Você está na página 1de 13

ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL CARE PADA NY R

DENGAN MASA GESTASI 36-38 MINGGU


DI PUSKESMAS LAPADDE PAREPARE
TANGGAL O7 DESEMBER 2012

No.register : 280913

Tanggal Kunjungan : 07 desember 2012, jam 09.25-10.15 WITA

Tanggal pengkajian : 07 desember 2012, jam 09.30-10-15 WITA

Ruangan : Poli KIA

STANDAR 1 : PENGKAJIAN

Data Subjektif

A. Indetifikasi data dasar


a. Indetitas Ibu/suami
Nama Ibu : NyR Nama Suami : TnM
Umur : 26 tahun Umur : 24 tahun
Suku : Bugis Suku : bugis
Agama : Islam Agama : islam
Pendidikan:SMU Pendidikan : SMU
Pekerjaan : IRT pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jln. Industri Kecil Alamat : Jln. Industri Kecil

b. Riwayat Kehamilan
1. Ini merupakan kehamilan pertama dan tidak pernah mengalami keguguran
2. Haid terakhir tanggal 6 april 2012
3. Umur kehamilan 8bulan
4. Pergerakan janinnya pertama kali dirasakan pada umur kehamilan 5 bulan
5. Pergerakan janinnya lebih banyak bergerak pada perut bagian atas sebelah
kanan perut ibu
6. Imunisasi TT sebanyak 2 kali
7. Ibu tidak pernah mengkonsumsi jamu atau obat-obatan tanpa resep dari dokter
8. Ibu tidak pernah mengalami nyeri perut hebat selama hamil
c. Riwayat Kesehatan
1. Ibu tidak pernah mengalami gangguan selama kehamilan
2. Tidak ada riwayat penyakit jantung,TBC,Hypertensi, dll
3. Tidak ada riwayat keturunan kembar
4. Tidak ada riwayat trauma operasi, transfusi darah, alergi makanan dan obat-
obatan
5. Tidak ada ketergantungan obat-obatan dan alkohol
d. Riwayat social,ekonomi dan spiritual
1. Kehamilan sekarang direncanakan dengan suami, keluarga senang dengan
kehamilan tersebut
2. Ibu dan keluarga mengharapkan persalinannya normal ditolong oleh bidan
3. Pengambilan keputusan ditentukan oleh suami

4. Biaya persalinan di tanggung oleh pemerintah


5. Ibu tetap berdoa agar bayinya sehat dan selamat
Data Objektif
A. Hasil pemeriksaan fisik
1. Kesadaran komposmentis
2. Penampilan ibu baik, tampak sehat dan bersih
3. Tanda-tanda Vital
- Tekanan darah : 110/70 mmHg
- Nadi : 84x/menit
- Pernafasan : 20x/menit
- Suhu : 36 C
4. Pengukuran
- LILA : 23 cm
- Berat badan : 50 kg
- Tinggi badan : 154 cm
5. Kepala dan rambut
Rambut lurus dan bersih tidak ada nyeri telan dan benjolan atau massa
6. Wajah
- Tidak ada oedem
- Ekspresi wajah tampak tenang
- Simetris kiri dan kanan
7. Mata
Konjungtiva nampak merah muda, sclera putih bening
8. Hidung
Tampak bersih, tidak ada nyeri tekan dan tidak ada polip
9. Mulut dan gigi

tidak ada caries, bibir lembab dan tidak pecah-pecah, lidah tampak bersih.
10. Telinga
Tampak bersih dan simetris kiri dan kanan
11. Leher
tidak tampak adanya pembesaran kelenjar limfe, vena jugularis dan kelenjar
tiroid.
12. Payudara
tampak simetris kiri dan kanan,tampak hiperpigmentasi pada areola
mammae,puting susu menonjol dan berbentuk,tampak adanya pengeluaran cairan
colostrum dan tidak ada nyeri tekan.
13. Abdomen
a. Tidak ada luka bekas operasi,tampak linea nigra, striea lividae, perut
tampak besar dan tegang.
b. Pembesaran perut sesuai umur kehamilan
c. Palpasi menurut leopold :
Leopold I : 2 jrbpx, TFU : 39 cm
Leopold II : PU-KI
Leopold III : Kepala
Leopold IV : BAP
Pemeriksaan auskultasi DJJ (+) 130x/menit,terdengar
jelas, kuat dan teratur pada sebelah kiri bagian perut
ibu.
d. TBJ = TFU X LP
39cm X 95 cm
3705m
14. Genetalia
vagina dan anus tampak dalam keadaan normal.
15. Ekstremitas
Atas : a).tidak ada pembesaran kelenjar getah bening
b).tidak ada oedama
c).kuku bersih dan ujung jari tidak pucat
bawah: a).tidak ada oedema
b).tidak tampak adanya varices

B. Pemeriksaan Penunjang/Tes laboratorium


a. Hb : 10,8gr%
b. Albumin : -
c. Reduksi :-

STANDAR II : PERUMUSAN DIAGNOSA DAN MASALAH

G1P0A0, umur kehamilan 34-36 minggu,intrauterin,tunggal,hidup,pu-ki,persentasi


kepala, BAP,situs memanjang,keadaan ibu dan janin baik
1. Diagnosa aktual : G1P0A0
Data subjektif :
a. Ini merupakan kehamilan pertama
b. Ibu mengatakan terakhir haid tanggal 6 april 2012
Data Objektif :
a. Tonus otot tegan, tampak tampak linea nigra, striea
lividae, perut tampak besar dan tegang.
b. Pembesaran perut sesuai umur kehamilan
c. Tampak hyperpigmentasi pada areola mammae
d. Teraba bagian-bagian janin pada saat palpasi
Analisa dan interpretasi data
a. Pembesaran uterus pada kehamilan disebabkan karena adanya kombinasi antara
hypertropi(pembesaran ukuran sel) dan pengaruh mekanis tekanan interior
terhadap dinding uterus seiring perkembangan janin dalam uterus
b. Dengan berjalannya kehamilan dinding abdomen ikut meregang menyebabbkan
perubahan jaringan kolagen dan elatin pada kulit dinding perut ini merupakan
dasar timbulnya striae gravidarum
c. Pelepasan estrogen dan progesteron dari plasenta yang merangsang produksi
hormon melanosit (MSH) menyebababkan timbulnya linea nigra, striae
gravidarum dan hyperpigmentasi pada areola mammae
2. Diagnosa aktual : umur kehamilan 34-36 minggu
Data Subjektif :
a. Haid terakhir tanggal 6 april 2012
b. Ibu mengatakan hamil 8 bulan
Data Objektif :
a. Pembesaran uterus sesuai umur kehamilan
b. Leopold I : 2 jrbpx, TFU : 39 cm
c. TP : 13 januari 2013
Analisa dan interpretasi data
a. Palpasi menurut leopold I 2 jrbpx, TFU : 39 cm, menunjukkan usia kehamilan 8
bulan
b. Dihitung dari HPHT 6 april 2012 umur kehamilan adalah 34-36 minggu, pada
tanggal 7 desember 2012
3. Diagnosa aktual : Intaruterin
Data subjektif : Ibu merasakan pergerakan janinnya bergerak aktif pada umur
kehamilan 5 bulan, kuat dan tidak terasa nyeri
Data Objektif : pada palpasi teraba bagian-bagian janin
Analisa dan Interpretasi data
- Dari uterus yang merupakan tempat pertumbuhan dan perkembangan janin adalah
korpus uteri dimana pada bagian ini hasil konsepsi dapat tumbuh dan berkembang
hingga aterm tanpa merasakan adanya rasa nyeri pada saat ditekan
- Pada kehamilan intra uterin janin dapat bertahan hingga umur kehamilan 38 minggu
sampai aterm akan tetapi jika kehamilan intra uterin janin hanya dapat bertahan hingga
umur kehamilan 20 minggu.
4. Diagnosa aktual : tunggal
Data subjektif :-
Data objektif :
a. Pembesaran perut sesuai umur kehamilan
b. DJJ terdengar pada satu tempat yaitu sebelah kanan perut
bagian bawah.
Analisa dan interpretasi data

Pada suatu kehamilan janin dinyatakan tunggal jika pembesaran perut sesuai dengan
umur kehamilan. Saat palpasi teraba 1 kepala, 1 punggung dan bagian-bagian kecil
janin. DJJ terdengar dominan hanya pada satu bagian dan merasakan pergerakan janin
selalu hanya pada satu sisi

5. Diagnosa aktual : hidup


Data subjektif : ibu merasakan pergerakan janinnya
Data Objektif : pada auskultasi DJJ terdengar 130kali/menit
Analisa dan interpretasi data

Janin ibu bergerak kuat dalam kandungan dengan DJJ 120-160 x/I menandakan janin
dalam keadaan hidup.

6. Diagnosa Aktual : pu-ki


Data subjektif : ibu mengtakan pergerakan janinnya lebih banyak pada perut
sebelah kanan perut ibu
Data objektif : leopold II teraba punggung janin sebelah kiri
Analisa dan interpretasi data
Pada palpasi leopold II teraba tekanan yang keras,lebar dan datar seperti papan yang
merupakan punggung janin disisi perut ibu sebelah kiri sedangkan bagian kananperut
ibu teraba bagian-bagian kecil janin yaitu tangan dan tungkai.
7. Diagnosa aktual : persentasi kepala
Data subjektif : -
Data Objektif :leopold III teraba Kepala
Analisa dan Interpretasi data
Palpasi leopold III teraba bagian yang bulat, keras dan melenting yang menandakan
kepala janin
8. Diagnosa aktual : BAP
Data subjektif :-
Data Objektif : leopold IV kepala BAP
Analisa dan interpretasi data
Pada leopold IV didapatkan bagian terendah janin belum masuk pintu atas panggul
melampaui lingkaran terbesarnya. Sehingga tangan masih bertemu, artinya masih
BAP (bergerak atas Panggul)
9. Diagnosa aktual : situs memanjang
Data Subjektif : ibu merasakan pergerakan janinnya kuat pada perut sebelah
kanan
Data objektif :

a. Leopold I : 2 jrbpx, TFU : 39 cm


b. Leopold II : PU-KI
c. Leopold III : Kepala
d. Leopold IV : BAP
Analisa dan interpretasi data
- letak janin dalam keadaan sejajar dengan sumbu ibu, dimana letak sumbu panjang
janin sama dengan sumbu panjang ibu.
- Adanya tekanan yang lebar, keras dan tebal pada palpasi leopold II serta terabanya
disebelah bawah perut ibu menandakan bahwa janin dengan posisi memanjang.

10. Diagnosa aktual : keadaan ibu dan janin baik


Data subjektif :
a. Tidak ada keluhan yang berhubungan dengan kehamilan
b. janin baik bergerak pada satu tempat yaitu pada sisi kanan perut ibu.
Data objektif :
- tanda-tanda vital ibu dalam batas normal :
- Tekanan darah : 110/70 mmHg
- Nadi : 84x/menit
- Pernafasan : 20x/menit
- Suhu : 36 C
- Tidak ada oedem pada wajah dan ekstremitas
- Kongjungtiva merah mudah, sklera putih
Analisa dan iterpretasi data :

Dengan tanda-tanda vital dan batas normal dengan keadaan umum ibu baik yang
ditandai tidak adanya riwayat penyakit jantung, DM, paru-paru, hipertensi
menandakan ibu dalam keadaan baik
STANDAR III : PERENCANAAN

A. Tujuan
1. Keadaan ibu dan janin baik
2. Kehamilan berlangsung normal
3. Tidak ada tanda bahay kehamilan
B. Kriteria
1. Tanda-tanda vital dalam batas normal
a. Tekanan darah : kenaikan sistole dan diastol tidak lebih dari 30/10mmHg
b. Nadi : antara 80-90x/menit
c. Suhu : antara 36 C - 37C
d. Pernafasan : antara 16-24 kali/menit
2. Djj dalam batas normal 120-160x/menit
3. Pertambahan BB ibu 0,5kg setiap minggu 9total peningkatan BB ibu selama
kehamilan yaitu 11-12kg)
4. TFU sesuai umur kehamilan
C. Rencana Tindakan
1. Sampaikan hasil pemeriksaan pada ibu
Rasional : menyampaikan hasil pemeriksaan sangat penting agar ibu dapat
mengetahui perkembangan kehamilan dan janinnya.
2. Berikan Healthneducation mengenai gizi ibu hamil, ibu dianjurkan mengkonsumsi
makanan sumber protein hewani dan nabati seperti ; ikan, telur,tempe,tahu,dan
susu,selain itu menganjurkan ibu untuk banyak minum air putih
Rasional : makanan yang bergizi dapat memenuhi kebutuhan nutrisi ibu selama
hamil dan pemberian vitamin pada ibu dan janinnya
3. Istirahat yang cukup seperti : tidur siang 1jam (13: 00 14:00), dan tidur malam
7jam (22:00-05:00)
Rasional : istirahat yang cukup dan berbaring satu sisi tubuh menyebabkan
aliran darah ke placenta meningkat
4. Personal hygine
Rasional : kebersihan harus selalu dijaga pada masa hamil, seperti mengganti
setiap pakaian yang lembab atau basah karena bakteri dapat
berkembangbiak dengan cepat pada daerah yang lembab atau basah.
5. Jelaskan 9 tanda bahaya dalam kehamilan :
Rasional : ibu perlu diingatkan setiap saat tentang bahaya yang mengancam
kehamilannya sehingga mempercepat langkah dalam menegakkan
diagnosa dan membuat penatalaksanaan yang sesuai sehingga
komplikasi dapat dicegah.
6. Ajarkan pada ibu untuk menghitung pergerakan janinnya, yaitu 1kali dalam 1 jam
atau minimal 10kali dalam 1 hari
Rasional : pergerakan janin sangat membantu mengetahui janinnya tersebut
hidup atau meninggal, janin bergerak aktif menandakan janinnya
hidup dan sehat
7. Beri ibut obat/ vitamin prenatal dan tablet Fe
Rasional : suplemen zat besi merupakan salah satu unsur pembentuk sel darah
merah yang dapat membantu mencegah terjadinya anemia pada ibu
hamil dan vitamin sebagai multi vitamin bagi ibu
8. Follow up
Rasional : membuat kesepakatan dengan ibu untuk kembali kontrol berikutnya
kunjungan ulang untuk mengevaluasi keberhasilan cara-cara
pemecahan masalah yang dilaksanakan.

STANDAR IV : IMPLEMENTASI

Tanggal, 07 desember 2012, jam : 09.30 WITA

1. Menyampaikan hasil pemeriksaan kepada ibu bahwa kehamilan dalam keadaan


normal
Hasil : ibu mengerti dan menerima kehamilannya
2. Memberi HE yang berhubungan dengan gizi seimbang selama hamil yaitu
mengkonsumsi makanan sumber protein hewani dan nabati seperti: ikan,tempe,tahu,
dan susu selain itu menganjurkan ibu untukl banyak minum air putih
Hasil :ibu mengerti dan bersedia melakukannya
3. Menjelaskan pada ibu pentingnya personal Hygine
Hasil : ibu mengerti dan bersedia melakukannya
4. Menganjurkan pada ibu untuk istirahat yang cukup
Tidur siang 1jam
Tidur malam 8jam
Hasil : ibu bersedia melakukannya
5. Menjelaskan pada ibu tanda bahaya kehamilan
Hasil : ibu mengerti dan bersedia kepelayanan kesehatan bila mendapatkan salah
satu dari tanda bahaya kehamilan
6. Menjelaskan pada ibu tentang persiapan persalinan
Hasil : menghadapi persalinan bersama SURGA (serahkan urusan rumah tangga
pada keluarga dan DOA(donor,ongkos,dan angkutan)
7. Follow up
Hasil : ibu bersedia datang kembali sebelum hari tafsiran persalinan

STANDAR V : EVALUASI

Tanggal 07 desember 2012, jam 09.40 WITA


1. Kehamilan berlangsung normal
a. Djj terdengar jelas
b. Pergerakan janin kuat dan terartur
c. Tanda-tanda vital :
- Tekanan darah : 110/70 mmHg
- Nadi : 84x/menit
- Pernafasan : 20x/menit
- Suhu : 36 C

d. Ibu mengerti tentang kehamilannya


2. Ibu mengerti tentang He yang diberikan sesuai kehamilan
3. Ibu sudah tau cara menghitung gerakan janinnya
4. Ibu mengerti tentang komplikasi pada jehamilan lanjut
5. Ibu akan minum obat sesuai dengan anjuran yang diberikan, dengan minum obat :
- B.com
- Vit.c
- Fe
6. Ibu bersedia memeriksakan kehamilannya
PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL
PADA NY R DENGAN MASA GESTASI 34-36 MINGGU
DI PUSKESMAS LAPADDE PAREPARE
TANGGAL 07 DESEMBER 2012

Identitas Ibu/Suami
Nama Ibu : Ny R Nama Ayah : Tn M
Umur : 26 tahun Umur : 24 tahun
Suku : Bugis Suku : Bugis
Agama : Islam Agama : Islam
Pendidikan : SMU Pendidikan : SMU
Pekerjaan : IRT Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jln. Industri Kecil Alamat : Jln. Industri Kecil

Tanggal 07 desember 2012, jam :


DATA SUBJEKTIF (S)
1. Ini adalah kehamilan pertama dan tidak pernah keguguran
2. Haid terakhir tanggal 6 april 2012
3. Umur kehamilan sekitar 8 bulan
4. Pergerakan aktif dan sering dirasakan disebelah kanan perut ibu
5. Imunisasi TT 2x
6. Ibu tidak pernah mengkonsumsi jamu atau obat-obatan tanpa resep dari dokter
7. Ibu tidak pernah mengalami nyeri perut hebat selama hamil

DATA OBJEKTIF (O)

1. Keadaan umum ibu baik, kesadaran komposmentis


2. Tanda-tanda vital :
- Tekanan darah : 110/70 mmHg
- Nadi : 84x/menit
- Pernafasan : 20x/menit
- Suhu : 36 C
3. LILA : 23 cm
4. Tinggi badan : 154cm
5. Berat badan sebelum hamil, ibu tidak tau
6. Konjungtiva merah muda, sclera putih bening
7. Bibir lembab, tidak ada caries dan gigi yang tanggal
8. Tidak ada pembesaran kelenjar tyroid, kelenjar limfe dan vena jugularis
9. Payudara simetris kiri dan kanan, tidak ada nyeri tekan
10. Pada abdomen tampak linea nigra, tampak striae albicans, otot perut tegang dan
pembesaran perut sesuai umur kehamilan
a. Leopold I : 2 jrbpx, TFU : 39 cm
b. Leopold II : PU-KI
c. Leopold III : Kepala
d. Leopold IV : BAP
e. TFU : 39 cm
f. DJJ 130 x/menit, terdengar jelas, kuat dan teratur pada kuadran kiri bawah
perut ibu
11. Pada ektremitas bawah tidak ada odema dan varices serta reflex patella positif kiri
dan kanan
12. Pemeriksaan Laboratorium
a. HB 11,00 gr%
b. Golongan Darah B
c. Albumin
d. Reduksi
ANALISA (A)
G1P0A0, umur kehamilan 34-36 minggu,intrauterin,tunggal,hidup,pu-ki,persentasi
kepala, BAP,situs memanjang,keadaan ibu dan janin baik

PENATALAKSANAAN (P)
1. Jam 09:30 WITA : Mengobservasi tanda-tanda vital ibu dan kesejahteraan janin;
a. Tanda-tanda vital :
b. Tekanan darah : 110/70 mmHg
c. Nadi : 84x/menit
d. Pernafasan : 20x/menit
e. Suhu : 36 C
f. DJJ 130 x/menit terdengar kuat, jelas dan teratur
2. Jam 09.45 WITA : Menjelaskan 11 tanda bahaya kehamilan; Ibu mengerti dan
bersedia menghubungi petugas kesehatan apabila terjadi
tanda-tanda seperti yang dijelaskan
3. Jam 09.50 WITA : Memberikan tablet tambah darah dan kalsium; Ibu bersedia
mengkonsumsi Fe 1x1 dan Calsium Lactat 1x1
4. Jam 10.00 WITA : Menyarankan ibu untuk mengkonsumsi makanan dengan
menu seimbang; Ibu mengerti dan bersedia mengkonsumsi
makanan dengan menu seimbang
5. Jam 10.05 WITA : Menyarankan ibu untuk istirahat yang cukup; Ibu mengerti
dan bersedia istirahat dengan cukup
6. Jam 10.10 WITA : Menyampaikan health education khususnya menjaga
kebersihan genetalia; Ibu mengerti dan bersedia menjaga
kebersihan dirinya
7. Jadwal 10.15 WITA : Menjadwalkan ibu untuk kunjungan ulang

Você também pode gostar