Você está na página 1de 29

MAKALAH

HAM, HAK, DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas

Mata Kuliah Pendidikan Kewarganegaraan yang di ampu oleh :

Andrian, S.Pd., M.Pd.

Disusun oleh :

NAMA : KHAIRUR RAHIMIN

NIM : 5112181010

KELAS : EKSTENSI - A

JURUSAN MANAJEMEN

UNIVERSITAS JENDRAL ACHMAD YANI

2018 - 2019
TEORI HAM MENURUT AHLI

1. TEORI HAM MENURUT JOHN LOCKE


HAM merupakan hak yang diberikan langsung oleh Tuhan Yang
Maha Esa sebagai sesuatu yang bersifat kodrati. Artinya hak yang
dimiliki manusia menurut kodratnya tidak dapat dipisahkan dari
hakikatnya, sehingga sifatnya suci.

2. TEORI HAM MENURUT UU No. 39 TAHUN 1999


HAM adalah seperangkat hak yang melekat pada hakikat keberadaan
manusia sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa. Hak itu
merupakan anugerah-Nya yang wajib dihormati, dijunjung tinggi, dan
dilindungi Negara, Hukum, Pemerintah, dan setiap orang demi
kehormatan serta perlindungan harkat dan martabat manusia.

ANALISIS :

Dari kedua teori diatas dapat diartikan bahwa HAM merupakan hak -
hak yang melekat pada hakikat keberadaan manusia yang diberikan
langsung oleh Tuhan Yang Maha Esa sebagai sesuatu yang bersifat kodrati
dan suci yang harus dihormati, dijunjung tinggi, dan dilindungi Negara,
Hukum, Pemerintah, juga setiap orang demi kehormatan dan perlindungan
harkat dan martabat manusia itu sendiri.
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA BERDASARKAN ISI
DARI UUD 1945 PASAL 27 SAMPAI DENGAN PASAL 34

 Pasal 27 Ayat 1 : Segala warga Negara bersamaan kedudukannya


didalam hukum dan perintahan dan wajib menjunjung hukum dan
pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya.

Analisis :

Hak : Seluruh Warga Negara memiliki kedudukan yang sama dimata


hukum dan berhak mendapatkan pelayanan hukum yang baik.

Kewajiban : Seluruh warga Negara wajib menjunjung dan menaati


hukum dan peraturan yang berlaku yang tertera pada UUD 1945.

 Pasal 27 Ayat 2 : Tiap - tiap warga berhak atas pekerjaan dan


perlindungan yang layak bagi kemanusiaan.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan pekerjaan serta


kehidupan yang layak dari pemerintah tanpa memandang status sosial.

Kewajiban : Setiap warga Negara harus berusaha untuk mendapatkan


pekerjaan agar dapat memenuhi kebutuhan untuk bertahan hidup.
 Pasal 27 Ayat 3 : Setiap warga Negara berhak dan wajib ikut serta
dalam upaya pembelaan Negara.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak ikut ambil bagian membela Negara
bukan cuma TNI dan POLRI saja.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib ikut serta dalam upaya


mempertahankan Kesatuan Bangsa yang terancam memudar akibat
serangan dari dalam maupun luar Negara.

 Pasal 28 : Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan


pikiran dengan lisan dan tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan
Undang - undang.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak ikut bergabung dengan suatu


perkumpulan maupun serikat, dan juga berhak mengutarakan pendapatnya
dalam perkumpulan tersebut secara lisan maupun tulisan.

Kewajiban : Setiap warga Negara memiliki kewajiban untuk


berorganisasi dalam pemerintahan sesuai dengan aturan yang sudah
ditetapkan, dan dalam berorganisasi setiap pendapat dari tiap individu
harus dihormati.
 Pasal 28 A : Setiap orang berhak untuk hidup serta berhak
mempertahankan hidup dan kehidupannya.

Analisis

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk hidup dan memenuhi


kebutuhan hidupnya dengan cara atau aturan yang sudah ditetapkan.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib untuk menuntut hak mereka


untuk mendapatkan perlindungan agar tetap aman dan selamat dari
berbagai ancaman terhadap kelangsungan hidupnya.

 Pasal 28 B Ayat 1 : Setiap orang berhak memiliki keluarga dan


melanjutkan keturunan melalui perkawinan yang sah.

Analisis :

Hak : Setiap warga berhak membangun suatu rumah tangga mereka


tanpa paksaan, dan harus sesuai dengan aturan yang sudah ditetapkan.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib melanjutkan keturunannya


melalui perkawinan yang sah menurut aturan setempat.
 Pasal 28 B Ayat 2 : Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup,
tumbuh, dan berkembang serta berhak atas perlindungan dari
kekerasan dan diskriminasi.

Analisis :

Hak : Setiap anak berhak mendapatkan perlindungan dari kekerasan dan


diskriminasi agar terhindar dari gangguan psikis. Dan supaya anak
tersebut dapat tumbuh dan berkembang dengan baik dalam kelangsungan
hidupnya.

Kewajiban : Setiap warga Negara yang juga berperan sebagi orang tua
sang anak, wajib melindungi sang anak dari hal - hal negative yang
dapat mengganggu pertumbuhan dan kelangsungan hidup anak tersebut

 Pasal 28 C Ayat 1 : Setiap orang berhak mengembangkan diri


melalui pemenuhan kebutuhan dasarnya, berhak mendapat pendidikan
dan memperoleh manfaat dari pengetahuan dan teknologi, seni dan
budaya, demi meningkatkan kualitas hidupnya dan demi kesejahteraan
umat manusia.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan pendidikan berupa ilmu


pengetahuan dan penerapan teknologi untuk mengembangkan potensi diri
dalam hal memenuhi kebutuhannya sendiri ataupun lingkungannya.

Kewajiban : Setiap warga Negara laki - laki maupun perempuan wajib


menuntut pendidikan serta mengikuti usah - usaha pengembangan diri
dalam rangka meningkatkan kualitas diri agar bermanfaat untuk
kepentingan diri sendiri maupun dalam hidup bermasyarakat.
 Pasal 28 C Ayat 2 : Setiap orang berhak untuk memajukan dirinya
dalam meperjuangkan haknya secara kolektif untuk membangun
masyarakat, bangsa, dan negaranya.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk menuntut suatu hal dalam
memperjuangkan apa yang menjadi haknya.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib untuk membangun masyarakat


yang tentram dan dami bersama - sama atau saling bahu - membahu satu
sama lain.

 Pasal 28 D Ayat 1 : Setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan,


perlindungan, dan kepastian hukum yang adil serta perlakuan yang
sama dihadapan hukum.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan pengakuan, jaminan,


perlakuan, dan kepastian hukum secara adil dihadapan hukum Negara.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib memiliki jaminan hukum, dan


Pemerintah wajib memperlakukan setiap warga Negara secara adil atau
sama rata.
 Pasal 28 D Ayat 2 : Setiap orang berhak untuk kerja serta
mendapat imbalan dan perlakuan yang adil dan layak dalam
hubungan kerja.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak bekerja untuk mencari nafkah, serta
berhak mendapatkan perlakuan yang sama merata antar tenaga kerja
dalam hubungan pekerjaan.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib meminta imbalan dari apa yang
sudah dikerjakan sebagai tenaga kerja, dan Pemerintah harus berperan
terbuka dalam membuka lapangan pekerjaan bagi warga negaranya.

 Pasal 28 D Ayat 3 : Setiap warga Negara berhak memperoleh


kesempatan yang sama dalam pemerintahan.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara memiliki kesempatan untuk melakukan atau


menyampaikan sesuatu terhadap pemerintah baik dalam bentuk saran
maupun protes.

Kewajiban : Pemerintah wajib memberikan pelayanan hukum yang baik


kepada setiap warga Negara tanpa terkecuali.
 Pasal 28 D Ayat 4 : Setiap orang berhak atas status
Kewarganegaraan.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara memiliki kebebasan untuk memilih


kewarganegaraan bagi dirinya sendiri.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib menjunjung tinggi


kewarganegaraannya sendiri, dan harus menghormati kewarganeraan
orang lain.

 Pasal 28 E Ayat 1 : Setiap orang bebas memeluk Agama dan


beribadat menurut Agamanya, memilih pendidikan dan pengajaran,
memilih pekerjaan, memilih kewarganegaraan, memilih tempat tinggal
diwilayah Negara dan meninggalkannya, serta berhak kembali.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara memiliki kebebasan dalam memilih agama,


pendidikan, pekerjaan, kewarganegaraan, serta tempat untuk dijadikan
tempat tinggal tanpa ada paksaan dari orang lain.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib menghargai Agama maupun


Kewarganeraan orang lain.
 Pasal 28 E Ayat 2 : Setiap orang berhak atas kebebasan meyakini
kepercayaan menyatakan pikiran dan sikap, sesuai dengan hati
nuraninya.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara memiliki kebebasan untuk meyakini dan


menyatakan pikiran mengenai suatu kepercayaan yang berasal dari hati
nurani.

Kewajiban : Setiap warga Negara hanya wajib menganut satu


kepercayaan saja.

 Pasal 28 E Ayat 3 : Setiap orang berhak atas kebebasan berserikat,


berkumpul, dan mengeluarkan pendapat.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara bebas untuk mendirikan suatu organisasi


asalkan tak melanggar aturan yang sudah ada.

Kewajiban : Setiap Negara tidak diperbolehkan memaksakan


kehendaknya terhadap orang lain.
 Pasal 28 F : Setiap orang berhak berkomunikasi dan memperoleh
informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialnya,
serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan,
mengolah, dan menyampaikan informasi dengan menggunakan segala
jenis saluran yang tersedia.

Analisis :

Hak : Setiap warga berhak mendapatkan informasi untuk pengembangan


diri pribadi, dan boleh mengutak - atik informasi tersebut asal tidak
merubah fakta dari isi informasi tersebut.

Kewajiban : Setiap warga Negara harus menjaga informasi yang


berhubungan dengan aib umum, dan warga Negara wajib melakukan
pengembangan terhadap informasi dengan cara yang benar.

 Pasal 28 G Ayat 1 : Setiap orang berhak atas perlindungan diri


pribadi, keluarga, kehormatan, martabat, dan harta benda yang
dibawah kekuasaannya, serta berhak atas rasa aman dan perlindungan
dari ancaman ketakutan untuk berbuat atau tidak berbuat sesuatu
yang merupakan hak asasi.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan perlindungan dari faktor


luar yang dapat mengancam keselamatan pribadi, keluaraga, sampai
dengan rasa takut untuk melakukan sesuatu yang merupakan hak
mereka.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib untuk melindungi keluarganya


satu sama lain, dan juga harta benda yang menjadi milik atau
wewenangnya.
 Pasal 28 G Ayat 2 : Setiap orang berhak untuk bebas dari
penyiksaan atau perlakuan yang merendahkan derajat martabat
manusia dan berhak memperoleh suaka politik dari negeri lain.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara memiliki hak untuk bebas dari segala
perlakuan keji orang lain yang merendahkan. Dan setiap warga Negara
berhak mendapatkan tempat untuk berlindung dari tiap masalah yang
dialami.

Kewajiban : Pemerintah wajib memberikan perlindungan terhadap warga


Negara dari perilaku keji masyarakat lain.

 Pasal 28 H Ayat 1 : Setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan


batin, bertempat tinggal, dan mendapatkan lingkungan hidup yang
baik, dan sehat serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk hidup sejahtera dan


mendapatkan tempat tinggal serta berhak untuk memakai fasilitas umum
yang sudah ditentukan.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib untuk menjaga kesehatannya


masing - masing dan membangun lingkungan tempat tinggal yang baik.
 Pasal 28 H Ayat 2 : Setiap orang berhak mendapat kemudahan dan
perlakuan khusus untuk memperoleh kesempatan dan manfaat yang
sama guna mencapai persamaan dan keadilan.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan persamaan, keadilan


dan berhak mendapatkan kemudahan untuk memperoleh kesempatan dan
manfaat dalam segala hal.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib memperjuangkan keadilan bagi


mereka sendiri.

 Pasal 28 H Ayat 3 : Setiap orang berhak atas jaminan sosial yang


memungkinkan pengembangan dirinya secara utuh sebagai manusia
yang bermartabat.

Analisis :

Hak : Setiap warga berhak mendapatkan jaminan sosial dari pemerintah

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib memperjuangkan pengembangan


dirinya dan wajib menjunjung tinggi hak dan martabatnya.
 Pasal 28 H Ayat 4 : Setiap orang berhak memiliki hak milik
pribadi dan hak milik tersebut tidak boleh diambil alih secara
sewenang - wenang oleh siapapun.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak memelihara hak miliknya agar tidak
diambil alih oleh orang lain.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib menjaga hak pribadi dan hak
miliknya sendiri.

 Pasal 28 I Ayat 1 : Hak untuk hidup, hak untuk tidak disiksa, hak
kemerdekaan pikiran dan hati nurani, hak beragama, hak untuk tidak
diperbudak, hak untuk diakui sebagi pribadi dihadapan hukum, hak
untuk tidak dituntut atas dasar hukum yang berlaku surut adalah hak
asasi manusia yang tidak dapat dikurangi dalam keadaan apapun.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk hidup, tidak disiksa,


mengemukakan ide, beragama, tidak diperbudak, sampai dengan tidak
dituntut atas dasar hukum hak asasi manusia yang keadaannya tak bisa
berubah.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib memperjuangkan segala haknya


agar diperlakukan sama dihadapan hukum.
 Pasal 28 I Ayat 2 : Setiap orang berhak bebas darri perlakuan
yang bersifat diskriminatif atas dasar apapun dan berhak
mendapatkan perlindungan terhadap perlakuan yang bersifat
diskriminatif itu.

Analisis :

Hak : Setiap warga berhak untuk mendapat perlindungan dari perlakuan


diskriminatif .

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib memeperjuangkan kehidupannya


agar terhindar dari sifat diskrimintaif orang lain.

 Pasal 28 I Ayat 3 : Identitas budaya dan hak masyarakat tradisional


dihormati selaras dengan perkembangan zaman dan peradaban.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk melestarikan budaya yang ada
sesuai dengan perkembangan zaman.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib ikut melestarikan identitas


budaya daerahnya masing - masing, dan setiap warga Negara harus
melindungi budaya satu sama lain.
 Pasal 28 I Ayat 4 : Perlindungan, pemajuan, penegakkan, dan
pemenuhan hak asasi manusia adalah tanggung jawab Negara,
terutama pemerintah.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk mendapatkan perlindungan hak


asasi manusia.

Kewajiban : Setiap warga Negara harus memperjuangkan hak asasi yang


dimiliki, dan Negara wajib bertanggung jawab untuk memenuhi hak
asasi warga negaranya.

 Pasal 28 I Ayat 5 : Untuk menegakkan dan melindungi hak asasi


manusia sesuai dengan prinsip Negara hukum yang demokratis, maka
pelaksanaan hak asasi manusia dijamin, diatur, dan dituangkan dalam
peraturan perundang - undangan.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan penegakkan hak asasi


manusia sesuai dengan prinsip Negara hukum yang demokratis.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib memperjuangkan hak asasinya


sesuai dengan prinsip Negara hukum. Dan setiap warega Negara wajib
melaksanakan hak asasi manusianya.
 Pasal 28 J Ayat 1 : Setiap orang wajib menghormati Hak Asasi
Manusia orang lain dalam tata tertib kehidupan bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak dilindungi hak asasinya oleh Negara,
dan harus dihormati pula oleh orang lain.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib mengaplikasikan hak asasi


manusianya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

 Pasal 28 J Ayat 2 : Dalam menjalankan hak dan kebebasannya,


setiap orang wajib tunduk kepada pembatsan yang ditetapkan dengan
Undang - undang dengan maksud semata - mata untuk menjamin
pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain
dan untuk memenuhi kebutuhan yang adil sesuai dengan
pertimbangan moral, nilai - nilai agama, keamanan, dan ketertiban
umum dalam suatu masyarakat demokratis.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapat jaminan pengakuan dan


penghormatan atas hak asasi yang dimiliki guna mendapatkan perlakuan
yang adil dari Negara maupun pemerintah.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib tunduk terhadap pembatasan


yang ditetapkan oleh UU, serta wajib menjunjung tinggi nilai - nilai
demokrasi dalam masyarakat.
 Pasal 29 Ayat 1 : Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk menganut agam maupun


kepercayaannya tanpa saling mengusik yang lain.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib meyakini bahwa Tuhan itu


hanya ada satu. Dan setiap warga Negara wajib mengembangkan sikap
menghormati dan bekerja sama antara pemeluk agama maupun
kepercayaan yang berbeda.

 Pasal 29 Ayat 2 : Negara menjamin kemerdekaan tiap - tiap


penduduk untuk memeluk agamanya masing - masing dan untuk
beribadat menurut agmanya dan kepercayaannya itu.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak mendapatkan kemerdekaan dalam


menyempurnakan dan mengembangkan agama maupun kepercayaan yang
dianut.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib untuk beragama dan


berkepercayaan.
 Pasal 30 Ayat 1 : Tiap - tiap warga Negara berhak dan wajib ikut
serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negaranya.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk ikut ambil alih dalam hal
memepertahankan keutuhan Negara.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib ikut serta dalam kegiatan


mempertahankan keutuhan dan kesatuan dari serangan luar maupun
dalam negeri.

 Pasal 30 Ayat 2 : Usaha pertahanan dan keamanan Negara


dilaksanakan melalui sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta
oleh Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara Republik
Indonesia, sebagai kekuatan utama, dan rakyat, sebagai kekuatan
pendukung.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak untuk ikut berusaha mempertahankan


keamanan dan kesatuan RI.

Kewajiban : Rakyat bersama dengan komponen penting Negara wajib


memperhatikan dan mengamankan Negara dari berbagai ancaman.
 Pasal 30 Ayat 3 : Tentara Nasional Indonesia terdiri atas Angkatan
Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara, sebagai alat Negara bertugas
mempertahankan, melindungi, dan memelihara keutuhan dan
kedaulatan Negara.

Analisis :

Hak : Negara berhak mendapatkan perlindungan dari TNI.

Kewajiban : TNI sebagai alat Negara wajib melindungi dan memelihara


keutuhan Negara RI.

 Pasal 30 Ayat 4 : Kepolisian Negara Republik Indonesia sebagai


alat Negara yang menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
bertugas melindungi, mengayomi, melayani masyarakat, menegakkan
hukum.

Analisis :

Hak : Masyarakat berhak mendapatkan pelayanan dari Kepolisian Negara


Republik Indonesia.

Kewajiban : Kepolisian Negara Republik Indonesia wajib menegakkan


hukum dalam lingkungan masyarakat.
 Pasal 30 Ayat 5 : Susunan kedudukan Tentara Nasional Indonesia,
Kepolisisan Negara Republik Indonesia, hubungan kewenangan
Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisisan Negara Republik
Indonesia didalam menjalankan tugasnya, syarat - syarat keikutsertaan
warga Negara dalam usaha pertahanan dan keamanan Negara, serta
hal - hal yang terkait dengan pertahanan dan keamanan diatur dengan
Undang - undang.

Analisis :

Hak : TNI dan POLRI berhak melakukan komunikasi atau hubungan


dalam menjalankan tugas melindungi keamanan Negara.

Kewajiban : TNI dan POLRI wajib melakukan perlindungan terhadap


Negara.

 Pasal 31 Ayat 1 : Setiap warga Negara berhak mendapat


pendidikan.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak mendapatkan pedidikan yang baik dan


layak.

Kewajiban : Setiap peserta didik diwajibkan menuntut ilmu yang


diselenggarakn pemerintah minimal 9 tahun.
 Pasal 31 Ayat 2 : Setiap warga Negara wajib mengikuti pendidikan
dasar dan pemerintah wajib mendanai.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak untuk mengikuti pendidikan dasar


mengingat betapa pentingnya masa pada tingkatan ini, dan setiap warga
berhak mendapatkan pelayanan pendidikan gratis dari pemerintah.

Kewajiban : Warga Negara wajib mengikuti program belajar 9 tahun,


dan pemerintah wajib membiayai peserta didik agar semua peserta didik
yang kurang mampu dapat menempuh pendidikan tersebut.

 Pasal 31 Ayat 3 : Pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan


satu sistem pendidikan nasional, yang meningkatkan keimanan dan
ketaqwaan serta akhlak mulia dalam rangka mencerdaskan kehidupan
bangsa yang diatur dengan Undang - undang.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak mendapatkan pendidikan untuk membangun


keimanan, ketqwaan, serta akhlak mulia.

Kewajiban : Pemerintah bekerja sama dengan masyarakat wajib


mengusahakan dan menyelenggarakan program yang dapat meningkatkan
keimanan, ketaqwaan, dan pembentukan akhlak yang mulia.
 Pasal 31 Ayat 4 : Negara memprioritaskan anggaran pendidikan
sekurang - kurangnya dua pulus persen dari anggaran pendapatan dan
belanja Negara serta dari anggaran pendapatan dan belanja daerah
untuk memenuhi kebutuhan penyelenggaraan pendidikan nasional.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak mendapatkan sekurang - kurangnya 20%


dari anggaran pendapatan Negara.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib mengikuti program pendidikan


yang dianggarkan pemerintah untuk kemajuan bangsa.

 Pasal 31 Ayat 5 : Pemerintah memajukan ilmu pengetahuan dan


teknologi dengan menjunjung tinggi nilai - nilai agama dan persatuan
bangsa untuk kemajuan peradaban serta kesejahteraan umat manusia.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk mendapatkan pendidikan


mengenai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi agar tidak tertinggal oleh
kemajuan zaman dari waktu ke waktu, dengan tetap memperhatikan nilai
- nilai agama dan persatuan bangsa.

Kewajiban : Warga Negara wajib mengikuti pendidikan mengenai Ilmu


Pengetahuan dan Teknologi supaya dapat membantu Negara tumbuh dan
berkembang maju tanpa meninggalkan nilai - nilai keagamaan dan
bangsa.
 Pasal 32 Ayat 1 : Negara memajukan Kebudayaan Nasional
Indonesia ditengah peradaban dunia dengan menjamin kebebasan
masyarakat dalam memelihara dan mengembangkan nilai - nilai
budayanya.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak untuk mengembangkan budaya - budaya


nasional dimasing - masing daerah yang ada di Indonesia untuk bisa
dijadikan poin plus dalam sarana wisata maupun hiburan dalam hal
menarik perhatian wisatawan dari mancanegara.

Kewajiban : Warga Negara memiliki kewajiban memelihara budaya -


budaya yang sudah ada agar tetap lestari, atau akan jauh lebih baik
apabila budaya - budaya tersebut dikembangkan dan diperkenalkan ke
dunia luar sebagai salah satu ciri khas dari Negara Indonesia yang
bersemboyan Bhineka Tunggal Ika yang artinya “Berbeda - beda Tetapi
tetap Satu Jua”.

 Pasal 32 Ayat 2 : Negara menghormati dan memelihara bahasa


daerah sebagai kekayaan budaya nasional.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk memakai bahasa daerahnya


masing - masing untuk berkomunikasi dengan warga daerahnya sendiri.

Kewajiban : Warga Negara wajib untuk tidak memaksa warga Negara


lain dalam berbahasa, dalam arti Setiap warga Negara wajib
menghormati bahasa daerah dari wilayah lain, dan mengakui itu sebagai
Keragaman Budaya Indonesia.
 Pasal 33 Ayat 1 : Perekonomian disusun sebagai usaha bersama
atas asas kekeluargaan.

Analisis :

Hak : Negara berhak untuk menyusun sistem perekonomian dengan


dasar asas Kekeluargaan.

Kewajiban : Negara wajib untuk menyusun perekonomian atas asas


Kekeluargaan dengan tujuan untuk mewujudkan masyarakat yang adil
dan makmur.

 Pasal 33 Ayat 2 : Cabang - cabang produksi yang penting bagi


Negara dan yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh
Negara.

Analisis :

Hak : Negara berhak untuk mengelola dan menguasai cabang - cabang


produksi yang penting bagi Negara dan hajat hidup warga Negara.

Kewajiban : Negara wajib mengatur cabang - cabang produksi di Negara


untuk menguasasi maupun membantu mengelola hajat hidup warga
Negara

.
 Pasal 33 Ayat 3 : Bumi dan air dan kekayaan alam yang
terkandung didalamnya dikuasai oleh Negara dan dipergunakan untuk
sebesar - besar kemakmuran rakyat.

Analisis :

Hak : Negara memiliki hak untuk pengaturan konsumsi SDA terhadap


masyarakat.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib untuk mendapatkan SDA yang


sudah disediakan oleh pemerintah. Pemerintah dan warga Negara juga
wajib untuk bekerja sama dalam menggali dan mengelola SDA sesuai
dengan aturan yang sudah ditetapkan.

 Pasal 33 Ayat 4 : Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar


atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efesiensi
berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, serta
dengan menjaga keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi
nasional.

Analisis :

Hak : Warga Negara berhak ikut serta membantu pemerintah untuk


menyeimbangkan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional serta
mendukung segala program yang sudah dibentuk secara demokrasi.

Kewajiban : Setiap warga Negara wajib menjunjung tinggi prinsip -


prinsip kebersamaan dari demokrasi ekonomi yaitu efisiensi berkeadilan,
berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, dan menjaga
keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional.
 Pasal 33 Ayat 5 : Ketentuan lebih lanjut mengenai pelaksanaan
pasal ini diatur dalam Undang - undang.

Analisis :

Undang - undang memiliki hak dan kewajiban dalam mengatur


pelaksanaan pasal - pasal yang ada.

 Pasal 34 Ayat 1 : Fakir miskin dan anak - anak terlantar dipelihara


oleh Negara.

Analisis :

Hak : Fakir miskin dan anak terlantar berhak mendapat pelayanan dan
perlindungan oleh pemerintah, mulai dari kondisi kesehatan, pemberian
pendidikan, hingga jaminan kesejahteraan ekonomi.

Kewajiban : Negara wajib memelihara, mengakui dan menghargai fakir


miskin dan anak - anak terlantar tanpa memandang status mereka, serta
memberikan pelayanan yang baik dan memperhatikan kebutuhan pokok
mereka.
 Pasal 34 Ayat 2 : Negara mengembangkan sistem jaminan sosial
bagi seluruh rakyat dan memberdayakan masyarakat yang lemah dan
tidak mampu sesuai dengan martabat kemanusiaan.

Analisis :

Hak : Setiap masyarakat yang lemah dan kurang mampu berhak


mendapatkan jaminan sosial dari Negara untuk diberdayakan.

Kewajiban : Negara wajib mengembangkan jaminan sosial bagi


masyarakat serta memberdayakan masyarakat yang lemah dan kurang
mampu agar bisa bangkit kembali.

 Pasal 34 Ayat 3 : Negara bertanggung jawab atas penyediaan


fasilitas pelayanan kesehatan dan fasilitas pelayanan umum yang
layak.

Analisis :

Hak : Setiap warga Negara berhak untuk mendapatkan pelayanan


kesehatan dan fasilitas umum yang memadai dari pemerintah.

Kewajiban : Negara wajib menyediakan pelayanan kesehatan terhadap


masyarakat serta menyediakan fasilitias umum yang memadai.
 Pasal 34 Ayat 4 : Ketentuan lebih lanjut mengenai pelaksanaan
pasal ini diatur dalam Undang - undang.

Analisis :

Undang - undang memiliki hak dan kewajiban dalam mengatur pasal -


pasal yang ada.

SEKIAN

Você também pode gostar