Você está na página 1de 10

ALIRAN FILSAFAT

OLEH :
KELOMPOK 2
KELAS MH 6
PROGRAM MAGISTER ILMU HUKUM
UNIVERSITAS MUSLIM INDONESIA
RUMUSAN MASALAH

 Apakah yang dimaksud dengan aliran Idealisme ?


 Apakah yang dimaksud dengan aliran Paragtivisme ?
 Apakah yang dimaksud dengan aliran Empirisme ?
 Apakah yang dimaksud dengan aliran Positivisme ?
 Apakah yang dimaksud dengan aliran Postpositivisme ?
APA ITU ALIRAN IDEALISME ?
Pengertian Aliran Idealisme
Idealisme berasal dari kata idea yang berarti sesuatu yang hadir dalam jiwa
dan isme yang berarti paham/ pemikiran. Sehingga, idealisme adalah doktrin
yang mengajarkan bahwa hakekat dunia fisik hanya dapat dipahami dalam
kebergantungannya pada jiwa (mind) dan spirit (roh). Keyakinan ini ada pada
Plato. Pada filsafat modern, pandangan ini mula-mula kelihatan pada George
Berkeley (1685-1753) yang menyatakan bahwa hakekat objek-objek fisik adalah
idea-idea. Idealisme mempunyai nama lain yaitu serba cita yang merupakan
salah satu aliran filsafat tradisional yang paling tua.dan merupakan aliran ilmu
filsafat yang mengagungkan jiwa.
Menurut Plato, cita adalah gambaran asli yang semata-mata bersifat rohani dan
jiwa terletak di antara gambaran asli (cita) dengan bayangan dunia yang
ditangkap oleh panca indera. Pertemuan antara jiwa dan cita melahirkan suatu
angan-angan yaitu dunia idea. Aliran ini memandang serta menganggap bahwa
yang nyata hanyalah ideaAlasan yang terpenting dari aliran ini ialah manusia
menganggap roh atau sukma itu lebih berharga, lebih tinggi nilainya dari
materi bagi kehidupan manusia. Roh itu dianggap sebagai hakikat yang
sebenarnya, sehingga materi hanyalah badannya, bayangan atau
penjelmaannya saja
Aliran Paragtivisme
DEFENISI ALIRAN PARAGTIVISME
Istilah Pragmatisme berasal dari kata Yunani pragma yang berarti
perbuatan (action) atau tindakan (practice). Isme di sini sama artinya
dengan isme-isme lainnya, yaitu berarti aliran atau ajaran atau paham.
Dengan demikian Pragmatisme itu berarti ajaran yang menekankan
bahwa pemikiran itu menuruti tindakan. Pragmatisme memandang
bahwa kriteria kebenaran ajaran adalah “faedah” atau “manfaat”
Pragmatisme adalah aliran filsafat yang mengajarkan bahwa yang
benar adalah segala sesuatu yang membuktikan dirinya sebagai benar
dengan melihat kepada akibat-akibat atau hasilnya yang bermanfaat
secara praktis.
Aliran Empirisme
DEFENISI ALIRAN EMPIRISME
Empirisme berasal dari kata Yunani ”empiria” yang berarti
pengalaman inderawi. Karena itu empirisme dinisbatkan kepada faham
yang memilih pengalaman sebagai sumber utama pengenalan, baik
pengalaman lahiriah yang menyangkut dunia maupun pengalaman
batiniah yang menyangkut pribadi manusia. Seorang yang beraliran
empirisme biasanya berpendirian bahwa pengetahuan di dapat melalui
penampungan yang secara pasif menerima hasil- hasil penginderaan. Ini
berarti bahwa semua pengetahuan, betapapun rumitnya pengetahuan,
dapat dilacak kembali dan apa yang tidak dapat bukanlah
pengetahuan.
Empirisme adalah aliran yang menjadikan pengalaman sebagai
sumber pengetahuan. Aliran ini beranggapan bahwa pengetahuan
diperoleh melalui pengalaman dengan cara observasi/ penginderaan.
Pengalaman merupakan faktor fundamental dalam pengetahuan, ia
merupakan sumber dari pengetahuan manusia. Sehingga, tanpa adanya
rangsangan dan informasi dari indera maka manusia tidak akan
memperoleh pengetahuan apapun, karena inderalah yang merupakan
sumber utama pengetahuan dalam pandangan kaum empiris.
Aliran Positivisme
Pengertian Aliran Positivisme
Positivisme adalah suatu aliran filsafat yang menyatakan ilmu alam
sebagai satu-satunya sumber pengetahuan yang benar dan menolak
aktifitas yang berkenaan dengan metafisik. Tidak mengenal adanya
spekulasi, semua didasarkan pada data empiris.
 Sesungguhnya aliran yang muncul pada abad k-19 dan dimotori
oleh sosiolog Auguste Comte ini menolak adanya spekulasi teoritis
sebagai suatu sarana untuk memperoleh pengetahuan (seperti
yang diusung oleh kaum idealisme khususnya idealisme Jerman
Klasik).
 Positivisme merupakan empirisme, yang dalam segi-segi tertentu
sampai kepada kesimpulan logis ekstrim karena pengetahuan apa
saja merupakan pengetahuan empiris dalam satu atau lain bentuk,
maka tidak ada spekulasi dapat menjadi pengetahuan. Positivisme
paradigma IPA.
Aliran Post Positivisme
Pengertian dan Karakteristik Aliran Post Positivisme
Paradigma ini merupakan aliran yang ingin memperbaiki
kelemahan-kelemahan positivisme yang hanya mengandalkan
kemampuan penngamatan langsung terhadap objek yang diteliti.
Secara ontologis, aliran ini bersifat critical realism yang
memandang bahwa realitas memang ada dalam kenyataan sesuai
denagn hukum alam, tetapi satu hal yang mustahil bila suatu realitas
bisa dilihat secara benar ole manusia (peneliti). Oleh karena itu,
secara metodologis pendekatan eksperimental melalui observasi
tidaklah cukup, tetapi harus menggunakan metode triangulation yaitu
penggunaan bermacam-macam metode, sumber data, peneliti, dan
teori.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan diatas bahwa aliran filsafat ini
berhubungan dengan ilmu pengetahuan. Terutama aliras empirisme,
positivisme dan idealisme. Aliran empirisme memandang bahwa
pengetahan ini bukanlah ada pada kita, akan tetapi ada diluar pada
diri kita. Aliran positivisme memandang bahwa pengetahuan ini lebih
memberi tekanan pada fakta, kepada bukti-bukti yang kongkrit ke
sesuatu yang diveifiksi.
Sedangkan aliran idealisme memandang bahwa dunia ide dan
gagasan merupakan hakikat dari relitas yang mana pengetahuan
dibentuk berdasarkan ide-ide yang abstrak dan mengedepankan
akal pikiran dan moral. Tidak terlepas pula dua liran yang lain yakni
paragtivisme dan post psitivisme semua memiliki tekanan masing-
masing.
SARAN
Kami dari kelompok dua memberikan saran untuk kita semua
bahwa untuk tetap belajar demi menghidupkan khasanah pemikiran
tidak melulu harus memiliki pandangan dan cara pandang terhadap
sesuatu yang harus sama dan tidak boleh berbeda akan tetapi
hakikat sebuat ilmu pengetahuan ketika kita tetap dapat
menghidupkan ilmu pengetahuan tersebut ditengah perbedaan itu
sendiri.
SEKIAN DAN TERIMA
KASIH

Você também pode gostar