Você está na página 1de 1

81.

Saat kunjungan rumah keluarga ditemui seorang laki-laki berumur 50 tahun mengeluh
agak sesak dan dahak sulit keluar. Saat diperiksa, bunyi ronchi pada paru bagian
bawah, RR: 25 x/menit N: 97 x/menit. Perawat sudah menjelaskan kepada keluarga
tentang tanda & gejala serta akibat jika sesak tidak tertangani segera.
Apakah tindakan keperawatan selanjutnya?
A. menganjurkan untuk banyak istirahat
B. mengajarkan klien latihan nafas dalam dan batuk efektif
C. menjelaskan tentang cara memodifikasi lingkungan rumah
D. menganjurkan keluarga membawa klien ke puskesmas terdekat
E. menjelaskan tentang proses penyakit dan dampaknya terhadap kesehatan
82. Saat kunjugan rumah diketahui anaknya berumur 3 tahun terlihat kurus, pucat dan
kurang lincah KMS memperlihatkan BB anak tidak naik tiga bulan terakhir. Keluarga
tidak melarang anak nya jajan di warung karena anak susah makan.
Apakah tindakan keperawatan selanjutnya?
A. memberikan obat penambah napsu makan
B. memberikan penyuluhan tentang kebutuhan gizi seimbang anak
C. mengajarkan keluarga cara menstimulasi tumbuh kembang anaknya
D. menganjurkan untuk menimbang anak nya secara rutin dan Posyandu
E. memberikan makan tinggi kalori dan tinggi protein, serta multivitamin pada anak
83. Kepala keluarga berumur 70 tahun menderita asam urat sejak 3 tahun yang lalu. Klien
mengatakan tidak pernah memeriksakan penyakitnya meskipun kadang nyeri. Perawat
sudah menjelaskan cara perawatan asam urat dan menganjurkan untuk mengurangi
makan kacang-kacangan.
Apakah tindakan keperawatan selanjutnya?
A. menjelaskan proses penyakit klien
B. menganjurkan berolah raga secara teratur
C. menjelaskan cara memodifikasi lingkungan rumah
D. menganjurkan untuk melakukan pemeriksaan ke puskesmas
E. menjelaskan tentang pentingnya dukungan keluarga bagi klien
84. Perawat melakukan kunjungan rumah didapatkan seorang bapak berumur 50 tahun
mengeluh sesak dan dahak sulit keluar. Hasil auskultasi didapatkan suara ronchi pada
paru bagian bawah. Klien mengatakan sudah melakukan anjuran perawat untuk
minum hangat tetapi dahak masih sulit keluar saat melakukan batuk efektif.
Apakah tindakan perawat selanjutnya berdasarkan kasus diatas?
A. memberikan mukolitik
B. melakukan tes sputum
C. mengajarkan inhalasi sederhana
D. membimbing klien untuk batuk efektif
E. menganjurkan klien untuk minum air hangat
85. Seorang laki-laki berumur 25 tahun datang ke poliklinik dengan keluhan mata merah
dan gatal. Hasil pemeriksaan fisik konjungtiva tampak hiperemis, palpebra bengkak,
bersekret, Perawat akan membantu memberikan obat tetes mata. Penjelasan sudah
dilakukan dan alat-alat sudah didekatkan.
Apakah langkah prosedur selanjutnya pada kasus tersebut?
A. mencuci tangan
B. meneteskan obat
C. membersihkan secret
D. memakai sarung tangan
E. membuka papebra bawah

Você também pode gostar