Você está na página 1de 3

APA ITU DESIBEL?

Bisikan halus dari seorang cucu yang menceritakan rahasianya, suara keras dari sirine
truk pemedam kebakaran saat melewati persimpangan, suara yang menenangkan dari
lagu kesukaanmu diradio.

Bagaimana kita mengukur intensitas dari berbagai contoh suara diatas?


Desibel, suatu algoritmik untuk menggambarkan rasio diantara barbagai sesuatu
seperti kekuatan, tekanan suara dan tegangan.

Bagaimana suara diukur menggunakan


desibel ?
Suara adalah suatu bentuk energi yang
menjalar dalam gelombang dan diukur
dalam satuan frekuensi dan amplitudo.
Frekuensi, diukur dalam Hertz (Hz)
mengukur seberapa banyak getaran suara
yang muncul dalam 1 detik. Amplitudo,
diukur dalam desibel (dB) mengukur suara
dalam hal tekanan atau kekuatan. Semakin
banyak amplitudo dimiliki suatu suara,
semakin bisinglah suara itu. Skala
pengukuran desibel secara logaritmik
mengukur amplitudo secara berbeda
dibandingkan skala linier. Sebagai contoh
setiap peningkatan 10 desibel pada skala
logaritmik (dB) setara dengan peningkatan
10 fold dalam hal tekanan suara.

Kenapa satuan desibel penting dalam hal


kehilangan pendengaran?
Desibel mungkin menjadi metode
pengukuran lainnya, jika tidak dikaitkan
dengan efek mendesak pada suara yang keras yang kita dengar apakah itu paparan
satu kali pada suara yang keras atau paparan sehari-hari dari bising yang berlebihan
ditempat kerja atau pun hobi kita, pendengaran kitalah yang menangguang akibatnya.
Tipe kehilangan pendengaran ini lebih dikenal dengan noise induced hearing loss
(NIHL).
The National Institute on Deafness and Other Communication Disorders (NIDCD)
mengemukakan bahwa semua orang berisiko untuk mengalami gangguan
pendengaran atas paparan dari bising yang berlebih. Mereka memperkirakan hamper
15% orang amerika dengan usia 20-69 tahun mempunyai keadaan kehilangan
pendengaran yang mungkin diakibatkan oleh paparan dari suara yang keras ditempat
kerja atau bahkan saat liburan. Hasil dari survei tahun 2010 oleh the centers for
disease control and prevention (CDC) mengatakan bahwa sebanyak 16% remaja (usia
12-19 tahun) yang dilaporkan menderita gangguan pendengaran yang mungkin
disebabkan paparan suara bising.
Jadi mengapa tingkat kebisingan itu sangat penting?

Dokter spesialis THT telah mempelajari efek dari gangguan pendegaran akibat suara
bising dan berdasarkan tingkat kebisingan dilingkungan, menetapkan rekomendasi
tingat desibel aman untuk didengar. Seberapa keras suara yang paling keras didengar?
Semakin keras suara semakin cepat terjadinya kerusakan pendengaran. Suara keras
yang dingegarkan berulang-ulang atau terlalu lama( >8 jam perhari) terpapar suara
keras >85 desibel akan merusak pendegaran permanen dan kalau anda ingin
mengetahui contoh suara lebih dari 85 desibel, berikut daftar contoh suara tersebut:
1. Percakapan biasa - 60dB
2. Suara Kemacetan berat 120dB
3. Alat pemotong rumput 90dB
4. Pemutar music dengan suara maksimal 105dB
5. Sirene 120 dB
6. Konser rock 120dB
7. Acara olahraga 105 sampai 130dB
8. Senjata api 150dB

Berikut ada beberapa kabar baik. Para ahli kesehatan pendengaran mengatakan bahwa
Gangguan Pendengaran akibat Suara Bising (Noise Induced Hearing Loss) dapat
sepenuhnya dicegah bila kita memperhatikan dan menjaga pendengaran kita dari
tingkat dB(desibel) suara di sekitar kita. Bila kita berencana untuk menonton konser,
acara olahraga, atau menghabiskan banyak waktu di lingkungan pekerjaan yang
berhubungan dengan pemotongan kayu, mengendarai sepeda motor, mengoperasikan
mesin pemotong rumput, anda akan terkena tingkat kebisingan lebih dari 85 dB. Nah,
saat itulah dibutuhkan alat-alat yang dapat digunakan untuk melindungi pendengaran
kita dengan :

Sumbat telinga yang murah dan dapat ditemukan di sebagian besar took obat,
tetapi mungkin kurang cocok utuk situasi yang sangat bising. Busa yang
dipakai untuk sumbat telinga sekali pakai dan sesuai dengan bentuk telinga
masing-masing individu; karet atau sumbat telinga silikon dapat dicuci dan
digunakan kembali.

Cetakan telinga yang sesuai dengan keinginan mungkin dapat dipakai untuk
musisi dan penggemar musik lainnya. Alat ini dapat dipesan melalui ahli
perawatan kesehatan pendengaran.

Penutup telinga cocok digunakan di seluruh telinga luar. Alat ini berfungsi
meredam atau memblokir kebisingan sepenuhnya. Alat ini dapat ditemukan di
took olahraga atau melalui pencarian online.

Headset peredam bising juga dapat memblokir kebisingan dengan baik. Alat
ini biasanya digunakan pada orang yang membutuhkan untuk berkomunikasi
seperti pilot, personil militer saat situasi sedang bising.

Bila anda kurang yakin tentang alat-alat yang teah disebutkan diatas ataupun anda
merasa untuk berkonsultasi tentang alat yang cocok untuk anda, sebaiknya anda
datang ke ahli kesehatan pendengaran.
Apa arti desibel pada tiap individu dengan gangguan
pendengaran?

Mereka yang sudah didiagnosis dengan gangguan pendengaran juga harus


memperhatikan tingkat desibel di lingkungan mereka. Ini semua tentang melindungi
pendengaran anda.

Gangguan pendengaran yang tidak diobati : jika Anda telah didiagnosis


dengan gangguan pendengaran ringan tetapi belum siap untuk mengobatinya
dengan alat bantu dengar, jagalah pendengaran dengan memakai pelindung
pendengaran yang sesuai. kehilangan pendengaran yang tidak diobati pada
orang yang pernah memiliki pendengaran normal dapat menyebabkan
berbagai kondisi kesehatan lainnya, seperti peningkatan risiko demensia dan
depresi serta masalah komunikasi di tempat kerja dan rumah. Jadilah proaktif
dalam menjaga indra pendengaran yang masih berfungsi dengan baik dan
segeralah ke ahli kesehatan untuk mencari pengobatan jika kondisi Anda
memburuk.

Pengguna alat bantu dengar : orang-orang yang memakai alat bantu dengar
untuk mengobati gangguan pendengaran mereka akan menjadi peka dengan
tingkat dB (desibel) di lingkungan mereka. Alat bantu dengar dan perangkat
lain juga berfungsi memperkuat suara di lingkungan, sehingga pendengaran
yang tersisa rentan terhadap gangguan pendengaran induksi kebisingan sama
seperti orang lain. Meskipun mungkin tergoda untuk mengganti perangkat
Anda dari berpikir bahwa mereka akan berfungsi sebagai perlindungan, tebak
lagi. Kebanyakan tidak cukup cocok di liang telinga untuk memblokir suara
berbahaya dan, ketika alat tersebut dimatikan, dapat mencegah Anda dari
mendengar suara yang diinginkan - seperti kendaraan emergency, konser
musik, atau penyiar olahraga. Pilihan terbaik anda adalah dengan konsultasi
kepada ahli kesehatan dibidang pendengaran anda untuk mengetahui
perlindungan pendengaran yang sesuai untuk jenis kegiatan yang akan anda
ikuti atau hadiri. Mengenakan perlindungan pendengaran yang tepat akan
membantu anda untuk memakai alat pendengar anda dengan aman dan masih
dapat mendengarkan aktivitas di sekitar.

Sumber :
http://www.healthyhearing.com/report/52514-What-is-a-decibel

Diterjemahkan oleh :
- Hendrik Sihombing ( 1115115 )
- I Putu Gede Darma Eka Putra ( 1115236 )

SMF Bagian THT-KL


Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha
Bandung 2016

Você também pode gostar