Você está na página 1de 5

PAPER

ANALISIS JURNAL
GUIDED IMAGERY

Disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Keperawatan Holistik II

Dosen Pembimbing: Sarah Ulliya, SKp., M.Kes

Disusun oleh:

Nama : Zelikha Puspitawijayanti

NIM : 22020115120053

Kelas : A15.1

DEPARTEMEN ILMU KEPERAWATAN

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS DIPONEGORO
SEMARANG
2017
ANALISIS JURNAL

1. Tipe materi/artikel
Research Artikel (peer reviewed)
2. Informasi sitasi
Pengarang : Nancy Jallo, R. Jeanne Ruiz, R. K. Elswick Jr., and Elise French
Judul : Guided imagery for Stress and Symptom Management in
Pregnant African American Women
Publikasi : 25 February 2014
Tahun : 2014
Volume : 2014
No : Article ID 840923
Halaman : 1-13
3. Tipe Studi
Riset
4. Desain studi
Desain Eksperimen: Cluster Randomized Control Trial
Pre-test dan Post-test
5. Metode Pengumpulan Data
Observasi, interview dan self-reported
6. Tujuan penelitian/pertanyaan penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi efikasi Guided imagerys
Intervention untuk mengurangi stres pada wanita hamil Amerika Afrika yang
dimulai pada awal trimester kedua.
Tujuan pada artikel diatas sudah jelas, karena peneliti ingin mengevaluasi dan
mengetahui efektivitas dari Guided imagerys Intervention terhadap stress pada
Ibu hamil pada awal trimester kedua.
7. Populasi
72 Wanita dari Universitas Sistem Kesehatan Virginia Commonwealth dan
Riverside Regional Health System dengan kriteria :
a. Wanita Afrika Amerika usia kehamilan 14-17 minggu
b. 18 tahun atau lebih
c. Mampu membaca, menulis, dan mengerti bahasa inggris
d. Mampu mengungkapkan sumber dukungan sosial

Lokasi penelitian

Klinik obstetrik akademik yang berafiliasi dengan Virginia Commonwealth


University Health System dan Riverside Regional Health System.

8. Profesi (Bidang yang diteliti)


Kesehatan (Kehamilan trimester 2)
9. Metode atau intervensi yang digunakan
Penelitian longitudinal prospektif terhadap 72 wanita ini menggunakan
rancangan eksperimental acak terkontrol dengan dua kelompok yang dilakukan
selama 12 minggu. Intervensi tersebut adalah CD dengan 4 saluran yang
direkam secara profesional yang dirancang dan diurutkan untuk mempengaruhi
variabel penelitian. Peserta di kedua GI dan Usual Care (UC) menyelesaikan
tindakan dan menyumbangkan 5 cc darah pada awal, 8 minggu dan 12 minggu.
Peserta juga menyelesaikan skala stres harian. Model linier efek campuran
diuji untuk perbedaan antar kelompok untuk mengukur stres,
kegelisahan/kecemasan, dan kelelahan yang dilaporkan sendiri-sendiri serta
hormon pelepas kortikotropin (CRH), sebuah penanda biologis dari stres.
10. Simpulan
Dalam studi diatas terdapat efek yang signifikan dalam pemberian Guided
imagerys Intervention pada wanita hamil Amerika Afrika yang dimulai pada
trimester kedua terhadap stress, kecemasan dan kelelahan yang dirasakan oleh
Ibu. Selain itu, saat memeriksa ukuran stress dan gejala terkait pada wanita
hamil, pertimbangan harus diberikan untuk penambahan gejala kecemasan
kehamilan. Guided imagerys Intervention merupakan pengobatan alternative
dan komplementer (CAM) yang sangat bermanfaat dengan cara yang
sederhana, mudah dan murah serta dapat memberikan efek yang positif untuk
tubuh dan pikiran.
11. Pendapat
Pendapat saya mengenai Guided imagerys Intervention bahwa terapi tersebut
merupakan intervensi yang sangat baik dalam menurunkan stress dan
kecemasan. Dalam penggunaan prosedur guided imagery klien dipandu untuk
fokus pada fikiran positif dan diarahkan untuk dapat memblokir hal-hal negatif
dengan memanfaatkan ketidakfokusan emosi antara perasaan senang dengan
kejadian yang tidak menyenangkan. Proses ini dirasakan bisa dilaksanakan
dengan maksimal mengingat fakta bahwa hampir semua manusia normal
mampu mengembangkan visualisasi yang ada dalam diri yang melibatkan
seluruh tubuh, emosi dan panca indra
Salah satu hal yang paling menarik dari guided imagery bahwa hampir semua
orang bisa menggunakan imajinasi. Intervensi ini memiliki peluang
keberhasilan yang sama tanpa memperhatikan tingkat pendidikan, ras, kelas,
jenis kelamin, dan usia. Sehingga intervensi ini dapat dan cocok diterapkan di
Indonesia, karena kehidupan yang semakin sulit dan komplek serta semakin
bertambah stresor psikososial akibat budaya masyarakat yang semakin modern,
menyebabkan manusia tidak dapat menghindari tekanan-tekanan kehidupan
yang mereka alami selain sederhana terapi ini juga tidak mahal dan dapat
dijangkau oleh masyarakat.
DAFTAR PUSTAKA

Jallo, Nancy., R. Jeanne Ruiz., R. K. Elswick Jr., & Elise French. (2014). Guided
imagery for stress and symptom management in pregnant african american
women. Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine. Vol.
2014, Article ID 840923, 1-13.

Você também pode gostar