
khususnya bidang akuntansi manajemen. Di bagian awal akan dibahas mengenai dasar
teori mengenai perilaku dan hubungannya dengan akuntansi. Selanjutnya ada berbagai
topik dihabas dalam kuliah ini diantaranya budgeting, decision making, centralization, dan
performance evaluation. Diharapkan mahasiswa mempunyai wawasan yang luas mengenai
aspek perilaku dalam akuntansi manajemen dan dapat melakukan penelitian pada bidang
ini.
EAK 623 Sistem Pengendalian Manajemen (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan, pandangan, dan keahlian analisis yang
berhubungan dengan pengendalian manajemen terhadap proses perencanaan beserta
implimentasinya dalam pencapaian prestasi perusahaan. Isi riilnya adalah masalah-masalah
akuntansi, keuangan, kebijakan perusahaan, dan perilaku yang berhubungan dengan basis
pengendalian keuangan untuk melaksanakan strategi-strategi perusahaan.
Teori Ekonomi Makro (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pendalaman ilmu ekonomi makro, mata
kuliah ini meliputi topik bahasan utama: indikator-indikator makro ekonomi, pembentukan
permintaan dan penawaran agregat baik pada perekonomian tertutup maupun terbuka,
selain itu juga diperkenalkan beberapa teori pertumbuhan, dan berbagai aplikasi dari
beragam kebijakan makroekonomi dalam konteks perekonomian Indonesia. Pendekatan
yang digunakan adalah metode kuantitatif, grafis, dan empiris.
Statistika (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan konsep-konsep dan teknik-teknik dalam
statistika. Mata kuliah ini membahas metode statistika untuk inferens dengan kai-kuadrat,
anova, beberapa metode non-parametrik, menghitung dan menginterpreatsikan hasil
analisis regresi, menghitung dan menggunakan angka indeks, serta menghitung persamaan
time series sederhana. Setelah menyelesaikan mata ajar ini mahasiswa diharapkan mampu
melakukan perhitungan-perhitungan statistika.
Analisis Kebijakan Publik (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk menjelaskan pendekatan yang digunakan oleh pengambil
keputusan dalam proses kebijakan publik. Mahasiswa diharapkan dapat mengetahui
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

109

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

pendekatan atau teknik-teknik yang ada dan yang biasa digunakan oleh para analis dan
pengambil keputusan dalam tahap-tahap proses kebijakan publik. Tahap-tahap tersebut
meliputi mulai dari formulasi, implementasi, maupun evaluasi kinerja kebijakan.
Metodologi yang dibahas adalah suatu sistem yang menyangkut standar, aturan-aturan,
dan berbagai prosedur untuk menciptakan, mengevaluasi, dan mengkomunikasikan
pengetahuan kebijakan yang relevan.
Manajemen Keuangan (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memperkenalkan peristilahan, definisi, dan konsep dalam
manajemen keuangan. Mata kuliah ini akan membahas fungsi perencanaan,
pengorganisasian, dan pengendalian dalam lingkup kerja manajer keuangan, dimulai
dengan analisis kinerja perusahaan dari sisi finansial, metode-metode yang dapat
diterapkan dalam perencanaan dan pengendalian keuangan, pengelolaan modal kerja,
hingga penilaian dari aset-aset finansial itu sendiri. Mata kiliah ini bersifat analitis, baik
kuantitatif maupun kualitatif.
Manajemen Sektor Publik (3 SKS)
Mata kuliah ini memperkenalkan pendekatan manajemen di sektor publik dan
membahasnya secara kritis dalam penerapannya di negara-negara yang sedang
berkembang. Fokus pembahasan akan berpusat pada cara-cara untuk menciptakan prinsip
tata kelola yang baik (good governance). Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa
diharapkan mampu memahami pentingnya kredibilitas dan kemampuan pemerintah dalam
mengelola sektor publik secara eketif dan efisien.
Akuntansi Keuangan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas kerangka konseptual, pelaporan keuangan, standar akuntansi,
perlakuan akuntansi yang berhubungan dengan pos-pos pada laporan laba rugi, laporan
perubahan modal, dan neraca, serta membahas laporan arus kasi, analisis laporan
keuangan, dan pengungkapan informasi keuangan, serta masalah-masalah khusus yang
terjadi sehubungan dengan transaksi/kejadian akuntansi. Pembahasan juga mencakup
kasus-kasus etika dalam akuntansi.
Akuntansi Sektor Publik (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa menguasai konsep, prinsip, dan teknik-teknik
akuntansi yang berlaku dalam suatu organisasi publik, yaitu organisasi yang aktivitasnya
dijalankan tanpa motif mencari laba seperti yayasan, rumah sakit, universitas, termasuk
institusi pemerintah. Materi yang dicakup meliputi konsep pengendalian, teori akuntansi di
sektor publik, teknik pembuatan anggaran, teknik akuntansi dana, dan proses pembuatan
laporan keuangan bagi organisasi di sektor publik. Dibahas juga bagaimana hubungan
akuntansi sektor publik dengan akuntansi keuangan, persamaan dan perbedaannya, serta
hubungannya dengan mata kuliah akuntansi lainnya. Pembahasan dilakukan dengan
contoh dan kasus yang sesuai dengan kondisi di Indonesia.
Sistem Akuntansi Pemerintahan (3 SKS)
Berdasarkan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP) dikembangkanlah teknik-teknik
pencatatan yang akan diimplementasikan baik untuk pemerintah pusat maupun untuk
pemerintah daerah. Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

110

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

mahasiswa tentang sistem akuntansi pemerintahan. Pemahaman tentang SAPD dimulai


dengan pemahaman tentang struktur entitas akuntansi dan entitas pelaporan sebagai
pelakunya. Dalam hal ini, pembahasan dibedakan menjadi 2 yaitu, Sistem Akuntansi di
Satuan Kerja Pengelola Keuangan Daerah (SKPKD) dan Sistem Akuntansi di Satuan Kerja
Perangkat Daerah (SKPD), dimana di dalam masing-masing sub sistem tersebut terintegrasi
di dalamnya teknik-teknik pencatatan, pengakuan dan pelaporan.
Manajemen Stratejik Sektor Publik (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang konsep dasar
manajemen strategi dan pengalaman menyusun rencana stratejik bagi sektor publik. Kuliah
akan ditekankan pada penggunaan peralatan analisis dalam proses penyusunan rencana
stratejik yang dimulai dari visi, penentuan posisi strategis dari institusi sektor publik, misi,
formulasi dan konsolidasi strategi, penentuan program, dan pengalokasian sumber daya,
serta proses penganggaran.
Auditing (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan memberikan wawasan dan pemahaman tentang profesi akuntan
publik serta keterampilan yang dibutuhkan oleh seorang auditor. Pokok bahasan dalam
mata ajar ini mencakup topik-topik sebagai berikut: pengertian audit, jenis-jenis audit, jenis
opini dan bentuk laporan audit. Selain itu juga mencakup Standar Profesi Akuntan Publik,
kode etik dan perkembangan laporan akuntan publik, pembuktian dan dokumentasi,
perencanaan dan prosedur analisis, materialitas dan risiko audit, serta penilaian terhadap
pengendalian internal perusahaan. Selain itu juga melakukan pengujian atas pengendalian,
pengujian substantif, dan pengujian atas saldo untuk tiap kelas transaksi atau perkiraan
dalam setiap siklus, serta memahami metode sampling yang digunakan dalam pengujian
transaksi maupun saldo. Topik khusus yang akan dibahas adalah tentang penyusunan
program audit terhadap berbagai macam transaksi, pelaksanaan program audit, dan
pelaporan hasil audit yang meliputi sampling dari pengujian substantif untuk saldo.
Audit Keuangan Negara (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang
penerapan teknik-teknik audit dalam pemeriksaan terhadap keuangan negara di samping
berbagai ketentuan dan perundang-undangan yang mendasari pemeriksaan keuangan
negara. Pokok bahasan dalam mata ajar ini mencakup dasar hukum, standar pemeriksaan,
kode etik, dan hal-hal yang berkaitan dengan penerapan konsep serta teknik dasar audit
dalam pemeriksaan keuangan negara. Pemberian studi kasus bertujuan untuk memberikan
kesempatan pada mahasiswa guna menganalisis persoalan yang diberikan, sekaligus untuk
mendapatkan pemahaman yang lebih komprehensif berkaitan dengan topik-topik yang
dibahas dalam mata ajar ini.
Pemeriksaan Internal Pemerintah (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa guna melakukan
pengawasan terhadap sistem pengendalian internal pemerintah di bidang keuangan dan
non-keuangan yang memastikan bahwa pengendalian internal telah dijalankan sesuai
ketentuan yang berlaku, sehingga tujuan penerapan pengendalian internal (meningkatkan
efektifitas dan efisiensi operasi, kepatuhan terhadap perundang-undangan, dan keandalan
laporan keuangan) dapat dicapai. Pemberian studi kasus bertujuan untuk memberikan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

111

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

kesempatan pada mahasiswa guna menganalisis persoalan yang diberikan, sekaligus untuk
mendapatkan pemahaman yang lebih komprehensif berkaitan dengan topik-topik yang
dibahas dalam mata ajar ini.
Perpajakan Sektor Publik (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang
peran bendaharawan sebagai pemotong dan pemungut pajak, ketentuan pajak atas hibah
dan pinjaman luar negeri, impor, dan bea masuk. Pemberian studi kasus bertujuan untuk
memberikan kesempatan pada mahasiswa guna menganalisis persoalan yang diberikan
sekaligus untuk mendapatkan pemahaman yang lebih komprehensif berkaitan dengan
topik-topik yang dibahas dalam mata ajar ini.
Governance dan Sistem Pengelolaan Keuangan Negara (3 SKS)
Governance adalah sebuah proses pengelolaan. Good governance berarti proses
pengelolaan yang selain baik juga bersih, transparan dan akuntabel. Mata kuliah ini
membahas bagaimana good governance tercipta di proses pengelolaan keuangan negara
yang meliputi aspek perencanaan dan penganggaran dan penatausahaan. Dibahas juga
beberapa aspek penting terkait pengeloaan keuangan Negara seperti tuntutan ganti rugi,
penatausahaan bendaharawan, bantuan luar negeri dan inventarisasi kekayaan Negara.
Staf Pengajar Tetap
No.

Nama

1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

Prof. Dr. Said Muhammad, M.A.


Prof. Dr. Nasir Azis, S.E., M.B.A.
Dr. Islahuddin, M.Ec., Ak.
Dr. Nadirsyah, S.E., M.Si., Ak.
Dr. Muhammad Arfan, S.E., M.Si., Ak.
Dr. Darwanis, S.E., M.Si., Ak.
Dr. Hasan Basri, M.Com, Ak
Syukriy Abdullah, S.E., M.Si.
Dr. Amri, S.E., M.Si.
Dr. Said Musnadi, M.Si.

Bidang
Keahlian
Ekonomi
Pemasaran
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Manajemen
Manajemen

11.

Dr. Sofyan Syahnur, S.E, M.Si

Ekonomi

12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.

Dr. M. Nasir, S.E., M.Si., M.A.


Drs. Basri Zein, M.Si., CPA.
Drs. Tasmin A. Rahim, M.B.A.
Drs. Aliamin, M.Si., Ak.
Drs. Usman Bakar, M.Si., Ak.
Drs. Muslim A. Jalil, M.B.A, Ak. *)
Dra. Mirna Indriani, M.Si., Ak. *)
Drs. Jalaluddin, MBA, Ak.
Muhammad Saleh, S.E., M.Si., Ak.

Ekonomi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi

Lulusan
Dr. (Florida State USA)
Dr. (Ibaraki Jepang)
Dr. (USM Malaysia)
Dr. (Unpad)
Dr. (Unpad)
Dr. (Unpad)
Dr. (USM Malaysia)
Dr (UGM)
Dr. (Unpad)
Dr. (Unpad)
Dr. (University of Bon,
Jerman)
Dr. (University of Bon,
Jerman)
M.Si. (UGM)
MBA. (USA)
M.Si. (UGM)
M.Si. (UGM)
M.B.A. (USA)
M.Si. (UGM)
MBA (UKM Malaysia)
M.Si. (Unpad)

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

112

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI

No.
21.
22.
23.
24.
25.
26.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.
34.

Nama

Dra. Fauziah Aida Fitri, M.Si., Ak.


Drs. Dana Siswar, M.Si., Ak.
Rulfah M. Daud, S.E., M.Si., Ak.
Drs. M. Rizal Yahya, M.Ec, Ak.
Dra. Zuraida, M.B.A, Ak.
Drs. Fakhrizal, M.Si.
Drs. Musfiari Haridhi, M.B.A.
Ridwan Ibrahim, S.E., M.M., Ak. *)
Maulana Kamal, S.E., M.Si., Ak.
Jhon Andra Asmara, S.E., M.Si., Ak.
Suparno, S.E., M.Si., Ak. *)
Lilis Maryasih, S.E., M.Si., Ak.
Fazli Syam BZ, S.E., M.Si., Ak. *)
Yossi Diantimala, S.E., M.Si., Ak. *)
Muhammad Nur Yahya, S.E., M.M.,
35. M.Si., Ak.
36. Nita Erika Ariani, S.E., M.Si., Ak.
37. Linda, S.E., M.Si., Ak.
38. Dra. Nurdasila Darsono, M.M.
Muhammad Ilhamsyah Siregar, S.E.,
39. M.A.
40. Dra. Fikriah, M.Si.
*) Sedang melanjutkan Program Doktor

Bidang
Keahlian
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Manajemen
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi

M.Si. (UGM)
M.Si. (Unpad)
M.Si. (Unpad)
M.Ec. (Australia)
M.B.A .(Australia)
M.B.A. (USA)
M.B.A. (USA)
M.M. (Unsyiah)
M.Si. (UGM)
M.Si. (Unpad)
M.Si. (Unpad)
M.Si. (Unpad)
M.Si. (UGM)
M.Si. (UGM)

Akuntansi
Akuntansi
Akuntansi
Manajemen
Kebijakan
Publik
Ekonomi

M.Si. (Unsyiah)
M.Si. (Unsyiah)
M.Si. (Unsyiah)
M.M. (Unsyiah)
M.A. (Georgia State
University)
M.Si. (Unsyiah

Lulusan

Alamat Sekretariat
Gedung Pascasarjana, Jl. Tgk. Chik Pante Kulu, No. 5, Darussalam, Banda Aceh, 23111,
Telp. 0651-7410321, Fax. 0651-54644. E-mail: admisi@msi-eka-ppsusk.org, website:
http://www.msi-eka-ppsusk.org

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

113

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

9. PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS


Program Studi Magister Pendidikan Bahasa diresmikan pada tanggal 9 Juli 2003 sesuai
dengan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi No. 1436/D/T/2003. Saat ini
Program Studi Magister Pendidikan Bahasa telah dipisahkan menjadi dua yaitu Program
Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBEN) dan Program Studi Magister Pendidikan
Bahasa dan Sastra Indonesia (MPBSI). Beban SKS untuk menyelesaikan studi pada program
studi ini berkisar antara 44 45 SKS, termasuk penelitian dan tesis. Lulusan Program Studi
ini bergelar akademik Magister Pendidikan disingkat dengan M.Pd.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
(1) Mata Kuliah Landasan Keilmuan
Kode Mata
Kuliah
MKU 001
MKU 002
MKU 003

Mata Kuliah
Filsafat ilmu (Philosophy)
Research on ELT
Statistics

SKS
2
3
2

(2) Mata Kuliah Dasar Kependidikan terdiri atas


Kode Mata
Kuliah
MKDK 001
MKDK 002

Mata Kuliah

SKS

Landasan Pendidikan dan Pembelajaran (Education and


Learning Principles)
Second Language Acquisition

2
2

(3) Mata Kuliah Spesialisasi


Kode Mata
Kuliah
ENG 001
ENG 002
ENG 003
ENG 004
ENG 005
ENG 006
ENG 007
ENG 008
ENG 009
ENG 010

Mata Kuliah
Advanced Linguistics
Applied linguistics
Sociolingustics in Language Teaching
Literature
Curriculum and Syllabus Design
Methods of Teaching English as a Foreign Language (TEFL)
Teaching Material Development
Language Testing and Evaluation
Seminar on ELT
Thesis

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
2
2
2
3
3
3
3
2
6

114

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

(4) Mata Kuliah Pilihan


Kode Mata
Kuliah
ENG 011
ENG 012
ENG 013
ENG 014
ENG 015
ENG 016
ENG 017

Mata Kuliah
Psycholinguistics
Semantics
Public Speaking
Discourse Analysis
English for Spesific Purpose (ESP)
English Proficiency Reinforcement
Current Issues on Language Instruction

SKS
2
2
2
2
2
2
2

Silabus Mata Kuliah


MKU 001 Filsafat Ilmu (Philosophy) (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas metode keilmuan. Mahasiswa diarahkan pada pendalaman
fungsi filsafat ilmu. Bidang yang dikaji adalah ontologi, epistemologi, dan aksiologi
keilmuan yang berhubungan dengan bahasa. Mahasiswa juga diharapkan memiliki sikap
keilmuan dan juga memahami hubungan antara teori, peneliti, prosedur, dan objek
penelitian.
MKU 002 Research on ELT (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas prosedur dalam penelitian, baik kualitatif maupun kuantitatif
dalam bidang pendidikan bahasa. Bidang kajian adalah prosedur penelitian yang dimulai
dari permasalahan penelitian hingga pemecahan masalah yang dilakukan. Konsep-konsep
perumusan masalah, hipotesis, teknik penelitian, teknik pengumpulan data, analisis data,
penggeneralisasian dibahas dalam perkuliahan ini.
MKU 003 Statistics (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas analisis statistik untuk keperluan penelitian bahasa. Konsep
perbedaan rata-rata, analisis regresi dan korelasi, regresi linear, simpangan baku, uji Chikuadrat, dan analisis data.
MKDK 001 Education and Learning Principles (2 SKS)
Mata kuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa agar memahami landasan
pendidikan dari segi landasan hukum, filsafat, sejarah, sosial budaya, psikologi, dan
landasan ekonomi. Selain itu, juga dibahas landasan pembelajaran yang menyangkut latar
belakang keluarga, sikap, minat, bakat, inteligensi, motivasi, kebiasaan, serta aspek-aspek
yang dapat memengaruhi pendidikan dan pembel-ajaran secara umum.
MKDK 002 Second Language Acquisition (SLA) (2 SKS)
Mata kuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa tentang pengetahuan pengajaran
bahasa terutama dalam bidang penerapan kurikulum, proses belajar mengajar, teknik
mengajar, pengajaran bahasa komunikatif, dan belajar mengajar kontekstual. Selain itu,
mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi berbagai problem dan
isu serta mencari solusi yang sesuai dengan teori, referensi, dan hasil penelitian.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

115

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

ENG 001 Advanced Linguistics (3 SKS)


Mata kuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa agar mempunyai gambaran
tentang linguistik dan bahasa. Orientasi mata kuliah ini adalah bahasa sebagai refleksi
struktur berpikir dan budaya manusia. Penekanannya pada mahasiswa adalah berbagai
level struktur linguistik (fonologi, morfologi, sintaksis, dan semantik) seperti yang dipelajari
dalam teori linguistik, memahami permasalahan penggunaaan bahasa (tindak tutur,
paragmatik, dan analisis wacana), dan masalah bahasa sebagai fenomena sosial (dialek,
pragmatik, perubahan bahasa, dan lain-lain).
ENG 002 Applied Linguistics (2 SKS)
Mata kuliah ini menawarkan kepada mahasiswa beberapa konsep linguistik terapan dalam
arti yang luas. Tujuan akhirnya adalah mahasiswa mampu membedakan aspek-aspek yang
menentukan linguistik terapan dan mahasiswa mampu memahami hubungan antara
linguistik terapan dan pengajaran bahasa dan beberapa aktivitas dan fungsi yang terkait.
ENG 003 Sosiolingustics in Language Teaching (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang konsep kajian dan pendekatan-pendekatan terhadap
kajian bahasa dalam kehidupan sosial, seperti sosiologi bahasa, etnographi komunikasi,
interaksi sosiolinguistik dan kuantitative sosiolinguistik. Perhatian kritis ditujukan pada
theory sosial yang relevan dan teoritical dan isu-isu yang muncul dari multilingualism di
Asia Tenggara, seperti perbedaan linguistik implikasi dari multi laju bagi individu dan
masyarakat, bahasa dan budaya, pengaruh faktor-faktor sosial terhadap variasi bahasa, dan
bahasa kontak dan perubahan berkaitan dengan alih bahasa dan mempertahankan bahasa.
ENG 004 Literature (2 SKS)
Mata kuliah ini dimaksudkan untuk meningkatkan kompetensi dan kemampuan mahasiswa
mengapresiasi serta mampu mengajarkan sastra di kelas. Mahasiswa diharapkan mampu
menyeleksi materi dan mampu mengajarkannya di kelas.
ENG 005 Curriculum and Syllabus Design (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pengetahuan tentang teori
dan praktik pengembangan kurikulum serta materi yang diajarkan, pengetahuan praktis
tentang perencanaan pengajaran dan silabus bahasa Inggris, model-model silabus ESL, dan
perencanaan pengajaran kelas.
ENG 006 Methods of Teaching English as a Foreign Language (TEFL) (3 SKS)
Mata kuliah ini dirancang agar mahasiswa memiliki pengetahuan metode pengajaran
bahasa Inggris bagi nonpenutur Inggris. Konsep-konsep tentang metode pengajaran
bahasa paling menonjol dalam mata kuliah ini. Selain itu, masalah materi pangajaran bagi
penutur bahasa juga dibahas.
ENG 007 Teaching Material Development (3 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan dan ketrampilan kepada mahasiswa
dalam hal menseleksi, mengadopsi, mengembangkan bahan ajar bahasa Inggris. Disamping
itu, saat ini dalam penggunaan materi ajar ELT yang authentic dan yang telah
dikembangkan juga didiskusikan pada mata kuliah ini.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

116

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

ENG 008 Language Testing and Evaluation (3 SKS)


Mata kuliah ini dirancang agar mahasiswa memiliki ketelitian dan mempunyai pengetahuan
yang lengkap tentang tes dalam bidang pendidikan terutama tes dalam bidang bahasa
serta perkembangan tes sekarang dan yang akan datang, tes yang bertanggung jawab, tes
perkembangan bahasa yang profesional, pengadministrasian, menganalisis dan
menggunakan hasil tes.
ENG 009 Seminar on ELT (2 SKS)
Dalam kursus ini para mahasiswa dilatih untuk dapat melakukan presentasi yang berkaitan
dengan topik-topik tentang pengadaan bahasa Inggris. Disamping itu, mata kuliah ini juga
tentang membekali mahasiswa bagaimana merancang kerangka penelitian yang jelas,
mahasiswa diminta untuk mempersentasikan hasilya di depan kelas agar bisa mendapat
feedback baik dari dosen pengasuh maupun dari teman kelas demi kesempurnaan.
ENG 010 Thesis (6 SKS)
Karya ilmiah mahasiswa yang berkaitan dengan pendidikan dan pengajaran bahasa Inggris.
ENG 011 Psycholinguistics (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas pengertian psikolinguistik, pandangan psikolinguistik
terhadap bahasa, pemerolehan bahasa, bahasa dan pikiran, dan kontribusi bahasa
terhadap perencanaan dan pengajaran bahasa.
ENG 012 Semantics (2 SKS)
Mata kuliah ini menawarkan beberapa pendekatan terhadap masalah-masalah yang
muncul dalam makna kata, misalnya, semantik leksikal yang mencakup teori refensi, teori
image, dan analisis komponen; semantik kalimat yang mencakup teori kondisi, deep
structure dalam pendekatan transformasi generatif, dan kalkulus predikat; dan semantik
komunikatif yang menyangkut teori tindak tutur dan pendekatan Grice terhadap logika
komunikasi.
ENG 013 Public Speaking (2 SKS)
Mata kuliah ini dimaksudkan untuk memperbaiki kemampuan mahasiswa dalam berbicara
dan menulis. Pokok bahasannya mencakup kemampuan dalam menulis surat, menulis
cerita pendek untuk diterbitkan, laporan, diskusi atau debat, dan berpidato.
ENG 014 Discourse Analysis (2 SKS)
Mata kuliah ini memperkenalkan kepada mahasiswa analisis bahasa yang lebih luas
daripada kalimat, yakni bentuk tulisan sebagaimana bentuk ungkapan. Pembahasan
menyangkut bidang peran, konteks, representasi wacana, pementasan, struktur informasi,
sifat referensi, kohesi dan keherensi, dll.
ENG 015 English for Spsifik Purpose (ESP) (2 SKS)
Mata kuliah ini ditujukan agar mahasiswa dapat menggunakan bahasa Inggris yang baik
dan benar sesuai dengan kebutuhan pasar. Pembahasan tentang topik, model, kosakata
dalam bidang tertentu sangat diutamakan dalam mata kuliah ini. Latihan penggunaan
bahasa dalam bidang tertentu selalu mendapat perhatian yang utama.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

117

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

ENG 016 English Proficiency Reinforcement (2 SKS)


Mata kuliah ini lebih ditekankan pada pengembangan pengetahuan dan strategi untuk
meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mahasiswa berdasarkan beberapa test standar
seputar TOEFL dan IELTS.
ENG 017 Current Issues on Language Instruction (2 SKS)
Mata kuliah ini dirancang agar mahasiswa mampu memahami implikasi biologis dan
psikologis manusia terhadap pemerolehan bahasa. Selain itu, mahasiswa juga diharapkan
mampu memahami hal-hal yang berkaitan dengan SLA, misalnya metode, tujuan,
pendekatan dalam penelitian SLA serta teori dan asumsi, strategi belajar dan pengetahuan
lanjut, perbedaan antara pemerolehan bahasa kedua yang dialami dan perkembangan
pemerolehan bahasa kedua di kelas, model pengembangan bahasa di kelas, kesadaran
metalinguistik dalam SLA, dan kecenderungan peneliti dalam SLA.
Staf Pengajar
No.

Nama

Pendidikan

Lulusan
LSU New Orleans
OSU Carvallis OR
Univ. Of Melborne
Univ. Of Michigan
UM Malang
UNJ Jakarta
UM Malang
OSU Carvallis OR
Univ. Of Melborne
UNJ
UNJ Jakarta
UPI Bandung
UPI Bandung
UTM Malaysia
USU Medan
Universitas Atma
Jaya Jakarta
UNJ
Univ. of Exeter.
Inggris
Warwick Univ. Inggris
Indiana Univ. USA
State Univ. of New
York
UNY Yogyakarta

1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.

Prof. Bahrein T. Sugihen, M.A., Ph.D.


Prof. Darni Daud, M.A., Ph.D.
Prof. Dr. Amrin Saragih, M.A.
Abdul Gani Asyik, M.A., Ph.D.
Dr. Usman Kasim, M.Ed.
Dr. Sofyan A. Gani, M.A.
Dr. Burhanuddin Yasin, M.A.
Qismullah Yusuf, M.A., Ph.D.
Bukhari Daud, M.A., Ph.D.
Dr. Yusrizal, M.Pd.
Dr. Hasballah M. Saad, MS.
Dr. Murniati AR, M.Pd.
Dr. Sakdiah Ibrahim, M.Pd.
Sri Adelila Sari, M.Si., Ph.D.
Dr. Sri Minda Murni, M.S.

S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3
S-3

16.

Dr. Allan F. Lauder

S-3

17.

Dr. Razali, M.Pd.

S-3

18.

Drs. Arifin Syamaun, M.Ed.

S-2

19.
20.

Drs. Syamsul Bahry, Ys, M.A


Dra. Syarifah Mardhiah, M.Sc,Ed.

S-2
S-2

21.

Dra. Surya Nola Latief, M.Sc.

S-2

22.
23.

Drs. Salasi R, M.Pd.


Drs. Budiman, M.Si.

S-2
S-2

Alamat Sekretariat
Gedung Pascasarjana, Jl. Tgk. Chik Pante Kulu, No. 5, Darussalam, Banda Aceh, 23111,
HP. 081360273777, 081360029795, 085260151840
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

118

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

10. PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA


INDONESIA
Program Studi Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (MPBSI) merupakan
program studi hasil pemekaran dari Program Studi Magister Pendidikan Bahasa (MPB) yang
dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
Departemen Pendidikan Nasional Nomor: 1436/D/T/2003. Izin penyelenggaraan Program
Studi MPBSI telah diperbaharui dengan Surat Keputusan Dirjen Dikti Kementerian
Pendidikan Nasional, Nomor: 1113/D/T/K-N/2010, Tanggal 14 Januari 2010. Lulusan
Program Studi MPBSI bergelar akademik Magister Pendidikan, disingkat M.Pd.
Kurikulum pendidikan terdiri atas:
Mata Kuliah Landasan Keilmuan
(1) Mata Kuliah Landasan Keilmuan:
Kode Mata
Mata Kuliah
Kuliah
MLI 001
Filsafat Ilmu
MLI 002
Metode Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra
MLI 003
Statistik Inferensial
MLI 004
Bahasa Inggris
(2) Mata Kuliah Landasan Kependidikan
Kode Mata
Mata Kuliah
Kuliah
MLP 001
Landasan Pendidikan & Pembelajaran
MLP 002
Isu-isu tentang Pengajaran Bahasa dan Sastra
(3) Mata Kuliah Spesialisasi
Kode Mata
Mata Kuliah
Kuliah
IND 001
Tata Bahasa Bahasa Indonesia
IND 002
Linguistik Lanjut
IND 003
Sosiolinguistik
IND 004
Pemerolehan Bahasa Kedua
IND 005
Pengajaran Sastra
IND 006
Pengembangan Kurikulum dan Bahan Ajar
IND 007
Kemahiran Berbahasa
IND 008
Linguistik Terapan
IND 009
Tes Bahasa dan Evaluasi
IND 010
Tesis

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
2
3
2
2

SKS
2
2

SKS
3
3
2
2
3
2
2
2
2
6

119

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

(4) Mata Kuliah Pilihan


Kode Mata
Kuliah
IND 012
Psikolinguistik
IND 013
Semantik
IND 014
Pragmatik
IND 015
Analisis Wacana

Mata Kuliah

SKS
2
2
2
2

Silabus Mata Kuliah


MLI 001 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas metode keilmuan. Mahasiswa diarahkan pada pendalaman
fungsi filsafat ilmu. Bidang yang dikaji meliputi ontologi, epistemologi, dan aksiologi
keilmuan yang berhubungan dengan bahasa. Mahasiswa juga diharapkan memiliki sikap
keilmuan dan juga memahami hubungan antara teori, peneliti, prosedur, dan objek
penelitian.
MLI 002 Metoda Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas prosedur dalam penelitian, baik kualitatif maupun kuantitatif
dalam bidang pendidikan bahasa, khususnya bahasa dan sastra Indonesia. Bidang kajian
meliputi (1) prosedur penelitian yang dimulai dari permasalahan penelitian hingga
pemecahan masalah yang dilakukan, (2) konsep-konsep perumusah masalah, (3) hipotesis,
(4) teknik penelitian, (5) teknik pengumpulan data, (6) teknik analisis data, dan (7)
penggeneralisasian.
MLI 003 Statistik Inferensial (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas analisis statistik untuk keperluan penelitian bahasa dan sastra.
Materi kuliah meliputi konsep (1) perbedaan rata-rata, (2) analisis regresi dan korelasi, (3)
regresi linear, (4) simpangan baku, (5) uji Chi-kuadrat, dan (6) analisis data.
MLI 004 Bahasa Inggris (2 SKS)
Mata kuliah ini dirancang untuk memberi pengetahuan yang memadai kepada mahasiswa
tentang bahasa Inggris. Tujuannya agar mahasiswa mampu memahami bidang ilmu yang
ditulis dalam bahasa Inggris. Penekanannya adalah bidang penerjemahan teks ilmiah
termasuk kata-kata yang mempunyai makna khusus.
MLP 001 Landasan Pendidikan dan Pembelajaran (2 SKS)
Mata kuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa agar memahami landasan
pendidikan dan segi landasan hukum, filsafat, sejarah, sosial budaya, psikologi, dan
landasan ekonomi. Selain itu, juga dibahas landasan pembelajaran yang menyangkut latar
belakang keluarga, sikap, minat, bakat, inteligensi, motivasi, kebiasaan, serta aspek-aspek
yang dapat memengaruhi pendidikan dan pembelajaran secara umum.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

120

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

MLP 002 Isu-isu Tentang Pengajaran Bahasa dan Sastra (2 SKS)


Mata kuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa dengan permasalahan yang
muncul dalam bidang pengajaran bahasa dan sastra. Segala permasalahan yang muncul
dibahas dan mahasiswa diharapkan mampu merumuskan masalah yang dihadapi bahasa
dan sastra Indonesia. Mahasiswa diharuskan juga mencari jalan keluarnya sesuai dengan
konsep serta kebijakan yang ada. Masalah yang perlu dibahas adalah permasalahan sikap
bahasa, karena masalah ini merupakan permasalahan yang serius yang dihadapi bahasa
Indonesia dewasa ini.
IND 001 Tata Bahasa Bahasa Indonesia (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas tata bahasa bahasa Indonesia secara menyeluruh.
Mahasiswa diharapkan mempunyai pengetahuan memadai tentang tata bahasa bahasa
Indonesia yang pernah berlaku. Artinya, perbandingan tata bahasa yang lalu dengan
perkembangan tata bahasa yang sekarang sesuai dengan perkembangan bahasa Indonesia.
Penekanan mata kuliah ini adalah analisis tata bahasa baku bahasa Indonesia yang berlaku
sekarang ini. Mahasiswa diharapkan dapat menganalisis kelemahan yang masih terdapat
dalam tata bahasa baku bahasa Indonesia.
IND 002 Linguistik Lanjut (3 SKS)
Mata kuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa agar mempunyai gambaran
menyeluruh tentang linguistik dan bahasa. Bahasa sebagai alat berpikir manusia
merupakan konsep yang harus dipahami mahasiswa. Pembahasan secara lengkap meliputi
aspek fonologi, morfologi, sintaksis, dan semantik secara umum dan juga dibandingkan
antara satu bahasa dengan bahasa lain.
IND 003 Sosiolinguistik (2 SKS)
Mata kuliah ini diharapkan dapat memberi pengetahuan kepada mahasiswa tentang kaitan
antara bahasa dan masyarakat. Aspek-aspek yang dibicarakan meliputi pola pembicaraan,
register, variasi bahasa, bahasa dan usia, bahasa dan jenis kelamin, bahasa dan
kebudayaan, tindak tutur, diglosia, perencanaan bahasa, keterampilan verbal, dan sikap
bahasa.
IND 004 Pemerolehan Bahasa Kedua (2 SKS)
Mata kuliah ini dirancang agar mahasiswa mampu memahami implikasi biologis dan
psikologis manusia terhadap pemerolehan bahasa. Selain itu, mahasiswa juga diharapkan
mampu memahami hal-hal yang berkaitan dengan pemerolehan bahasa, misalnya metode,
tujuan pendekatan dalam meneliti pemerolehan bahasa serta teori dan asumsi, strategi
belajar, perbedaan antara pemerolehan bahasa kedua yang dialami dan perkembangan
pemerolehan bahasa kedua di kelas, dan model pengembangan bahasa di kelas.
IND 005 Pengajaran Sastra (3 SKS)
Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami teori-teori sastra, jenis
karya sastra, dan apresiasi sastra. Mahasiswa juga diharapkan mempunyai pemahaman
yang memadai tentang sastra lisan, sastra modern, seluk-beluk sastra, metode penelitian
sastra, dan mengetahui penelitian terakhir tentang sastra.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

121

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

IND 006 Pengembangan Kurikulum dan Bahan Ajar (2 SKS)


Mata kuliah ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pengetahuan tentang teori
dan praktik pengembangan kurikulum serta materi yang diajarkan, pengetahuan praktis
tentang perencanaan pengajaran dan silabus bahasa, model-model silabus, dan
perencanaan pengajaran kelas, serta faktor-faktor yang berkaitan dengan pengembangan
kurikulum bahasa dan kurikulum secara menyeluruh.
IND 007 Kamahiran Berbahasa (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memperdalam pengetahuan mahasiswa terhadap
keterampilan berbahasa. Dalam kuliah ini dibahas konsep atau teori tentang keterampilan
berbahasa dan juga latihan tentang keterampilan tersebut. Keterampilan yang dimaksud
adalah keterampilan membaca, menulis, berbicara, dan menyimak.
IND 008 Linguistik Terapan (2 SKS)
Mata kuliah ini menawarkan kepada mahasiswa beberapa konsep linguistik terapan dalam
arti yang luas. Tujuan akhirnya adalah mahasiswa mampu membedakan aspek-aspek yang
menentukan linguistik terapan. Selain itu, mahasiswa mampu memahami hubungan
antara linguistik terapan dan pengajaran bahasa serta beberapa aktivitas dan fungsi yang
terkait.
IND 009 Tes Bahasa dan Evaluasi (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas hakikat tes, ciri-ciri ujian yang baik, jenis tes, dan bentuk tes.
Mahasiswa juga dituntut mampu menyusun soal tes bunyi bahasa, tes kosakata, tes tata
bahasa, tes menyimak, tes membaca, tes berbicara, dan tes menulis. Selain itu, mahasiswa
juga diberi pemahaman tentang validitas dan realibilitas tes, dan jenis-jenis penilaian.
IND 010 Tesis (6 SKS)
Tesis adalah karya ilmiah mahasiswa yang berkaitan dengan bahasa dan sastra Indonesia
atau pendidikan dan pengajaran bahasa dan sastra Indonesia.
IND 011 Psikolinguistik (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas pengertian psikolinguistik, pandangan psikolinguistik
terhadap bahasa, pemerolehan bahasa, bahasa dan pikiran, dan kontribusi bahasa
terhadap perencanaan dan pengajaran bahasa.
IND 012 Semantik (2 SKS)
Mata kuliah ini menawarkan beberapa pendekatan terhadap masalah-masalah yang
muncul dalam makna kata, misalnya semantik leksikal yang mencakup teori referensi, teori
image, dan analisis komponen; semantik kalimat yang mencakup teori kondisi, deep
structure dalam pendekatan transformasi generatif, dan kulkulus predikat; dan semantik
komunikatif yang menyangkut teori tindak tutur.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

122

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

IND 013 Pragmatik (2 SKS)


Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang bidang pragmatik,
yakni pembahasan tentang makna dari segi pembicara, pengkajian makna kontekstual,
pengkajian tentang cara yang lebih komunikatif dari apa yang diungkapkan, dan pengkajian
ekspresi jarak relatif. Untuk tujuan ini konsep-konsep yang berkaitan dalam bidang ini
diperkenalkan dan didiskusikan, yakni diksi, referensi dan inferensi, pranggapan,
implikatur, tindak tutur dan kejadian, kesopanan, percakapan, dan wacana.

IND 014 Analisis Wacana (2 SKS)


Mata kuliah ini memperkenalkan kepada mahasiswa analisis bahasa dalam wacana.
Mahasiswa diharapkan mampu menganalisis wacana agar dapat menulis dan memahami
sebuah wacana dengan baik. Pembahasannya menyangkut bidang peran konteks,
representasi wacana, struktur informasi, sifat referensi, kohesi dan koherensi. Selain itu
juga dikaji model analisis wacana terkini, seperti analisis wacana kritis.
Tenaga Pengajar
No.

Nama

Instansi

Lulusan Terakhir

1.
2.
3.
4.

Prof. Darni M. Daud, M.A., Ph.D.


Prof. Dr. Khairil Anshari, M.Pd.
Prof. Dr. A. Syukur Gazali, M.Pd.
Prof. Dr. Azman Ismail, M.A.

Unsyiah
Unimed
UM Malang
IAIN Ar-Raniry

Oregon State University


Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Negeri Malang
Universitas Al-Azhar Kairo

5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.
26.

Prof. Dr. A. Halim Madjid, M.Pd.


Prof. Dr. Amrin Saragih, M.A.
Prof. Dr. Murniati AR, M.Pd.
Prof. Dr. Yus Rusyana
Prof. Dr. Joko Saryono, M.Pd.
Dr. Rajab Bahry, M.Pd.
Dr. Mohd. Harun, M.Pd.
Dr. Sudaryono, M.Pd.
Abdul Gani Asyik, M.A., Ph.D.
Dr. Usman Kasim, M.Ed.
Bukhari Daud, M.A., Ph.D.
Dr. Sofyan A. Gani, M.A.
Dr. Said Munzir, M.Eng.Sc.
Dr. Yusrizal, M.Pd.
Dr. Razali, M.Pd.
Dr. Nasir Usman, M.Pd.
Dr. Ramli, M.Pd.
Dr. Wildan, M.Pd.
Drs. Salasi R, M.Pd.
Drs. Teuku Alamsyah, M.Pd.
Drs. Saifuddin Mahmud, M.Pd.
Dra. Rostina Taib, M.Hum.

Unaya
Unimed
Unsyiah
UPI
UM Malang
Unsyiah
Unsyiah
Unjam
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah

Universitas Pendd. Indonesia


La Trobe University, Australia
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Negeri Malang
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Negeri Malang
Universitas Negeri Malang
University of Michigan
Universitas Negeri Malang
Melbourne University
Universitas Negeri Jakarta
UWA, Perth, Australia
Universitas Negeri Jakarta
Universitas Negeri Jakarta
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Negeri Jakarta
University Kebangsaan Malaysia
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Negeri Malang
Universitas Pendd. Indonesia
Univ. Padjadjaran Bandung

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

123

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

No.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.

Nama

Instansi

Drs. Ridwan Ibrahim, M.Pd.


Drs. Yusri Yusuf, M.Pd.
Drs. Denni Iskandar, M.Pd.
Dra. Saadiah, M.Pd.
Drs. Arifin Syamaun, M.Ed.
Azwardi, S.Pd., M.Hum.
Armia, S.Pd., M.Hum

Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah
Unsyiah

Lulusan Terakhir
Universitas Negeri Malang
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Pendd. Indonesia
Universitas Pendd. Indonesia
University of Exeter British
Univ. Padjadjaran Bandung
Universitas Sumatra Utara

Alamat Sekretariat
Gedung Pascasarjana, Jl. Tgk. Chik Pante Kulu, No. 5, Darussalam, Banda Aceh, 23111,
HP. 081362524636; mohar1966@yahoo.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

124

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

11. PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA


Program Studi Magister Teknik Kimia (MTK) secara resmi dibuka mulai tanggal 28
September 2004 berdasarkan Izin Penyelenggara dari Direktur Jenderal Perguruan Tinggi
No. 3856/D/T/ 2004 dan mulai menerima mahasiswa angkatan pertama mulai tahun 2005.
Program Studi MTK telah terakredirasi dengan peringkat B. Program studi ini menawarkan
3 (tiga) bidang kajian, yaitu Teknologi Proses Kimia, Teknologi Proses Agroindustri, dan
Teknologi dan Manajemen Lingkungan. Lulusan program studi ini mendapatkan gelar
akademik Magister Teknik atau disingkat M.T.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Mata Kuliah Bidang Teknologi Proses
Semester I
Kode
MTK 911U
MTK 912U
MKT 913U
MTK 914U
MTK 915U

Islam, Sains, dan Teknologi


Metode Penelitian
Matematika dan Pemodelan
Neraca Massa dan Energi
Unit Operasi
Jumlah

Semester II
Kode
MTK 921P
MTK 922P
MTK 923P
MTK 924P

Mata Kuliah
Analisis dan Optimasi Proses
Termodinamika Lanjut
Teknik Reaksi Kimia Lanjut
Peristiwa Perpindahan Lanjut
Jumlah

Semester III
Kode
MTK 931P

MTK 932P

Mata Kuliah
Topik Khusus (Penguatan Materi Riset)
Pilihan 1
Pilihan 2
Proposal + Seminar
Jumlah

Semester IV
Kode
MTK 941P

Mata Kuliah

Mata Kuliah
Thesis
Jumlah

SKS
2
2
3
3
3
13

SKS
3
3
3
3
12

SKS
2
2
2
2
8

SKS
5
5

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

125

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

Mata Kuliah Pilihan


Kode
MTK 933P
MTK 934P
MTK 935P
MTK 936P
MTK 937P
MTK 938P
MTK 939P
MTK 9311P

Mata Kuliah

Pilihan 1
Pemodelan dan Dinamika Proses
Katalisis Padat
Rekayasa Bioproses
Pilihan 2
Teknologi Pemrosesan Polimer
Teknologi Kimia Oleo
Teknologi Bahan Makanan & Pengawetan
Teknologi Minyak Bumi dan Petrokimia
Teknologi Pulp dan Kertas
Jumlah

Mata Kuliah Bidang Teknologi Dan Manajemen Lingkungan


Semester I
Kode
Mata Kuliah
MTK 911U
MTK 912U
MKT 913U
MTK 914U
MTK 915U

Semester II
Kode
MTK 921L
MTK 922L
MTK 923L
MTK 924L
MTK 925L

Semester III
Kode
MTK 931L

MTK 932L

Islam, Sains, dan Teknologi


Metode Penelitian
Matematika dan Pemodelan
Neraca Massa dan Energi
Unit Operasi
Jumlah

Mata Kuliah
Ilmu Lingkungan
AMDAL
Produksi Bersih
Teknik Pengendalian Pencemaran
Teknologi dan Manajemen Limbah Padat dan B3
Jumlah

Mata Kuliah
Topik Khusus
Pilihan 1
Pilihan 2
Proposal Penelitian + Seminar
Jumlah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
2
2
2
2
2
2
2
2
4

SKS
2
2
3
3
3
13

SKS
3
2
2
3
2
12

SKS
2
2
2
2
8

126

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

Semester IV
Kode

Mata Kuliah

SKS

Thesis
Jumlah

5
5

Mata Kuliah

SKS

MTK 941L

Mata Kuliah Pilihan


Kode
MTK 933L
MTK 934L
MTK 935L
MTK 936L
MTK 937L
MTK 938L
MTK 939L

Pilihan 1
Ekonomi Lingkungan
Toksikologi Lingkungan
Pemodelan Teknik Lingkungan
Pilihan 2
Teknologi Pengolahan Limbah Cair
Pengendalian Pencemaran Udara
Pengendalian Kebisingan & Getaran
Pengendalian Limbah Pertanian
Jumlah

Mata Kuliah Bidang Teknologi Proses Agroindustri


Semester I
Kode
Mata Kuliah
MTK 911U
MTK 912U
MKT 913U
MTK 914U
MTK 915U

Semester II
Kode
MTK 921G
MTK 922G
MTK 923G
MTK 924G
MTK 925G

Islam, Sains, dan Teknologi


Metode Penelitian
Matematika dan Pemodelan
Neraca Massa dan Energi
Unit Operasi
Jumlah

Mata Kuliah
Teknoekonomi Agroindustri
Rekayasa Perancangan Proses Agroindustri
Pemodelan Sistem Agroindustri
Agroindustri Berkelanjutan
Ilmu Bahan dan Pengembangan Produk Agroindustri
Jumlah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2
2
2
2
2
2
2
4

SKS
2
2
3
3
3
13

SKS
2
3
2
2
3
12

127

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

Semester III
Kode
MTK 931G

MTK 932G

Mata Kuliah
Topik Khusus
Pilihan 1 (Wajib)
Pilihan 2
Proposal Penelitian + Seminar
Jumlah

Semester IV
Kode
MTK 941G

Mata Kuliah
Thesis
Jumlah

Mata Kuliah Pilihan


Kode
MTK 933G
MTK 934G
MTK 935G
MTK 936G
MTK 937G
MTK 938G
MTK 939G
MTK 9311G
MTK 9312G

SKS
2
2
2
2
8

SKS
5
5

Mata Kuliah

Pilihan 1
Rekayasa Proses dan Produk Berbasis Minyak Atsiri
Rekayasa Proses dan Produk Berbasis Minyak/Lemak
Rekayasa Proses dan Produk Berbasis Pati
Rekayasa Bioproses
Pilihan 2
Rantai Pasok Agroindustri
Teknologi Bioenergi
Sistem Bioreaktor
Teknologi Penanganan Limbah Agroindustri
Sistem Manajemen Agroindustri
Jumlah

SKS
2
2
2
2
2
2
2
2
2
4

Silabus Mata Kuliah


MTK 911 Islam, Sains, dan Teknologi (2 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji (1) Islam sebagai rahmat seluruh alam, aqidah dan semangat
ilmiah dalam tradisi Islam, (2) kesatuan antara sains dan ilmu pengetahuan spiritual, (3)
konsepsi atom tentang alam, (4) Pengaruh sains Islam terhadap peradaban, (5) pencarian
makna di dalam sains, Islam, dan penguasaan iptek.
MTK 912U Metode Penelitian (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang experimental desain dan set up, analisis statistik,
metoda penulisan tesis yang baik.
MTK 913U Matematika dan Pemodelan (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji pemecahan persamaan diferensial biasa, parsial, analisis
numerik dan metode numerik untuk pemecahan persamaan diferensial dan penerapan
teori matematika tersebut untuk menyelesaikan masalah-masalah teknik kimia.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

128

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

MTK 914U Neraca Massa dan Energi (3 SKS)


Mata kuliah ini mengkaji neraca massa tanpa reaksi kimia, neraca massa dengan reaksi
kimia, perhitungan pada sistem daur ulang, by pass, dan purge. Neraca energi tanpa reaksi
kimia, dengan reaksi kimia.
MTK 915U Unit Operasi (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji topik-topik yang berkenaan dengan (1) aliran fluida melalui
media porous, dasar-dasar pemisahan berdasarkan kesetimbangan dan proses kecepatan,
(2) rancangan proses dan evaluasi peralatan pemisahan mekanik, peralatan evaporasi,
distilasi, ekstraksi, absorpsi, humidifikasi-dehumidifikasi dan pengeringan, (3) satuan
operasi dalam industri proses, teknologi lingkungan, dan agroindustri.
Untuk semester II, III dan IV, silabus matakuliah untuk masing-masing bidang konsentrasi
adalah:
A. Silabus Bidang Teknologi Proses
MTK 921P Analisis dan Optimasi Proses (3 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji tentang konsep-konsep dasar analisis proses teknik kimia,
membangun model matematika melalui persamaan konservasi dan konstitutif, analisis
dimensi, model matematik sistem isotermal untuk sistem tanpa reaksi dan dengan reaksi
kimia.
MTK 922P Termodinamika Lanjut (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini disajikan dan didiskusikan topik-topik mengenai (1) persamaan
keadaan (gas ideal, virial, dan kubik), faktor-faktor asentrik dan kemampatan
(compresssibility), (2) gaya antarmolekul, momen dwikutub, dan energi potensial, (3)
aturan pencampuran, (4) fugasitas, (5) konsep larutan ideal, aturan Lewis-Randall dan
hukum Henry, (6) larutan tak ideal, koefisien fugasitas, efek pencampuran dan hubungan
fungsi ekses dengan fungsi termodinamika, (7) kriteria kesetimbangan fasa, (8) perhitungan
kesetimbangan fasa menggunakan persamaan keadaan kubik, (9) perhitungan koefisien
aktivitas menggunakan fungsi ekses yang diekspansikan (Wohl, Redlich-Kister, Van Laar,
Margules, Wilson, ASOG, NRTL, UNIQUAC, dan UNIFAC), (10) nisbah kesetimbangan uapcair menurut Chao-Shader, BWRS, dari grafik GPA, dan parameter tekanan konvergensi.
MTK 923P Teknik Reaksi Kimia Lanjut (3 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji topik-topik mengenai (1) tahapan reaksi katalik hiterogen gaspadat, Langmuir adsorption dan model kinetika dari Langmuir-Hinshelwood-HougenWatson, (2) parameter-parameter perpindahan massa dan panas secara interphase dan
intraphase, difusi efektif dan konsep-konsep konduksi efektif, (3) distribusi pori-pori dan
radius rata-rata pori-pori, (4) kinetika reaksi dan pengaruh dari perpindahan massa/panas
secara eksternal dan/atau intra partikel, (5) deaktivasi katalitik, (6) model heterogen dan
homogen untuk reactor katalik gas-padat, (6) reaksi heterogen gas-cair, kinetika
berdasarkan model perpindahan massa Whitman-Lewis, Higbie dan Danckwerts.
MTK 924P Peristiwa Perpindahan (3 SKS)
Topik kajian dalam mata kuliah ini meliputi (1) mekanisme perpindahan molekuler,
konveksi dan radiasi, (2) distribusi kecepatan, temperatur dan konsentrasi pada aliran
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

129

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

laminar dan turbulen, (3) distribusi temperatur dan konsentrasi pada fase padatan, (4)
persamaan perpindahan pada sistem isotermal, non-isotermal dan sistem multikomponen.
(5) perpindahan interphase dan kesetimbangan mikrokospik pada sistem isothermal, nonisothermal maupun sistem multikomponen.
MTK 931P Topik Khusus (Penguatan Materi Riset) (2 SKS)
Disesuaikan dengan materi penelitian yang akan dilakukan di bidang Teknologi Proses.
Pilihan 1
MTK 933P Pemodelan dan Dinamika Proses (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji konsep dasar analisis model, sumber persamaan model, sistem
isotermal, persamaan sistem liquid sederhana, sistem dua fasa isotermal dan laju
perpindahan masa, kesetimbangn proses bertahap, sistem non-isotermal, konservasi
energi, kesetimbangan energi untuk sistem liquid yang tak bereaksi dan bereaksi, kelakuan
proses transient, sistem gas sederhana, catatan kajian matematis, kalkulus, persamaan
aljabar, persamaan differensial biasa.
MTK 934P Katalis Padat (2 SKS)
Topik-topik utama yang dikaji dalam mata kuliah ini meliputi (1) adsorpsi dan isotherm
adsorpsi, kecepatan perpindahan massa adsorbsi dalam katalis padat, kecepatan reaksi
permukaan dalam katalis padat, perpindahan massa desorpsi dalam katalis padat, (2)
persamaan kecepatan reaksi dimana adsoprsi yang mengontrol reaksi, persamaan
kecepatan reaksi dimana reaksi permukaan yang mengontrol reaksi, persamaan kecepatan
reaksi dimana desorpsi yang mengontrol reaksi, (3) perhitungan reaktor yang
menggunakan katalisator padat, penerapan kinetika reaksi heterogen dalam perhitungan
volume reaktor, perhitungan model persamaan kecepatan reaksi dalam reaktor katalis
padat.
MTK 935P Rekayasa Bioproses (2 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji mikroorganisme dan produk metabolisme, kinetika dan reaksi
kinetika enzim, analisis dan perancangan bioreaktor, optimasi fermentasi dan pembesaran
skala, pengembangan model proses fermentasi, proses hulu dan hilir dalam fermentasi.
Pilihan 2
MTK 936P Teknologi Pemrosesan Polimer (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang struktur dan sifat-sifat polimer, metoda pemrosesan
plastik, dasar-dasar kerekayasaan: fenomena perpindahan dan pencampuran. Dibahas juga
mengenai teknik pembentukan deforming, molding dan casting, calendering dan proses
blow molding.
MTK 937P Teknologi Kimia Oleo (2 SKS)
Dalam kuliah ini dikaji topik-topik yang berkenaan dengan sumber-sumber kimia oleo, sifat
fisika-kimia oleo, kerusakan lemak, pengolahan minyak dan lemak, pengemasan dan
penyimpanan.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

130

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

MTK 938P Teknologi Bahan Makanan dan Pengawetan (2 SKS)


Topik-topik yang disajikan dalam mata kuliah ini meliputi nutrisi kimia, kimia lemak, kimia
makanan, kimia protein, analisis bahan makanan, mikrobiologi bahan makanan. Disajikan
juga topik mengenai rekayasa proses bahan makanan, cita rasa bahan makanan, gizi,
pengawetan bahan makanan dan pengendalian kualitas bahan makanan.
MTK 939P Teknologi Minyak Bumi dan Pertokimia (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas mengenai gas dan minyak bumi, fraksinasi minyak bumi.
Pencairan gas alam: LNG dan LPG. Petrokimia: bahan dasar dan produk petrokimia. Industri
aromatik dan olefin. Sintesis alkohol, amoniak, urea dan polimer sintetis.
MTK 9311P Teknologi Pulp dan Kertas (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa harus mendalami dasar teknologi pulp dan kertas, sifat
dan jenis kertas, bahan dasar pembuatan kertas, teknik pembuatan kertas, proses pulping,
bleaching, dan stock preparation.
MTK 932P Proposal Penelitian dan Seminar (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini disajikan dan didiskusian materi-materi yang diperlukan mahasiswa
agar mereka dapat menulis proposal penelitian berdasarkan kajian referensi ilmiah (jurnal
yang terbit 5 tahun terakhir), buku-buku teks, laporan penelitian sebelumnya, dan lain-lain,
yang kemudian menjadi dasar kegiatan penelitian eksperimental atau simulasi.
MTK 941P Thesis (5 SKS)
Penulisan thesis bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam
mengintegrasikan dan mengaplikasikan perangkat teoretis dan analisis yang telah dipelajari
selama mengikuti perkuliahan dan penugasan oleh dosen, terutama dalam menyelesaikan
persoalan-persoalan teknologi proses. Thesis merupakan hasil tugas penelitian yang
dilakukan secara mandiri di bawah pengawasan pembimbing. Thesis yang telah disusun
oleh mahasiswa wajib dipertahankan di depan tim penguji yang berjumlah 3 (tiga) orang
dosen, termasuk dosen pembimbing thesis.
B. Silabus Bidang Teknologi Dan Manajeman Lingkungan
MTK 921L Dasar-Dasar Ilmu Lingkungan (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji materi mengenai prinsip-prinsip umum, sistem-sistem
pemelihara keteraturan di bumi. Konsep Ekosistem: fungsi dan pengelolaannya, Respon
terhadap gangguan dan pengelolaan homeostasis, manusia dan lingkungan, ekologi
pembangunan, ekologi kependudukan, paradigma pembangunan berkelanjutan. Kimia dan
mikrobiologi di dalam teknik lingkungan. Konsep hidrologi yang meliputi siklus hidrologi,
kesetimbangan air, presipitasi, infiltrasi, evaporasi dan evapotranspirasi, serta air bawah
tanah.
MTK 922L AMDAL (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dipelajari berbagai metode AMDAL, pendugaan dan evaluasi
dampak. Dikaji juga penyusunan pengelolaan lingkungan dan pemantauan lingkungan, di
samping membahas berbagai studi kasus AMDAL.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

131

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

MTK 923L Produksi Bersih (2 SKS)


Topik-topik yang disajikan dalam mata kuliah ini meliputi produksi bersih dan pencegahan
pencemaran, reduce-reuse-recycling-reclaim, material-exchange, waste to product
partnership, valuasi ekonomi, penerapan produksi bersih, eco-industrial park, studi kasus
berbagai industri.
MTK 924L Teknik Pengendalian Pencemaran (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas topik-topik yang berkenaan dengan dilema polusi
lingkungan, pencemaran lingkungan air, udara, kebisingan dan efeknya pada kesehatan
manusia, binatang dan tumbuh-tumbuhan, serta sumber pencemaran dari aktifitas
pertanian. Disajikan juga topic mengenai konsiderasi umum teknologi pengendalian
pencemaran air, udara, kebisingan, dan aktivitas pertanian.
MTK 925L Teknologi dan Manajeman Limbah Padat dan B3 (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang (1) sumber-sumber, komposisi, dan sifat-sifat limbah
padat, (2) prinsip-prinsip teknologi pengelolaan limbah padat: timbulan dan laju
pengumpulan limbah padat; penanganan, pemisahan, pengangkutan, penimbunan, dan
proses pengolahan, (3) pengelolaan limbah padat dan isu-isu perencanaan, (4) teknologi
pengolahan limbah padat pemisahan material dan teknologi proses, teknologi konversi
panas, teknologi konversi secara biologi dan kimia, daur ulang material yang diperoleh
pada limbah padat.
MTK 931L Topik Khusus (2 SKS)
Topik khusus disesuaikan dengan materi penelitian yang akan dilakukan di bidang
Teknologi & Manajeman Lingkungan.
Pilihan 1
MTK 933L Ekonomi Lingkungan (2 SKS)
Mata kuliah ini memberi pengertian kepada mahasiswa tentang (1) ekonomi lingkungan,
(2) sistem ekonomi dan menurunnya fungsi lingkungan, (3) ekonomika kualitas lingkungan,
ekonomi perlindungan lingkungan, penentuan nilai lingkungan, instrumen kebijakan untuk
melindungi lingkungan, (4) pembiayaan pengelolaan lingkungan, kelembagaan untuk
mengelola lingkungan, perhitungan sumberdaya alam dan lingkungan (konsep dan
aplikasinya), (5) perdagangan, pencemaran dan perlindungan lingkungan.
MTK 934L Toksikologi Lingkungan (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa mendalami dasar-dasar toksikologi, dasar-dasar yang
mengatur interaksi pencemaran dengan sistem alami, kemodinamika pencemaran,
toksikologi lingkungan, prinsip ekologi dan ekotoksikologi pencemaran, prilaku kimia dan
ekotoksikologi pencemar, zat yang melakukan deoksigenasi, logam dan garam, minyak
bumi dan hidrokarbon yang berkaitan, bifenil terklorinasi ganda dan senyawa organik
sintetik lainnya, penerapan-penerapan dalam manajemen lingkungan, pengawasan
pencemaran, dan penilaian ekotoksikologi bahan kimia.
MTK 935L Pemodelan Teknik Lingkungan (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji tentang (1) fundamental pemodelan dalam teknik lingkungan,
(2) mekanisme karakteristik pencemaran di lingkungan, (3) matematika perpindahan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

132

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

massa, (4) model populasi dan model dari sistem-sistem fisik, (5) modeling hidrodinamika
sungai, kualitas air di dalam aliran sungai, kualitas air di danau dan reservoir, modeling air
bawah tanah, modeling keseimbangan air di landfill, modeling kualitas udara, model
fotokimia.
Pilihan 2
MTK 936L Teknologi Pengolahan Limbah Cair (2 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji materi tentang (1) penentuan kebutuhan air dan produksi limbah
cair domestik dan industri, (2) karakteristik dan laju alir limbah domestik dan industri, (3)
standard efluen pengolahan limbah cair domestik dan industri di Indonesia dan negaranegara lain, (4) desain jaringan limbah cair, (5) teknologi pengolahan limbah cair industri
(organik mapun anorganik) dan berbagai teknologi pengolahan limbah cair domestik.
MTK 937L Pengendalian Pencemaran Udara (2 SKS)
Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini meliputi (1) klasifikasi pencemaran udara,
sumber pencemaran, karakteristik zat-zat pencemar udara, metode dan prosedur baku
pengambilan sampel udara, analisis laboratorium, pengaruh pencemaran udara terhadap
lingkungan hidup, proses penyebaran pencemaran udara, (2) metode dan teknik
penanggulangan, pengendalian pencemaran udara perkotaan, transportasi, sumber
stasioner, daerah penyangga, tata ruang, dan water-shed management.
MTK 938L Penendalian Kebisingan dan Getaran (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji tentang (1) sumber-sumber kebisingan dan tingkat kebisingan
di lingkungan, (2) sifat-sifat fisika suara: gelombang suara; tenaga dan intensitas suara;
desibel; kombinasi tingkat tekanan suara; frekuensi; klasifikasi suara, (3) hubungan
kebisingan dengan manusia, (4) kriteria dan standard kebisingan, (5) pengukuran
kebisingan.
MTK 939L Penendalian Limbah Pertanian (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji tentang (1) tinjauan umum siklus nutrien di dalam sistemsistem pertanian, (2) sifat-sifat fisika dan kimia tanah, (3) produk limbah peternakan dan
potensi pencemaran dari limbah peternakan, (4) kehilangan nutrient dan potensi
pencemaran dari aktivitas pertanian, (5) prinsip-prinsip pengendalian pencemaran air dari
aktifitas pertanian, (6) pemanfaatan lahan untuk limbah pertanian, (7) pengendalian
pencemaran udara dari akivitas pertanian.
MTK 932L Proposal Penelitian dan Seminar (2 SKS)
Kegiatan yang dilakukan mahasiswa dalam mata kuliah ini adalah (1) latihan penulisan
proposal penelitian: studi literatur, rancangan percobaan, metoda analisis dan pengolahan
data, (20 hasil penulisan diseminarkan, (3) membahas, mengemukakan, dan mendiskusikan
permasalahan dalam perencanaan penelitian secara lisan dalam suatu forum untuk
mendapatkan umpan balik mengenai penelitian yang akan dilakukan.
MTK 941L Thesis (5 SKS)
Penulisan thesis bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam
mengintegrasikan dan mengaplikasikan perangkat teoretis dan analisis yang telah dipelajari
selama mengikuti perkuliahan dan penugasan oleh dosen, terutama dalam menyelesaikan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

133

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

persoalan-persoalan teknologi dan manajemen lingkungan. Thesis merupakan hasil tugas


penelitian yang dilakukan secara mandiri. Pelaksanaannya di bawah pengawasan
pembimbing. Thesis yang telah disusun oleh mahasiswa wajib dipertahankan di depan tim
penguji yang berjumlah 3 (tiga) orang dosen, termasuk dosen pembimbing thesis.
C. Silabus Bidang Teknologi Proses Agroindustri
MTK 921G Teknoekonomi Agroindustri (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas (1) konsep model analisis dan aplikasi teknoekonomi untuk
perencanaan, penilaian kelayakan dan implementasi agroindustri, (2) pengertian
teknoekonomi mencakup teknologi dan manajemen pengadaan bahan baku, penentuan
teknologi proses dan kapasitasnya, manajemen operasional dan analisis kelayakan
ekonomi dan finansial.
MTK 922G Rekayasa Perancangan Proses Agroindustri (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas perancangan proses dalam agroindustri, strategi perancangan
proses, struktur dan kriteria sistem proses, teknik optimasi dalam perancangan proses,
scale up proses, tugas perancangan proses dan pabrik dalam agroindustri.
MTK 923G Pemodelan Sistem Agroindustri (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa dibekali pengetahuan tentang pengembangan berbagai
model deterministik dan probabilistik sebagai upaya mendeskripsikan dan mencari solusi
untuk persoalan-persoalan agroindustri.
MTK 924G Agroindustri Berkelanjutan (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas tentang konsep dasar sistem agroindustri berkelanjutan,
perkembangan anjuran teknologi produksi, dan teknologi alternatif dalam agroindustri
berkelanjutan, pemanfaatna hasil samping (daur ulang), dan pengolahan limbah dari
proses agroindustri.
MTK 925G Ilmu Bahan dan Pengembangan Produk Agroindustri (3 SKS)
Topik yang dikaji dalam mata kuliah ini meliputi (1) komposisi kimia hasil pertanian dan
pengaruhnya terhadap karakteristik produk olahan, (2) berbagai komponen intrinsik hasil
pertanian, sifat kimia dan hubungannya satu dengan yang lainnya, (3) identifikasi, ekstraksi
dan karakterisasi.
MTK 931G Topik Khusus (2 SKS)
Topik khusus disesuaikan dengan materi penelitian yang akan dilakukan di bidang
Teknologi Proses Agroindustri.
Pilihan 1
MTK 933G Rekayasa Proses dan Produk Berbasis Minyak Atsiri (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa dibekali pemahaman tentang (1) erosintesis senyawa
minyak atsiri secara in vivo, serta transformasi gugus fungsi senyawa atsiri, (2) Penerapan
sintesis senyawa secara in vitro, (3) Pemahaman tentang senyawa penyusun minyak atsiri
(terpenoid), serta reaksi kimia dan perubahan yang dapat terjadi dari senyawa dalam
minyak, (4) pemahaman tentang teknik isolasi (destilasi, ekstraksi dengan pelarut, adsorbsi
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

134

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

oleh lemak, dari pressing), serta parameter-parameter yang digunakan untuk proses, (5)
pemurnian (chelasi, adsorbsi, redestilasi, rektivikasi) dan pengolahan lanjutan minyak atsiri
(fraksinasi, isolasi komponen utama, sintesis senyawa minyak atsiri, deterpenasi, dan
sebagainya).
MTK 934G Rekayasa Proses dan Produk Berbasis Minyak/Lemak (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa harus memahami (1) mekanisme reaksi terhadap
molekul, selama proses pengolahan, dan prinsip dasar reaksi derivatisasi molekul minyak,
(2) perubahan karakter molekul lemak (trigliserida) akibat pengaruh panas, oksidasi,
enzims, cahaya, logam dsb, (3) proses kimia dan fisika yang terjadi dalam industri
pengolahan minyak (ekstraksi, pemurnian, pengolahan lanjutan), yang berorientasi kepada
pengubahan struktur molekul lemak/asam lemak.
MTK 935G Rekayasa Proses dan Produk Berbasis Pati (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas topik-topik yang berhubungan dengan (1) sumber dan
potensi struktur, sifat-sifat fisikokimiawi dan prinsip-prinsip metoda ekstraksi, (2) industri
pati singkong, jagung, gandum, kentang, sagu, dan lain-lain, (3) konversi produk pati dan
derivatnya, (4) penggunaan pati dalam berbagai industri seperti industri gula cair, industri
minuman, industri kertas, farmasi, dan biofuel.
MTK 936G Rekayasa Bioproses (2 SKS)
Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai (1) pengertian bioproses, kinetika
pemanfaatan substrat, pembentukan produk dan produksi biomassa dalam kultur sel,
transport fenomena dalam sistem bioproses, desain dan analisis, (2) strategi perancangan
bioproses, (3) peningkatan produktivitas bioproses melalui sistem biakan sinambung, sel
sinambung, sel imobil berdensitas tinggi, daur ulang dengan ekstraksi, (4) pengantar
optimasi, pengendalian dan optimasi bioproses.
Pilihan 2
MTK 937G Rantai Pasok Agroindustri (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas (1) konsep, rancangan, dan aplikasi rantai pasok (supply chain)
yang terjadi dalam sebuah sistem agroindustri, (2) beberapa terminologi dalam rantai
pasok akan digunakan dalam menganalisis efisiensi rantai termasuk inbound dan outbound
transportation, 93) isu-isu tentang inventori, transportasi, dan deliveri (lead time) yang
diambil dari berbagai kasus akan dikaji untuk memodelkan efisiensi rantai pasok.
MTK 938G Teknologi Bioenergi (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan wawasan dan pemahaman tentang situasi energi dan konsep
pengembangan bioenergi di Indonesia dan dunia, manfaat bagi lingkungan dalam hal
konservasi, daur ulang dan pembangunan berkelanjutan, mengenalkan konsep ilmiah
bagaimana bioenergi dihasilkan dimulai dari jenis-jenis tanaman penghasil bioenergi
sampai teknologi proses konversi dan perkembangannya, teknologi produksi gas metana
dari fermentasi anaerobik, teknologi proses bio-oil, pure plant oil dan biomassa, teknologi
pengolahan produk samping menjadi serat, bioplastik dan kimia turunannya, mengenalkan
aspek ekonomi dan bisnis bionergi dengan memberikan pengetahuan mengenai
penyusunan proyek bioenergi mulai dari pembuatan rencana bisnis sampai analisis
finansial kalayakan usaha khususnya untuk produksi biofuel di Indonesia.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

135

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

MTK 939G Sistem Bioreaktor (2 SKS)


Dalam mata kuliah ini mahasiswa dibekali tentang pengenalan bioreaktor secara rinci
berorientasi fungsi, sifat rheologi cairan fermentasi, prinsip-prinsip reaksi bioproses,
klasifikasi bioreaktor, mixing, prinsip rancang bangun instrumen pengontrol bioreaktor,
prinsip kontrol bioreaktor dan analisis komputer, penerapan bioreaktor.
MTK 9311G Teknologi Penanganan Limbah Agroindustri (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas teknik dan manajemen pengendalian dan penanganan limbah
agroindustri, teknik survei limbah industri dan upaya konservasi material, desain proses,
reaktor, optimasi operasi, kontrol dan pemodelan sistem penanganan limbah cair industri
mencakup penanganan primer, sekunder (biologis), tersier, penanganan sludge, dan
disposal, serta peluang untuk reuse dan recycle.
MTK 9312G Sistem Manajemen Agroindustri (2 SKS)
Topik-topik yang dikaji dalam mata kuliah ini meliputi konsep sistem manajemen
agroindustri, aspek-aspek yang terkait dengan sistem manajemen agroindustri, dukungan
kelembagaan dalam pengembangan agroindustri, aplikasi manajemen teknologi dalam
pengembangan agroindustri.
MTK 932G Proposal Penelitian dan Seminar (2 SKS)
Latihan penulisan proposal penelitian: studi literatur, rancangan percobaan, metoda
analisis dan pengolahan data. Hasil penulisan diseminarkan. Membahas, mengemukakan,
dan mendiskusikan permasalahan dalam perencanaan penelitian secara lisan dalam suatu
forum untuk mendapatkan umpan balik mengenai penelitian yang akan dilakukan.
MTK 941G Thesis (5 SKS)
Penulisan thesis bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam
mengintegrasikan dan mengaplikasikan perangkat teoritis dan analisis yang telah dipelajari
selama mengikuti perkuliahan dan penugasan oleh dosen, terutama dalam menyelesaikan
persoalan-persoalan teknologi dan manajemen lingkungan. Thesis merupakan hasil tugas
penelitian yang dilakukan secara mandiri. Pelaksanaannya di bawah pengawasan
pembimbing. Thesis yang telah disusun oleh mahasiswa wajib dipertahankan di depan tim
penguji yang berjumlah 3 (tiga) orang dosen, termasuk dosen pembimbing thesis.

Staf Pengajar Tetap


No.

Nama

Bidang Keahlian

1.

Dr. Abrar Muslim, S.T., M.Eng.

2.

Dr. Ir. Asri Gani, M.Eng.

3.

Prof. Dr. Bastian Arifin, M.Sc.

4.

Dr. Ir. Cut Meurah Rosnelly, M.T.

Process
Engineering
Ecological
Engineering
Environmental
Engineering
Process
Technology

Alumni
Curtin University,
AuS.Tralia
TUT, Japan
ITB
IPB

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

136

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK KIMIA

No.

Nama

Bidang Keahlian

5.

Dr. Ir. Darmadi, M.T.

6.

Dr. Farid Mulana, S.T., M.Eng.

7.

Dr. Hesti Meilina, S.T., M.Si.

8.

Dr. Ir. Husni Husin, M.T.

9.

Dr. Ir. Izarul Machdar, M.Eng.

10.

Dr. Ir. Komala Pontas

11.

Dr. M. Faisal, S.T., M.Eng.

12.

Prof. Dr. Ir. M. Husin Ismayanda,


BE,M.Sc.

Process
Technology
Functional
Material
Engineering
Near-infrared
Spectroscopy
Reactor
Engineering &
Catalysis
Environmental
Engineering
Environmental
Engineering
Environmental
Engineering
Process
Technology

13.

Dr. Mahidin, S.T., M.T.

Energy

14.

Dr. Ir. Mariana, M.Si.

15.

Dr. Ir. Marwan

16.

Prof. Dr. Ir. Medyan Riza, M.Eng.

18.

Dr. Muhammad Dani Supardan, S.T.,


M.T.
Dr. Ir. Muhammad Zaki, M.Sc.

19.

Dr. Nasrul AR, S.T.,M.T.

20.

Dr. Ir. Suhendrayatna, M.Eng.

21.

Dr. Ir. Syahiddin D.S., M.Sc.

22.

Dr. Ir. Syaubari, M.Sc.

23.

Dr. Ir. Yunardi, MA.Sc.

17.

Process
Technology
Reactor
Engineering &
Catalysis
Polimer
Technology
Process
Technology
Biotechnology
Membrane
technology
Biochemical
Engineering
Biotechnology &
Bioengineering
Biotechnology
Environmental
Engineering

Alumni
UPM, Malaysia
TUT, Japan
Kobe University,
Japan
NTUST, Taiwan
Nagaoka University,
Japan ;
Univ. Gesamthoch
Paderborn, Germany
TUT, Japan
UM, Malaysia
Kobe University,
Japan
Shizouka University,
Japan
Birmingham
University, UK
Hokkaido University,
Japan
Shizuoka University,
Japan
UKM, Malaysia
Kobe University,
Japan
Kagoshima
University, Japan
UM, Malaysia
UPM, Malaysia
Leeds University, UK

Alamat Sekretariat
Gedung Fakultas Teknik, Unsyiah, Jl. Syech Abdurrauf, No. 7, Darussalam, Banda Aceh,
23111, Telp. 0651-7412973. E-mail: s2tk_unsyiah@yahoo.com
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

137

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA

12. PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA


Program Studi Magister Pendidikan Olahraga Pascasarjana Universitas Syiah Kuala (S2)
mulai dibuka dengan resmi tahun 2009 melalui Surat Keputusan Direktorat Jenderal
Pendidikan Tinggi No: 1641/D/T/2009. Program studi magister ini merupakan yang ke 11
(sebelas) pada Pascasarjana Universitas Syiah Kuala, dan Program Magister yang ke 4 pada
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala. Lulusan program studi ini
bergelar Magister Pendidikan disingkat dengan M.Pd.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Mata Kuliah Semester I
Kode
MKK 001
MPO 001
MPO 003
MPO 011
MPO 012
MKK 004

Mata Kuliah
Filsafat Ilmu
Dasar dan Filsafat Keolahragaan/Penjas
Psikologi Olahraga
Fisiologi Olahraga
Sosiologi Olahraga
Bahasa Inggris
Jumlah

SKS
2
4
2
2
2
0
12

Mata Kuliah Semester II


Kode
MKK 002
MKK 003
MKK 005
MPO 002
MPO 004
MPO 010

Mata Kuliah
Metodelogi Penelitian
Statistika Pendidikan
Aplikasi komputer
Pembelajaran dan Perkembangan Gerak
Tes dan Evaluasi Keolahragaan/Penjas
Pendidikan Keselamatan dan PPC
Jumlah

SKS
3
3
0
3
3
2
14

Mata Kuliah Semester III


Kode
MPO 005
MPO 006
MPO 007
MPO 008
MPO 009
MPO 013

Mata Kuliah
Iptek Keolahragaan
Bio-Mekanika
Didaktik Metodik Mengajar Penjas
Manajemen Olahraga
Metodelogi Latihan
Seminar usulan Tesis
Jumlah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
2
2
4
2
3
0
13

138

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA

Mata Kuliah Semester IV


Kode
MPO 014

Mata Kuliah
Tesis
Jumlah

SKS
8
8

Silabus Mata Kuliah


PPS 001 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa dibekali pengetahuan mengenai hakikat ilmu (the nature
of science) dalam hubungan dengan berbagai pengetahuan lain, yakni (1) memahami
berbagai cara memperoleh pengetahuan, kemampuan dan keterampilan ilmiah dengan
menerapkan penalaran filosofis dan kritis-logis; (2) mempelajari ilmu dan metode-metode
ilmiah dan batasan batasan moral serta sosialnya dalam memperoleh dan memanfaatkan
pengetahuan. Mata kuliah filsafat ilmu mencakup pembahasan tentang ontologi,
epistemologi, dan aksiologi ilmu dalam konstelasi berbagai pengetahuan lainnya, serta
perkembangan pengetahuan ilmiah. Pembahasan tentang ontologi ilmu difokuskan pada
unsur realitas empirik (empiricism) seperti fakta, data, dan informasi tanpa melepaskannya
dari realitas rasional (rationalism), serta kedudukannya dalam kegiatan ilmiah.
Epistemologi ilmu difokuskan pada metode ilmiah dan operasionalisasinya dalam
metodologi penelitian. Aksiologi ilmu membahas nilai-nilai yang terkait dengan kegiatan
keilmuan baik secara internal, eksternal, maupun sosial.
PPS 003 Statistik Pendidikan (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang statistik deskriptif, statistik parametrik,
statistik nonparametrik, wawasan dan keterampilan tentang aplikasi konsep, dan rumus
dalam masalah analisis pengolahan data untuk pengambilan keputusan dalam bidang ilmu
keolahragaan.
PPS 002 Metodelogi Penelitian (3 SKS)
Mata kuliah metodologi penelitian (kualitatif, kuantitatif, dan teoretik) bertujuan
memberikan kemampuan tentang epistemologi keilmuan penelitian yang bersifat
operasional dalam memperoleh, mengolah, menarik kesimpulan, dan menyusun
pengetahuan ilmiah melalui kegiatan penelitian. Mata kuliah metodologi penelitian
mencakup sistematika dan prosedur yang sesuai dengan berbagai epistemologi pengkajian
ilmiah, meliputi di antaranya perumusan masalah, metode penelitian, desain penelitian,
teknik pemilihan, pengumpulan, analisis, dan penyajian data yang absah, andal dan
dipercaya (kredibel). Ruang lingkup metodologi penelitian ini mencakup segenap
kemampuan untuk melaksanakan berbagai jenis penelitian.
MPO 001 Dasar dan Filsafat Keolahragaan/Penjas (4 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang taksonomi ilmu keolahragaan dan pedagogik
transformatif pendidikan jasmani serta sejarah perkembangan pendidikan jasmani, konsep
dasar pendidikan jasmani, mengembangkan pengetahuan dan keterampilan yang berkaitan
dengan aktivitas jasmani, perkembangan estetika, dan perkembangan sosial,
mengembangkan kepercayaan diri dan kemampuan untuk menguasai keterampilan gerak
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

139

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA

dasar yang akan mendorong partisipasinya dalam aneka aktivitas jasmani, memperoleh
dan mempertahankan derajat kebugaran jasmani yang optimal untuk melaksanakan tugas
sehari-hari secara efisien dan terkendali, mengembangkan nilai-nilai pribadi melalui
partisipasi dalam aktivitas jasmani baik secara kelompok maupun perorangan.
MPO 002 Pembelajaran dan Perkembangan Gerak (3 SKS)
Mata kuliah ini memberikan penjelasan tentangan perkembangan dan pertumbuhan
kreatifitas siswa yang dikaitkan dengan pembelajaran gerak (motor learning) adalah kajian
belajar, katogari gerak dan perkembangan gerak, termasuk diagnosa dan terapi gerak serta
taksonomi gerak.
MPO 003 Psikologi Olahraga (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan penjelasan kedudukan, hakikat, dan pembagian psikologi dan
psikologi olahraga. Berisikan pengantar, landasan, pengertian serta objek psikologi,
berbagai aliran baru seperti konstruktivisme dalam psikologi serta berbagai perbedaan dan
persamaan konsep-konsep psikologi dan psikologi olahraga. Psikologi olahraga mempunyai
dari dua segi, yakni segi mental training dan mental practic. Kajian yang berhubungan
dengan interaksi dan gejala kejiwaan pada pelaku olahraga.
MPO 004 Tes dan Evaluasi Keolahragaan/Penjas (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas konsep dasar evaluasi, jenis-jenis evaluasi hasil pembelajaran
penjas, perencanaan evaluasi penjas, teknik evaluasi, tes dan pengukuran cabang olahraga,
evaluasi proses dan hasil belajar, standar evaluasi hasil pembelajaran penjas,
pengembangan alat evaluasi penjas, teknik pemberian skor dan pengolahan skor penjas,
analisis hasil evaluasi, tes dan pengukuran olahraga dan pembelajaran penjas, pelaporan
hasil evaluasi pembelajaran penjas.
MPO 005 IPTEK Keolahragaan (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang konsep dasar
teknologi informasi keolahragaan dan penerapan teknologi informasi keolahragaan pada
tataran praktik.
MPO 006 Bio-Mekanika (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas mengenai pengaruh daya dan hukum alam terhadap tubuh
manusia selama aktivitas fisik. Bidang ini tumbuh dari kinesiologi yang juga merupakan
kajian gerak. Kinesiologi mempunyai dua kajian dasar: kinesiologi anatomik yakni kajian
konstruksi dan mekanisme kerja tubuh, dan kenesiologi mekanik yang merupakan
biomekanika atau mekanika tubuh manusia. Biomekanika olahraga bidang kajian tubuh
manusia dengan terapan hukum alam pada aktivitas fisik.
MPO 00007 Didaktik Metodik Mengajar Penjas (4 SKS)
Mata kuliah ini memberikan kesempatan untuk mendalami dan memantapkan penguasaan
kompetensi sebagai guru mata pelajaran melalui penerapan komptensi dalam konteks
autentik di kelas dan sekolah. Pengalaman belajar selama mengikuti proses kuliah untuk
mencapai kompetensi, yakni (1) pengembangan kurikulum dan pembelajaran bidang studi
secara kreatif dan inovatif, (2) perancangan pembelajaran yang tepat guna, (3) pelaksanaan
pembelajaran yang efektif, dan (4) penilaian proses dan hasil belajar. Mata kuliah ini juga
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

140

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA

berkaitan dengan pemantapan kepribadian sebagai guru, serta berbagai pengalaman


belajar yang memungkinkan guru mengembangkan kemampuan profesionalnya.
MPO 008 Manajemen Olahraga (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan konsep dasar manajemen dalam memperdayakan substansi
tugas yang berkaitan dengan organisasi keolahragaan. Mata kuliah ini mengakaji tentang
penerapan manajemen olahraga, yakni perencanaan, pengorganisasian, kepimpinan, dan
pengawasan.
MPO 009 Metodologi Latihan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas berbagai proses pelatihan atlet termasuk dalam aspek, yakni
periodisasi, beban, jangka waktu, intensitas dan frekuensi latihan. Mata kuliah ini juga
mengkaji tentang efek pemberikan latihan terhadap peningkatan prestasi.
MPO 010 Pencegahan, Perawatan Cedera dan P3K (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang konsep dasar dan prinsip pencegahan dan perawatan
cedera. Mata kuliah ini juga memberikan keterampilan tentang pertolongan pertama pada
kecelakaan.
MPO 011 Fisiologi Olahraga (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang faal tubuh manusia yang berhubungan dengan fungsifungsi tubuh dan aktivitas fisik. Selain itu juga dibahas fungsi metabolisme, skeleton,
muscularis, sirkulasi, respirasi, dan endokrin.
MPO 012 Sosiologi Olahraga (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang isu-isu olahraga terkini, hubungan sosial dalam aktivitas
olahraga, menumbuhkan pola hidup kerja sama yang baik, menumbuhkan rasa toleransi
dalam olahraga serta memiliki kemampuan sikap yang baik. Mata kuliah ini juga membahas
prilaku individual maupun berkelompok, proses budaya-sosial dalam olahraga. Sosiologi
olahraga mengkaji interaksi manusia dengan manusia lain dalam suasana olahraga.
MPO 014 Tesis (8 SKS)
Staf Pengajar Tetap
No.
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.

Nama

Lembaga

Prof. Drs. Suwardi Sukirman, M.A.


Prof. Dr. Darni, M. Daud, M.A.
Prof. Dr. M. Yusuf Aziz, M.Pd.
Dr. Saifuddin, M.Pd.
Dr. Nyak Amir, M.Pd.
Dr. Hajidin, M.Pd.
Dr. Razali, M.Pd.
Dr. Ahadin, M.Ed.

JPOK FKIP Unsyiah


FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah

Bidang Keahlian
Pendidikan Olahraga
Filsafat Pendidikan
Filsafat Pendidikan
Pendidikan Olahraga
Ilmu Keolahragaan
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

141

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA

No.

Nama

Lembaga

Bidang Keahlian

9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.

Dr. Rusli Yusuf, M.Pd.


Dr. Yusrizal, M.Pd.
Drs. Salasi, R, M.Pd.
Dr. M. Ikhsan, M.Pd.
Drs. Idris Ibrahim, M.A.
Dr. Sofyan A. Gani, M.A.
Drs. Anwar, M.Pd.
Drs. Saminan, M.Si.
Drs. Nuzuli, M.S.
Drs. M. Jamil, M.Kes.
Drs. Awaluddin, M.Pd.
Drs. Bahtiar Hasan, M.Pd.
Drs. Aminuddin, M.Kes.

FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah

22.

Drs. Soedirman Z, M.Pd.

JPOK FKIP Unsyiah

23.
24.
25.
26.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.
34.
35.

Drs. Said Darnius, M.Pd.


Drs. Nasir Yusuf, M.Kes.
Drs. Amiruddin, M.Kes.
Dra. Miskalena, M.Kes.
Drs. Syamsulrizal, M.Kes.
Drs. Sukardi Putra, M.Kes.
Drs. Muhammad Jafar, M.Pd.
Drs. Alfian Rinaldi, M.Pd.
Drs. Abdulrahman, M.Kes.
Drs. Mansur, M.Kes.
Zulfikar, S.Pd., M.Kes.
Bustaman, S.Pd., M.Kes.
Ifwandi, S.Pd., M.Pd.
Prof. Dr.Toho Cholik Muntohir,
M.A.
Prof. Dr. Hari Setiono, M.Pd.
Prof. Dr. Lukman OT, M.Pd.
Prof. Dr. Winarno, M.Pd.
Prof. Dr. Furqan Hidayatullah,
M.Pd.
Prof. Dr. Yusuf Adissasmita, M.Pd.
Prof. Dr. Joko Pekik, M.Pd.
Prof. Dr. Agung Sunarno, M.Pd.
Prof. Dr. Abdul Kadir Ateng, M.P.
Dr. Asim, M.Pd.
Dr. Taufik Yudi, M.Pd.
Dr. Asep Suharta, M.Pd.

JPOK FKIP Unsyiah


JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah
JPOK FKIP Unsyiah

Penelitian Pendidikan
Evaluasi Pendidikan
Evaluasi Pendidikan
Statistik
Bahasa Inggris
Bahasa Inggris
Komputer
Biomekanika
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Administrasi
Pendidikan
Pendidikan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Kesehatan Olahraga
Gizi Olahraga
Pendidikan Olahraga

FIP Unesa

Pendidikan Olahraga

FIP Unesa
FIP Unesa
JPOK UM

Ilmu Keolahragaan
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga

FIK Surakarta

Pendidikan Olahraga

FIK UNJ
FIK UNY
FIK UNIMED
FIK UNJ
JPOK UM
FIK Jakarta
FIP Unimed

Pendidikan Olahraga
Ilmu Keolahragaan
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga
Pendidikan Olahraga

36.
37.
38.
39.
40.
41.
42.
43.
44.
45.
46.
47.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

142

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN OLAH RAGA

No.
48.
49.

Nama

Lembaga

Dr. Imam Syafie, M.Stas


Dr. Addien, M.Pd.

FIP Unesa
FIP UMN

Bidang Keahlian
Ilmu Keolahragaan
Pendidikan Olahraga

Alamat Sekretariat
FKIP Unsyiah, Jl. Inong Balee, Kompleks Diploma III, Darussalam, Banda Aceh, 23111,
Telp. 0651-7407659/7555110, HP. 081360994455. E-mail: mpo_pasca.unsyiah@yahoo.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

143

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK MESIN

13. PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK MESIN


Program Studi Magister Teknik Mesin secara resmi dibuka pada tahun 2009, berdasarkan
izin Dirjen Pendidikan Tinggi Nomor 3230/D2.2/2009 Tanggal 30 September 2009. Beban
SKS yang harus diselesaikan oleh mahasiswa pada program studi ini berkisar antara 3642
SKS, termasuk penelitian dan tesis. Lulusan program studi ini diberi gelar Magister Teknik
dengan singkatan M.T.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Bidang Teknik Konversi Energi
Mata Kuliah Semester I
Kode
MTM 6011
MTM 1012
MTM 1014
MTM 1015

Mata Kuliah

Analisis Teknik
Thermodinamika Lanjut
Perpindahan Panas Lanjut
Mekanika Fluida Lanjut
Jumlah

Mata Kuliah Semester II


Kode
MTM 6021
MTM 2021
MTM 202X
MTM 202X

Mata Kuliah

Metode Penelitian
Manajemen Energi
Pilihan
Pilihan
Jumlah

Mata Kuliah Pilihan Semester II


Kode
MTM 2022
MTM 2023
MTM 2024
MTM 2025
MTM 2026

MTM 3031
MTM 303X
MTM 7001

3
3
3
3
12

SKS
3
3
3
3
12

Mata Kuliah

Rekayasa Thermal
Mesin Fluida
Motor Bakar dan Sistem Propulsi
Teknologi Pengering
Teknik Pendingin
Jumlah

Mata Kuliah Semester III


Kode

SKS

Mata Kuliah

Energi Baru Terbarukan


Pilihan
Tesis I
Jumlah

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
3
3
3
3
15

SKS
3
3
1
7

144

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK MESIN

Mata Kuliah Pilihan Semester III


Kode
MTM 3032
MTM 3033
MTM 3034

Bahan Bakar dan Pembakaran


Sistem Pengondisian Udara
Penukar Kalor
Jumlah

Mata Kuliah Semester IV


Kode
MTM 7002

Mata Kuliah

Mata Kuliah

Thesis II
Jumlah

SKS
3
3
3
9

SKS
5
5

Bidang Teknik Material dan Manufaktur


Mata Kuliah Semester I
Kode
MTM 6011
MTM 1111
MTM 1112
MTM 1113

Mata Kuliah

Analisis Teknik
Material Teknik Lanjut
Mekanika dan Kekuatan Bahan Lanjut
CAD / CAM
Jumlah

Mata Kuliah Semester II


Kode
MTM 6021
MTM 2121
MTM 212X
MTM 212X

Mata Kuliah

Metode Penelitian
Analisis Numerik
Pilihan I
Pilihan II
Jumlah

Mata Kuliah Pilihan Semester II


Kode
MTM 2122
MTM 2123
MTM 2124
MTM 2125

3
3
3
3
12

SKS
3
3
3
3
12

Mata Kuliah

SKS

Metrologi Industri Lanjut


Proses Manufaktur
Korosi dan Metode Pengendaliannya
Material Komposit
Jumlah

3
3
3
3
12

Mata Kuliah Semester III


Kode
MTM 3111
MTM 311X
MTM 7001

SKS

Mata Kuliah

Proses Manufaktur Lanjut


Pilihan I
Tesis I
Jumlah
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
3
1
7
145

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK MESIN

Mata Kuliah Pilihan Semester III


Kode
MTM 3112
MTM 3113

SKS

Analisa Kegagalan
Manajemen Produksi
Jumlah

Mata Kuliah Semester IV


Kode
MTM 7002

Mata Kuliah

3
3
6

Mata Kuliah

SKS

Tesis II
Jumlah

5
5

Staf Pengajar Tetap


No.

Nama

Lembaga

1.

Prof. Dr. Ir. Ahmad Syuhada, M.Sc.

TM Unsyiah

2.

Prof. Dr. Ir. Husaini, M.T.

TM Unsyiah

3.

Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng.

TM Unsyiah

4.

Prof. Dr. Ir. Khairil, M.T.

TM Unsyiah

5.

Dr. Ir. M. Ridha, M.Eng.

TM Unsyiah

6.

Dr. Ir. Muhammad Dirhamsyah, M.T.

TM Unsyiah

7.

Dr. Syifaul Huzni, S.T., M.Sc.

TM Unsyiah

8.

Ir. Udink Aulia, M.Eng.

TM Unsyiah

9.

Dr. Ir. Mohd. Iqbal, M.T.

TM Unsyiah

10.

Dr. Ir. Husni, M.Eng.Sc.

TM Unsyiah

11.

Dr. Ir. Hasan Yudhi Sastra, DEA.

TM Unsyiah

12.

Dr. Ir. Sulaiman Thalib, M.T.

TM Unsyiah

13.

Ir. Hamdani, M.T.

TM Unsyiah

14.

Dr. M. Ilham Maulana, S.T., M.T.

TM Unsyiah

Bidang Keahlian
Teknik Konversi
Energi
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Konversi
Energi
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Material Dan
Manufaktur
Teknik Konversi
Energi
Teknik Konversi
Energi

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

146

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK MESIN

No.

Nama

Lembaga

15.

Ir. Darwin Harun, M.T.

TM Unsyiah

16.

Ir. Jalaluddin, M.T.

TM Unsyiah

Bidang Keahlian
Teknik Konversi
Energi
Teknik Konversi
Energi

Alamat Sekretariat
Gedung Fakultas Teknik, Unsyiah, Gedung G-12011, Lanta1 2, Jl. Syech Abdurrauf, No. 7,
Darussalam, Banda Aceh, 23111, Telp. 0651-7552384

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

147

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

14. PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER


Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat Veteriner (Kesmavet) diselenggarakan
berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan
Nasional No. 2329/D/T/2009 Tanggal 7 Desember 2009. Lulusan program studi ini
mendapatkan gelar akademik Magister Sain atau disingkat M.Si.
Komposisi Mata Kuliah Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat Veteriner adalah:
Komposisi Mata Kuliah
Mata Kuliah Wajib Program
Mata Kuliah Wajib Konsentrasi
Mata Kuliah Pilihan
Kolokium
Seminar
Tesis
Total

Jumlah SKS
12
10 - 12
6 - 12
1
1
6
36-44

Perincian Perkuliahan pada masing-masing semester sebagai berikut:


Semester I (Ganjil)
No
1
2
3
4

Mata Kuliah
Statistik Terapan
Biologi Molekuler
Epidemiologi
Mata Kuliah Konsentrasi:
1. Konsentrasi Kesmavet KVK 205 (Zoonosis)
2. Konsenstrasi Reproduksi Hewan KVR 202
(Manajemen Reproduksi Hewan )
3. Konsentrasi Penyakit hewan KVP 205
(Diagnostik Penyakit Tingka Lanjut)
Total

Kode
KVW 201
KVW 202
KVW 203
KVK/KVR/KVP

SKS
3
3
3
2

11

Semester II (Genap)
No
1
2
3

Mata Kuliah
Imunologi Lanjutan
Mata Kuliah Konsentrasi
Mata Kuliah Pilihan
Total

Kode
KVW 204
KVK/KVR/ KVP
KVPL

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
5-6
3-5
11-14

148

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

Semester III (Ganjil)


No
1
2

Mata Kuliah
Mata kuliah konsentrasi atau Pilihan
Kolokium
Total

Kode
KVK/KVR/KVP/KVPL
KVW 206

SKS
5-11
1
6-12

Kode
KVW 207
KVW 208

SKS
1
6
7

Kode
KVW 201
KVW 202
KVW 203
KVW 204
KVW 205
KVW 206
KVW 207

SKS
3
3
3
3
1
1
6
20

Semester IV (Genap)
No
1
2

Mata kuliah
Seminar
Tesis
Total

MATA KULIAH WAJIB TERDIRI DARI:


MATA KULIAH WAJIB PROGRAM (KVW)
No
1
2
3
4
5
6
7

Mata Kuliah
Statistik terapan
Biologi Molekuler
Epidemiologi
Imunologi Lanjutan
Kolokium
Seminar
Tesis
Total

MATA KULIAH WAJIB KONSENTRASI KESMAVET (KVK)


No
1
2
3
4
5

Mata Kuliah
Kesehatan Lingkungan
Mikrobiologi Pangan Asal Hewan
Ilmu Kesehatan Masyarakat
Higiene Pangan Asal Hewan & Hasil Olahannya
Zoonosis
Total

Kode
KVK 201
KVK 202
KVK 203
KVK 204
KVK 205

SKS
2
3
2
3
2
12

Semester
Genap
Genap
Ganjil
Ganjil
Ganjil

SKS
3
2
3
3
2
13

Semester
Genap
Ganjil
Genap
Ganjil
Ganjil

MATA KULIAH WAJIB KONSENTRASI REPRODUKSI HEWAN (KVR)


No
1
2
3
4
5

Mata Kuliah
Fisiologi Reproduksi Ternak
Manajemen Reproduksi
Gangguan Reproduksi Hewan
Teknologi Reproduksi Hewan
Endokrinologi Reproduksi
Total

Kode
KVR 201
KVR 202
KVR 203
KVR 204
KVR 205

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

149

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

MATA KULIAH WAJIB KONSENTRASI PENYAKIT HEWAN (KVP)


No
1
2
3
4
5

Mata Kuliah
Penyakit Strategis Disebabkan Viral & Bakterial
Penyakit Strategis Disebabkan Parasit & Jamur
Manajemen Pengendalian dan Pemberantasan
Penyakit Strategis
Mekanisme Infeksi
Diagnostik Penyakit Tingkat Lanjut
Total

Kode
KVP 201
KVP 202
KVP 203

SKS
3
3
2

Semester
Genap
Genap
Ganjil

KVP 204
KVP 205

3
2
13

Ganjil
Ganjil

MATA KULIAH PILIHAN (KVPL)


No

Mata Kuliah

1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19

Teknologi Penanganan Hasil Ternak


Mikrobiologi Kesehatan Masyarakat
Fisiologi dan Farmakologi
Penyakit Hewan Akuatik
Manipulasi Embrio
Perundangan dan Etika Veteriner
Ekologi Parasit
Penyakit Hewan Karantina
Penyakit Satwa Primata
Imunoparasitologi
Pengembangan Produksi Ternak Unggas
Pengembangan Produksi Sapi Potong
Pengembangan Produksi Sapi Perah
Patobiologi
Biologi Reproduksi Unggas
Rekayasa Genetika
Toksikologi Lingkungan
Fitofarmaka untuk Ternak
Diagnostik Molekuler dan Seluler Penyakit
Strategis
Teknik Patologi dan Diagnostik

20

Kode

SKS

KVPL 201
KVPL 202
KVPL 203
KVPL 204
KVPL 205
KVPL 206
KVPL 207
KVPL 208
KVPL 209
KVPL 210
KVPL 211
KVPL 212
KVPL 213
KVPL 214
KVPL 215
KVPL 216
KVPL 217
KVPL 218
KVPL 219

2
3
3
2
2
2
3
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2

KVPL 220

2
43

Semester
Ganjil Genap

Silabus Mata Kuliah


KVW 201 Statistik Terapan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang metodologi penelitian, perancangan percobaan dan
pembahasan tentang analisis peragam, analisis regresi linier dan orthogonal polinomial,
korelasi antarpeubah, regresi dan korelasi berganda dan partial, dan statistik non
parametrik. Setelah menempuh mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu berpikir
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

150

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

secara kuantitatif yakni mampu mengaplikasikan metode-metode statistika yang


diperlukan berkaitan dengan bidang keilmuannya, dan menggunakan statistik sebagai alat
bantu dalam pelaksanaan penelitian terutama dalam penulisan tesis.
KVW 202 Biologi Molekuler (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas pengertian biologi molekuler, perkembangan biologi
molekuler, prinsip-prinsip utama dalam biologi molekuler, dan peranan biologi molekuler
dalam kehidupan manusia serta membahas tentang PCR dan manfaatnya dalam
bioteknologi. Pokok bahasan di antaranya: analisis genetik, struktur DNA, organisasi
genom, replikasi, transkripsi, translasi, pengaturan ekspresi gen, dan genetik engenering.
KVW 203 Epidemiologi (3 SKS)
Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini terkait dengan pengertian dan ruang
lingkup epidemiologi secara umum dan khusus terkait dengan kesehatan hewan dan
masyarakat, riwayat alamiah kemunculan penyakit, tingkat kejadian penyakit, frekuensi
penyakit, distribusi atau penyebaran masalah kesehatan hewan, determinan penyakit atau
masalah kesehatan hewan, sumber data, desain penelitian epidemiologi deskriptif dan
analitik, uji diagnostik, pelaksanaan program pengendalian penyakit, analisis dampak
ekonomi karena kemunculan penyakit dan tindakan pengendalian yang dilaksanakan.
KVW 204 Imunologi Lanjutan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas topik-topik lanjutan mata kuliah imunologi pada tingkat dasar.
Topik yang dibahas secara mendalam adalah sistem imunitas hewan yang meliputi imunitas
bawaan dan imunitas yang didapat serta fungsi dan efek yang ditimbulkannya. Selain itu,
juga dibahas secara lebih mendalam aplikasi praktis uji-uji imunologi yang berdasarkan
interaksi antara antibodi dan antigen untuk menentukan kehadiran antibodi atau antigen
pada suatu sampel. Tujuan pengajaran mata kuliah ini adalah menyiapkan mahasiswa
pascasarjana yang dapat memahami dan menjelaskan mekanisme imunitas dari respons
imun hewan, serta mampu mengaplikasikan secara praktis teknik-teknik imunologi untuk
diagnostik antibodi/antigen maupun untuk riset.
KVK 201 Kesehatan Lingkungan (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas secara umum tentang hubungan timbal balik antara faktor
kesehatan dan faktor lingkungan. Pada saat ini aspek kesehatan akibat perubahan
lingkungan dalam proses pembangunan tidak hanya terbatas pada pencemaran lingkungan
secara langsung, tetapi juga pencemaran tidak langsung. Agar mahasiswa dapat memahami
ilmu kesehatan lingkungan diperlukan beberapa pengertian mendasar seperti ekologi,
ekosistem, pencemaran lingkungan oleh bahan kimia, fisik dan biologi dalam ruang lingkup
kesehatan masyarakat veteriner, analisis dampak kesehatan lingkungan dan dasar-dasar
pengelolaan lingkungan serta arah perkembangannya di masa mendatang. Pada akhir
perkuliahan, mahasiswa dapat mengintegrasikan semua topik yang didapat dan dapat
menjadi dasar pada ilmu kedokteran.
KVK 202 Mikrobiologi Pangan Asal Hewan (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas aspek mikrobiologi bahan pangan dan produk-produk pangan
asal hewan, perubahan-perubahan yang terjadi akibat pertumbuhan mikroorganisme dan
cara penanggulangannya sejak awal, pengolahan, penyipanan sampai pemasaran.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

151

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

KVK 203 Ilmu Kesehatan Masyarakat (2 SKS)


Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini meliputi prinsip-prinsip dasar kesehatan
masyarakat dan faktor faktor yang mempengaruhi kesehatan masyarakat serta
permasalahan dan penanggulangannya dalam masyarakat yang terkait dengan dunia
veteriner.
KVK 204 Higiene Pangan Asal Hewan dan Hasil Olahannya (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas materi mengenai produk makanan yang berasal dari hewan
dan juga yang berasal dari produk olahan asal hewan seperti daging, susu, telur, dendeng
dan beberapa produk lanjutannya. Pembahasan ditinjau dari sudut pandang keamanan
pangan, cara penanganan dan juga akibat yang ditimbulkan pada konsumen bila terjadi
kesalahan penanganan. Beberapa penyakit yang terkait langsung dengan kurang higinisnya
penangan produk.
KVK 205 Zoonosis (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas sifat-sifat penyebab penyakit, epidemiologi, patogenesis,
pencegahan dan pengendalian, kecenderungan saat ini dan masalah-masalah dari penyakit
yang disebabkan bakteri, virus, cacing, protozoa, ricketsia dan cendawan yang dapat
ditularkan dari hewan ke manusia. Pembahasan diutamakan pada penyakit yang dijumpai
di Indonesia dan merugikan secara ekonomis maupun dalam bidang kesehatan masyarakat.
KVR 201 Fisiologi Reproduksi Ternak (3 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji topik-topik fisiologi reproduksi dengan rincian mata kuliah yang
diberikan meliputi anatomi reproduksi hewan jantan dan betina, hormon-hormon
reproduksi, siklus reproduksi, folikulogenesis sampai ovulasi, spermatogenesis sampai
transportasi sperma pada saluran reproduksi jantan dan betina, fisiologi kebuntingan dan
fisiologi partus. Tujuan pengajaran mata kuliah ini adalah mengenalkan kepada mahasiswa
aspek fisiologi dan endokrinologi reproduksi pada hewan jantan dan betina serta
mengidentifikasi dan mendiskusikan hubungan antara hormon-hormon yang dihasilkan
glandula reproduksi dan target organ pada hewan jantan dan betina.
KVR 202 Manajemen Reproduksi Hewan (2 SKS)
Mata kuliah Managemen Reproduksi pada Hewan ini bertujuan memberikan pengertian
dan pemahaman tentang perkembangan teknologi reproduksi dan memecahkan berbagai
masalah managemen reproduksi serta upaya peningkatan fertilitas dan efisiensi reproduksi
hewan, baik pada ternak maupun hewan satwa secara individual maupun kelompok.
KVR 203 Gangguan Reproduksi Hewan (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dipelajari faktor faktor di dalam dan luar tubuh hewan (akibat
pergantian iklim, pakan, gangguan keseimbangan hormon dan sebagainya) sebagai
penyebab kemajiran. Usaha-usaha penanggulangan dan cara menangani gangguan
reproduksi, baik pada hewan betina maupun jantan.
KVR 204 Teknologi Reproduksi Ternak (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas topik-topik teknologi reproduksi sebagai pendalaman mata
kuliah teknologi reproduksi pada level S1. Rincian mata kuliah yang diberikan meliputi
perubahan fisiologi dan molekuler spermatozoa menjelang fertilisasi, mekanisme
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

152

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

pematangan oosit secara in vivo sebagai dasar fertilisasi in vitro, teknologi sinkronisasi
berahi dan inseminasi buatan, superovulasi dan transfer embrio, aplikasi IB pada berbagai
jenis ternak, seleksi jenis kelamin, sexing spermatozoa, pembekuan sperma, dan
pematangan oosit secara in vitro reproduksi. Tujuan pengajaran mata kuliah ini adalah agar
mahasiswa memahami mekanisme fisiologi yang mendasari teknlogi di bidang reproduksi
yang selanjutnya digunakan untuk pengembangan bioteknologi reproduksi yang
berkembang sekarang.
KVR 205 Endokrinologi Reproduksi (2 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji fungsi dan regulasi horon reproduksi primer (poros hipotalamushipofisis gonad) dan hormon-hormon reproduksi skunder pada hewan (mamalia, aves,
pisces, krustase, dan moluska) serta manusia. Dibahas pula regulasi internal dan eksternal
yang berpengaruh terhadap proses reproduksi, metode pelacakan hormon reproduksi dan
manipulasi hormonal dalam pengendalian proses reproduksi.
KVP 201 Penyakit Strategis Disebabkan Viral dan Bakterial (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang beberapa penyakit yang disebabkan oleh viral dan
bakteri yang mempunyai dampak sosial, ekonomi atau konsekuensi kesehatan masyarakat
dan sangat penting dalam perdagangan internasional hewan dan produk asal hewan.
Pembahasan penyakit ini meliputi etiologi, epidemiologi, patogenesa, gejala penyakit,
diagnosa, pengendalian, pencegahan, pengobatan dan pemberantasan. Setelah
menyelesaikan matakuliah ini mahasiswa mengerti dan mampu menjelaskan tentang
etiologi, epidemiologi, patogenesa, gejala penyakit, diagnosa, pengendalian, pencegahan,
pengobatan dan pemberantasan penyakit-penyakit strategis yang disebabkan oleh viral
dan bakteri
KVP 202 Penyakit Strategis Disebabkan Parasit dan Jamur (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas tentang beberapa penyakit yang disebabkan oleh parasit dan
jamur yang mempunyai dampak sosial, ekonomi atau konsekuensi kesehatan masyarakat
dan sangat penting dalam perdagangan internasional hewan dan produk asal hewan.
Pembahasan penyakit ini meliputi etiologi, epidemiologi, patogenesa, gejala penyakit,
diagnosa, pengendalian, pencegahan, pengobatan, dan pemberantasan. Setelah
menyelesaikan matakuliah ini mahasiswa mengerti dan mampu menjelaskan tentang
etiologi, epidemiologi, patogenesa, gejala penyakit, diagnosa, pengendalian, pencegahan,
pengobatan dan pemberantasan penyakit-penyakit strategis yang disebabkan oleh parasit
dan jamur.
KVP 203 Manajemen Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Strategis (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dikaji tentang strategi pengendalian dan pemberantasan Penyakit
Hewan Menular (PHM) yang bersifat Strategis. Menjelaskan batasan dan jenis-jenis
penyakit hewan menular strategis berdasarkan skala prioritas, dasar/landasan dan
peraturan yang digunakan dalam pengendalian PHM strategis. Membahas tentang
pelaksanaan kegiatan yang dilakukan dalam program pengendalian dan pemberantasan
PHM strategis berdasarkan skala prioritas, terkait dengan penularan dan sebaran PHM,
pelaksanaan pengendalian dan pemberantasan (surveilans, pengujian, pengobatan,
vaksinasi, observasi, eliminasi dan lalu lintas ternak/hewan).

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

153

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

KVP 204 Mekanisme Infeksi (3 SKS)


Materi yang dibahas dalam mata kuliah ini meliputi pemahaman dan penggunaan
paradigma dan konsep mekanisme infeksi, antara lain: pemahaman tentang hubungan
host-mikroba, mekanisme infeksi dengan berbagai jenis dan tipe agen penyebab penyakit,
mekanisme infeksi sel inang dan berbagai faktor yang terlibat dalam proses infeksi
mikroorganisme.
KVP 205 Teknik Diagnostik Penyakit Tingkat Lanjut (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas berbagai cara mendiagnosa terkini terhadap berbagai
penyakit, baik penyakit infeksi maupun noninfeksi yang telah dikenal luas dalam bidang
kedokteran hewan, antara lain: diagnostik penyakit-penyakit bakteri, virus, parasit, jamur
dan penyakit-penyakit non-infeksi dengan cakupan teknik diagnostik terkini, antara lain:
immunohistokimia, ELISA, PCR; dan diagnosis cepat (rapid detection).
KVPL 201 Teknologi Penanganan Hasil Ternak (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas tentang penggunaan teknologi dan penanganan hasil ternak
yang dikonsumsi dan tidak dikonsumsi terkait dengan peningkatan kesehatan masyarakat
KVPL 202 Mikrobiologi Kesehatan Masyarakat (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas topik-topik mikrobiologi yang lebih spesifik dan berkaitan
dengan Kesehatan masyarakat. Topik yang dibahas menyangkut tentang Mikrobiologi
Lingkungan (Environmental Microbiology) dan Mikrobiologi Aplikasi (Applied Microbiology).
Dalam Environmental Microbiology akan dipelajari tentang Mikrobiologi Udara,
Mikrobiologi Tanah dan Mikrobiologi Air. Dalam Applied Microbiology akan dipelajari
tentang Mikrobiologi Makanan, Pencegahan Transmisi Penyakit, Mikrobiologi sebagai
Makanan dan Produksi Makanan, Mikrobiologi Industri dan Farmasi serta Mikrobiologi
Limbah.
KVPL 203 Fisiologi dan Farmakologi (3 SKS)
Mata kuliah ini menyajikan fungsi dasar sel dan konsep serta prinsipnya dalam sistem
kontrol biologis melalui pembahasan berbagai sistem faali hewan ternak dan hewan piara
serta memberikan dasar-dasar pengetahuan mengenai obat secara umum, cara kerja obat
terhadap sistem dan organ (farmakodinamik), nasib obat di dalam tubuh (farmakokinetik)
dan interaksi obat sebagai landasan untuk memilih obat yang akan digunakan secara klinis
dan menangani efek toksiknya di bidang veteriner .
KVPL 204 Penyakit Hewan Akuatik (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dijelaskan tentang penyakit yang menyerang hewan akuatik baik
yang disebabkan bakteri, virus, parasit, malnutrisi, patogenesis, epedemiologi, cara
diagnosa, pencegahan dan pemberantasannya.
KVPL 205 Manipulasi Embrio (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dipelajari perkembangan dan aplikasi teknik-teknik dasar manipulasi
embrio dalam pengembangan bioteknologi reproduksi pada hewan/ternak.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

154

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

KVPL 206 Perundangan dan Etika Veteriner (2 SKS)


Mata kuliah ini membahas berbagai perundang-undangan dan peraturan-peraturan
veteriner dan peternakan yang dibuat oleh pemerintah. Aspek etika yang melekat pada
dokter hewan baik aspek keprofesian dan aspek medis yang berisikan hak dan kewajiban
berdasarkan moral untuk mendukung standar profesi dokter hewan. Aspek-aspek etika ini
dikaitkan dengan kesejahteraan hewan (animal Welfare) serta landasan hukum
internasional dan nasional yang memayungi profesi veteriner.
KVPL 207 Ekologi Parasit (3 SKS)
Mata kuliah ini mengkaji tentang keterkaitan anatara parasit, inang serta lingkungan alami
dan manusia sebagai faktor penyebab timbulnya parasitosis. Dibahas pula interaksi antar
komunitas parasit di alam dan di dalam tubuh inang, serta pengaruh parasit terhadap
populasi inang dalam konteks strategi parasit untuk mempertahankan kelesterian
jenisnya.
KVPL 208 Penyakit Hewan Karantina (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas topik-topik terkait dengan pengertian, ruang lingkup secara
umum dan khusus terkait dengan penyakit hewan yang termasuk dalam list A dan B dari
Office Internationale des Epizooties (OIE) dan daftar penyakit hewan yang diantisipasi di
Indonesia, seperti penyakit mulut dan kuku (PMK), Classical Swine Fever (CSF), New Castle
Disease (ND), dan Avian Influenza (AI), mempelajari sistem karantina, penolakan penyakit
hewan dan perdagangan ternak dan bahan asal ternak, sanitary dan phytosanitary (SPS)
agreement.
KVPL 209 Penyakit Satwa Primata (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas berbagai jenis penyakit menular satwa primata yang disebabkan
oleh parasit, bakteri maupun virus. Dipelajari pula penyakit menular tertentu yang
menginfeksi satwa primata dengan karakteristik inang alami (natural host) maupun inang
fatal (aberrant/fatal host) serta diskusi mengenai penyakit zoonosis penting asal satwa
primata
KVPL 210 Imunoparasitologi (2 SKS)
Topi-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini berhubungan dengan respon immun yang
ditimbulkan oleh infeksi parasit. Topik yang dibahas menyangkut mekanisme pembentukan
respon immun dan akibat yang ditimbulkan oleh induksi parasit baik secara humoral
maupun secara seluler. Tujuan pengajaran mata kuliah ini adalah untuk menyiapkan
mahasiswa S2 agar bisa memahami bagaimana mekanisme interaksi antara parasit dan
inang, sifat antigenik pada setiap stadium parasit dan respon immun yang ditimbulkan.
KVPL 211 Pengembangan Produksi Ternak Unggas (2 SKS)
Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini berkaitan dengan berbagai usaha guna
mecapai produksi yang optimum dalam suatu usaha peternakan unggas terutama faktor
produksi genetik, pakan, pengendalian penyakit, perkandangan dan juga tata niaga ternak
unggas.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

155

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

KVPL 212 Pengembangan Produksi Sapi Potong (2 SKS)


Mata kuliah ini membahas topik-topik berkaitan dengan berbagai usaha guna mecapai
produksi yang optimum dalam suatu usaha peternakan sapi potong terutama faktor
produksi genetik, pakan, pengendalian penyakit, perkandangan dan juga tata niaga ternak
sapi potong
KVPL 213 Pengembangan Produksi Sapi Perah (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas topik-topik berkaitan dengan berbagai usaha guna mecapai
produksi yang optimum dalam suatu usaha peternakan sapi perah terutama faktor
produksi genetik, pakan, pengendalian penyakit, perkandangan dan juga tata niaga ternak
sapi perah.
KVPL 214 Patobiolog (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas topi-topik patobiologi yang menyangkut perubahan patologi
baik secara seluler maupun molekuler. Tujuan pengajaran mata kuliah ini adalah untuk
menyiapkan mahasiswa S2 agar bisa melakukan mendiagnosa penyakit secara seluler
maupun molekuler secara baik pada saat mereka melakukan penelitian untuk
menyelesaikan tesis, selain itu untuk mengetahui mekanisme terjadinya penyakit dan
perubahan patologi sel akibat adanya penyakit dan akan meningkatkan kemampuan dalam
mendiagnosa penyakit.
KVPL 215 Biologi Reproduksi Unggas (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas aspek-aspek biologis reproduksi unggas betina dan faktorfaktor yang mempengaruhimya, terjadinya ovulasi, ovoposisi fertilisasi dan perkembangan
embriologi dalam telur serta kualitas turunannya termasuk pengertian dan klasifikasi
hormon-hormon yang terlibat dalam reproduksi unggas, mekanisme molekuler kerja
hormon, Selain itu juga akan dibicarakan prinsip-prinsip teknologi pembibitan unggas
terkait dengan kondisi biologis reproduksi yang dimiliki unggas jantan maupun betina.
KVPL 216 Rekayasa Genetika (2 SKS)
Mata Kuliah Rekayasa Genetika bertujuan untuk membantu mahasiswa memahami DNA
sebagai pusat informasi genetik dan mengarah pada bioteknologi. Rekayasa genetika pada
prinsipnya merupakan proses mengidentifikasi dan mengisolasi DNA dari suatu sel hidup
atau mati dan memasukkannya dalam sel hidup lainnya. Sebelum dimasukkan, materi
genetik tersebut dapat direkayasa di laboratorium. Setelah proses rekayasa genetik
berhasil, DNA yang baru tergabung secara permanen dalam kromosom sel baru, dan
tampak pula dalam DNA sel-sel keturunannya. DNA yang telah ditempelkan ke dalam DNA
hewan/ternak tertentu diupayakan dapat diwariskan secara mantap dari generasi ke
generasi. Selanjutnya diharapkan DNA baru tersebut menghasilkan sifat yang diekspresikan
secara mantap pula di dalam tubuh hewan/ternak tertentu.
KVPL 217 Toksikologi Lingkungan (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, sejarah perkembangan dan ruang lingkup
toksikologi, dosis respon, interaksi zat toksik, nasib (fate) senyawa pencemar di dalam dan
di luar tubuh organisme, pencemaran perairan dan udara, sifat dan karakteristik logam
berat, mekanisme toksisitas logam berat, penurunan toksisitas pencemar secara biologis,
pemantauan biologis, dan uji biologis atau bioassay.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

156

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

KVPL 218 Fitofarmaka untuk Ternak (2 SKS)


Mata kuliah ini membahas tentang berbagai defenisi yang berkaitan dengan obat-obatan
yang berasal dari tanaman, pengetahuan tentang: tanaman sebagai sumber obat, sebagai
dasar penemuan obat baru, prosesing simplisia, senyawa bioaktif tanaman dan efektivitas
farmakologinya, metabolit primer dan asal usul metabolit skunder serta fitofarmaka untuk
antelmentik, antiparasitik darah dan antikanker asal tanaman.
KVPL 219 Diagnostik Molekuler dan Seluler Penyakit Strategis (2 SKS)
Matakuliah Diagnostik Molekuler dan Sluler Penyakit Strategis membahas tentang berbagai
cara dalam mendiagnosa penyakit strategis secara molekuler dan seluler. Topik yang
dibahas adalah seputar metode diagnostik yang dipakai dalam mendiagnosa penyakitpenyakit strategis yang mempunyai arti yang penting secara sosial ekonomi dan
berdampak kepada perdagangan internasional untuk hewan dan produk asal hewan baik
yang termasuk ke dalam daftar A & B menurut Office of International des epizooties (OIE)
maupun Badan Kesehatan Hewan Dunia.
KVPL 220 Teknik Patologi dan Diagnostik (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas topik yang berhubungan dengan persiapan melakukan bedah
bangkai, cara melakukan bedah bangkai pada berbagai hewan dan unggas, identifikasi
perubahan pada organ atau jaringan secara makroskopis dan mikroskopis dalam
menegakkan diagnosis.
KVW 205 Kolokium (1 SKS)
Kolokium merupakan salah satu kegiatan yang harus dilaksanakan oleh setiap mahasiswa
program Magister Kesehatan Masyarakat Veteriner FKH Unsyiah. Kolokium dilakukan
sebelum penelitian berlangsung yang bertujuan untuk memaparkan rencana penelitian dan
mendiskusikan metode-metode yang tepat yang akan digunakan untuk mencapai tujuan
penelitian.
Staf Pengajar Tetap
No.

Nama

1.
2.

Ahmad Damhoeri, Drh., Dr.


Amhar AB., Prof., Dr., Ir., M. Si

3.

Coco Kokarkin S., Ir., M.Sc, Ph.D

4.
5.

Darmawi, Dr., Drh., M.Si.


Dasrul, Dr. Drh., MSi.

6.
7.

Djemaat Manan., Prof., Dr., drh., M.S.


Edi Rudi, Dr., S.Si., M. Si

8.
9.
10.

Hasanuddin, Prof., Dr., Ir., M.S.


Mahdi Abrar, Dr., Drh., M.Sc.
M. Agus Nashri A., Dr., Ir., M. Si.

Bidang
Keahlian
Patologi
Bioteknologi
Pangan
Budidaya
Perikanan
Mikrobiologi
Fisiologi
Reproduksi
Reproduksi
Biologi
Karang
Ilmu Gulma
Mikrobiologi
Genetika

Alumni
Institut Pertanian Bogor
Tohoku University
James Cook University
Institut Pertanian Bogor
Universitas Airlangga
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Universitas Padjadjaran
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

157

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER

No.

Nama

11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.

M. Hambal, Dr., Drh.


M. Aman Yaman, Dr., Ir., M.Sc.
Muslim Akmal, Dr., Drh., M.P.
Mustafa Sabri, Dr., Drh., M.P.
Nurliana, Dr., Drh., M.Si.
Razali, Dr., Drh., M.Si.
Rinidar, Dr., Drh., M.Kes.

18.

Samadi, Dr. Ir., M.Sc.

19.

Sugito, Dr., Drh., M.Si.

20.

Suhendrayatna, Dr., Ir., M.Eng.

21.
22.

T. Fadrial Karmil, Dr., Drh., M.Si.


T. Reza Ferasyi, Drh., M.Sc., PhD.

23.

Tongku N. S., Prof., Dr. Drh., M.P.

24.
25.

Ummu Balqis, Dr., Drh., M.Si.


Yudha Fahrimal, Drh., MSc., PhD.

26.

Yusdar Zakaria, Dr., Ir., M.S.

27.

Yurliasni, Dr., Ir., M. Sc.

28.

Zairin Thomy, Dr., M. Si.

29.

Zinatul Hayati, Dr., dr., M.Kes. Sp.Mk.

Bidang
Keahlian
Parasitologi
Unggas
Reproduksi
Anatomi
Kesmavet
Kesmavet
Farmakologi
Ilmu
Makanan
Ternak
Potologi
Klinik
Operasi
Teknik Kimia
Klinik
Klinik
Fisiologi
Reproduksi
Patologi
Parasitologi
Bioteknologi
Peternakan
Gizi dan
Pangan
Fisiologi
Tumbuhan
Pendidikan
dokter

Alumni
Goetingen Jerman
Nagoya University Jepang
Universitas Brawijaya
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Universitas Sumatera
Utara
Georg August Universitat
Zu Gottingen, German
Institut Pertanian Bogor
Kagoshima Universitry
Japan
Institut Pertanian Bogor
The University Of
Western Australia
Universitas Brawijaya
Institut Pertanian Bogor
James Cook University
Australia
Kyoto University
Universitas Padjadjaran
Institut Teknologi
Bandung
Institut Pertanian Bogor

Alamat Sekretariat
Fakultas Kedokteran Hewan, Unsyiah, Jl. Tgk. Hasan Krueng Kalee, No. 4, Darussalam,
Banda Aceh, 23111, Tep./Fax. 0651-7551536. E-mail: pascakesmavet@gmail.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

158

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

15. PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN


Program Studi Magister Kebencanaan (MK) secara resmi dibuka pada 3 Mei 2011
berdasarkan Surat Mandat dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi No. 1550/D/T/2010
dan mulai menerima mahasiswa angkatan pertama tahun 2011. Lulusan program studi ini
mendapatkan gelar akademik Magister Sains atau di singkat dengan M.Si.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Semester pertama 13 SKS
Kode
Mata Kuliah Wajib
MK101I
Pengantar Pengetahuan Kebencanaan
MK102I
Pengantar Manajemen Bencana
MK103I
Penilaian Bahaya, Kerentanan dan Valuasi Risiko Bencana
MK104I
Lembaga dan Kemitraan dalam Mitigasi Bencana
MK105I
Knowledge Management untuk PRB

SKS
3
3
3
2
2

Semester Kedua 11 SKS


Kode
Mata Kuliah Wajib
MK201I
Gempa Bumi, Tsunami dan Banjir
MK202I
Manajemen Tanggap Darurat dan Pemulihan Pasca Bencana
MK203I
Metodologi Penelitian Kebencanaan
MK204I
Pendidikan Kebencanaan
MK205I
Sistem Peringatan Dini

SKS
3
2
2
2
2

Semester Ketiga 17 SKS


*) Matakuliah Pilihan dapat diambil maksimal 18 SKS
Kode
Mata Kuliah Pilihan *)
MK301P Perencanaan Tata Ruang Berbasis PRB
MK302P Hidrometeorologi : Bahaya dan Kesiapsiagaan
MK303P Ilmu Kebumian & Aplikasinya dalam Mitigasi Bencana
MK304P Sistem Informasi Manajemen Kebencanaan
MK305P Pemodelan dan Simulasi Bencana
MK306P Adaptasi & Mitigasi terhadap Perubahan Iklim
MK307P Disaster Plan
MK308P Kapita Selekta Kebencanaan (Isu Terkini)
MK309P Manajemen Infrastruktur dan Logistik
MK310P Manajemen Konflik
MK311P Kesehatan Masyarakat dalam Manajemen Bencana
MK312P PRB Berbasis Masyarakat
MK313P Sosialisasi Kebencanaan
MK314P Manajemen Pemulihan Ekonomi
MK315P Gender dalam Kebencanaan
MK316P Kesehatan Mental dan Ketahanan Masyarakat
MK317P Ketahanan Pangan

SKS
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

159

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

Semester keempat 8 SKS


Kode
MK401I Tesis

Mata Kuliah Wajib

SKS
8

Silabus Matakuliah
MK 101 I Pengantar Pengetahuan Kebencanaan (3 SKS)
Dalam mata kuliah ini diuraikan berbagai kejadian dan fenomena alamiah yang berpotensi
menimbulkan bencana, antara lain gempa bumi, tsunami, banjir dan kekeringan, longsor,
dan badai serta letusan gunung api. Selain itu juga diuraikan secara umum tanda-tanda dan
dampak bencana alam.
MK 102 I Pengantar Manajemen Bencana (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas aspek pengelolaan bencana dari tahap kesiapsiagaan, mitigasi,
respon, rehabilitasi, dan pemulihan serta membahas pengelolaan bencana sebelum, pada
saat, dan setelah bencana terjadi.
MK 103 I Penilaian Bahaya, Kerentanan dan Evaluasi Risiko Bencana (3 SKS)
Matakuliah ini membahas tentang cara mengkuantifikasi risiko dan perkiraan kerugian
akibat bencana. Secara bertahap matakuliah ini membahas tentang berbagai konsep dan
beberapa contoh kasus kerentanan (vulnerability) dan risiko (risk), dilanjutkan dengan caracara mengkuantifikasi dan menaksir (assessment) variabel kerentanan dan valuasi risiko
pada berbagai skala.
MK 104 I Lembaga dan Kemitraan dalam Mitigasi Bencana (2 SKS)
Mata kuliah ini memperkenalkan berbagai organisasi atau lembaga pemerintah, nonpemerintah (NGO), dan usaha (korporasi) pada tataran lokal, nasional, dan internasional
serta Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) yang mendukung atau bergerak dalam aktivitas
mitigasi bencana dan sektor-sektor tertentu yang menjadi fokus mereka, dan mencakup
juga inisiatif, jejaring, dan kemitraan yang dijalankan untuk meningkatkan kesiapsiagaan
dan ketahanan masyarakat terhadap bencana dalam konteks lokal, regional, dan global.
Sasaran utama matakuliah ini adalah terbentuknya pemahaman akan pentingnya upaya
kolaboratif kelembagaan dalam meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap bencana
dan teridentifikasinya lembaga-lembaga yang dengan peran khusus masing-masing dapat
mendukung tercapainya tujuan dimaksud.
MK 105 I Knowledge Management (KM) untuk PRB (2 SKS)
Mata kuliah ini mencakup kreasi pengetahuan (creation of knowledge), penyimpanan
pengetahuan (retention), pemindahan pengetahuan (transfer), penggunaan pengetahuan
(utilization), yang diaplikasikan untuk pengurangan risiko bencana. Juga membahas best
practices dalam PRB. Manajemen Pengetahuan atau Knowledge Management (KM) dapat
didefinisikan sebagai proses penerapan pendekatan sistematik untuk menangkap,
menyusun, mengelola, dan menyebarkan pengetahuan. Bahasan utama matakuliah ini
mengarah pada penerapan prinsip-prinsip KM untuk pengelolaan pengetahuan terkait
pengurangan risiko bencana (PRB). Beberapa aspek yang akan dibahas adalah: kreasi
pengetahuan (creation), penyimpanan pengetahuan (retention), pemindahan
pengetahuan (transfer), penggunaan pengetahuan (utilization), yang diaplikasikan untuk
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

160

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

PRB. Selain menekankan pentingnya peranan KM dalam PRB, matakuliah ini juga
membahas dan mendalami langkah-langkah dan best practices dalam pengurangan risiko
bencana di berbagai daerah dan negara. Proses belajar mengajar dalam matakuliah ini
meliputi: ceramah, diskusi, studi kasus, kerja kelompok dan kerja perorangan.
MK 201 I Gempa Bumi, Tsunami dan Banjir (3 SKS)
Mata kuliah ini berisi tentang telaah fenomenal alam berupa gempa bumi, tsunami, dan
banjir. Berkaitan dengan tsunami, pembahasan dalam matakuliah ini meliputi karateristik
tsunami, teori gelombang, run-up dan inundasi, tanda-tanda tsunami pada landscape
pantai, evolusi landscape pantai, penyebab-penyebab tsunami seperti gempa bumi,
longsoran besar, erupsi gunung api, komet dan steroid serta risiko dari pada tsunami dalam
pandangan modern. Menyangkut dengan kegempaan, dalam matakuliah ini membahas
tentang tektonika lempeng yang meliputi struktur bumi dan lempeng tektonik, batas-batas
lempeng divergen, batas-batas lempeng transform, dan sesar transform, margin
konvergensi. Selanjutnya diikuti dengan teori kegempaan yang berkaitan dengan area
berisiko gempa, penyebab gempa, sumber gempa dan metode penentuan posisi sumber
gempa, pengukuran gempa dan magnitude gempabumi, karakteristik dari bencana gempa
bumi yang meliputi peristiwa pergerakan tanah, keretakan tanah, mass wasting,
liquefaction, perubahan level permukaan, tsunami, serta efek sampingan seperti
kebakaran.
MK 202 I Manajemen Tanggap Darurat dan Pemulihan Pasca Bencana (2 SKS)
Mata kuliah ini akan mempelajari tentang segala upaya atau kegiatan yang dilaksanakan
dalam rangka pencegahan, mitigasi, kesiapsiagaan, tanggap darurat dan pemulihan
berkaitan dengan bencana yang dilakukan sebelum, pada saat dan setelah bencana. Pokokpokok yang dibahas dalam matakuliah ini, yaitu pencegahan (prevention), mitigasi
(mitigation), kesiapan (preparedness), peringatan dini (early warning), tanggap darurat
(response), bantuan darurat (relief), pemulihan (recovery), rehablitasi (rehabilitation),
rekonstruksi (reconstruction).
MK 203 I Metodologi Penelitian Kebencanaan (2 SKS)
Cakupan bahasan dalam mata kuliah ini meliputi filosofi penelitian; pemilihan tema
penelitian; perumusan masalah, tujuan dan luaran penelitian; kajian kepustakaan,
kerangka berpikir dan hipotesis; disain penelitian, yang meliputi: pendekatan penelitian,
teknik sampling, teknik penyusunan instrumen penelitian; metode pengumpulan data
lapangan dan teknik analisis data; penulisan laporan penelitian. Matakuliah ini
menekankan pemahaman metodologi penelitian secara interdisipliner meliputi ilmu
pengetahuan alam dan ilmu pengetahuan sosial dengan pendekatan kuantitatif dan
kualitatif. Penekanan ini dinilai penting karena payung ilmu kebencanaan meliputi
berbagai bidang keilmuan terkait dengan kebencanaan.
MK 204 I Pendidikan Kebencanaan (2SKS)
Mata kuliah ini menekankan pentingnya memahami nilai positif bencana dalam
menghadapi perubahan lingkungan global, sehingga meningkatkan kesadaran tentang
bahaya (alam) serta kerentanan dan ancaman bahaya yang dihadapi oleh masyarakat. Juga
memberikan kontribusi untuk menumbuhkembangkan keterampilan hidup. Mencakup
pemahaman tentang bencana, kerentanan, dan sikap serta kepedulian terhadap risiko
bencana. Cakupan bahasannya meliputi: pemahaman tentang bencana, pemahaman
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

161

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

tentang kerentanan, pemahaman tentang kerentanan fisik dan fasilitas-fasilitas penting


untuk keadaan darurat bencana, sikap dan kepedulian terhadap risiko bencana.
MK 205 I Sistem Peringatan Dini (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan gambaran tentang proses-proses dari sistem peringatan dini
dalam pengelolaan bencana sesuai dengan kebutuhan manusia, lingkungan dan sumber
daya yang ada. Matakuliah ini juga memperkenalkan sistem peringatan dini berdasarkan
jenis bencana seperti sistem peringatan dini tsunami, banjir, gempa bumi, gunung merapi
dan lain-lain.
MK 301 P Perencanaan Tata Ruang Berbasis PRB (2SKS)
Mata kuliah ini membahas pengetahuan dasar dan perluasan wawasan tentang
perencanaan wilayah dan tata ruang baik secara nasional, regional dan lokal; mampu
memilih dan menjelaskan untuk menerapkan (aplikasi) perencanaan tata ruang dan
pengembangan wilayah pada kasus-kasus dalam bidang ilmu kebencanaan untuk berbagai
macam bencana.
MK 302 P Hidrometeorologi: Bahaya dan Kesiapsiagaan (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas konsep tentang bahaya-bahaya yang ditimbulkan oleh efek
hidrometeorologi. Dalam hal ini termasuk bahaya banjir, ciri lingkungan berisiko banjir,
pengetahuan tentang banjir, mitigasi, proteksi, dan adaptasi. Matakuliah ini juga meliputi
bahaya kekeringan, jenis-jenis kekeringan, penyebab kekeringan, mitigasi, proteksi, dan
adaptasi. Serta pengetahuan tentang bahaya bersifat atmosferis berupa badai dan topan
yang dikaitkan dengan aspek mitigasi, proteksi, dan adaptasi dari bahaya meteorologi
tersebut.
MK 303 P Ilmu Kebumian dan Aplikasinya dalam Mitigasi Bencana (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang fungsi geosains dalam mitigasi bencana alam baik
melalui penelaahan data-data bencana pada masa lampau maupun melalui kajian terpadu
yang melibatkan berbagai disiplin ilmu kebumian. Juga akan dibahas secara spesifik
hubungannya dengan setiap jenis bencana alam yang terjadi. Misalnya pada bencana
gempa bumi akan dibahas rekayasa seismologi dan seismotektonik, katalog gempa,
perkiraan potensi seismik dari sumber-sumber seismogenik, karakteristik pergerakan tanah
kuat, prediksi pergerakan tanah kuat, perkiraan bahaya seismik, metodologi deterministik,
penilaian bahaya seismik probabilitas, ketidakpastian dalam PSHA, variabilitas alleatory dan
ketidakpastian epistemik, metodologi logic tree, dan estimasi risiko seismik.
MK 304 P Sistem Informasi Manajemen Kebencanaan (2 SKS)
Mata kuliah ini meliputi pengertian dan cara-cara pengurangan risiko bencana dengan
memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi, sistem informasi pada masa
emergensi, pengenalan proses dari sistem informasi kebencanaan, sistem informasi dalam
pengelolaan bencana, sistem informasi untuk perencanaan evakuasi, pendekatan untuk
disaster risk communication, dan sistem informasi risiko bencana.
MK 305 P Pemodelan dan Simulasi Bencana (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini diajarkan dasar-dasar teori pemodelan dan simulasi serta aplikasinya
dalam ilmu kebencanaan. Secara ringkas matakuliah ini melingkupi pengantar pemodelan
dan simulasi, sistem nyata (realitas), pemodelan sistem, simulasi sistem, pemodelan dan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

162

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

simulasi sistem kejadian diskret, pemodelan dan simulasi sistem kontinu linear, pemodelan
dan simulasi sistem kontinu non linear, pemodelan dan simulasi sistem stokastik, dan
Montecarlo.
MK 306 P Adaptasi dan Mitigasi terhadap Perubahan Iklim (2 SKS)
Mata kuliah ini menekankan pentingnya peningkatan kapasitas masyarakat yang rentan
terhadap perubahan iklim baik secara ekonomi maupun geografi, sehingga mengurangi
risiko bencana. Matakuliah ini juga akan membahas pengalaman dan langkah-langkah di
negara-negara lain dalam adaptasi dan mitigasi menghadapi perubahan iklim dunia.
Cakupan bahasannya meliputi pengertian mitigasi dan adaptasi, perubahan iklim dan
pemanasan global, penyebab perubahan iklim, dampak perubahan iklim terhadap
ekosistem, kemiskinan dan kehidupan sosial ekonomi manusia, contoh-contoh tindakan
dalam adaptasi dan mitigasi terkait coping range. Proses belajar mengajar dalam
matakuliah ini meliputi: ceramah, diskusi, studi kasus, kerja kelompok dan kerja
perorangan.
MK 307 P Disaster Plan (2 SKS)
Mata kuliah ini akan memberikan pemahaman tentang (1) langkahlangkah yang
diperlukan guna mencegah dan menanggulangi bencana, (2) sistem koordinasi antar
personil/bagian agar dapat bertindak secara terpadu dan terorganisir, dan (3) penanganan
korban bencana untuk dapat ditangani secara cepat dan tepat sesuai kondisinya. Pokok
bahasan yang akan dibahas yaitu tentang sistematika pedoman disaster plan, yang
mencakupi (1) metodologi, (2) organisasi, (3) perencanaan sumberdaya manusia, logistik,
dan transportasi, (4) perencanaan komunikasi, dan (5) pencatatan dan pelaporan.
MK 308 P Kapita Selekta Kebencanaan (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang isu-isu pilihan dan terkini yang berkaitan dengan ilmu
kebencanaan, baik dalam aspek keilmuan, teknis, ekonomi, maupun sosial
kemasyarakatan.
MK 309 P Manajemen Infrastruktur dan Logistik (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas konsep dan lingkup logistik, evolusi managemen logistik
sejak perencanaan, analisis desain dan economic support dari proses (distribusi,
transportasi, storage). Juga akan dibahas permodelan managemen logistik dengan goal
memanage logistik agar dapat didistribusikan pada jumlah, lokasi, dan waktu yang tepat
sesuai dengan rencana.
MK 310 P Manajemen Konflik (2 SKS)
Cakupan bahasan dalam mata kuliah ini meliputi pemahaman konflik dan konsep-konsep
konflik, konflik dalam konteks perilaku organisasi, hakikat konflik dan proses terjadinya
konflik, dinamika masyarakat dan teori-teori konflik, analisis konflik, isu-isu konflik
kontemporer, dampak konflik terhadap kinerja dan produktivitas organiasai, strategi
mengelola konflik, model konseptual manajemen konflik dan kepemimpinan efektif terkait
dengan kebijakan pengurangan risiko bencana. Matakuliah ini menekankan pemahaman
terhadap konsep, proses, potensi dan pengelolaan konflik dan kelembagaan pra, ketika dan
pasca bencana.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

163

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

MK 311 P Kesehatan Masyarakat dalam Manajemen Bencana (2 SKS)


Mata kuliah Ini memberikan pengetahuan dan kerangka berfikir tentang kesehatan
masyarakat pada penanggulangan bencana, baik bencana alam maupun bencana berupa
kejadian luar biasa, wabah penyakit dan epidemi.
MK 312 P PRB Berbasis Masyarakat (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini mahasiswa akan mendapatkan pengetahuan dan ketrampilan
tentang bagaimana menyiapkan masyarakat agar siap menghadapi bencana, meliputi
penyiapan organisasi/kelompok kemasyarakatan di tingkat desa, memfasilitasi kelompok
masyarakat dalam menilai risiko bencana, menyiapkan rencana baik untuk peringatan dini
maupun evakuasi, tindakan-tindakan dalam masa pengungsian dan tanggap darurat, dan
masa pemulihan. Kesemua rencana tindakan tersebut akan dituangkan dalam suatu
standard operasional procedure (SOP) yang akan menjadi acuan bagi kelompok masyarakat
tersebut dalam menghadapi bencana yang meliputi tindakan-tindakan sebelum, saat dan
setelah bencana.
MK 313 P Sosiologi Kebencanaan (2 SKS)
Cakupan bahasan mata kuliah ini meliputi konsep dan sejarah sosiologi, pandangan perintis
dan pembagian sosiologi, lingkup sosiologi kebencanaan, teori kependudukan, kelompok
dan gerakan sosial, kelembagaan dan kearifan lokal dan perannya dalam pengurangan
risiko bencana, interaksi sosial, aspek struktural dan kultural masyarakat di wilayah rentan
bencana,
gender mainstreaming dalam pengurangan risiko bencana, kemiskinan
penduduk dan perubahan sosial. Matakuliah ini menekankan pada pentingnya memahami
pertumbuhan penduduk, partisipasi, respon, dan kesadaran masyarakat terhadap risiko
bencana, struktur dan kultur masyarakat di wilayah rentan bencana.
MK 314 P Manajemen Pemulihan Ekonomi (2 SKS)
Mata kuliah ini menjelaskan dan membahas tentang bagaimana pemulihan ekonomi
dilakukan setelah terjadi bencana. Materi ajar meliputi atas tiga tahapan: mengenali ciriciri ekonomi pra bencana, mengenali dampak dan ciri ekonomi pascabencana dan
pemulihan ekonomi pascabencana.
MK 315 P Gender dalam Kebencanaan (2SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang konstruksi sosial gender dan kerentanan
perempuan pada ancaman bencana serta pengetahuan tentang peningkatan peran
perempuan dalam penanggulangan bencana.
MK 316 P Kesehatan Mental dan Ketahanan Masyarakat (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang penanganan kesehatan mental sebelum,
ketika dan setelah bencana terjadi. Pengetahuan yang baik tentang kesehatan mental akan
membentuk ketahanan masyarakat (community resilience) yang baik dan lebih siap
menghadapi bencana berikutnya.
MK 317 P Ketahanan Pangan (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas pengertian ketahanan dan kerawanan pangan, status
kebutuhan pangan dunia (supply and demand) dan perkiraan kedepan, problema
kekurangan pangan, serta faktor faktor lintas sektoral yang mempengaruhi ketahanan
pangan seperti, kebijakan pangan, pertambahan penduduk, sosio-ekonomi, kemiskinan,
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

164

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER KEBENCANAAN

kondisi geografis, teknologi, infrastruktur, perubahan iklim, dan degradasi lingkungan.


Materi kuliah juga mencakup tantangan, peluang, dan alternatif solusi dalam meningkatkan
ketahanan pangan. Bahasan lebih mendalam diberikan pada topik-topik degradasi lahan
dan perubahan iklim dan implikasinya terhadap produktivitas pertanian, ketahanan
pangan, dan kebijakan terkait.
MK 404 I Tesis Peminatan Masing-Masing (8 SKS)
Penulisan tesis bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam
mengintegrasikan dan mengaplikasikan perangkat teoritis dan analisis yang telah dipelajari
selama mengikuti perkuliahan dan penugasan oleh dosen, terutama dalam menyelesaikan
persoalan-persoalan kebencanaan. Tesis merupakan hasil tugas penelitian yang dilakukan
secara mandiri. Pelaksanaannya di bawah pengawasan pembimbing. Tesis yang telah
disusun oleh mahasiswa wajib dipertahankan di depan tim penguji yang berjumlah 3 (tiga)
orang dosen, termasuk dosen pembimbing tesis.

Staf Pengajar Tetap


No.

Nama

Bidang Keahlian

Alumni

1.

Dr. Ir. M. Dirhamsyah

Manajemen Kebencanaan

Teknik

2.

Dr. Eng Syamsidik, ST., M.Sc.

Rekayasa Pantai-Hidraulika

Teknik

3.

Nazli Ismail, Ph.D.

Geofisika

MIPA

Dr. Ir. Eldina Fatimah, M.Sc.

Disaster Risk Management


Specialist and Coastal
Engineering Expert
Rekayasa Struktur dan
Konstruksi, Teknologi Material
Bahan Bangunan
Kimia Lingkungan dan Health
Risk Assesment

Teknik

4.
Dr. Ing. Ir. T. Budi Aulia
5.
6.

Sri Adelila Sari, M.Si., Ph.D.

Teknik

KIP

Alamat Sekretariat
Jl. Hamzah Fansuri No. 4 Kopelma Darussalam Banda Aceh. Telp/fax : 0651-7554264,
e-mail : Magisterkebencanaan@gmail.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

165

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

16. PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI


Program Studi Magister Pendidikan Biologi (Prodi MPBIO) Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala secara resmi menerima mahasiswa baru pada tahun pembelajaran
2011/2012. Mahasiswa yang diterima dalam dua program, yaitu program aliansi dan
program regular. Program aliansi di bawah asuhan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
Bandung, sedangkan Program Reguler langung di bawah naungan PPs Unsyiah.
Mahasiswa program aliansi yang diterima pada tahun pertama 2011 sebanyak satu kelas
(21 orang). Semua mahasiswa tersebut dibiayai langsung oleh Direktorat Jenderal
Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional. Sementara itu, mahasiswa program
regular diterima dua kelas dengan biaya pendidikan bersumber dari mahasiswa sendiri
atau dari institusi masing-masing. Kuliah perdana dimulai tanggal 13 Oktober 2011
berdasarkan Izin Penyelenggara dari Direktur Jenderal Perguruan Tinggi Tahun 2011.
Beban akademik pada Prodi MPBIO harus diselesaikan selama 4-6 semester. Jumlah kredit
yang disyaratkan berjumlah 49 SKS yang terbagi ke dalam empat kelompok mata kuliah
termasuk tesis. Kelompok mata kuliah tersebut adalah Mata kuliah Landasaran Keahlian
(MKLK), Mata Kuliah Keahlian Utama (MKKU) Wajib, Mata kuliah Keahlian Utama (MKKU)
Biologi, dan Mata Kuliah Pilihan. Setelah menyelesaikan seluruh persyaratan di atas,
mahasiswa dinyatakan lulus dan berhak mendapat gelar akademik Magister Pendidikan
Biologi atau disingkat dengan M.Pd. Bio.
Kurikulum pendidikan terdiri dari:
Semester Pertama 15 SKS
Kode
Mata Kuliah Wajib
PS606
Filsafat Ilmu
PS603
Statistik Terapan
PS604
Psikologi Perkembangan Kognitif
Mata Kuliah Keahlian Utama Wajib (MKUW)
PA606
Konsep-konsep IPBA
PA608
Analisis Hasil Studi International Pendidikan Biologi
Mata Kuliah Keahlian Utama Biologi (MKUB)
BI701
Biologi Sel
BI702
Biologi Lingkungan
Semester Kedua 16 SKS
Kode
PS602
PA609
BI703
BI706
BI707

Mata Kuliah Wajib


Mata kuliah Landasan Keahlian (MKLK)
Metodologi Penelitian Pendidikan
Mata Kuliah Keahlian Utama Wajib (MKUW)
Evaluasi Pendidikan Biologi
Mata Kuliah Keahlian Utama Biologi (MKUB)
Biologi Fungsi
Mikrobiologi
Pengajaran Biologi SL
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
2
3
2
2
2
2
2

SKS
3
3
2
2
2
166

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

BI709

Pengembangan bahan ajar Biologi


Mata kuliah Pilihan

2
2

Semester Ketiga 10 SKS


Kode
PS607
BI704
BI705
BI708

Mata Kuliah Pilihan *)


Mata kuliah Landasan Keahlian (MKLK)
Inovasi Pendidikan
Mata Kuliah Keahlian Utama Biologi (MKUB)
Biologi Perkembangan
Biologi Pesisir dan Laut
Studi Kasus Pendidikan Biologi SL
Mata Kuliah Pilihan

Semester Keempat 8 SKS


Kode
PA798
Seminar
PA799
Tesis

SKS
2
2
2
2
2

Mata Kuliah Wajib

SKS
2
6

Mata Kuliah Pilihan


Semester
Kode
BI710
BI711
BI712
BI713
BI715
BI716
BI717

Mata Kuliah
Biologi Konservasi dan Biodiversitas
Mikologi
Etnobotani
Genetika
Media Pembelajaran Biologi
Pemanfaatan Sumberdaya Pesisir dan laut
Bioteknologi

Ganjil

Genap

SKS
2
2
2
2
2
2
2

Ketentuan:
1. Mata kuliah pilihan hanya boleh mengambil pada semester dua (genap) dan semester
tiga (ganjil)
2. Pada masing-masing semester (Semester 2 dan Semester 3) hanya mengambil 2 SKS
3. = disediakan

Silabus Mata kuliah


PS606 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan persoalan pokok dalam pengembangan dan
karakteristik ilmu, obyek dan metode ilmu, ontology ilmu, berbagai aliran pengembangan
ilmu, epistemology ilmu, dan aksiologi ilmu. Mahasiswa juga dibekali dengan pengertian
filsafat, jenis filsafat, dan teori-teori pendidikan (perenialisme, esensialisme,
progresivislisme, rekonstruksi sosial). Membahas persoalan-persoalan pokok dalam
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

167

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

pengembangan ilmu, karakteristik ilmu, obyek dan metode ilmu, alat pengembangan ilmu,
sejarah perkembangan ilmu, pre-asumsi dan asumsi dasar pengembangan ilmu, sumbersumber dan batas-batas pengembangan ilmu, pembenaran dan prinsip-prinsip
pengembangan ilmu, ontologi ilmu, berbagai aliran pengembangan ilmu, epistemologi
ilmu, aksiologi ilmu, filsafat sain, filsafat pendidikan sain. Pembahasan makna filsafat, teoriteori pendidikan (perenialisme, esensialisme, progresivislisme, rekonstruksi sosial), filsafat
pendidikan abab permulaan, pertengahan dan modern, filsafat pendidikan kontemporer,
dan filsafat pendidikan pancasila, disertai beberapa landasan pemikiran mengenai
pendidikan di abad ke-21.
DAFTAR PUSTAKA
1. Kneller, G.F (1984). Movements of Thought in Modern Education Dunn.S.G (2005).
Philisophical Foundation of Education.
2. Chalmers, A.F. (1982). What is this thing called Science? Buckingham: Open University;
3. Feyerabend, P. (1978). Against Method. London: Vers; Kuhn, Thomas. (1970). The
Structure of Scientific Revolutions. Chicago: University of Chicago Press.
PS603 Statistik Terapan (3 SKS)
Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa dapat memahami tentang perancangan
percobaan, regresi dan korelasi, serta statistika non parametrik. Mata kuliah ini juga
bertujuan untuk membekali mahasiswa untuk mampu menerapkan statistika terapan
untuk memecahkan masalah-masalah pendidikan biologi. Dalam kuliah ini akan membahas
azas-azas perancangan percobaan, percobaan faktorial, beberapa rancangan baku, analisis
ragam, analisis peragam, dan perbandingan antar perlakuan, asumsi dasar analisis ragam,
serta orthogonal polinomial yang dilanjutkan dengan uji kesejajaran dan keberimpitan.
Selanjutnya dilanjutkan dengan pembahasan-pembahasan tentang regresi linear
sederhana, dan korelasi antarpeubah. Kuliah akan ditutup dengan materi regresi linear
berganda, uji chi-kuadrat, dan statistika non parametrik. Pembelajaran mata kuliah ini
dilaksanakan dalam bentuk presentasi dari dosen dan mahasiswa, serta dalam bentuk
diskusi kelompok. Selain perkuliahan di kelas, mahasiswa juga diberikan tugas untuk
membahas studi kasus berupa masalah biologi berbasis pendidikan yang terkait dengan
materi perkuliahan dan menyampaikan hasil pembahasan mereka dalam bentuk laporan
tertulis baik secara individu maupun kelompok.
DAFTAR PUSTAKA
1. Draper, N., and H. Smith. 1981. Applied regression analysis. 2nd ed. John Wiley and
Sons, New York.
2. Gaspersz, V. 1995. Teknik analisis dalam penelitian percobaan. Penerbit Tarsito
Bandung
3. Gomez, K.A., and A.A. Gomez. 1984.Statistical procedures for agricultural research.
nd
2 ed. John Wiley & sons. NY.
4. Petersen, R.G. 1994. Agricultural fields experiments. Design and analysis. Marcel
Dekker, Inc, New York.
5. Steel, R.G.D., and J.H. Torrie. 1981. Principles and procedures of statistics. A biometrical
approach. 2nd ed. Mc Graw Hill co. Singapore
PS604 Psikologi Perkembangan Kognitif (2 SKS)
Setelah mengikuti mata kuliah Psikologi Perkembangan Kognitif diharapkan mahasiswa
dapat menjelaskan pengertian kognisi dan ruang lingkupnya. Mahasiswa dapat
menjelaskan asumsi-asumsi teori perkembangan kognitif. Mata kuliah ini membahas
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

168

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

tentang pengetahuan dan pemahaman tentang konsep-konsep, prinsip-prinsip dan teoriteori perkembangan anak pada usia sekolah dasar dan menengah yang dapat diterapkan
pada pengembangan kurikulum dan pengembangan strategi belajar-mengajar, serta
mengakrabi kehidupan siswa sekolah dasar dan menengah. Isi mata kuliah ini meliputi:
hakekat perkembangan kognitif anak serta implikasi prinsip-prinsip perkembangan kognitif
anak terutama bagi pengembangan kurikulum dan strategi belajar-mengajar IPA.
DAFTAR PUSTAKA
1. Oakley, L. (2004), Cognitive Development. Routledge. New York
2. Brewer, S. (2001). A Childs World. Headline Publishing Company. New York
3. Smith, P.K. Cowie, H. & Blades, M. (1998). Understanding Childrens Development.
Blackwell. New York
PA606 Konsep-konsep IPBA (2 SKS)
Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan tentang asal mula bumi dan
prilaku gerak benda-benda ruang angkasa. Juga tentang cara-cara menentukan benda
langit dengan menggunakan konsep-konsep fisika. Mahasiswa juga dianalisis tentang bumi
dan lapisan bumi, pergerakan lempeng bumi, dan evolusi Bumi. Setelah mengikuti
perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan memahami Sejarah perkembangan pengetahuan
antariksa. Hipotesa geosentris, heliosentris. Hukum Keppler I, II, dan III. Gravitasi
Universal. Tafsiran hukum Keppler melalui hukum Newton. Sistem dua benda langit. Gerak
dan posisi benda langit. Gerak semu harian dan tahunan. Gerakkan langit dilihat dari
tempat berbeda. Struktur Bumi. Lithosfer Bumi. Kekar (Joint) dan sesar (Fault). Gempa
bumi, tektonik dan vulkanik. Mahasiswa juga diperkenalkan tentang galaksi Bima Sakti dan
Galaksi lainnya, ukuran Bima Sakti dan posisi matahari, dan Klasifikasi Galaksi dari Hubble.
PA608 Analisis Hasil Studi International Pendidikan Biologi (2 SKS)
Mata kuliah Analisis Hasil Studi Internasional Pendidikan IPA merupakan salah satu mata
kuliah wajib di Program Studi Pendidikan IPA jenjang S-2. Setelah mengikuti perkuliahan ini,
mahasiswa diharapkan memahami cara dan memiliki kemampuan untuk mengakses
informasi berupa sejumlah artikel hasil-hasil penelitian pendidikan IPA dari journal
internasional dengan tema tertentu yang diminati mahasiswa. Menganalisis hasil penelitian
tersebut dan membuat ringkasan hasil analisis, serta mensintesis hasil analisis tersebut,
sehingga memperoleh gambaran roadmap penelitian, sehingga kelak dapat digunakan
sebagai landasan penelitian tesisnya. Pelaksanaan kuliah menggunakan pendekatan diskusi
membedakan artikel hasil penelitian dengan hasil review. Diskusi cara mengidentifikasi
komponen-komponen artikel ilmiah. Diskusi cara melakukan literature searching.
Komponen dalam evaluasi hasil pembelajaran meliputi presensi/kehadiran, tugas-tugas,
presentasi/diskusi, UTS dan UAS. Buku sumber utama yang digunakan: Jurnal-jurnal
Internasional yang terkait dengan hasil penelitian bidang pendidikan IPA (kimia dan Fisika)
seperti; Science Education, Internationa Journal of Sceince Education, International Journal
of Education, International Journal of Science and Mathamtics Education, Science Education
of Journal serta referensi international lainnnya yang terkait dengan topik mata kuliah.
Referensi/Buku Rujukan
1. Jurnal Penelitian Pendidikan IPA mutakhir ( 5 tahun terakhir)
2. Jurnal Penelitian Pendidikan IPA mutakhir ( 5 tahun terakhir)

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

169

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

BI701 Biologi Sel (2 SKS)


Mata Kuliah Biologi sel merupakan mata kuliah yang merupakan fondasi beberapa mata
kuliah lanjutan. Bab pendahuluan membahas karakteristik sel, kimiawi sel mencakup
molekul sederhana dan molekul makro penyusun sel, serta menjelaskan teknik-teknik yang
selama ini digunakan untuk mempelajari sel. Bab genetika molekular membahas tentang
materi genetika yaitu DNA beserta sintesis protein serta pengaturan ekspresi gen. Bab
Organisasi internal sel membahas mengenai struktur dan fungsi organel-organel sel, Sinyal
sel serta siklus sel dan pembelahan sel. Bab Interaksi antar sel membahas hubungan antar
sel, pertumbuhan dan perkembangan.
REFERENSI/BUKU
Alberts. B., D. Bray, J. Lewis, M. Raff, K. Roberts, and J. D. Watson.1994. Molecular Biology
of the Cell, 4th edition.Garland Science.New York.
BI702 Biologi Lingkungan (2 SKS)
Mata Kuliah Biologi Lingkungan bersifat interdisipliner dari beberapa cabang ilmu Biologi
untuk memecahkan masalah-maslah lingkungan. Mata kuliah ini memuat tinjauan tentang
pentingnya peran ilmu biologi dalam pengelolaan lingkungan dengan membahas hubungan
antara lingkungan dengan proses seluler dan penjelasan tentang berbagai jenis
biodiversitas mulai dari organisme mikroskopik, tumbuhan tingkat tinggi dan biodiversitas
hewan. Dalam mata kuliah ini disajikan pula konsep esensial tentang hubungan antara
komunitas dan ekosistem yang kemudian didiskusikan lebih mendalam mengenai
karakteristik dan potensi gangguan terhadap ekosistem utama seperti lahan basah, sungai
dan danau, ekosistem laut serta ekosistem terestrial. Pada bagian akhir dibahas aplikasi
ilmu biologi untuk melakukan tindakan konservasi dan restorasi lingkungan. Materi yang
disajikan disadur dari berbagai cabang keilmuan, antara lain ekologi perairan umum dan
ekologi perairan laut serta ekologi daratan.
REFERENSI/BUKU
1. Allan, J. D. (2000). Stream Ecology: Structure andFunction of Running Waters. Kluwer
Academic Publishers.
2. Begon, M., Harper, J. & Townsend, C. R. (1997). Ecology: Individuals, Population and
Communities. Blackwell science, Ltd.
3. Calver, M., Lymbery, A., McComb, J. & Bamford M. (2009). Environmental Biology.
Cambridge University Press.
4. Dahuri, R. (2003). Keanekaragaman Hayati Laut: Aset Pembangunan Berkelanjutan
Indonesia. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
5. Krebs C.J. (2009). Ecology: The Experimental Analysis of Distribution and Abundance.
Pearson Education Inc.
6. Mader, S.S. (1995). Biologi: Evolusi, keanekaragaman dan Lingkungan (terjemahan).
Kucica
7. Magurran, A.E. (1988). Ecological Diversity and its Measurement. Princeton University
Press.
8. Tomascik, T., Mah, A.J., Nontji, A. & Moosa, M.K. The Ecology of the Indonesian Seas.
Periplus Edition (HK) Ltd
9. Wetzel, R.G. (2001). Limnology: Lake and River Ecosystem. Academic Press
10. Whitmore, T.C. (1999). An Introduction to Tropical Rain Forest. Oxford University
Press.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

170

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

PS602 Metodologi Penelitian Pendidikan (3 SKS)


Setelah mengikuti mata kuliah ini, peserta perkuliahan mampu mengkaji prinsip-prinsip
dasar penelitian berbasis Pendidikan Biologi dan Biologi, baik penelitian kuantitatif maupun
penelitian kualitatif yang difokuskan pada studi pustaka, eksperimen, karakteristik
permasalahan, pemilihan metode dan instrumen penelitian untuk memecahkan masalah
tersebut, mengolah data hasil penelitian, dan menyusun laporan penelitian. Mata kuliah ini
mengkaji prinsip-prinsip dasar penelitian pendidikan berbasis Pendidikan Biologi dan
Biologi baik penelitian kuantitatif maupun penelitian kualitatif. Kajian difokuskan pada
studi pustaka, eksperimen, penyusunan proposal penelitian, karakteristik permasalahan,
pemilihan metode dan instrument penelitian, penyusunan laporan penelitian. Perkuliahan
dilakukan melalui metode ceramah, diskusi, penugasan dan presentasi kelompok,
merancang proposal penelitian yang dipresentasikan di kelas.
Referensi/Buku Rujukan
1. Fraenkel, Jack P& Wallen, Norman (2006), How to Design and Evaluate Research in
Education, New York: McGraw Hill
2. MacMillan J.H. & Schumacher S., (2001), Research in Education: A Conceptual
Introduction, New York: Longman
3. Gall, Gall & Borg,(2003), Educational Research, Pearson Education Inc.
4. Cresswell J.W., (1994) Qualitative and Quantitative Approach
PA609 Evaluasi Pendidikan Biologi (3 SKS)
Selesai mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan mampu: merancang instrument
penilaian untuk mengevaluasi proses dan hasil belajar biologi, serta instrument penelitian
yang terkait dengan pembelajaran biologi. Mata kuliah ini memberikan wawasan tentang
Literasiasesmen (Assessment Literacy); asesmen formatif dan asesmensumatif; penilaian
berbasis kelas; Standard Penilaian Pendidikan IPA; StudiInternasional dalam Assessment
(PISA dan TIMSS; menyusun instrument untuk Keterampilan Berpikir tingkat Tinggi (Higher
Order ThinkingSkills) dan Keterampilan Proses Sains (Science Process Skills); penyusunan
instrumentes (objektif, uraian, dan tindakan), instrument non tes; reliabilitas;validitas;
analisis butir soal; kisi-kisi & table specification; Asesmen Kinerja (Performance
Assessment); Mengases hasil belajar Afektif; Kinerja untuk Produk&Keterampilan;
Koumunikasi Personal; Porto folio & bentuk komunikasi lainnya, Penggunaan Peta konsep
sebagai alat evaluasi; dan melakukan uji coba instrument kelapangan,
Referensi/Buku Rujukan
1. Anonimous. 2008. RancanganPenilaianHasilBelajar. Departemen PendidikanNasional.
2. Arikunto, Suharsimi. 2002. Dasar-Dasar EvaluasiPendidikan. Jakarta: Bumi
3. Asmawi, Z. dan Nasution. (1994). Penilaian Hasil Belajar. Jakarta: Dirjen Dikti
Depdikbud.
4. Corebima, A.D.. 2008. Naskah tentang Asesmen Autentik., Malang: Universitas Negeri
Malang.
5. Diknas. 2004. PedomanPembelajaranTuntas (Mastery Learning). Diknas. Jakarta.
6. Hart, D. 1994. Authentic Asesment: A Handbook for Educator. California:
AddisonWesley Publishing Company.
7. Johnson, D.W. & Johnson R.T (2002). Meaningful Assesment. Boston: Allyn and Bacon.
8. Nurmaliah, Cut & Ulfa, A. (2010). Evaluasi Pembelajaran Biologi : Konsep Dasar dan
Aplikasinya. Banda Aceh;
9. Safari. 2005. PenulisanButirSoalBerdasarkanPenilaianBerbasisKompetensi.
AsosiasiPengawasSekolah Indonesia. DepartemenPendidikan Indonesia. Jakarta
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

171

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

10. Sumarna Supranata dan Mohammad Hatta. 2004. Penilaian Portofolio Implementasi
Kurikulum. Bandung: Rosdakarya.
11. Tim CTL. (2002). Penilaian Otentik. (Authentic Assessment). Jakarta : Depdiknas
12. Tim Diknas. 2008. Panduan Analisis Butir Soal, Diknas
13. Tim Diknas. 2008. Panduan Penulisan Butir Soal, Diknas
14. Tim Diknas. 2008. Pembelajaran Remedial, Diknas
15. Tim Diknas. 2008. Pengembangan Perangkat Penilaian Psikomotor, Diknas
16. Tim Diknas. 2008. Penetapan Kreteria Ketuntasan Minimum. Diknas
BI703 Biologi Fungsi (2 SKS)
Setelah mengikuti kegiatan perkuliahan ini mahasiswa dapat menjelaskan (1) Perbedaan
antara ruminansia dan nonruminansia, (2) Kandungan rumen dari ruminansia dengan
nonruminansia, (3) sistem pencernaan dan kegiatan fisiologis pada ruminansia dan non
ruminansia, (4) pencernaan hewan monogatrik dan manusia, (5) Osmosis, difusi,
fotosistesis
dan tahapan reaksi fiksasi pada tumbuhan, (6) Tahapan respirasi,
pertumbuhan dan perkembangan pada hewan/tumbuhan. Mata kuliah Biologi fungsi
membahas tentang struktur dari sistem pada hewan, kegiatan yang dilakukan oleh masingmasing sistem terutama sistem pada ruminansia dan non ruminansia, fotosistesis, diffusi,
fotosistem I-II, fiksasi dan osmosis pada tumbuhan, reaksi fiksasi dan tahapan respirasi
pada hewan. Disamping itu dikaji tentang adaptasi hewan terhadap makanan dan faktor
berpengaruh pada perkembangan.
Referensi/Buku Rujukan
1. Salisbury, F.B. and Ross, C.W. 1992. Plant Physiology. Wadswortw Publiching Company.
California
2. Page, D.S. (2009). Prinsip-Prinsip Biokimia. Erlangga. Jakarta
3. Wirahadikusumah,M (2005) Biokimia (Metabolisme energi, karbohidrta, dan lipid). ITB.
Bandung
4. Loveles, A.R. (2008). Prinsip-Prinsip Tumbuhan Untuk Daerah Tropik. PT.Gramedia.
Jakarta
5. Brooker RJ, Widmaier EP, Graham LE & Stiling PD 2008: Biologi. McGraw-Hill. New York
6. Dijkstra, J. 2005: Aspek Kuantitatif Pencernaan Ruminansia dan Metabolisme (2 nd
Edition). CABI Publishing. Patrick
7. LM McLeay, BL Smith & SC ahad-Finch (1999) mikotoksin Tremorgenic paxilline,
penitrem dan lolitrem B, non-tremorgenic 31-epilolitrem B dan aktivitas
elektromiografi dari retikulum dan rumen domba Penelitian di Ilmu Hewan 66: 119-127
8. Duncan P., Foose TJ, Gordon IJ, Gakahu CG & Lloyd M. 1990: Perban dingan ekstraksi
nutrisi dari hijauan oleh bovids penggembalaan dan equids: uji model gizi persaingan
Equidae / bovid dan koeksistensi Oecologia 84: 411-418.
BI706 Mikrobiologi (2 SKS)
Mahasiswa mampu memahami pengertian mikrobiologi, sejarah perkembangannya, serta
ruang lingkup dan kedudukannya dalam biologi. Memahami beberapa metode dalam
mengamati mikroorganisme. Memahami karakteristik mikroorganisme prokariotik dan
eukariotik. Memahami konsep fisiologi dan genetika mikroorganisme. Serta memahami
aktivitas dan peranan mikroorganisme dalam kehidupan manusia. Mata kuliah ini
mempelajari tentang pengertian, sejarah, dan ruang lingkup mikrobiologi. Mempelajari
berbagai media untuk menumbuhkan mikroorganisme, cara sterilisasi dan kultivasi
mikroorganisme. Mempelajari diversitas mikroorganisme prokaryotik dan eukaryotik.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

172

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

Mempelajari tentang virus. Mempelajari tentang reproduksi dan pertumbuhan


mikroorganisme, fisiologi dan genetika mikroorganisme. Selanjutnya mempelajari cara
pengendalian mikroorganisme. Mempelajari penerapan mikrobiologi dalam bidang pangan,
lingkungan, kesehatan, dan industri. Pembelajaran mata kuliah ini dilaksanakan dalam
bentuk presentasi dari dosen, diskusi kelompok serta tugas membahas perkembangan
penelitian terkini yang berkaitan dengan materi yang diberikan.
Referensi/Buku Rujukan
1. Madigan, M.T., J. M. Martinko dan J. Parker. 2003. Brock Biology of Microorganism.
Prentice Hall.
2. Pelczar, J.P., E. C. S. Chan dan N. R. Krieg. 1993. Microbiology, Concept and Application.
Mc Graw Hill. Hogg, S. 2005. Essential Microbiology. John Wiley & Sons, Ltd, New jersey
BI707 Pengajaran Biologi SL (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang perkembangan kurikulum biologi, stuktur ilmu, metode,
pendekatan, dan model pembelajaran biologi, karakteristik dari metode, pendekatan, dan
model, serta penerapannya pada rencana pembelajaran sesuai dengan kurikulum yang
berlaku.
Referensi/Buku Rujukan
1. Dahar, Ratna Wilis. 1989. Teori Belajar. Depdikbud, Jakarta.
2. Fensham, Gustone, White. 1994. The Conten of Science. London: The Falmer Press
3. Joice, B & Weil, M. 2000. Models of Teaching. Boston: Allyn & Bacon
4. Slavin . Cooperative Learning. Massachusetts. Allyn and Bacon
5. Poedjiadi, A. 2005. Sains Teknologi Masyarakat. Bandung: PT Remaja Rosdakarya
6. Depdiknas.2003. Konsep Pendidikan Berorientasi Kecakapan Hidup.
7. Nur,M. Ibrahim. 2000. Pembelajaran Kooperatif. University Press Unesa Surabaya
8. Nur,M. Ibrahim. 2000. Pembelajaran Berbasis Masalah. University Press Unesa
Surabaya
9. Nur,M. Ibrahim. 2000. Pengajaran Berpusat Pada Siswa dan Pendekatan
Kontruktivisme dalam Pengajaran. Pusat Studi Matematika dan IPA Sekolah
Universitas Negeri Surabaya
10. Nur,M. Ibrahim. 2001. Pembelajaran Kontekstual. Direktorat SLTP Depdiknas
Surabaya
11. Kardi,S., Nur,M. 2000. Pengajaran Langsung. University Press Unesa Surabaya.
12. Rustaman, Nuryani. 2005. Strategi Belajar Mengajar Biologi. UM Press, Malan
13. Robert, E. Yager. Science-Tecnology-Society, State Univ. Of New York
14. Nur, M. 1996. Pembelajaran Kooperatif. IKIP Surabaya, Surabaya.
15. Hamalik, Oemar. Proses Belajar Mengajar
PS607 Inovasi Pendidikan (2 SKS)
Selesai mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan mampu (1) Memahami konsep,
masalah, dan tahapan dalam pengembangan inovasi pendidikan, (2) Menggunakan
pendekatan sistem dalam pengembangan inovasi pendidikan Biologi. Mata kuliah ini
mengkaji pengertian inovasi pendidikan, lingkup dan tingkat aninovasi, masalah dan
tahapan dalam pengembangan inovasi, dan langkah-langkah pendekatan sistem dalam
proses pengembangan inovasi pendidikan, serta merancang inovasi pendidikan biologi.
Perkuliahan ini dilaksanakan dengan pendekatan konsep untuk penyampaian informasi dan
konsep inovasi, tanya jawab tentang hal-hal yang belum jelas bagi mahasiswa, dilengkapi
dengan pemberian tugas individual untuk melakukan analisis kritis terhadap buku/artikel,
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

173

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

serta diskusi dan presentas ikelas. Tugas kelompok berbentuk merancang program inovasi
dalam pembelajaran biologi yang dapat diimplementasi untuk pendidikan tingkat sekolah.
Produk akhir dari perkualiahan ini adalah lahirnya satu rancangan inovasi pendidikan yang
dapat digunakan oleh pihak yang membutuhkan dan lembaga sendiri.
DaftarBuku
1. Ibrahim, R. (2002). PengembanganInovasiPendidikanmelalui Research & Development.
Bandung: PPS UPI
2. Lehmann, H. (1990). The Systems Approach to Education.Manila: Innotech Publications
BI704 Biologi Perkembangan (2 SKS)
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan wawasan tambahan agar
mahasiswa mampu memahami bahwa setiap organisme multiseluler, baik hewan maupun
tumbuhan memulai kehidupannya dari satu sel (zigot) kemudian secara progresif dibentuk
jaringan dan organ melalui suatu proses yang melibatkan interaksi sel maupun interaksi
sel-sel dengan lingkungannya. Mata kuliah ini terdiri dari dua bagian. Bagian pertama
membahas konsep-konsep yang berkaitan dengan perkembangan tumbuhan yang meliputi
aspek struktur, pola dasar perkembangan dan fisiologi perkembangan. Aspek struktur
membahas konsep-konsep yang berkitan dengan struktur anatomi tumbuhan. Pola dasar
perkembangan membahas konsep-konsep dasar perkembangan dan pertumbuhan
tanaman secara seluler, dilengkapi dengan konsep-konsep molekuler terkait. Aspek
fisiologi membahas konsep-konsep fisiologi yang mendasari perkembangan/pertumbuhan
tanaman. Bagian kedua membahas garis besar perkembangan hewan yang meliputi pola
perkembangan seksual dan aseksual pada hewan, pola-pola perkembangan pada hewan,
penentuan nasib sel, interaksi seluler selama pembentukan organ dan regulasi lingkungan
terhadap perkembangan hewan.
Daftar Buku
1. Gilbert, S.F., 2000, Developmental Biology, 6th ed., Sinauer Associates INC. Publisher,
Sunderland, Massachusetts.
2. Carlson, B.M., 1996, Patterns Foundation of Embryology. 6th ed., McGraw Hill Book
Co., New York.
3. Hayes, A.W., 1989, Principles and Methods of Toxicology, 2nd ed., Raven Press, New
York.
4. Majalah ilmiah: Teratology, Congenital Anomalies, Development.
5. Bhojwani S.S. & Bhatnagar S.P., 1974, The Embryology of Angiosperm, 3rd, Vikas
Publishing Hause PVT Ltd., Kanpur.
6. Bhojwani S.S. & Soh W.Y., 2001, Current Trends in the Embryology of Angiosperms,
Kluwer Academic Publisher, Dordrecht, Netherland.
7. Fosket D.E., 1994, Plant Growth and Development. A Molecular Approach, Academic
Press, Toronto.
8. Graham C.F. & Wareing P.F., 1976, The Developmental Biology of Plants and Animals,
WB. Saunders Company.
9. Howel S.H., 1998, Molecullar Genetics of Plant Development, Cambridge University
Press.
10. Johri B.M. (ed.), 1984, Embryology of Angiosperms, Sprinter-Verlag, Berlin.
11. Lydon R.F., 1990, Plant Development. The Cellular Basis, Unwin Hyman, London.
12. Sigh H., 1978, Embryology of Gymnosperms, Gebrder Borntraeger, Berlin.
13. Fleming A.J., 2002, The Mechanism of Leaf Morphogenesis, Planta, 216:17-22.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

174

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

BI705 Biologi Pesisir dan Laut (2 SKS)


Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengetahui (1)
Sumberdaya hayati yang ada di kawasan pesisir dan laut mencakup sumberdaya hewan
dan tumbuhan, (2) Mengidentifikasi potensi sumberdaya hayati yang ada di kawasan
pesisir dan laut, dan (3) Mengenal sumberdaya hayati pesisir dan laut yang dapat
dimanfaatkan. Materi utama mencakup (1) Hewan Invertebrata dan Vertebrata di kawasan
pesisir dan Laut, dan (2) Macam sumberdaya tumbuhan yang ada di kawasan pesisir dan
laut.
Referensi/Buku Rujukan
1. Nybakken. J. W. 1988. Biologi Laut suatu Pendekatan Ekologis. (Terjemahan dari
Marine Biology : An Approach. Alih Bahasa oleh H.M. Eidman). PT. Gramedia. Jakarta.
2. Romimohtarto, K dan Juwana, S. 2001. Biologi Laut : Ilmu Pengetahuan tentang
3. Biologi Laut. Djambatan. Jakarta.
4. Dahuri, R. 2003. Keanekaragaman Hayati Laut. Gramadia Pustaka Utama, Jakarta
5. 4. Bengen, D.G. 2002. Ekosistem dan Sumberdaya Alam Pesisir dan Laut Serta
6. Prinsip Pengelolaannya. PKSPL IPB, Bogor.
7. Sumich, J.L. 1992. An introduction to Biology of Marine Life. Wm.C. Brown
8. Publishers, New York.
9. Veron, J.E.N. Coral in Space and Time. AIMS, Townsville.
10. Nontji, A. 1995. Laut Nusantara. Penerbit Djambatan, Jakarta.
11. Mann, KH., and JRN Lazier. Dynamics of Marine Ecosystems. Blackwell Scientific
Publication, Melbourne.
BI711 Mikologi (2 SKS)
Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa mampu memahami pengertian mikologi dan
sejarah perkembangannya serta kedudukan cendawan dalam sistem hayati. Memahami
karakteristik stuktur vegetatif dan reproduktif cendawan. Memahami fisiologi, genetika
dan ekologi cendawan. Memahami klasifikasi cendawan telemorf dan anamorf. Serta
memahami aktivitas dan peranan cendawan dalam kehidupan manusia. Mata kuliah ini
mempelajari tentang pengertian dan istilah-istilah mikologi, sejarah perkembangannya dan
kedudukan cendawan dalam sistem hayati. Mempelajari sifat hidup, stuktur vegetatif dan
reproduktif cendawan. Mempelajari Klasifikasi cendawan Telemorf meliputi: Oomycota,
Chrytidiomycota, Zygomicota, Ascomycota, dan Basidiomycota. Mempelajari Klasifikasi
cendawan Anamorf yaitu Deuteromycota. Mempelajari fisiologi, genetika dan ekologi
cendawan. Mempelajari mikotoksin, antibiotik, mikoriza, dan agen antagonis.
DAFTAR BUKU REFERENSI
1. Introductory Mycology 3rd. Ed. By Alexopoulus, C.J., C.W. Mims and M. Blackwell, 1996.
John Willey and Sons, New York
rd.
2. Modern Mycology Deacon JW. 1996. 3 Ed. UK: Blackwell Science Ltd.
3. Fundamental of the Fungi Fourth Ed. Moore-Landecker, E. New Jersey: Prentice Hall
4. Fungi and Food Spoilage. Second Ed. Pitt, JI. and AD Hocking. London: Blackie Academic
& Proffesional
5. Pengantar Mikologi. Oleh Dwidjoseputro 1978.. Alumni, Bandung
6. Fungal Ecology. Dix N dan AJ Webster. 1995. Chapman & Hall, London

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

175

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

BI716 Pemanfaatan Sumberdaya Pesisir dan Laut (2 SKS)


Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa dapat mengetahui sumberdaya kawasan
pesisir dan laut, yang dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Pemanfaatan
sumberdaya pesisir dan laut mengacu pada prinsip dasar konservasi, meliputi konservasi
biologi, ekonomi dan konservasi teknologi. Mata kuliah Pemanfaatan Sumberdaya Pesisir
dan Laut mengkaji tentang sumberdaya hewan dan tumbuhan di kawasan pesisir dan laut
yang dapat dimanfaatkan, teknik pengolahan berbasis ramah lingkungan, penggunaan
teknologi mengolah sumberdaya dan pengelolaan sumberdaya pesisir dan laut untuk
sustanability. Penggunaan berbagai peralatan untuk mengolah sumberdaya pesisir dan
laut yang ramah lingkungan, disamping itu diharapkan dapat menghasilkan karya inovatif
untuk pengolahan dan pengelolaan sumberdaya pesisir dan laut yang ada di lingkungan
manusia.
Referensi/Buku Rujukan
1. Martasuganda, S., A.O. Sudrajat dan S. Saad. Teknologi Untuk Pemberdayaan
Masyarakat Pesisir, Seri Pengolahan Ikan. Departemen Kelautan dan Perikanan, Jakarta.
2. Martasuganda, S., A.O. Sudrajat dan S. Saad. Teknologi Untuk Pemberdayaan
Masyarakat Pesisir, Seri Budidaya Perikanan. Departemen Kelautan dan Perikanan,
Jakarta.
3. King, M. 1995. Fisheris Biology, Assessment and Management. Fishing News Books.
4. Hutabarat, AA., F. Yulianda dan A. Fakrudin. 2009. Pengelolaan Pesisir dan Laut Secara
Terpadu. Pusdiklat Kehutanan, Jakarta.
5. Hutabarat, AA., F. Yulianda dan A. Fakrudin. 2009. Konservasi Perairan Laut dan Nilai
Valuasi Ekonomi. Pusdiklat Kehutanan, Jakarta.
6. Fauzi, A. Dan S. Anna. 2005. Pemodelan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan. Gramedia
Pustaka Utama, Jakarta.
BI717 Bioteknologi (2 SKS)
Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan konsep-konsep dasar Bioteknologi
Kedudukan mata kuliah sebagai sebagai aplikasi dari biosains seperti: biologi sel, biologi
perkembangan, biologi fungsi dan mikrobiologiyang dipelajari sebelumnya. Setelah
mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan antara lain adaalah memahami konsepkonsep dasar Bioteknologi, Bioteknologi Hewan, Tumbuhan, Kedokteran, Imunitas,
Kelautan, dan Mikrobiologi.
Referensi/Buku Rujukan
1. Barnum S.R. 2005. Biotechnology: An Introduction. Brooks/Cole. Belmont, USA
2. Albert, B., A. Jhonson, J. Lewis, M. Raff, , K. Roberts, , and P. Walter. 2008. Molecular
biology of the cell. 5th. ed. Garland Publication, New York, USA.
3. Journal Biotechnology.
PA798 Seminar (2 SKS)
Mata kuliah ini memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk dapat menyampaikan
hasil penelitian yang telah dilakukannya, baik secara tertulis maupun secara lisan dalam
forum ilmiah seminar. Bagi pembimbing dapat menilai kemampuan mahasiswa dalam
menampung berbagai masukan dari peserta seminar, baik berupa pertanyaan maupun
pendapat untuk melakukan perbaikan laporan penelitian yang tertuang dalam tesis.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

176

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

PA799 Tesis (6 SKS)


Tujuan penulisan tesis adalah untuk mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam
mengintegrasikan dan mengaplikasikan perangkat teoritis dan analisis yang telah dipelajari
selama mengikuti perkuliahan. Tesis merupakan tugas akhir bagi mahasiswa Magister
Pendidikan Biologi, yang akan menyelesaikan pendidikan dari Program Studi Magister
Pendidikan Biologi Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala. Topik penelitian dapat
dikaji dalam bidang Pendidikan Biologi atau Permasalahan Biologi yang ada di lingkungan
sekitar. Format dan pembimbing Tesis mengikuti ketentuan yang telah diatur oleh
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala.
Staf Pengajar Tetap
No.
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10
11
12
13
14
15
16
17
18.
19.

Nama

Bidang Keahlian

Prof. Dr. M. Yusuf Aziz, M.Pd.

Ilmu Pendidikan

Prof. Dr. Adlim, M.Sc.

Kimia Organik

Prof. Dr. Soewardi Sukirman,


M.S.
Dr. M. Ali S., M.Si.

Pendidikan Olah
Raga
Sumberdaya
Pesisir dan laut
Ekologi Hewan
Ekologi
Tumbuhan
Mikrobiologi
Pendidikan IPA

Dr. Abdullah, M.Si.


Dr. Jufri, M.Si.
Dr. Samingan, M.Si.
Dr. Muhibuddin, M.Si.
Dr. Khairil, M.Si.
Dr. Cut Nurmaliah, M Pd.
Dr. Mustafa Sabri, M Sc.
Dr. Drh. Razali, M Si.
Dr. Aida Fithri, M Sc.
Dr. Saida Rasnovi, M Si
Dr. Edi Rudi, M Si.
Dr. Mudatsir, M Kes
Dr. Zairin Thomy, M Si.
Dr. Kartini Hasballah, Apt. M.S.
Dr. Sugianto, M.Sc.
Dr. Mursal, M.Si.

Pendidikan
Biologi
Pendidikan
Biologi
Sain Veteriner
Sain Veteriner
Biologi Sel
Fisiologi Hewan
Ilmu Kelautan
Parasitologi
Genetika
Fisiologi
Tumbuhan
Konservasi Lahan
IPBA

Alumni
Universitas Pendidikan
Indonesia Bandung
University Sain Malaysia
Universitas Pendidikan
Indonesia Bandung
Institut Pertanian Bogor
Institut Teknologi Bandung
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Universitas Pendidikan
Indonesia Bandung
Universitas Negeri Malang
Universitas Negeri Malang
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor
Universitas
Erlangga
Surabaya
Institut Teknologi Bandung
IKIP
University Australia
Institut Teknologi Bandung

20.
21.

Dra. Asiah MD., M.P.

Perkembangan
Hewan

Universitas Brawijaya
Malang

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

177

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

No.
22.
23.

Nama

Bidang Keahlian

Dr. Suwarno, M.Si.


Dr. Suhrawardi, M.Si.

Entomologi
Fisika Materi
Terkondensasi

Alumni
Universitas Sains Malaysia
UNSW, Sydney, Australi

Tenaga Pengajar Dari Universitas Pendidikan Indonesia


1.
2.

Pendidikan IPA
Pendidikan IPA

IKIP Bandung
IKIP Bandung

Pendidikan IPA

IKIP Bandung

4.
5.
6.

Prof. Dr. H. Wahyudin, M.Pd.


Prof. Dr. Nuryani Rustaman,
M.Pd.
Prof. Dr. Francisco Sudargo,
M.Pd.
Dr. Anna Ratnawulan, M.Pd.
Dr. Riandi, M.Si.
Dr. Saifuddin, M.Si.

Pendidikan IPA
Pendidikan IPA
Sitogenetik

7.

Dr. Ariwidodo, M.Sc.

Pendidikan
Science

UPI Bandung
UPI Bandung
MLU Halle-Wittenberg
Jerman
University of Kiel Jerman

3.

Alamat Sekretariat
Jl. Tgk. Chik Pante Kulu No. 5 Unsyiah Darussalam, Banda Aceh. Email:
pasca_p.biologi@yahoo.com.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

178

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

17. PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA


Program Studi Magister Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala diselenggarakan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan
Nasional Nomor 212/E/Q/E2011, Tanggal 21 September 2011. Program studi ini terdiri atas
dua konsentrasi, yaitu Konsentrasi Pendidikan Kimia dan Konsentrasi Pendidikan Fisika.
Lulusan program studi ini mendapatkan gelar akademik Magister Pendidikan atau
disingkat M.Pd.
Kurikulum Pendidikan terdiri dari:
Konsentrasi Pendidikan Kimia
Semester I
Kode
IPA 101
IPA 102
IPA 103
IPA 104
IPA 105
KIM 101
KIM 102

Semester II
Kode
IPA 201
IPA 202
KIM 201
KIM 202
KIM 203
KIM 204

Semester III
Kode
IPA 301
KIM 301
KIM 302
KIM 303
IPA 302
IPA 303
IPA 304
KIM 304
KIM 305

Mata Kuliah
Aplikasi Statistika
Psikologi Perkembangan Kognitif
Filsafat Ilmu
Konsep-konsep IPBA
Analisis Hasil Studi Internasional Pendidikan IPA
Thermodinamika dan Kinetika Kimia
Kimia Organik Fisik
Jumlah

Mata Kuliah
Metodologi Penelitian Pendidikan
Evaluasi Pendidikan IPA
Pengajaran Kimia Sekolah Lanjut
Kimia Pemisahan
Struktur dan Kereaktifan Senyawa Anorganik
Makromolekul
Jumlah

Mata Kuliah
Inovasi Pendidikan
Studi Kasus Pendidikan Kimia Sekolah Lanjut
Pengembangan Bahan Ajar Kimia Sekolah Lanjut
Praktikum Kimia
Pengelolaan Laboratorium IPA *
Media Pembelajaran berbasis digital*
Konsep-konsep IPA dalam Al-Quran*
Pengelolaan Pencemaran Lingkungan*
Bioteknologi*
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
3
2
2
2
2
2
2
15

SKS
2
3
3
2
2
2
14

SKS
2
2
2
2
2
2
2
2
2
179

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

KIM 306
IPA 301
KIM 301

Kimia Organik Bahan Alam*


Inovasi Pendidikan
Studi Kasus Pendidikan Kimia Sekolah Lanjut
Jumlah
* Mata Kuliah Wajib diambil 4 SKS (2 SKS Kode MK IPA dan 2 SKS Kode MK FIS)
Konsentrasi Pendidikan Fisika
Semester I
Kode
IPA 101
IPA 102
IPA 103
IPA 104
IPA 105
FIS 101
FIS 102

Semester II
Kode
IPA 201
IPA 202
FIS 201
FIS 202
FIS 203
FIS 204

Semester III
Kode

Mata Kuliah

Aplikasi Statistika dalam Penelitian Pendidikan IPA


Psikologi Perkembangan Kognitif
Filsafat Ilmu
Konsep-konsep IPBA
Analisis Hasil Studi Internasional Pendidikan IPA
Mekanika
Thermofisika dan Fisika Statistik
Jumlah

Mata Kuliah
Metodologi Penelitian Pendidikan
Evaluasi Pendidikan IPA
Pengajaran Fisika Sekolah Lanjut
Fisika Modern
Listrik Magnet
Gelombang dan Optika
Jumlah

Mata Kuliah

IPA 301
FIS 301
FIS 302
FIS 303
IPA 302
IPA 303
IPA 304
FIS 304
FIS 305
FIS 306
IPA 301
FIS 301

Inovasi Pendidikan
Studi Kasus Pendidikan Fisika Sekolah Lanjut
Pengembangan Bahan Ajar Fisika Sekolah Lanjut
Praktikum Fisika
Pengelolaan Laboratorium IPA *
Media Pembelajaran berbasis digital*
Konsep-konsep IPA dalam Al-Quran*
Fisika dan Teknologi*
Fisika Kuantum*
Pemodelan dalam Fisika*
Inovasi Pendidikan
Studi Kasus Pendidikan Fisika Sekolah Lanjut
Jumlah
* Mata Kuliah Wajib diambil 4 SKS (2 SKS Kode MK IPA dan 2 SKS Kode MK FIS)
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

2
2
2
12

SKS
3
2
2
2
2
2
2
15

SKS
2
3
3
2
2
2
14

SKS
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
12

180

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

Semester IV
Bidang Kimia dan Fisika
Kode
IPA 401

Mata Kuliah

Tesis
Jumlah

SKS
8
8

Silabus Mata Kuliah


IPA 101 Aplikasi Statistika (2 SKS),
Mata kuliah ini mengembangkan kemampuan penerapan statistika dalam dua aspek, yaitu
kemampuan mengaplikasikan statistika dalam penelitian pendidikan yang biasanya lebih
bersifat sosial, serta kemampuan statistika dalam merancang eksperimen/percobaan
laboratorium yang bersifat statistika rekayasa.
IPA 102 Psikologi Perkembangan Kognitif (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang pengetahuan dan pemahaman tentang konsep-konsep,
prinsip-prinsip dan teori-teori perkembangan anak pada usia sekolah dasar dan menengah
yang dapat diterapkan pada pengembangan kurikulum dan pengembangan strategi belajarmengajar, serta mengakrabi kehidupan siswa sekolah dasar dan menengah.
IPA 103 Filsafat Ilmu (2 SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas persoalan-persoalan pokok dalam pengembangan ilmu,
karakteristik ilmu, obyek dan metode ilmu, alat pengembangan ilmu, sejarah
perkembangan ilmu, pre-asumsi dan asumsi dasar pengembangan ilmu, sumber-sumber
dan batas-batas pengembangan ilmu, pembenaran dan prinsip-prinsip pengembangan
ilmu, ontologi ilmu, berbagai aliran pengembangan ilmu, epistemologi ilmu, aksiologi ilmu,
filsafat sain, filsafat pendidikan sain.
IPA 104 Konsep-konsep IPBA (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan memahami (1) sejarah
perkembangan pengetahuan antariksa, (2) hipotesa geosentris, heliosentris, (3) Hukum
Keppler I, II, dan III, (4) Gravitasi Universal, (5) tafsiran Hukum Keppler melalui Hukum
Newton, (6) sistem dua benda langit, (7) gerak dan posisi benda langit, (8) gerak semu
harian dan tahunan, (9) gerakan langit dilihat dari tempat berbeda, (10) struktur bumi, (11)
lithosfer bumi, (12) kekar (joint) dan sesar (fault), (13) gempa bumi, tektonik dan vulkanik.
Mahasiswa juga diperkenalkan tentang galaksi Bima Sakti dan Galaksi lainnya, ukuran Bima
Sakti dan posisi matahari, Klasifikasi Galaksi dari Hubble
IPA 201 Analisis Hasil Studi Internasional Pendidikan IPA (3 SKS)
Mata kuliah Analisis Hasil Studi Internasional Pendidikan IPA merupakan salah satu mata
kuliah wajib di Program Studi Pendidikan IPA jenjang S-2. Setelah mengikuti perkuliahan ini,
mahasiswa diharapkan memahami cara dan memiliki kemampuan untuk mengakses
informasi berupa sejumlah artikel hasil-hasil penelitian pendidikan IPA dari journal
internasional dengan tema tertentu yang diminati mahasiswa.
IPA 201 Evaluasi Pendidikan IPA (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan memahami konsep-konsep
teoritis tentang Evaluasi Pendidikan IPA: Mata kulian ini mencakup pengertian, definisi,
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

181

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

tujuan pengukuran, asesmen dan evaluasi, fungsi-fungsi evaluasi dalam pendidikan,


prosedur pengukuran dan alat-alat ukur, penilaian teknik tes dan non tes, validitas dan
reliabilitas, pengolahan dan konversi skor, penerapan asesmen dalam aspek kognitif dan
keterampilan, analisis data asesmen serta pemanfaatan hasilnya.
IPA 301 Inovasi Pendidikan (2 SKS)
Isi perkuliahan mencakup pengertian, lingkup, dan tingkatan iovasi, masalah, tahapan dan
dalam pengembangann inovasi, pengertian dan langkah-langkah pendekatan sistem dalam
proses pengembangan inovasi pendidikan, serta merancang inovasi pendidikan IPA sesuai
dengan konsentrasinya.
IPA 302 Pengelolaan Laboratorium IPA (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang cara mengelola laboratorium dengan baik dan benar,
yang meliputi: metode penanganan, penyimpanan, dan penggunaan bahan dan peralatan
dalam laboratorium (metode penanganan, penyimpanan dan pemakaian bahan kimia dan
peralatan/kit praktikum secara baik, benar dan aman, metode pembuangan bahan kimia
bekas pakai dan limbah-limbah non-kimia secara benar dan aman, metode khusus
penanganan, penyimpanan dan pemakaian bahan kimia beracun, korosif, dan mudah
meledak), metode pengolahan limbah padat, cair dan gas.
KIM 303 Media Pembelajaran Berbasis Digital (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang pengembangan media dan inovasi pembelajaran
berbasis ICT, yang dimulai dari dasar media dan inovasi pembelajaran, desain,
pengembangan dan produksi media pembelajaran berbasis ICT.
IPA 304 Konsep-Konsep IPA Dalam Al-quran (2 SKS)
Mata kuliah ini memberi pengetahuan tentang kesadaran religius dan
semangat ilmiah dalam tradisi islam. Demikian pula masalah metodologi dalam sains dan
teknologi Islam, kesatuan antara sains dan ilmu pengetahuan spiritual.
KIM 101 Thermodinamika dan Kinematika Kimia (3 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan memahami konsep
termodinamika yang terkait dengan gas ideal dan teori kinetik gas, mempunyai kompetensi
tentang kesetimbangan fasa dan kesetimbangan kimia, menentukan persamaan laju serta
menjelaskan mekanisme reaksi.
KIM 102 Kimia Organik Fisik (2 SKS)
Mata kuliah ini merupakan kelompok mata kuliah kimia organik yang menekankan pada
pembahasan tentang struktur dan stabilitas senyawa organik, stereokimia, reaksi polar
dalam kondisi basa, reaksi polar dalam kondisi asam, reaksi adisi pada alkena dan alkuna,
reaksi adisi pada gugus karbonil, reaksi adisi pada sikloalkena, reaksi eliminasi, reaksi
substitusi alifatik, reaksi substitusi aromatik, reaksi radikal bebas, reaksi perisiklik, dan
kimia supramolekul.
KIM 201 Pengajaran Kimia Sekolah Lanjut (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang teori-teori belajar, menguasai model-model
pembelajaran mutakhir, dan mampu merancang pembelajaran kimia yang berorientasi
kepada kemampuan berpikir tingkat tinggi mahasiswa dengan menerapkan model-model
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

182

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

pembelajaran yang relevan. Di samping itu juga terkait dengan pendekatan Science
Technology Society dan menerapkannya dalam pembelajaran kimia, model pembelajaran
Problem Based Learning dalam pembelajaran kimia, dan model pembelajaran Coperative
Learning tipe TGT.
KIM 202 Kimia Pemisahan (2 SKS)
Pembahasan dalam mata kuliah ini difokuskan pada prinsip-prinsip, komponen dan fungsi
instrumentasi, serta aplikasi dari teknik-teknik pemisahan modern antara lain Gas
Chromatography (GC), High Performance Liquid Chromatography (HPLC), SFC (Supercritical
Fluid Chromatography), CE (Capilarry Electrophoresis). Setelah mengikuti perkuliahan ini
diharapkan mahasiswa memahami konsep-konsep teknik pemisahan modern.
KIM 203 Struktur dan Kereaktifan Senyawa Anorganik (2SKS)
Dalam mata kuliah ini dibahas term simbol atom, term simbol molekul, simetri molekul,
point group, dan aplikasinya dalam spektroskopi atom (AAS) serta spektroskopi molekul
(UV-Vis, FT-IR) senyawa anorganik. Struktur dan kereaktifan molekul, dan ulasan singkat
tentang nanomaterial (oxida dan logam), pengantar organologam. Ikatan dan kemagnetan
senyawa koordinasi, pengantar kimia katalis, senyawa turunan boron, fosfor dan sulfur.
Kinetika dan termodinamika senyawa koordinasi. Ulasan tentang deposit mineral (di Aceh).
Pengantar kimia bioinorganik.
KIM 204 Makromolekul (2 SKS)
Mata kuliah ini merupakan kelompok mata kuliah kimia organik yang menekankan pada
pembahasan tentang polimer sintetik, polimer alami, polimer radikal dan ionik,
karbohidrat, polisakarida, oligosakarida, protein dan asam amino, polipeptida, lipida,
steroida, asam nukleat, polinukleotida, karet alam, dan plastik.
KIM 301 Studi Kasus Pendidikan Kimia (2 SKS)
Matakuliah ini meninjau dan menganalisis beberapa kasus pendidikan kimia yang nyata
terjadi di suatu sekolah menengah dalam kaitan dengan dan sebagai bagian dari
lingkungannya, untuk melihat kebaikan, kekurangan, hambatan/keterbatasan dan masalah
yang dihadapi. Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat disarankan upaya-upaya yang
dapat ditempuh meningkatkan kualitas pendidikan kimia di sekolah tersebut.
KIM 302 Pengembangan Bahan Ajar Kimia SL 2 SKS, Semester 3
Mata kuliah ini merupakan kelompok mata kuliah multidisiplin yang menekankan pada
pembahasan tentang konsep struktur ilmu pengetahuan, eksplanasi ilmiah, eksplanasi
pedagogi, analisis wacana, kajian epistimologi, argumentasi ilmiah, teori belajar, materi
struktur atom, ikatan kimia, larutan, biomolekul, senyawa kompleks, dan senyawa organo
logam.
KIM 303 Praktikum Kimia (2 SKS)
Perkuliahan ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman dan wawasan kepada
mahasiswa tentang peranan praktikum dalam pembelajaran kimia. Selanjutnya
berdasarkan pemahaman di atas mahasiswa dapat mengembangkan suatu desain
praktikum dalam bentuk proyek, dimulai dari studi literatur (jurnal atau internet) tentang
berbagai jenis praktikum, kemudian merancang praktikum untuk suatu topik, diujicobakan
dan dipresentasikan. Produk perkuliahan adalah suatu rancangan praktikum yang
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

183

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

dilengkapi dengan prosedur, LKS, serta alat evaluasinya. Selain itu, dalam mata kuliah ini
mahasiswa dilatih untuk terampil dalam melaksanakan praktikum yang berhubungan
dengan pekerjaan analisis menggunakan instrumen modern seperti spektrofotometer
UV/Vis.
KIM 304 Pengelolaan Pencemaran Lingkungan (2 SKS)
Mata kuliah ini merupakan salah satu mata kuliah multidisiplin yang menekankan pada
pembahasan tentang pencemaran air, dampak dan penanggulangannya; zat-zat penyebab
deoksigenasi; pencemaran tanah, dampak dan penanggulangannya; pengkayaan unsur
hara dan eutrofikasi; pestisida; minyak bumi dan hidrokarbon; logam berat dan
penanggulangannya; limbah nuklir dan penanggulangannya; pencemaran udara; lapisan
ozon; hujan asam; pencemaran panas.
KIM 305 Bioteknologi (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang perkembangan dan ruang lingkup bioteknologi
molekular, teknik Rekombinan DNA, teknik Biologi Molekular yang biasa digunakan dalam
rekayasa genetik, antara lain elektroforesis untuk DNA dan protein, hibridisasi DNA dan
protein, pengurutan DNA, PCR dan mutasi terarah. Berbagai aplikasi dalam efisien
produksi senyawa yang mempunyai nilai dan mendeteksi penyakit infeksi virus dan bakteri
dan penyakit genetik. Serta pengayaan pengetahuan yang pada masa mendatang
merupakan terobosan yang nyata untuk pengobatan modern.
KIM 306 Kimia Organik Bahan Alam (2 SKS)
Mata kuliah ini merupakan kelompok mata kuliah kimia organik yang menekankan pada
pembahasan tentang perkembangan penelitian dan penggunaan senyawa golongan
metabolit sekunder antara lain isoprenoid, minyak atsiri, diterpenoid, triterpenoid; steroid,
flavonoid, alkaloid indol, alkaloid kuinon, poliketida, tanin, lignin, kumarin, quercetin, dan
glikosida.
FIS 101 Mekanika (2 SKS)
Isi mata kuliah ini mencakup perkembangan sejarah mekanika klasik termasuk kesadaran
terhadap kronologi dan konstribusi Aristoteles, Galileo, Taylor, Kepler, dan Newton.
Prinsip-prinsip dasar, hukum-hukum, model-model mekanika Newtonian termasuk; analisis
vektor dan sistem koordinat, kinematika partikel, dinamika Newton, gaya konservatif dan
non-konsertavatif, system referensial non-inersial, gaya sentral, osilasi amplitude kecil,
resonansi dan osilator harmonik, usaha-energi, impuls dan momentum linear/anguler,
elsatisitas, dan mekanika kotinum (fluida). Materi kuliah juga diperkenalkan penggunaan
perangkat lunak Mathcad sebagai alat untuk menganalisis dan menyelesaikan soal
terutama menyangkut dengan grafik.
FIS 102 Termofisika dan Fisika Statistik (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas konsep-konsep pengukuran suhu; persamaan keadaan dan
proses pada diagram p V, p T, V T bagi gas ideal; energi, usaha, dan kalor; tiga
mekanisme perpindahan kalor; transisi fasa; Hukum I Termodinamika sebagai pernyataan
kekalnya energi, Teori kinetik gas; makna Hukum II Termodinamika dan konsep entropi;
dasar dan kerangka kerja Fisika Statistik, konsep peluang, statistik Maxwell-Boltman dan
aplikasinya, statistik Bose-Einstein dan aplikasinya, dan statistik Fermi-Dirac dan
aplikasinya. Pembelajaran berfokus pada kerangka ilmu, konsep pokok, perkaitan dan
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

184

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

penggunaannya untuk menjelaskan gejala sehari-hari, agar kelak peserta didik mampu
mengolahnya menjadi bahan pembelajaran yang tetap berfokus pada fisika sehari-hari, dan
menempatkan matematika sebagai sarana pemecah soal sederhana.
FIS 201 Pengajaran Fisika Sekolah Lanjut (3 SKS)
Matakuliah Pengajaran Fisika Sekolah Lanjutan menekankan pada kemampuan guru untuk
merancang pembelajaran fisika yang berdasarkan pada proses induktif. Untuk dapat
erancang pembelajaran dengan proses induktif tersebut, seorang guru terlebih dahulu
harus mengidentifikasi pre-conception (konsep awal) dan misxconception (kesalahan
konsep) yang telah inheren dalam pikiran murid. Berdasarkan identifikasi tersebut, guru
merancang instrumen (pertanyaan konsep dan alat sains fisika yang dapat menjelaskan
prinsip prinsip fisika).
FIS 202 Fisika Modern (3 SKS)
Mata kuliah Fisika Modern merupakan salah satu mata kuliah wajib di Program Studi
Pendidikan IPA jenjang S-2. Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan
memahami konsep-konsep teoritis tentang relativitas khusus: relatif ruang dan waktu,
konstanta laju c; kesetaraan masa dan energi; Teori kuantum: hipotesa Planck, gejala
fotolistrik, hipotesa de Broglie, kuantisasi energi atom dan pita energi; Beberapa sifat listrik
seperti superkonduktor, semikonduktor, laser.
FIS 203 Listrik Magnet (2 SKS)
Mata kuliah Listrik Magnet merupakan salah satu mata kuliah wajib di Program Studi
Pendidikan IPA jenjang S-2. Mata kuliah ini membahas tentang konsep-konsep dan
rumusan persamaan fundamental dalam kelistrikan dan kemagnetan, yang meliputi :
Muatan listrik dan Hukum Coulomb; medan listrik sebagai konsep untuk menghindari
konsep action-at-a-distance; penggunaan Hukum Coulomb dan Hukum Gauss untuk
menghitung medan listrik; energi potensial dan potensial listrik; penerapan pada kapasitor
dan perangkaiannya, arus listrik, rangkaian listrik dengan Hukum Ohm, Kirchhoff, Joule;
Medan magnetik dan gaya Lorentz; bahan dielektrik, feroelektrik, diamagnetik,
paramagnetik, ferromagnetik; Hukum induksi Faraday, induktansi magnetik, rangkaian arus
bolak-balik, generator, motor listrik; gelombang elektromagnetik,dan pandu gelombang.
Pembelajaran berfokus pada kerangka ilmu dan konsep pokok mengenai kelistrikan dan
kemagnetan untuk menjelaskan persoalan kelistrikan dan kemagnetan sehari-hari dan
menempatkan matematika sebagai sarana pemecahan soal sederhana.
FIS 204 Gelombang dan Optik (2 SKS)
Mata kuliah Listrik Magnet merupakan salah satu mata kuliah wajib di Program Studi
Pendidikan IPA jenjang S-2. Mata kuliah ini membahas tentang konsep-konsep getaran
harmonik sederhana, getaran harmonik sederhana terdam, sistem osilator bergandeng,
persamaan gelombang, gelombang elastik transversal dan longitudinal, perambatan energi
dan impedansi gelombang, gelombang bunyi di dalam medium udara, pemantulan dan
transmisi gelombang pada batas medium, efek Doppler, metode Fourier, Modulasi
gelombang, gelombang elektromagnetik, gelombang dalam sistem optik, dan gelombang
elektromagnetik dalam media berstruktur.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

185

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

FIS 301 Studi Kasus Pendidikan Fisika SL (2 SKS)


Mata kuliah Studi Kasus Pendidikan Fisika Sekolah Lanjut merupakan salah satu mata kuliah
wajib di Program Studi Pendidikan IPA jenjang S-2. Setelah mengikuti perkuliahan ini,
mahasiswa diharapkan memahami tentang Studi Kasus Pendidikan Fisika yang ada Sekolah
Lanjut untuk calon guru dan yang ada di Perguruan Tinggi utuk calon Dosen. Dengan
menggunakan teori dan prinsip kependidikan, mata kuliah ini meninjau dan menganalisis
beberapa kasus pendidikan fisika yang nyata terjadi di suatu sekolah menengah dalam
kaitan dengan dan sebagai bagian dari lingkungannya, untuk melihat kebaikan, kekurangan,
hambatan/keterbatasan dan masalah yang dihadapi. Berdasarkan hasil analisis tersebut
dapat disarankan upaya-upaya yang dapat ditempuh untuk meningkatkan kualitas
pendidikan fisika di sekolah tersebut.
FIS 302 Pengembangan Bahan Ajar Fisika SL (2 SKS)
Mata kuliah ini merupakan kelompok mata kuliah multidisiplin yang menekankan pada
pembahasan tentang konsep struktur ilmu pengetahuan, eksplanasi ilmiah, eksplanasi
pedagogi, analisis wacana, kajian epistimologi, argumentasi ilmiah, teori belajar, materi
mekanika, fluida, getaran-gelombang, optika, listrik-magnet, dan fisika modern
FIS 303 Praktikum Fisika (2 SKS)
Perkuliahan ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman dan wawasan kepada
mahasiswa tentang peranan praktikum dalam pembelajaran fisika. Selanjutnya
berdasarkan pemahaman di atas mahasiswa dapat mengembangkan suatu desain
praktikum dalam bentuk proyek, dimulai dari studi literatur (jurnal atau internet) tentang
berbagai jenis praktikum, kemudian merancang praktikum untuk suatu topik, diujicobakan
dan dipresentasikan. Produk perkuliahan adalah suatu rancangan praktikum yang
dilengkapi dengan prosedur, LKS, serta alat evaluasinya. Selain itu, dalam mata kuliah ini
mahasiswa dilatih untuk terampil dalam melaksanakan praktikum yang berhubungan
dengan pekerjaan analisis menggunakan instrumen modern seperti efek fotolistrik. .
FIS 304 Fisika dan Teknologi (2 SKS)
Mata kuliah Fisika dan Teknologi merupakan salah satu mata kuliah wajib di Program Studi
Pendidikan IPA jenjang S-2. Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan
memahami konsep-konsep Fisika dan Teknologi serta aplikasinya dalam kehidupan seharihari. Disamping itu mahasiswa yang sudah mengikuti perkuliahan ini dapat
mengembangkan materi fisika yang lebih aplikatif dalam teknologi.

FIS 305 Fisika Kuantum (2 SKS)


Mata Kuliah ini mencakup fenomena kuantum, sifat gelombang de Broglie, sifat materi
dari gelombang, model atom Rutherford dan Kuantum, efej fotolistrik, efek Compton
Persamaan Schrodinger dan solusinya, Oprator, Potensial radial.
FIS 306 Pemodelan Dalam Fisika (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan memahami konsep-konsep
Pemodelan Fisika dan aplikasinya dalam pembelajaran fisika. Disamping itu mahasiswa
yang sudah mengikuti perkuliahan ini dapat mengembangkan materi fisika yang lebih
aplikatif dengan menggunakan konsep pemodelan.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

186

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

Staf Pengajar Tetap


No
1

Nama
Prof. Dr. Liliasari, M.Pd. (UPI)

2
3
4
5

Prof. Dr. Jozua Sabandar, MA. (UPI)


Prof. Dr. Anna Permanasari, M.Si. (UPI)
Prof. Dr. Ahmad Hinduan, M.Sc. (UPI)
Dr. Setya Utari, M.Si. (UPI)

Dr. Saiful Anwar, M.Si. (UPI)

7
8
9

Dr. Nahadi, M.Pd., M.Si. (UPI)


Dr. Ijang Rohman, M.Si. (UPI)
Dr. Ida Kaniawati, M.Si. (UPI)

10

Dr. Hendrawan, M.Si. (UPI)

11

Prof. Dr. Adlim, M.Sc

12

Prof. Dr. drh. Tongku Nizwan Siregar

Bidang Keahlian
Analisis
Internasional
Statistika
Pengajaran Kimia
Pengajaran Fisika
Praktikum Fisika
Pengembangan
Bahan Ajar
Evaluasi
Pembelajaran
Inovasi Pendidikan
Pengembangan
Bahan Ajar
Filsafat Ilmu
Katalis
nanopartikel
Biologi Reproduksi

13

Prof. Dr. M. Yusuf Aziz, M.Pd.

Filsafat Ilmu

14

Prof. Dr. Syamsul Rizal

Phyisical
oceanography

15

Dr. A. Halim, M.Si

Science Education

16

Dr. Abdul Gani Haji, M.Si

17

Dr. Djailani AR., M.Pd.

18

Dr. Eng. Nasrullah Idris, M.Sc

19

Dr. Ibnu Khaldun, M.Si

PSL/Kimia
Lingkungan
Ilmu Pendidikan
Fiber Amenity
Engineering/Fiber
Amenity
Technology
Kimia Analitik /
Kimia Pemisahan

20

Dr. Ir. Ismail, M.Sc

Fisika Kuantum

21

Dr. Ir. Komala Pontas

Kimia Bioproses

22

Dr. Ir. Marlina, M.Si

Kimia Fisik Polimer

Alumni
UPI Bandung
UPI Bandung
ITB Bandung
ITB Bandung
UPI Bandung
UPI Bandung
UGM
Yogyakarta
UPI Bandung
UPI Bandung
UPI Bandung
University Sains
Malaysia
Universitas
Brawijaya
IKIP Bandung
Institut fr
Ozeanographie
Univ. Hamburg,
Jerman
Faculty of
Education,
UKM, Malaysia
Institut
Pertanian Bogor
IKIP Bandung
University of
Fukui, Japan
ITB Bandung
University of
Tennessee,
Knoxville, TN,
USA
Univ. GH
Paderborn,
Jerman
ITB Bandung

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

187

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

No

Nama

Bidang Keahlian

Alumni
University of
Tennessee USA
ITB Bandung

23

Dr.Ir. Ismail , M.Sc.

24

Dr. M. Hasan, M.Si

25

Dr. Mahidin, M.Sc.

26

Dr. Muhammad Syukri, MT.

Fisika dan
Teknologi
Kimia Fisik Polimer
Resource and
Energy Science
Termodinamika

27

Dr. Muhibbuddin, M.Si

Filsafat Pendidikan

28

Dr. Mursal, M.Si

Listrik Magnet

29

Dr. Musri Musman, M.Sc

Marine Science

30

Dr. Mustanir, M.Sc

Kimia Organik

31

Dr. Nurdin Saidi, M.Si

32

Dr. Rini Safitri, M.Si.


Dr. Said Munzir, M.Eng.Sc

33

Kimia Organik
Bahan Alam
Fisika Modern
Matematika
Terapan
School of
Physics/Dept. of
Condensed Matter
Physics

34

Dr. Suhrawardi Ilyas, M.Sc

35

Dr. Syahrun Nur, M.Sc

Spektroskopi Laser

36

Dr. T.M. Iqbalsyah, M.Sc.

Spektroskopi Laser

37

Dr. Taufik Fuadi Abidin, M.Tech

Computer Science

38

Dr. Yusrizal, M.Pd

39

Dr.Ir. Adi Rahwanto, M.Eng.Sc

40

Dr.Ir. Suhendrayatna, M.Eng.

41

Dr.rer.nat. Ilham Maulana

42

Sri Adelila Sari, M.Si., Ph.D

Penelitian dan
Evaluasi
Pendidikan
Quantum
Engineering
Kimia Terapan dan
Teknik Kimia
Inorganic
Chemistry
Kimia
Analitik/Kimia
Lingkungan

Kobe Univ.
ITB Bandung
Universitas
Pendidikan
Indonesia
ITB Bandung
University of
the Ryukyus
University of
Tokyo Japan
Universiti
Malaya
ITB Bandung
UWA Australia

UNSW, Sydney,
Australia
Universitas
Fukui, Jepang
Universitas
Fukui, Jepang
North Dakota
State University
USA
UNJ- Jakarta
Universitas
Nagoya, Jepang
Kagoshima
University,
Japan
Universitaet
Leipzig, Jerman
UTM Malaysia

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

188

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN IPA

Alamat Sekretariat
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala
Jl. Tgk. Chik Pante Kulu No.5
Kopelma Darussalam
Banda Aceh 23111
Phone : +62-651-7407659
Fax: +62- 651- 7551002
Mobile : 081269330306, 181362661113 atau 08121815214,
Email: aganihaji@yahoo.com / bdlhalim@yahoo.com
Website : http://www.mpipa.unsyia.ac.id

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

189

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

18. PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA


Program Studi Magister Pendidikan Matematika (Prodi MPMAT) Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala secara resmi menerima mahasiswa baru pada tahun pembelajaran
2011/2012. Mahasiswa diterima dalam dua program, yaitu program aliansi dan program
regular. Program aliansi di bawah asuhan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung,
sedangkan Program Reguler langsung di bawah bimbingan Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala.
Beban akademik pada Prodi MPMAT harus diselesaikan selama 4-6 semester. Jumlah
kredit yang disyaratkan adalah 50 SKS, terbagi ke dalam empat kelompok mata kuliah
termasuk tesis. Kelompok mata kuliah tersebut adalah (1) Mata kuliah Landasaran Keahlian
(MKLK), (2) Mata kuliah Keahlian Utama (MKKU) Wajib, (3) Mata kuliah Keahlian Utama
(MKKU) Matematika, dan (4) Mata kuliah Pilihan. Lulusan dari program studi ini diberi gelar
Magister Pendidikan dengan singkatan M.Pd.
Kurikulum terdiri dari:
Semester Pertama 17 SKS
Kode
Mata Kuliah Wajib
MAT 701
Psikologi kognitif
MAT 702
Review hasil penelitian Pendidikan Matematika Internasional
MAT 703
Proses Berpikir Matematika
MAT 601
Statistik Pendidikan
MAT 704
Struktur Aljabar 1
MAT 705
Bahasa Inggris Matematika
MAT 706
Geometri 1
Semester Kedua 16 SKS
Kode
Mata Kuliah Wajib
Metodologi Penelitian
MAT 602
MAT 707
Strategi Pembelajaran Matematika
MAT 708
Analisis Real 1
MAT 709
Filsafat Matematika
MAT 710
Matematika Diskrit
Analisis Kurikulum dan Problematika Pembelajaran
MAT 711
Matematika
Semester Ketiga 11 SKS
Kode
Mata Kuliah Wajib
MAT 712 Statistika Matematika
MAT 713 Evaluasi Pembelajaran Matematika
MAT 714 Struktur Aljabar 2
MAT 715 Analisis Real 2 (Pilihan)*
MAT 716 Geometri 2 (Pilihan)*
MAT 717 Penerapan ICT dalam Pembelajaran Matematika
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

SKS
2
2
2
3
3
2
3

SKS
3
3
3
2
3
2

SKS
3
2
2
2
2
2
160

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

Semester Keempat 6 SKS


Kode
Mata Kuliah Wajib
MAT 718 Tesis
Ketentuan:
1. Keterangan : Untuk Mata Kuliah (*) dipilih 1 Mata Kuliah Saja

SKS
6

Silabus Matakuliah
MAT 702 Reviuw hasil penelitian Pendidikan Matematika Internasional (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa dapat memilih artikel internasional berkaitan
dengan kajian dalam pendidikan matematika yang mendukung rencana tesis mahasiswa;
mereview variabel-variabel penelitian dan pengembangan alat ukurnya, metode penelitian
yang digunakan, serta temuan-temuan yang dihasilkan; mengomunikasikan hasil kajian
dalam bentuk presentasi lisan dan atau tulisan. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah
wajib yang menugaskan mahasiswa mereview beberapa laporan hasil penelitian
internasional dalam bidang Pendidikan Matematika. Kajian difokuskan pada
mengidentifikasi variabel-variabel penelitian dan pengembangan alat ukurnya, metode
penelitian yang digunakan, serta temuan-temuan yang dihasilkan. Hasil kajian disajikan
dalam bentuk makalah yang komprehensif dan diseminarkan dalam kelas perkuliahan.
Bahan/topik kajian dipilih mahasiswa untuk mendukung rencana penelitian tesisnya.
Kegiatan perkuliahan meliputi kuliah mimbar, diskusi, dan tugas-tugas.
Referensi
Artikel-artikel mutakhir mengenai Pendidikan Matematika sesuai dengan rencana tesis.
Artikel-artikel mutakhir mengenai PendidikanMatematika sesuai dengan konsentrasi
mahasiswa (Sekolah Menengah atau Pendidikan Tinggi) dalam Journal for Research in
Mathematics Education. NCTM
Bishop, A.J. ,Cleiments,K., Keitel,C., Kilpatrick,J., Laborde,C., (Editors). 2002. International
Handbook of Mathematics Education. Vol.I and Vol II. Mathematics Eduation Library.
Kluwer Academic Publishers
Brown, S.J. 1990. The Art of Problem Posing. Lawrence Erlbaum Associates Publishers.
Holton, D. (Editor). 2001. The Teaching and Learning Mathematics at University Level. An
ICMI Study Volume 7. Mathematics Eduation Library. Kluwer Academic Publishers.
Leider, G. Pehkonen, F., Tomer, G. 2002. Belief: A Hidden Variable in Mathematics
Eduation? Kluwer Academic Publishers.
MAT 703 Proses Berpikir Matematika (2 SKS)
Setelah mengikuti kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami proses berpikir
matematika, proses berfikir matematika secara induktif, deduktif, abduktif, abduktifdeduktif, kombinatorik, proses memanipulatif secara matematis, dan proses pembuktian
dalam matematika.
MAT 601 Statistik Pendidikan (3 SKS)
Setelah mengikuti kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat memahami peluang, berbagai
distribusi dalam statistik, uji hipotesis, memilih uji statitik, dan menggunakannya dengan
tepat, sesuai dengan desain penelitian yang dikembangkan. Mata kuliah ini memuat
konsep statistika inferensial, peluang, distribusi, pengujian statistik goodness of fit, uji
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

161

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

parametrik dan non parametrik untuk dua kelompok sampel dependen dan independen, uji
k kelompok sampel (anova satu arah dan dua arah) dan non parametrik (uji Friedman, QCochran, Kruskall-Wallis), korelasi dan korelasi parsial, regresi linear, nonlinear, regresi
multivariabel, serta analisis jalur.
Referensi
Dowdy, Shirley & Wearden Stanley. 1991. Statistics for Research. Second Edition. John
Wiley & Sons : New York USA.
Minium, Edwar W., King, Bruce M. & Bear, Gordon. 1993. Statistical Reasoning In
Psychology and Education. New York: John Wiley & Sons.
Pedhazur, Elazar J. 1982. Multiple Regession in Behavioral Research. USA: CBS College
Publishing.
Siegel, Sidney & Castellan, N. John. 1986. Nonparametric Statistics for the Behavioral
Sciences (second Edition). New York: McGraw-Hill.
Sudjana. 1989. Metode Statistika. Bandung: Tarsito.
Sugiyono. 2007. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.
MAT 704 Struktur Aljabar 1 (3 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang : materi prasyarat yang meliputi materi himpunan,
pemetaan, aritmatika modulo, dan sifat-sifat bilangan bulat (jika dianggap penguasaan
mahasiswa tentang konsep tersebut belum baik), grup dan sifat-sifatnya, bermacammacam grup yang meliputi grup pemutasi dan grup siklik, subgrup, koset dan teorema
Lagrange, subgrup normal, grup faktor, homomorfisma dan teorema fundamental
homomorfisma.
Referensi
Apostol, T.M. 1974. Mathematical Analysis. Second Edition, Addison-Wesley, Reading,
Mass
Bartle, R.G. 1976. The Element of Real Analysis. Second Edition. New York: Wiley.
Bartle, R.G., Sherbert, D.R. 1994. Introduction to Real Analysis. Singapore: John Wiley &
Sons.
Bloch, E.D. 1956. Proofs and Fundamental, A First Course in Abstract Mathematics. Boston:
Birkhauser.
MAT 705 Bahasa Inggris Matematika (2 SKS)
Setelah mengikuti mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu memahami istilah-istilah
matematika dalam bahasa Inggris, mampu memahami buku teks matematika dalam
bahasa Inggris untuk tingkat SMU maupun universitas, mampu menyampaikan secara oral
materi matematika, serta mampu membuat materi ajar matematika dalam bahasa Inggris.
Mata kuliah merupakan mata kuliah penunjang untuk mempercepat proses belajar di PPs.
Mata kuliah ini dirancang pula untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang
bagaimana memahami teks matematika, menyampaikan materi matematika dan menulis
matematika, yang berguna untuk mendukung mahasiswa mengikuti mata kuliah
matematika lainnya serta dalam mengembangkan pembelajaran matematika. Materi kuliah
terdiri dari: (1) pengenalan istilah-istilah matematika dalam bahasa Inggris, (2) pemahaman
buku teks matematika dalam bahasa Inggris, (3) penyampaian secara oral materi
matematika, (4) pembekalan penulisan materi ajar dalam bahasa Inggris.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

162

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

Referensi
Durbin, J.R. 2005. Modern Algebra, An Introduction fifth Edition. New York: John Willey &
Sons.
Dubinsky, Ed & Leron, Uri. 1993. Learning Abstract Algebra with ISETL. New York: SpringerVerlag.
Gallian, J.A. 1998. Contemporary Absract Algebra. New York: Houghton Mifflin Company.
Gilbert, W. 1976. Modern Algebra with Applications. New York: John Wiley & Sons.
Malik, D. S. 1997. Abstract Algebra. New York: McGraw-Hill International Editions.
Wahyudin. 2000. Pengantar Aljabar Abstrak. Bandung: Delta Bawean.
MAT 706 Geometri 1 (3 SKS)
Setelah mengikuti kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami persamaan dan
perbedaan antara Geometri Euclid, Netral dan hiperbolik, menggunakan Software Cabri
dan Geometer Schetspad untuk memahami geometri. Dalam perkuliahan ini dibahas
sistem axiomatik dalam geometri Netral, Euclid, penggunaan software geometri untuk
menjustifikasi konsep dan menemukan hubungan diantara konsep-konsep geometri.
Referensi
Modern Geometry, David A.Thomas. 2001. Brooks/Cole. CA.
Roads to Geometry, Edward C Wallace, Stephen West. 1996. New York: Prentice Hall.
MAT 602 Metodologi Penelitian (3 SKS)
Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa mampu mengkaji prinsip-prinsip dasar
penelitian berbasis Pendidikan Matematika, baik penelitian kuantitatif maupun penelitian
kualitatif yang difokuskan pada studi pustaka, eksperimen, karakteristik permasalahan,
pemilihan metode dan instrumen penelitian untuk memecahkan masalah tersebut,
mengolah data hasil penelitian, dan menyusun laporan penelitian. Mata kuliah ini
menyajikan dan mendiskusikan metode-metode penelitian ilmiah di bidang pendidikan.
Pembahasannya meliputi: berpikir ilmiah, pendekatan ilmiah, dan tujuan ilmiah sebagai
basis menuju pada penelitian; penelitian dasar, penelitian terapan, pengantar metode
penelitian ilmiah, dan penerapan metode ilmiah; proses melakukan penelitian; pendekatan
kuantitatif dan kualitatif; mengidentifikasi permasalahan penelitian; tinjauan literatur;
menentukan tujuan dan hipotesis penelitian; menyusun instrumen penelitian serta menguji
validitas dan reliabilitas instrumen; dan, menyusun proposal penelitian, teknik
penyampelan, dan desain penelitian
Referensi
Cresswell J.W. 1994. Qualitative and Quantitative Approac.
Frankel, Jack P& Wallen, Norman. 2006. How to Design and Evaluate Research in
Education. New York: McGraw Hill
Gall, Gall & Borg. 2003. Educational Research. Pearson Education Inc.
MacMillan J.H. & Schumacher S. 2001. Research in Education: A Conceptual Introduction.
New York: Longman
MAT 707 Strategi Pembelajaran Matematika (3 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa dapat mengkaji hasil penelitian tentang
pembelajaran matematika yang berkaitan dengan penerapan model dan pendekatan
pembelajaran. Hasil kajian digunakan untuk merancang pembelajaran matematika, lalu
disajikan dalam bentuk makalah seminar yang disertai dengan simulasi di depan kelas.
Topik yang dibahasa meliputi hasil penelitian tentang pembelajaran matematika yang
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

163

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

berkaitan dengan penerapan model dan pendekatan pembelajaran. Hasil kajian ditulis
dalam bentuk makalah dan digunakan untuk merancang pembelajaran yang disajikan
dalam seminar yang disertai dengan simulasi pembelajaran matematika yang lebih efektif
dan efisien. Penilaian perkuliahan meliputi penguasaan mahasiswa dalam materi
perkuliahan, karya tulis, penyajian dalam seminar, dan simulasi,
Referensi
Arends, Richard I. 1997. Classroom Instruction and Management. New York: Mc Graw-Hill
De Porter, Bobbi , dkk. 2000. Quantum Teaching, (terj). Bandung: Kaifa
Dirjen Dikti .2005. Peningkatan Kualitas Pembelajaran. Jakarta: Dirjen Dikti
Johar, Rahmah. 2006. Sumber Belajar dan Pengalaman Belajar untuk Pembelajaran
Matematika Realistik. Disampaikan pada Workshop Pendidikan Matematika Realistik
Indonesia (PMRI) di P3G Kesenian Yogyakarta tanggal 23 25 November 2006.
Nurhadi. 2002. Pendekatan Kontekstual (Contextual Teaching and Learning/CTL). Jakarta.
Departemen Pendidikan Nasional, Dirjen Dikdasmen Direktorat Pendidikan Lanjutan
Pertama
Soedjadi, R. .1999. Kiat Pendidikan Matematika di Indonesia. Jakarta: Dirjen Dikti.
Suparno, Paul. 1997. Filsafat Konstruktivisme dalam Pendidikan. Yogyakarta: Kanisius
Toeti S dan Winataputra, Udin Saripudin. 1997. Teori Belajar dan Model-Model
Pembelajaran. Jakarta: Dikti
Silberman, Melvin L. 2006. Active Learning (terj.). Bandung: Nusamedia.
Silver, E., dkk. 1996. Posing Mathematical Problem. Journal for research in Mathematics
Education. Vol. 27. No. 3. 293-309
MAT 708 Analisis Real 1 (3 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini diharapkan mahasiswa memahami konsep-konsep dasar
sistem bilangan real yang meliputi materi aksioma aljabar, aksioma terurut, nilai absolut,
aksioma kelengkapan, supremum dan infimum, sifat Archimedes, barisan dan konvergensi,
teorema Bolzano-Weiestrass, teorema Chauchy, limit fungsi, teorema-teorema limit dan
konsep limit. Topik-topik yang dibahasa berkenaan dengan teori himpunan, fungsi, induksi
matematika, aksioma aljabar, aksioma terurut, nilai absolut, aksioma kelengkapan,
supremum dan infimum, sifat Archimedes, barisan dan konvergensi, teorema BolzanoWeiestrass, teorema Chauchy, limit fungsi, teorema-teorema limit dan konsep limit.
Referensi
Durbin, J.R. 2005. Modern Algebra, An Introduction fifth Edition. New York: John Willey &
Sons.
Dubinsky, Ed & Leron, Uri. 1993. Learning Abstract Algebra with ISETL. New York:
Springer- Verlag.
Gallian, J.A. 1998. Contemporary Absract Algebra. New York: Houghton Mifflin Company.
Gilbert, W. 1976. Modern Algebra With Applications. New York: John Wiley & Sons.
nd
Herstein, I.N. 1975. Topic In Algebra. (2 Edition). New York: John Wiley & Sons.
Malik, D. S. 1997. Abstract Algebra. New York: McGraw-Hill International Editions.
Wahyudin. 2000. Pengantar Aljabar Abstrak. Bandung: Delta Bawean.
MAT 709 Filsafat Matematika (2 SKS)
Mata Kuliah ini dimaksudkan untuk memberi kesempatan dan pelayanan kepada
mahasiswa untuk membangun pemahaman dan teori tentang filsafat dan sejar ah
pendidikan matematika. Kajian perkuliahan meliputi: (1) Persoalan-persoalan Pokok
dalam Pengembangan Matematika dan pendidikan matematika, (2) Karakteristik
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

164

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

Matematika dan pendidikan matematika, (3) Obyek Matematika dan pendidikan


matematika, (4) Metode Pengembangan Matematika dan pendidikan matematika, (5)
Alat Pengembangan Matematika dan pendidikan matematika, (6) Sejarah Perkembangan
Matematika dan
pendidikan matematika, (7) Pre-Asumsi dan Asumsi Dasar
Pengembangan Matematika dan pendidikan matematika, (8) Sumber-sumber dan
Batas-batas Pengembangan Matematika dan pendidikan matematika, (9) Pembenaran
Matematika dan pendidikan matematika, (10) Prinsip-prinsip Pengembangan Matematika
dan pendidikan matematika, (11) Berbagai Aliran Pengembangan Matematika dan
pendidikan matematika, (12) Ontologi Matematika dan pendidikan matematika, (13)
Epistemologi Matematika dan pendidikan matematika, dan (14) Aksiologi Matematika
dan pendidikan matematika,(15) Filsafat matematika (16) Filsafat pendidikan matematika.
Dalam perkuliahan ini mahasiswa diberi kesempatan dan pelayanan untuk membangun
pemahaman dan teori tentang filsafat d a n s e j a r a h pendidikan matematika
melalui berbagai kegiatan meliputi: kegiatan ekspositori, diskusi, dan penugasan dosen
agar dapat menguji tesis-tesis pengembangan matematika dan pendidikan matematika,
menguji anti tesis pengembangan matematika dan pendidikan matematika, melakukan
sintesis-sintesis untuk menghasilkan tesis-tesis baru pengembangan matematika dan
pendidikan matematika, dan membangun struktur ontologi, epistemologi dan aksiologi
filsafat pendidikan matematika pada umumnya, sejarah matematika dan sejarah
pendidikan matematika. Semua kegiatan tersebut dilakukan dan dikembangkan dalam
kerangka pemahaman dan pengembangan jati diri manusia beserta matematika dan
pendidikan matematikanya secara hermeneutikal.
Referensi
Bold,
T.
2004.
Concepts
on
Mathematical
Concepts,
<http://www.usfca.edu/philosophy/discourse/8/bold.doc.>
Bonaccini, J.A. 2004. Concerning the Relationship Between Non-Spatiotemporality and
Unknowability of Things in Themselves in Kant's Critique of Pure Reason, Federal
University of Rio Grande do Norte/National Research and Development Council, Brazil,
juan@cchla.ufrn.br
Bowman, C. 2001. Kant and the Project of Enlightenment, Department of Philosophy,
University of Pennsylvania
Brook, A. 2004. Kant and Cognitive Science, http://www.teleskop.es/ ciencia/CienciaA03
Byrne, P. 2004. Moral Arguments for the Existence of God, Stanford Encyclopedia of
Philosophy, <peter.byrne@kcl.ac.uk>
Jones, R.B. 1997. A Short History of Rigour in Mathematics, http://www.rbjones.
com/rbjpub/rbj.htm
Kant, I. 1783. Prolegomena to Any Future Metaphysic. Trans. Paul Carus. www.philbooks.com/
Kant, I. The Critic of Pure Reason. Trans. Meiklejohn, J.M.D. New York: The MaCmillan
Company. 1914. <http://www.encarta.msn. com/>
MAT 710 Matematika Diskrit (3 SKS)
Setelah mengikuti mata kuliah ini diharapkan mahasiswa memahami konsep-konsep
matematika diskrit yang meliputi koefesien binomial, ekslusi/inclusi, prinsip sangkar
merpati, rekuren (recurrence), Eulerian, Hamiltonian, the marriage teorema, paritas,
Hamiltonian, pewarnaan titik dan graf planar. Materi kuliah meliputi koefesien binomial,
ekslusi/inklusi, prinsip sangkar merpati, rekuren (recurrence), Eulerian, Hamiltonian, the
marriage teorema, paritas, Hamiltonian, pewarnaan titik dan graf planar.
Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

165

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

Referensi
Balakrishnan, V.K. 1991. Instroductory Discrete Matematics. New York: Presenttice Hall
Bondy, JA dan Murty, SR. 1976. Graph Theory with Applications. New York: Macmillan Press
LTD.
Clark, John dan Allan Holton, Derek. 1991. Graph Theory. A First Look At. Singapore: World
Scientific
Cohen, Daneil I.A. 1987. Basic Techniques of Combinatorial Theory. New York: John Wiley &
Son
Townsend, Michael. 1987. Discrete Mathematics: Applied Combinatoris and Graph Theory.
The Benjamin/Commings Publishing Company, Inc
MAT 711 Analisis Kurikulum dan Problematika Pembelajaran Matematika (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini diharapkan mahasiswa dapat menganalisis konsep dan
proses pembelajaran matematika sekolah menengah yang kritis dan esensial yang termuat
dalam Kurikulum Matematika Sekolah Menengah dan mengidentifikasi problema/kasus
yang muncul dalam pelaksanaan pembelajaran dan evaluasi hasil belajar siswa dan
merancang pembelajarannya. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib yang
menganalisis konsep dan proses matematika sekolah menengah yang kritis dan esensial
yang termuat dalam Kurikulum Matematika Sekolah Menengah dan mengidentifikasi
problema/kasus yang muncul dalam pelaksanaan pembelajaran dan evaluasi hasil belajar
siswa. Analisis permasalahan dan alternatif pemecahannya dibandingkan antara kurikulum
tertulis, kurikulum yang terlaksana, dan kurikulum sebagai hasil belajar. Hasil kajian
disajikan dalam bentuk makalah dan diseminarkan di kelas perkuliahan.
Referensi
The National Councils of Teachers of Mathematics, Inc. (2000).
Principles and Standards for School Mathematics. NCTM. Stigler, J.W., Hiebert.J. (1999).
The Teaching Gap, best ideas from the Worlds Teachers for Improving Education in the
Classroom. Simon & Schuster Inc.
MAT 712 Statistika Matematika (3 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan dapat memiliki pengetahuan,
pemahaman, dan kemampuan memberikan alasan matematis berbagai konsep dalam
Statistika khususnya Statistika Inferensial dan dapat dijadikan landasan untuk
pengembanganlebihlanjut.
Matakuliah ini membahas tentang materi perkuliahan meliputi: Distribusi peubah acak;
Peluang bersyarat dan bebas stokastik; model distribusi; dan distribusi bivariat. Distribusi
sampling. Penaksiran parameter: Estimasi titik: sifat-sifat estimasi titik, beberapa metode
untuk mendapatkan estimasi titik,galat baku taksiran titik, penaksiran interval.Beberapa
metode penaksiran: metode moment, metode likelihood maksimum. Pengujian hipotesis.
Referensi
Bain, J. Lee. 1992. Introduction to Probability and Mathematical Statistics. Duxbury,
California: Duxbury Press
Rohatgi, V.K. 1984. Statistical Inference. New York: John Wiley & Son, Inc
Walpole, Ronald E. 1995. Ilmu Peluang dan Statistika untuk Insinyur dan Ilmuwan
terjemahan RK. Sembiring. Bandung: ITB.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

166

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

MAT 713 Evaluasi Pembelajaran Matematika (2 SKS)


Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan
merencanakan dan membuat asesmen serta menganalisis data berkaitan dengan informasi
yang telah dibuat sesuai dengan standar penilaian pendidikan. Mata kuliah ini dimaksudkan
untuk membekali mahasiswa dengan pengetahuan tentang pengukuran, asesmen dan
evaluasi serta penerapannya dalam pembelajaran matematika. Matakuliah ini mencakup
pengertian, definisi, tujuan pengukuran, asesmen dan evaluasi, fungsi-fungsi evaluasi
dalam pendidikan, prosedur pengukuran dan alat-alat ukur, penilaian teknik tes dan non
tes, validitas dan reliabilitas, pengolahan dan konversi skor, penerapan asesmen dalam
aspek kognitif dan keterampilan, analisis data asesmen serta pemanfaatan hasilnya.
Referensi
Gronlund, Norman. E dan Robert L. Linn. 1990. Measurement and Evaluation in
Education. New York: Macmillan Publishing Company
Gronlund, Norman. E dan Robert L. Linn. 1995. Measurement and Assessment in
Teaching. Ohio: Englewood Cliffs.
Popham, James, W. 1995. Classroom Assessment. Boston: Allyn and Bacon.
Reynolds, Cecil R, Ronald B. Livingstone and Victor Willson. 2009. Measurement and
Assessment in Education. Ohio: Pearson.
Kubiszyn, Tom and Gary Borich. 2007. Educational Testing and Measurement. Classroom
Application and Practice. Hoboken: John Wiley & Sons, INC.
Stiggins, R.J. 1994. Student Centered Classroom Assessment. New York: Merrill
MAT 714 Struktur Aljabar 2 (2 SKS)
Mata kuliah ini membahas tentang ring (gelanggang), gelanggang komutatif, sifat-sifat
gelanggang, gelanggang tanpa pembagi nol, gelangagang pembagian, daerah integral,
gelanggang nol, lapangan, subgelanggang, ideal, homomorfisma, subdivision ring, subfield,
subring dengan unsur kesatuan, sifat-sifat subring dan subfield, dan homomorfisma ring.
Referensi
Durbin, J.R. 2005. Modern Algebra, An Introduction fifth Edition. New York: John Willey &
Sons.
Dubinsky, Ed & Leron, Uri. 1993. Learning Abstract Algebra with ISETL. New York:
Springer-Verlag.
Gallian, J.A. 1998. Contemporary Absract Algebra. New York: Houghton Mifflin Company.
Gilbert, W. 1976. Modern Algebra With Applications. New York: John Wiley & Sons.
Herstein, I.N. 1975. Topic In Algebra. (2nd Edition). New York: John Wiley&Sons.
MAT 715 Analisis Real 2 (Pilihan)* (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini diharapkan mahasiswa memahami konsep-konsep
lanjutan sistem bilangan real yang meliputi materi fungsi kontinu, diferensial, integral
Riemann, barisan fungsi dan sifat topologi bilangan real. Topik-topik yang dibahas meliputi
fungsi kontinu, kontinu seragam, fungsi monoton dan invers, integral Riemann dan sifatsifatnya, teorema dasar kalkulus, barisan fungsi, konvergensi seragam, fungsi lagaritma dan
fungsi trigonometri, topologi bilangan real, himpunan buka dan himpunan tutup, himpunan
kompak dan ruang metrik.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

167

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

Referensi
Apostol, T.M. 1974. Mathematical Analysis, Second Edition. Addison Wesley, Reading,
Mass.
Bartle, R.G. 1976. The Element of Real Analysis. Second Edition. New York: Wiley.
Bartle, R.G., Sherbert, D.R. 1994. Introduction to Real Analysis. Singapore: John Wiley &
Sons.
Bloch, E.D. 1956. Proofs and Fundamental, A First Course in Abstract Mathematics. Boston:
Birkhauser.
MAT 716 Geometri 2 (Pilihan)* (2 SKS)
Setelah mengikuti kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami geometri
hyperbolik, menggunakan Software Cabri Geometry II dan Geometer Schetspad dan dapat
memahami Geometri Hyperbolik dan Geometri Transformasi. Dalam perkuliahan ini
dibahas sistem axiomatic dalam geometri (Hiperbolik, Netral, Euclid), penggunaan software
geometri untuk menjustifikasi konsep dan menemukan hubungan diantara konsep-konsep
geometri.
Referensi
David A. Thomas. 2001. Modern Geometry. Brooks/Cole. CA.
Edward C Wallace, Stephen West. 1996. Roads to Geometry. New York: Prentice Hall.
MAT 717 Penerapan ICT dalam Pembelajaran Matematika (2 SKS)
Setelah mengikuti perkuliahan ini diharapkan mahasiswa memiliki keterampilan dalam
menggunakan komputer sebagai alat bantu baik sebagai penunjang untuk mempercepat
proses belajar maupun untuk mendukung kegiatan mahasiswa sehari-hari khususnya
dalam mengembangkan pembelajaran matematika. Dalam mata kuliah ini dibahas tentang
(1) memproduksi ketikan (word processing) (2) mengenal internet: browsing, mailing,
bloging, e-learning, (3) menggunakan software khusus matematika (mathematics office
application) untuk pembelajaran matematika antara lain: Sketchpad, Cabri, Geogebra, dan
Mathematica, serta (4) Keterampilan menyampaikan PBM matematika, misalnya
membuat buku ajar, pebelajaran berbasis multimedia.
MAT 718 Tesis (6 SKS)
Tujuan penulisan tesis adalah untuk mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam
mengintegrasikan dan mengaplikasikan perangkat teoretis dan analisis yang telah dipelajari
selama mengikuti perkuliahan. Tesis merupakan tugas akhir bagi mahasiswa Magister
Pendidikan Matematika. Topik penelitian dapat dikaji dalam bidang Pendidikan
Matematika atau Permasalahan Matematika yang ada di lingkungan sekitar. Format dan
pembimbing tesis mengikuti ketentuan yang telah diatur oleh Program Pascasarjana
Universitas Syiah Kuala.

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

168

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

Staf Pengajar Tetap


No.

Nama

Bidang Keahlian
Ilmu Pendidikan

1.

Prof. Dr. M. Yusuf Aziz, M. Pd


Pendidikan
Matematika/
Metodologi
Penelitian Pendidikan
Matematika
Pendidikan
Matematika

Alumni
Universitas
Pendidikan
Indonesia
Universitas
Pendidikan
Indonesia

2.

Prof. Dr. B.I. Anshari, M. Pd

3.

Dr. M. Ikhsan, M.Pd

4.

Dr. Rahmah Johar, M.Pd

5.

Dr. Said Munzir, M. Sc

6.

Dr. Hizir Sofyan

7.

Dr. Taufik Fuadi Abidin, M. Tech

Data
mining/
Computer science

8.

Dr. Marwan, M.Si

Matematika

ITB

9.

Dr. Yusrizal, M.Pd

Evaluasi Pendidikan

10.

Dr. Qismullah Yusuf, MA

11.

Dr. Hajidin, M .Pd

12.

Dr. Anizar Ahmad

Universitas
Negeri Jakarta
Oregon State
University, USA
Universitas negeri
Malang
Universitas
Pendidikan
Indonesia

Pendidikan
Matematika
Matematika Terapan
Statistika

Adult Education
Teknologi
Pembelajaran
Pendidikan Luar
Sekolah

Universitas
Pendidikan
Indonesia
Universitas
Negeri Surabaya
University of
Western Australia
Humboldt
Universitaet zu
Berlin
North Dakota
State University,
USA

Tenaga Pengajar Dari Universitas Pendidikan Indonesia


1.

Prof. Yaya S. Kusumah, M.Sc., Ph.D

2.

Prof. Jozua S, Ph.D

3.

Prof. Dr. Utari Sumarmo

4.

Dr. Kusnandi, M. Pd

Matematika
Pendidikan
Matematika
Pendidikan
Matematika
Pendidikan
Matematika

Curtin University
Australia
Iowa
State
University
IKIP Bandung
Universitas
Pendidikan
Indonesia

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

169

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA

No.

Nama

Bidang Keahlian
Pendidikan
Matematika

5.

Dr. Elah Nurlaela, M. Si

6.

Dr. Endang Cahya, M. Pd

7.

Dr. Jarnawi Afgani Dahlan, M .Kes

8.

Dr. Dadang Juandi, M. Pd

Pendidikan
Matematika

9.

Dr. Siti Fatimah, M. Sc

Matematika

Matematika
Pendidikan
Matematika

Alumni
Universitas
Pendidikan
Indonesia
ITB
Universitas
Pendidikan
Indonesia
Universitas
Pendidikan
Indonesia
Utrecht
University,
Belanda

Alamat Sekretariat
Jl. Tgk. Chik Pante Kulu No. 5 Unsyiah Darussalam, Banda Aceh. Email:
pasca_p.matematika@yahoo.com

Panduan Akademik Program Pascasarjana Unsyiah

170

2013 Achmad Muhadjier

PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS SYIAH KUALA

Sekretariat:
Gedung Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala
Jalan Tgk. Chik Pante Kulu No. 5, Kopelma Darussalam Banda Aceh, 23111
Telp. 0651-7407659, 7555110 Fax. 0651-7551002
e-mail: pasca_unsyiah@yahoo.co.id
website: www.pps.unsyiah.ac.id

Você também pode gostar