Você está na página 1de 4

PERAWATAN PAYUDARA

No. Dokumen :
No. Revisi :
TanggalTerbit :
SOP

Halaman :

HANDAYANINGSIH
PUSKESMAS BURNEH

1. Pengertian Suatu cara yang dilakukan untuk melancarkan peredaran darah pada
payudara,merawat agar tidak tersumbat saluran air susu sehingga produksiasi
dapat maksimal,pegeluaran asi lancar dan kebersihan payudara terjaga

2. Tujuan 1. Mengenyalkan putting susu supaya tidak mudah lecet


2. Menonjolkan putting susu
3. Mencegah terjadinya penyumbatan
4. Menjaga payudara tetap bagus
5. Memperbanyak produksi asi
6. Memudahkan bayi mengkonsumsi asi

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No.AKR/SK.1/1.1.1.1/433.106.1/2015 Tentang


Jenis-jenis Pelayanan Puskesmas Bangkalan

4. Referensi Buku Kesehatan Ibu dan Anak.2015.Jakarta.JICA

5. Prosedur Persiapan Perawatan Payudara


a. Peralatan
 Handuk Bersih
 Wash lap
 Baskom
 Kapas
b. Bahan
 Minyak Kelapa / Baby Oil
 Air Hangat
 Air Dingin
Langkah-Langkah Perawatan Payudara secara umum
- Cuci tangan sebelum dilaksanakan perawatan payudara
- Pasang handuk di pinggang klien satu dan yang satu di pundak
- Ambil kapas dan basahi dengan minyak dan kemudian tempelkan pada
areola mamae selama 3-5 menit kemudian bersihkan dengan diputar.
- Pengenyalan yaitu putting susu di pegang dengan ibu jari dan jari
telunjuk diputar kedalam 20 kali dan keluar 20 kali.
GerakanPertama
Sokong payudara kiri dengan tangan kiri. Lakukan gerakan kecil dengan
dua atau tiga jari tangan kanan, mulai dari pangkal payudara dan berakhir
dengan gerakan spiral pada daerah putting susu, lakukan selama ± 20-30
kali.
GerakanKedua
Buatlah gerakan memutar sambil menekan dari pangkal payudara dan
berakhir pada putting susu diseluruh bagian payudara. Lakukan gerakan
seperti ini pada payudara kanan. Setelah itu, satu tangan menahan
payudara dari bawah, tangan yang lain mengurut payudara dengan
pinggir tangan dari arah pangkal ke putting susu, dilakukan 20-30 kali
dilakukan pada kedua payudara secara bergantian.
GerakanKetiga
Gerakan selanjutnya letakkan kedua telapak tangan di antara dua
payudara. Urutlah dari tengah keatas sambil mengangkat kedua payudara
dan lepaskan keduanya perlahan. Lakukan gerakan ini kurang lebih 30
kali. Variasi lainnya adalah gerakan payudara kiri dengan kedua tangan,
ibu jari diatas dan empat jari lainnya dibawah. Peras dengan lembut
payudara sambil meluncurkan kedua tangan kedepan ke arah putting
susu. Lakukan hal yang sama pada payudara kanan.Satu tangan menahan
payudara di bagian bawah, tangan yang lain mengurut dengan bahu, jari
tangan mengepal, lakukan pengurutan dari arah pangkal keputing susu,
20-30 kali dilakukan pada kedua payudara secara bergantian.
GerakanKeempat
Lalu cobalah posisi tangan paralel. Sangga payudara dengan satu
tangan, sedangkan tangan lain mengurut payudara dengan sisi kelingking
dari arah pangkal payudara kearah putting susu. Laku kan gerakan ini
sekitar 30 kali. Setelah itu, letakkan satu tangan disebelah atas dan satu
lagi dibawah payudara. Luncurkan kedua tangan secara bersamaan
kearah putting susu dengan cara memutar tangan. Ulangi gerakan ini
sampai semua bagian payudara terkena urutan. Setelah itu, kompres
dengan air hangat, kemudian dengan air dingin secara bergantian diakhiri
dengan air hangat selama 5 menit;
- Bersihkan payudara terutama bekas minyak
- Pakailah BH yang terbuka bagian depannya (untuk Ibu menyusui)
dan yang menyangga buah dada atau langsung susui bayi.
- Mencuci Tangan setelah melakukan perawatan payudara
Perawatan payudara untuk putting susu yang tidak menonjol
 Ambil kapas dan basahi dengan minyak dan kemudian tempelkan
pada areola mamae selama 3-5 menit kemudian bersihkan dengan
diputar.
 Putting susu cukup ditarik sebanyak 20 kali.
 Ditarik dengan penarik spuit yang sudah di potong atau
menggunakan penarik pompa payudara.
Perawatan payudara dengan bendungan ASI
Buatlah gerakan memutar sambil menekan dari pangkal payudara
dan berakhir pada putting susu diseluruh bagian payudara . Lakukan
gerakan seperti ini pada payudara kanan. Setelah itu,
satutanganmenahanpayudaradaribawah, tangan yang lain mengurut
payudara dengan pinggir tangan dari arah pangkal keputing susu,
dilakukan 20-30 kali dilakukan pada kedua payudara secara bergantian.

6. Bagan Alir

Petugas Petugas mencuci tangan Petugas memasang handuk


menyiapkan alat sebelum dilaksanakan di pinggang klien satu dan
dan bahan perawatan payudara yang satu di pundak

Petugas mengambil kapas


Pengenyalan yaitu putting
dan basahi dengan minyak
susu di pegang dengan ibu
Petugas melakukan gerakan dan kemudian tempelkan
jari dan jari telunjuk
pertama pada areola mamae selama
diputar kedalam 20 kali dan
3-5 menit kemudian
keluar 20 kali.
bersihkan dengan diputar.

Petugas melakukan gerakan Petugas melakukan gerakan Petugas melakukan


kedua ketiga gerakan keempat

7. Unit terkait

8. Dokumen terkait Lembar Askeb


Buku Kia

Você também pode gostar