Você está na página 1de 5

TEKNIK SAMPLING CONVENIENCE DAN SNOWBALL

TUGAS

UNTUK MEMENUHI TUGAS MATAKULIAH

METODOLOGI PENELITIAN

yang diampu oleh Dr. Puji Handayati, S.E, M.M., Ak . CA, C.MA

Oleh:

Revina Anisandra (150422605339)

Offering: HH

UNIVERSITAS NEGERI MALANG

FAKULTAS EKONOMI

JURUSAN AKUNTANSI

NOVEMBER 2017
TEKNIK SAMPLING CONVENIENCE
A. Definisi
Teknik sampling convenience disebut dengan sampling aksidental. Sampling
aksidental adalah teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja
yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel, bila
dipandang orang yang kebetulan ditemui itu cocok sebagai sumber data (Sugiyono,
2001: 60). Menurut Margono (2004: 27) menyatakan bahwa dalam teknik ini
pengambilan sampel tidak ditetapkan lebih dahulu. Peneliti langsung mengumpulkan
data dari unit sampling yang ditemui.
Jenis sampel ini sangat baik jika dimanfaatkan untuk penelitian penjajagan,
yang kemudian diikuti oleh penelitian lanjutan yang sampelnya diambil secara acak
(random). Beberapa kasus penelitian yang menggunakan jenis sampel ini, hasilnya
ternyata kurang obyektif.

B. Contoh
Misalnya penelitian tentang pendapat umum mengenai pemilu dengan
mempergunakan setiap warga negara yang telah dewasa sebagai unit
sampling. Peneliti mengumpulkan data langsung dari setiap orang dewasa
yang dijumpainya, sampai jumlah yang diharapkan terpenuhi.
Misalnya ada seorang peneliti ingin mengetahui tentang kebersihan wilayah
Jakarta Selatan. Ia menanyakan kepada orang yang ada dijalan atau orang dia
jumpai bukan orang yang mengerti tentang kebersihan wilayah Jakarta
Selatan. Seperti petugas kebersihan atau mendatangi kantor gubernur atau
walikota Jakarta Selatan.

C. Contoh Tesis
(Ada pada halaman berikutnya)
TEKNIK SAMPLING SNOWBALL
A. Definisi
Teknik sampling snowball adalah suatu metode untuk mengidentifikasi, memilih dan
mengambil sampel dalam suatu jaringan atau rantai hubungan yang menerus. Peneliti
menyajikan suatu jaringan melalui gambar sociogram berupa gambar lingkaran-
lingkaran yang dikaitkan atau dihubungkan dengan garis-garis. Setiap lingkaran
mewakili satu responden atau kasus, dan garis-garis menunjukkan hubungan antar
responden atau antar kasus (Neuman, 2003). Pendapat lain mengatakan bahwa teknik
sampling snowball (bola salju) adalah metoda sampling di mana sampel diperoleh
melalui proses bergulir dari satu responden ke responden yang lainnya, biasanya
metoda ini digunakan untuk menjelaskan pola-pola sosial atau komunikasi
(sosiometrik) suatu komunitas tertentu (gambar 1).

B. Contoh
Misalnya seorang peneliti ingin mengetahui pandangan kaum lesbian terhadap
lembaga perkawinan. Peneliti cukup mencari satu orang wanita lesbian dan
kemudian melakukan wawancara. Setelah selesai, peneliti tadi minta kepada
wanita lesbian tersebut untuk bisa mewawancarai teman lesbian lainnya.
Setelah jumlah wanita lesbian yang berhasil diwawancarainya dirasa cukup,
peneliti bisa mengentikan pencarian wanita lesbian lainnya. . Hal ini bisa juga
dilakukan pada pencandu narkotik, para gay, atau kelompok-kelompok sosial
lain yang eksklusif (tertutup).
Akan diteliti mengenai pendapat mahasiswa terhadap pemberlakuan
kurikulum baru di Gunadarma, sampel ditentukan sebesar 100 mahasiswa,
peneliti menentukan sampel awal 10 mahasiswa. Masing-masing mencari 1
orang mahasiswa lain untuk dimintai pendapatnya. Dan seterusnya hingga
diperoleh sampel dalam jumlah 100 mahasiswa
C. Contoh Skripsi
(Ada pada halaman berikutnya)
Skripsi dengan Teknik Sampling Snowball
Judul Skripsi : Pembentukan Citra Perpustakaan oleh Teks Media
Massa di Kotamadya Surakarta Studi Kasus: Pembentukan Citra Perpustakaan
oleh Teks Media Massa Solopos Periode Bulan Oktober 2009 sampai dengan
Bulan Oktober 2010
Penulis : Novita Nur Endah Puspita Dewi
Universitas : Universitas Diponegoro
Tahun : 2013
Jurnal dengan Teknik Sampling Convenience/Aksidental
Judul Jurnal : Analisis Faktor-Faktor yang Berpengaruh Terhadap
Audit Judgement
Penulis : Tri Alfian SafiI, Prabowo Yudho Jayamto
Universitas : Universitas Negeri Semarang
Tahun : 2015

Você também pode gostar